cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Giga
ISSN : 14108682     EISSN : 26219239     DOI : -
Core Subject : Education,
GIGA Scientific Journals is a scientific publication from research and literature study which are conducted by undergraduate, graduate, doctoral student, researchers and lecturers to be published widely and can be utilized as widely as possible for the advancement of science and technology at domestic and aroud the world.
Arjuna Subject : -
Articles 165 Documents
Rancang Bangun Host Sistem Mini SCADA Untuk Pengontrolan Beban Trafo 20 KV Pada Gardu Induk Ikhwanto Ikhwanto; R. A. Kusumoputro; Novi Azman
Jurnal Ilmiah Giga Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1 Tahun 2013
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1243.447 KB) | DOI: 10.47313/jig.v16i1.585

Abstract

In this era of globalization, the needs of remote control systems is increasing, where the system used is more sophisticated. Similarly, when a transformer operator in electrical substations, which will control and monitor the load transformer 20 KV is still done by hand. This will result in less efficient and optimal performance of the operator. We need a system that can control remotely. To overcome these problems, hence designed "Host Mini SCADA systems for controlling the load on 20 KV transformer substations parent. With this system an operator can perform control and monitoring of the load transformer 20 KV, among others: Frequency, Current, Voltage, and Temperature. In addition, this system also can detect if the transformer is faulty. Monitoring and controlling performed remotely via SMS Gateway. This system consists of a PC (Personal Computer), which functions as process control and remote control units. GSM Modem serves to make the process of data transfer via SMS (Short Message Service). Software Visual Basic, a programming language used to create a program / software on Host mini SCADA system.
Rancang Bangun Sistem Antrian Pengambilan Kamera di Logistik Trans7 Secara Jarak Jauh Dengan Bantuan Short Message Service Berbasis Visual Basic 6 Darmawan, Benny; Putro, R.A Kusumo
Jurnal Ilmiah Giga Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1 Tahun 2013
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

It's quite difficult to take the camera for each trans7 cameraman, in the Logistic Area of Trans7. After taking a queueing number, the cameraman will have to wait for a quite long time until finally, he got the camera. So did the logistic staff, they also have a problem in distributing the camera to the related cameraman. To solve the problem, the short message service is one of the alternate option, which arranges the queue and to call the related cameraman. This system consists of Netbook as a database center and data processing, C55 cellphone as the message transmitter and receiver and active speaker to call each cameraman. This system can accept queueing request manually in the logistics area and also accommodate each camera wanted by each cameraman that requested by SMS. The benefits of this system for logistics are it can directly autosave the data of the cameraman including the borrowed camera, calling the number of the queue and delaying the process for the unresponsive cameraman. The system always re-check staffs' ID and the SMS received a number as validation.
Pengatur Kadar Asam Nutrisi (pH) dan Level Ketinggian Air Nutrisi pada Sistem Hidroponik Cabai Muhammad Tirto Utomo; V. Vekky R. Repi; Fitria Hidayanti
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 1 (2018): Volume 21 Edisi 1 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.351 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i1.579

Abstract

Telah dibuat dan diuji alat pengatur kadar asam (pH) dan level ketinggian air nutrisi pada sistem hidroponik cabai. Kadar asam (pH) referensi yang dianjurkan untuk tanaman cabai yaitu 6.0 – 6.5. Pada percobaan awal, ini air nutrisi pada wadah pertumbuhan dikondisikan pada keadaan nilai pH 2.91 (Asam). Untuk mencapai pH referensi dibutuhkan waktu selama 23 detik. Dengan keadaan pompa yang berisi cairan basa dan pengaduk aktif selama 23 detik. Pada percobaan yang kedua, air nutrisi dikondisikan dalam keadaan nilai pH 9.18 (Basa). Untuk mencapai pH referensi dibutuhkan waktu selama 18 detik. Dengan keadaan pompa yang berisi cairan asam dan pengaduk aktif selama 18 detik. Pada pengujian level ketinggian air nutrisi, ketika air nutrisi dibawah level ketinggian yang ditetapkan (6 cm – 8 cm) yaitu 5 cm. Untuk mencapai level ketinggian minimum yang ditetapkan yaitu 6 cm dibutuhkan waktu selama 2 menit 25 detik. Dengan adanya alat pengatur kadar asam (pH) dan level ketinggian air nutrisi pada sistem hidroponik cabai,Kadar asam (pH) dan kebutuhan air nutrisi untuk tanaman selalu terjaga dengan baik.
Analisis Pengaruh Perubahan Number Scan Average Terhadap Signal to Noise Ratio Pada Citra MRI Brain Sekuen T2 Fast Spin Echo (FSE) Rakhmat Kurniawan; Puji Hartoyo; Ni Larasati Kartika Sari
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 1 (2018): Volume 21 Edisi 1 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (117.963 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i1.578

