cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Published by Universitas Udayana
ISSN : 14111292     EISSN : 25415484     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil (p-ISSN: 1411-1292; e-ISSN: 2541-5484) is an online periodical journal of science that is published twice a year, in January and July by Civil Engineering Department, Faculty of Engineering, Udayana University. Jurnal Ilmiah Teknik Sipil is a media to publish the results of scientific research students, academics, practitioners and observers in the field of civil engineering including structure, construction management, water resource management, transportation, geotechnical and environmental engineering.
Arjuna Subject : -
Articles 403 Documents
Pemodelan Keruntuhan Balok Baja Akibat Paparan Api Menggunakan Metode Elemen Hingga Winda Tri Wahyuningtyas; Thilal Syihabuddin; krisnamurti krisnamurti
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 2, Juli 2020
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2020.v24.i02.p05

Abstract

Pengurangan kekuatan material baja akan terjadi ketika baja terpapar api. Informasi mengenai penurunan kekuatan baja akibat paparan api diperlukan, terutama kemampuannya untuk menahan beban, hal ini dikarenakan defleksi yang cukup besar terjadi pada baja ketika terpapar api. Penelitian ini bertujuan untuk membuat model tiga dimensi menggunakan metode elemen sehingga mengetahui kemampuan baja dalam menahan beban di bawah paparan api. Beban yang diberikan pada balok baja adalah dalam bentuk beban gravitasi kemudian beban pemanasan menggunakan paparan api nonlinier, dengan paparan api hanya pada fase pemanasan. Hasil paparan api yang diberikan mencapai suhu 770oC, nilai lendutan terkecil pada balok -271,52 mm (pada kondisi 5) dan -261,41 mm (pada kondisi 6). Akibat dari paparan panas baja akan mengalami plastisitas. Plastisitas terbesar terjadi pada daerah lower flange karena mengalami peningkatan suhu paling tinggi.
OPTIMALISASI WAKTU DAN BIAYA PELAKSANAAN PROYEK MENGGUNAKAN METODE LEAST COST ANALYSIS (Studi Kasus : Pembangunan Pasar Amlapura Barat) Anak Agung Diah Parami Dewi; Anak Agung Gede Agung Yana; Kadek Yasasi Dwinanjaya
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 2, Juli 2020
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2020.v24.i02.p10

Abstract

Abstract: Construction projects can be completed successfully based on careful planning. However, in the implementation of the West Amlapura Market development project, it requires an additional 50 calendar days to complete the work where the project is delayed by 24.468% in the 20th week with the remaining approximately one month deadline for working days, due to some constraints at the initial stage or determination zero point building level, mobility of tools and materials that hinder and limited Human Resources. Delays in work on the West Amlapura Market development project can be anticipated by accelerating the implementation of the project, with the hope that costs will be minimal while still paying attention to the established quality standards. This study aims to analyze the optimum time and cost by adding labor. This study uses the Least Cost Analysis method which aims to obtain the optimal project duration with the minimum total project cost calculated from activities that have the lowest cost slope. The data required in this study are secondary data in the form of a Budget Plan (RAB), Time Schedule and a List of Unit Price Analysis obtained from the contractor. Based on the calculation of the least cost analysis with the addition of optimum compression labor, it is found that the reduction in the duration of completion is 52 days from a late time of 133 days to 81 days with a total cost of Rp. 11,759,553,889, direct costs of Rp. 11,481,213,347 and indirect costs of Rp. Rp. 278,340,542, -
Cover and TOC JITS UNUD
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 2, Juli 2020
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PEMODELAN ALIRAN AIRTANAH UNTUK SISTEM MANJEMEN DAN PEMBANGUNAN DI KAWASAN PERKOTAAN KABUPATEN MAJENE, PROVINSI SULAWESI BARAT Aji Marwadi
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p03

Abstract

The computer-depicted groundwater model is a representation of the actual situation that represents it in the field, so that it can function as a monitoring and forecasting of a future groundwater flow system. The purpose of this study is to model groundwater flow that can represent the actual conditions that occur in the urban area of ??Majene Regency. The modeling is done numerically using Visual Modflow. The input data required are: logbor / geoelectric data correlation, the boundary of the research location to be modeled, namely the river boundary, measurement and observation of river conditions as a river boundary, groundwater recharge data (infiltration) is obtained using groundwater balance from processed data rainfall and air temperature, measurement of groundwater level as a means of determining model validation to approach real conditions in the field. The results of this study are in the form of a groundwater flow model that can be used for groundwater management systems as a decision-making tool for project planners and government agencies in predicting changes in groundwater flow systems, determining the location of development and monitoring sea water intrusion in the future. cities located on the beach.
PENGARUH VARIASI MUTU JAKET BETON DAN PENAMBAHAN TULANGAN LATERAL TERHADAP KAPASITAS AKSIAL KOLOM BUJUR SANGKAR Ida Bagus Dharma Giri
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p08