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh perubahan nilai parameter Number Scan Average (NSA) terhadap kualitas citra MRI yang direpresentasikan oleh nilai Signal to Noise Ratio (SNR). Penelitian dilakukan menggunakan citra otak potongan aksial menggunakan sekuen T2 Fast Spin Echo. Variasi nilai NSA yang digunakan adalah 2, 4 dan 6. Nilai SNR dihitung memanfaatkan algoritma median filter pada software Matlab 2013a. SNR diperoleh dengan membandingkan nilai piksel rata-rata dari citra setelah diberi median filter dengan nilai piksel rata-rata dari selisih citra sebelum dan sesudah diberi median filter. Nilai SNR pada NSA 2,4 dan 6 masing-masing sebesar 81,3411, 85,8796, dan 87,2757. Hal tersebut menunjukkan bahwa semakin besar nilai NSA, semakin besar pula nilai SNR yang diperoleh. Kenaikan NSA dari 2 ke 4, meningkatkan NSA sebesar 5,6%, dan perubahan NSA dari 4 ke 6, meningkatkan SNR sebanyak 1,6%. Namun, kenaikan nilai NSA juga menambah waktu scanning. Kenaikan NSA dari 2 ke 4, dan 4 ke 6, menambah waktu scanning rata-rata sebesar 2 menit.
Rancang Bangun Load Cell Kapasitas 20 kN Untuk Beban Kerja Tarik dan Tekan Sri Wahyuni Sitorus; Ajat Sudrajat; Kiki Reski Lestari
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 1 (2018): Volume 21 Edisi 1 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.145 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i1.580

Abstract

Perusahaan yang bergerak di bidang jasa inspeksi sering mendapatkan tugas untuk mengetahui berat atau kekuatan struktur dari benda yang diinspeksi di lapangan. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut akan di rancang bangun load cell kapasitas 20 kN untuk beban kerja tarik dan tekan dengan sederhana namun memiliki fungsi yang sama serta memenuhi kebutuhan pengukuran atau pengujian dilapangan. Pembahasan mencakup pemilihan bahan, perhitungan perencanaan, penempelan strain gauge, verifikasi load cell serta metode kalibrasinya load cell dengan kapasitas 20 kN untuk beban kerja tarik dan tekan. Verifikasi terhadap load cell dilakukan untuk mengetahui kesesuaian antara perhitungan perencanaan dan hasil pengukuran. Dari hasil verifikasi ditemukan bahwa terdapat penyimpangan regangan sebesar 12,619 μ atau sekitar 1,48 % dan penyimpangan tegangan sebesar 3,28 ????/????????2 atau sekitar 1,85 %. Berdasarkan hasil evaluasi data kalibrasi dengan mengacu pada British Standard ISO 376:2011, load cell tidak masuk dalam kelas 0, 0,5, 1 dan 2 karena memiliki nilai ketidakpastian (U95) yang melewati batas yang ditentukan yaitu ketidakpastian pengukuran (U95) sebesar 0,24 % untuk beban kerja tarik dan) 0,23 % untuk beban kerja tekan.
Rancang Bangun Pengendali Pompa Miniatur Berbasis Mikrokontroler Arduino Bluetooth 4Ch Arief Muliawan; Finta Amalinda; Irvan Prasetio
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (570.768 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i2.606

Abstract

Pompa air yang sering kita miliki memegang peranan penting dalampendistribusian pada instalasi air di rumah. Pengoperasian ini terkadangmembutuhkan waktu yang lama sehingga membutuhkan sistem kontrol yang efesien.Aplikasi smartphone pada android dapat dipadukan dengan mikrokontroler sepertipada aplikasi mikrokontroler arduino uno. Pemanfaatan aplikasi android danmikrokontroler ini dapat dipergunakan pada kontrol pompa air. Dalam peneltian inidimaksudakan untuk mengkoneksikan arduino uno dengan pompa yang terintegrasidengan bluethooth. Bluethooth yang dipergunakan dengan seri HC-5 yang dapatdikoneksikan dengan sinyal yang dimiliki oleh aplikasi android yang berada dismartphone dengan seri arduino uno bluethoot 4CH. Kinerja alat ditampilkan dalamtampilan LCD 4x16 yang menyatakan waktu pemakaian dan on-off pemakaianpompa. Dari hasil pengujian kemampuan pompa beroperasi selama 1 menit diperolehhasil perhitungan dengan debit 38.23 cm3/s dengan kecepatan aliran 28.8 cm/s.
Rancang Bangun Sistem Pencampuran Warna Tekstil Otomatis dengan Parameter Volume Fluida pewarna Supriyadi, Agus; Repi, Viktor Vekky Ronald; Hidayanti, Fitria
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (25.738 KB)