Abstract

Penelitian terkait concrete jacketing telah banyak dilakukan, seperti halnya penambahan tulangan sengkang dan pembesaran dimensi dengan mutu beton jaket yang sama ataupun melebihi mutu beton kolom inti. Untuk mengetahui pengaruh mutu beton jaket dan penambahan tulangan sengkang terhadap kapasitas aksial kolom, maka dalam penelitian ini dibuat kolom inti (K25) dengan mutu 25 MPa dan mutu beton jaket yang bervariasi yakni 20 MPa, 25 MPa, 30 MPa, dengan penambahan tulangan sengkang (Kolom KJs) dan tanpa penambahan tulangan sengkang (Kolom KJ) di setiap variasi mutu beton jaket. Untuk setiap jenis perlakuan dibuat masing-masing 3 buah benda uji. Adapun kolom inti memiliki bentuk bujur sangkar dengan dimensi 80 x 80 x 320 mm dan perkuatan beton jaket diberikan dengan dimensi 160 x 160 x 300 mm. Kolom diberikan beban aksial konsentris dan dihitung perpendekannya menggunakan dial gauge setiap pemberian beban sebesar 20 kN. Hasil penelitian ini menunjukkan penambahan beton jaket dan tulangan sengkang mampu meningkatkan kapasitas aksial dan daktilitas kolom. Adapun peningkatan kapasitas aksial yang terjadi pada kolom KJ20, KJ25, KJ30, terhadap kolom K25 berutut-turut adalah sebesar 17,4%; 34,0%; 34,7%. Sedangkan peningkatan kapasitas aksial kolom KJs20, KJs25, KJs30, terhadap kolom K25 berturut-turut sebesar 54,9%; 62,5%; 71,5%. Kolom perkuatan dengan penambahan tulangan sengkang, memiliki nilai perpendekan dan kapasitas aksial yang lebih besar dari kolom inti dan kolom perkuatan tanpa disertai penambahan sengkang. Peningkatan kapasitas aksial yang terjadi juga bertambah seiring dengan peningkatan kuat tekan beton jaket yang digunakan sebagai perkuatan. Kata Kunci: variasi mutu, kapasitas aksial, perkuatan beton jaket
PENGELOLAAN WILAYAH PESISIR DI PANTAI PANDAWA Ni Nyoman Pujianiki
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 1, Januari 2020
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UU Nomor 27 Tahun 2007 dan UU Nomor 1 Tahun 2014 tentang pengelolaan wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil menyebutkan bahwa Pengelolaan wilayah pesisir adaah suatu proses perencanaan, pemanfaatan, pengawasan dan pengendalian sumber daya pesisir dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang dilakukan oleh Pemerintah dan Pemerintah Daerah. Pantai Pandawa merupakan salah satu pusat wisata pantai di Bali mengalami kemajuan yang sangat pesat terbukti dari kunjungan dan pendapatan setiap tahunnya. Peningkatan tersebut didukung oleh pengelolaan pesisir yang ada di Pantai Pandawa sehingga pengelolaan wilayah pesisir di Pantai Pandawa akan dikaji. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. 30 orang responden terdiri dari pengelola dan pelaku usaha di Pantai Pandawa yang dipilih dengan cara purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi dan kuesioner terbuka. Pengelolaan wilayah pesisir di Pantai Pandawa terdiri dari Perencanaan wilayah pesisir di Pantai Pandawa yang terprogram melalui perencanaan jangka panjang dan perencanaan jangka pendek. Pemanfataan wilayah pesisir di Pantai Pandawa sebagai daerah konservasi, pendidikan dan peltihan, penelitian dan pengembangan, budi daya laut dan pariwisata. Pengawasan wilayah pesisir di Pantai Pandawa menggunakan sistem pengawasan berbasis Desa Adat yang memberdayakan masyarakat Desa Kutuh sebagai pengawas dan kelembagaan Desa Adat sebagai koordinatornya. Pengendalian wilayah pesisir di Pantai Pandawa menggunakan sistem pengendalian berbasis masyarakat adat yang sudah dimanajemenkan oleh Desa Adat Kutuh
EVALUASI KINERJA INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH RSD MANGUSADA KABUPATEN BADUNG Kadek Diana Harmayani
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p04

Abstract

Rumah Sakit Umum Daerah (RSD) Mangusada sebagai penyedia fasilitas kesehatan tentunya menghasilkan limbah cair dalam setiap kegiatan operasionalnya. Air limbah pada Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) RSD Mangusada mengandung kandungan Biological Oxygen Demand (BOD5), Chemical Oxygen Demand (COD), Total Suspended Solid (TSS), amonia, total coliform, Total Dissolved Solid (TDS), detergen, minyak dan lemak. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja dari IPAL serta mengetahui kandungan pada air limbah setelah diolah oleh IPAL RSD Mangusada sesuai dengan baku mutu acuan dari Peraturan Gubernur Bali No. 16 Tahun 2016 dan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor: P.68/ Menlhk/Setjen/ Kum.1/8/2016. Sistem pengolahan air limbah di RSD Mangusada menggunakan sistem biologis. Data yang digunakan dalam analisis adalah data sekunder, yaitu data Bed Occupation Rate (BOR) bulan Juni 2020, jumlah tempat tidur total, debit rata-rata outlet bulan Juni 2020 serta parameter kualitas dan kuantitas air limbah di inlet dan outlet IPAL bulan Januari 2020 hingga Juli 2020. Berdasarkan hasil pengujian kualitas dan kuantitas air limbah pada outlet IPAL RSD Mangusada, kandungan air limbah yang terdapat pada outlet IPAL sesuai dengan standar peraturan baku mutu acuan. Selain itu, efektivitas dari efisiensi IPAL RSD Mangusada berhasil menurunkan kandungan amonia 92,35%, BOD5 64,03%, COD 63,97%, TSS 67,03%, minyak dan lemak 64,64%, total coliform 76,84%, dan detergen sebesar 76,25%. Tetapi efisiensi dari IPAL RSD Mangusada kurang baik dalam penurunan kandungan TDS sebesar -3,92%.
TEGAL BESAR BEACH REHABILITATION WITH SCALLOPED CONCRETE BLOCK REVETMENT Ni Nyoman Pujianiki
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p09

Abstract

Klungkung has a coastline of 113 km out of a total of 5780.06 km2 the coastline in the province of Bali, but about 25 km is eroded. One of the critical areas occurs in Tegal Besar beach which caused erosion of 0.08875 to 3.0915 m/yr. Revetment with scalloped concrete blocks is expected to protect land from the wave attack. Concrete blocks have uniform size and shape, showing the aesthetic aspect so as not damage the beauty of the beach. Analysis of wind, tidal, bathymetry and soil data are carried out to obtain the structure and stability of the revetment. The results of this design can be used to rehabilitate the condition of the Tegal Besar beach. From the analysis, the design wave height with a return period of 25 years (H25) = 0.891 m, while the height with the breaking wave (Hb) = 1.003 m and the breaking wave depth (db) = 1.068 m and the design water level elevation (DWL) = 2.061 m calculated from MSL. The revetment structure has a height of 4.00 m, a peak width of 1.50 m, the weight of the first layer of protection is 300 kg and the second is 30 kg with a thickness of 1.00 m. Toe protection are 1.25 m high, 3.00 m wide and weigh 150 kg. The results showed that the revetment was stable against overturning, shearing, and the bearing capacity of the soil was declared safe with the results of overturning stability 22,075 > 2, slidding stability 2.249 > 1.5 and the bearing capacity of the soil 57,993 > 3 so that the revetment can be eligible to be applied at the site.
PENGGUNAAN ECOPAL SEBAGAI BAHAN TAMBAH PADA CAMPURAN HANGAT AC-WC I Made Agus Ariawan
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p01