Abstract

Proses pewarnaan celup kain/benang membutuhkan alat pencampuranwarna otomatis yang cepat dan akurat. Akan tetapi alat pencampuran warna masihmemiliki error yang besar, maka desain sistem ini harus dikembangkan agar diperolehdesain dengan error yang kecil. Rancang bangun alat pencampuran warna padapenelitian ini dirancang untuk fluida pewarna tekstil yang berbasis Arduino denganGUI Processing, sensor ultrasonik HC-SR04, dan aktuator motor servo MG996R.Pada penelitian ini flowrate pewarna yang keluar dari tangki dipengaruhi oleh leveltangki. Maka dibuat sistem dengan input komposisi campuran dari GUI Processingdan perhitungan flowrate diperoleh dari pembacaan level oleh sensor ultrasonik.Selain itu, karaktristik aktuator motorized control valve membuat alat ini diberikandua mode yaitu fast dan slow. Hasil pengujian menunjukkan bahwa mode fastmemiliki error lebih besar dari mode slow, tetapi mode slow membutuhkan waktuproses dua kali lebih lama. Dari pengamatan pewarna hasil pencampuran yangdiaplikasikan pada kain, dapat dilihat pola susunan memiliki degradasi warna yangsistematik. Hal ini menunjukkan bahwa alat pencampuran warna otomatis yang dibuatpada penelitian ini dapat bekerja dengan baik.
Citra Geolistrik Resistivitas 2-Dimensi Untuk Identifikasi Zona Laterit Dan Zona Bedrock Profil Nikel Laterit Ifanali Iha; Puji Hartoyo
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (633.094 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i2.602

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi zona laterit dan zonabedrock menggunakan metode geolistrik resistivitas dan memperkirakan volume zonanikel laterit dari hasil identifikasi. Data yang digunakan pada penelitian ini diperolehdari PT.Aneka Tambang Tbk. Pengambilan data lapangan (akuisisi data) dilakukan didaerah kuasa tambang PT. Aneka Tambang Tbk, Kecamatan Pomalaa, KabupatenKolaka, Sulawesi Tenggara. Metode geolistrik resistivitas merupakan salah satumetode geofisika yang sering digunakan dalam eksplorasi untuk identifikasikandungan mineral di bawah permukaan. Metode ini dilakukan dengan caramengalirkan arus listrik ke dalam perut bumi dan dihitung nilai resistivitas batuan saatdialiri arus listrik. Endapan nikel laterit terbentuk dari hasil pelapukan batuanultramafik. Daerah Pomalaa adalah salah satu daerah yang memiliki potensi nikellaterit paling besar. Pengolahan data dilakukan menggunakan Software Res2dInv danSurfer 12. Hasil dari pengolahan data adalah nilai resistivitas dan kedalaman dariprofil nikel laterit. Resistivitas dari zona top soil (overburden) adalah 120 -750ohm.m, resistivitas dari zona laterit adalah 0-120 ohm.m, dan resistivitas dari zonabedrock lebih dari 200 ohm.m. Kedalaman dari zona top soil (overburden) adalah 0-30 m, kedalaman dari zona laterit adalah 10-60 m, dan kedalaman dari zona bedrockberada lebih dari 50 m. Dengan perkiraan luas daerah sebesar 99.000 m2 danketebalan zona laterit 30 m di bawah permukaan diperoleh volume zona nikel lateritsebesar 2.970.000 m3.
Analisis Nilai Piksel Liver-Kidney Pada Citra Ultrasonografi Pasien Non-Alcoholic Fatty Liver Disease Suci Rahmawati; Samsun Samsun; Ari Mutanto; Ni Larasati Kartika Sari
Jurnal Ilmiah Giga Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.914 KB) | DOI: 10.47313/jig.v21i2.607

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengetahui selisih nilai piksel Liver-kidney berdasarkan derajat perlemakan hati, perbandingan selisih nilai piksel Liver-kidney berdasarkan derajat perlemakan hati, dan membandingkan hasil analisis selisih nilai piksel Liver-kidney dengan diagnosis klinisi. Penelitian ini menggunakan 80 citra ultrasonografi dengan klinis Non-Alcoholic Fatty Liver Disease pada setiap derajat perlemakan hati dan citra normal, dan analisis nilai piksel dilakukan dengan software Matlab 2013a. Sebelum pengamatan nilai piksel, citra USG diproses dengan preprocessing terlebih dahulu. Adapun preprocessing memanfaatkan algoritma filtering berupa filter Gaussian dan filter Wiener. Hasil penelitian menunjukkan selisih nilai piksel semakin besar sesuai dengan derajat perlemakan hati. Penggunaan filter Gaussian dalam menentukan selisih nilai piksel liver-kidney lebih baik dibandingkan filter Wiener. Selain itu, penentuan selisih nilai piksel liver-kidney lebih sensitif pada citra kategori severe dibandingkan derajat perlemakan hati lainnya.
Rekayasa Fotosintesis Alga Scenedesmus sp. dengan Variasi Metode Penyinaran untuk Peningkatan Produksi Gas Hidrogen Kiki Rezki Lestari; Ucuk Darusalam; Fitria Hidayanti
Jurnal Ilmiah Giga Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1 Tahun 2013
Publisher : Universitas Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (132.336 KB) | DOI: 10.47313/jig.v16i1.584

Abstract

Pada penelitian ini menggunakan alga Scenedesmus Sp. dengan merekayasa proses fotosintesis yang terjadi. Penelitian berlangsung selama tiga bulan dari bulan Nopember 2012 sampai Januari 2013 yang berlokasi di ruang gelap dan atap genteng laboratorium teknik fisika, Universitas Nasional. Penelitian ini menggunakan tiga metode penyinaran berbeda dan untuk setiap metode dilakukan dua kali percobaan. Dengan menjaga range densitas sebesar 16,7 x 106 - 3,2 x 1010 dan menjadikan waktu gelap menjadi variabel tetap yaitu 24 jam dapat mengoptimalkan produksi hidrogen sampai 32,0305 mL jumlah ini didapat pada metode pencahayaan matahari dari total volume alga sebesar 5200 mL.

Page 5 of 17 | Total Record : 165


Filter by Year

2013 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 28 No. 1 (2025): Volume 28 Edisi 1 Tahun 2025 Vol. 27 No. 2 (2024): Volume 27 Edisi 2 Tahun 2024 Vol. 27 No. 1 (2024): Volume 27 Edisi 1 Tahun 2024 Vol. 26 No. 2 (2023): Volume 26 Edisi 2 Tahun 2023 Vol. 26 No. 1 (2023): Volume 26 Edisi 1 Tahun 2023 Vol 26, No 1 (2023): Volume 26 Edisi 1 Tahun 2023 Vol 25, No 2 (2022): Volume 25 Edisi 2 Tahun 2022 Vol 25, No 1 (2022): Volume 25 Edisi 1 Tahun 2022 Vol 24, No 2 (2021): Volume 24 Edisi 2 Tahun 2021 Vol 24, No 1 (2021): Volume 24 Edisi 1 Tahun 2021 Vol 23, No 2 (2020): Volume 23 Edisi 2 Tahun 2020 Vol 23, No 1 (2020): Volume 23 Edisi 1 Tahun 2020 Vol 22, No 2 (2019): Volume 22 Edisi 2 Tahun 2019 Vol 22, No 1 (2019): Volume 22 Edisi 1 Tahun 2019 Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018 Vol 21, No 2 (2018): Volume 21 Edisi 2 Tahun 2018 Vol 21, No 1 (2018): Volume 21 Edisi 1 Tahun 2018 Vol 20, No 2 (2017): Volume 20 Edisi 2 Tahun 2017 Vol 20, No 1 (2017): Volume 20 Edisi 1 Tahun 2017 Vol 19, No 2 (2016): Volume 19 Edisi 2 Tahun 2016 Vol 19, No 1 (2016): Volume 19, Edisi 1, Juni 2016 Vol 19, No 1 (2016): Volume 19 Edisi 1 Tahun 2016 Vol 18, No 2 (2015): Volume 18, Edisi 2, JUni 2015 Vol 18, No 2 (2015): Volume 18 Edisi 2 Tahun 2015 Vol 18, No 2 (2015): Volume 18, Edisi 2, Desember 2015 Vol 18, No 1 (2015): Volume 18, Edisi 1, Juni 2015 Vol 18, No 1 (2015): Volume 18 Edisi 1 Tahun 2015 Vol 17, No 2 (2014): Volume 17 Edisi 2 Tahun 2014 Vol 17, No 1 (2014): Volume 17 Edisi 1 Tahun 2014 Vol 16, No 2 (2013): Volume 16 Edisi 2 Tahun 2013 Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1 Tahun 2013 Vol 16, No 1 (2013): Volume 16, Edisi 1, Juni 2013 Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1 Tahun 2013 Vol 16, No 1 (2013): Volume 16 Edisi 1, JUni 2013 More Issue