Abstract

Campuran beraspal hangat (Warm Mix Asphalt/WMA) mulai dikembangkan karena lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan campuran beraspal panas (Hot Mix Asphalt/HMA). Zeolit dapat dimanfaatkan sebagai bahan tambah pada WMA, karena sifatnya yang dapat menyimpan air sehingga pencampuran dan pemadatan pada WMA dapat dilakukan pada suhu yang lebih rendah dibanding HMA. Pusat Penelitian Pengembangan Jalan dan Jembatan (Pusjatan) turut mengembangkan teknologi WMA dengan memproduksi WMA Zeolit yang diberi nama ECOPAL. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan pengaruh penambahan ECOPAL pada campuran Asphalt Concrete Wearing Course (AC-WC) dengan variasi ECOPAL 0,5%; 1%; 1,5%; 2%; 2,5% pada kadar aspal optimum (KAO). Pencampuran dilakukan pada suhu ±130oC, pemadatan suhu ±115oC, dan hasil penelitian menunjukkan setiap penambahan ECOPAL sebesar 0,5% meningkatkan nilai rata-rata stabilitas sebesar 14,85%; VFB 1,44%; dan kepadatan 0,22%. Sebaliknya, nilai VIM dan VMA cenderung mengalami penurunan, yaitu berturut-turut sebesar 4,34% dan 1,18%, sedangkan nilai flow tidak menunjukkan pola yang teratur terhadap kadar penambahan ECOPAL. Secara keseluruhan, terdapat beberapa campuran yang tidak memenuhi spesifikasi Bina Marga 2018. Nilai stabilitas dan Marshall Quotient pada kadar ECOPAL 0,5%-1,5% tidak memenuhi spesifikasi. Di samping itu, nilai VIM pada kadar ECOPAL 0,5% juga tidak memenuhi spesifikasi. Campuran dengan kadar ECOPAL 2,5% menghasilkan karakteristik terbaik, yaitu dengan nilai stabilitas 1101,91 kg; flow 3,13 mm; MQ 351,5 kg/mm; VIM 4,304%; VMA 15,374%; VFB 72,012%; serta kepadatan 2,226 gr/cm3. Nilai-nilai ini mendekati karakteristik AC-WC pada campuran panas. Kata Kunci: AC-WC, warm mix asphalt (WMA), zeolit, ECOPAL
ESTIMASI KONSEPTUAL BIAYA PEMBANGUNAN DRAINASE DI WILAYAH KOTA SUKABUMI MENGGUNAKAN MODEL Mochammed Paikun Paikun
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021
Publisher : Department of Civil Engineering, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JITS.2021.v25.i01.p05

Abstract

Drainase merupakan bagian penting dalam penataan system penyediaan air dibidang pertanian, tata ruang dan sebagainya, oleh karena itu pembangunan drainase merupakan bagian penting. Pembangunan saluran drainase memerlukan biaya, tetapi mengestimasi biaya membutuhkan data perencanaan secara detiail, perlu analisa biaya material, tenaga kerja, alat, dan membutuhkan waktu yang cukup lama. Pada tahap awal penetapan anggaran biaya sering belum tersedia data gambar, sehingga tidak ada dasar untuk menentukan jumlah anggaran. Oleh karena itu penelitian ini penting untuk menghasilkan model, sebagai rumus untuk memperediksi biaya tahap awal ketika data gambar belum ada. Model ini dihasilkan menggunakan metode analisis regresi. Data analisis yang digunakan adalah data rencana anggaran biaya terperinci pembangunan drainase berdasarkan populasi pembangunan drainase tahun 2018-2020 diwilayah kota Sukabumi. Memprediksi biaya pembangunan drainase menggunakan model hasil penelitian ini, cukup memasukkan volume pembangunan drainase, maka total biaya pembangunan dapat di ketahui dengan cepat. Model ini khusus untuk memprediksi biaya pembangunan drainase terbuka dengan spesifikasi pasangan batu yang di plester aci, sedangkan untuk memprediksi biaya pembangunan derainase tertutup seperti drainase gorong -gorong, u-dits, gravel dan lain-lain perlu penelitian lebih lanjut, karena spesifikasinya berbeda.

Filter by Year

2005 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 27 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 27 No. 1, Maret 20230 Vol 27 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 27 No. 2, September 2023 Vol 27 No 1 (2023): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 27 No. 1, Maret 2023 Vol 26 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 26 No. 2, Juli 2022 Vol 26 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 26 No. 1, Januari 2022 Vol 25 No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25 No. 2, Juli 2021 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 25, No. 1, Januari 2021 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 2, Juli 2020 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 24, No. 1, Januari 2020 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 23, No. 2, Juli 2019 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 23, No. 1, Januari 2019 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 22, No. 2, Juli 2018 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 22, No. 1, Januari 2018 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 21, No. 2, Juli 2017 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 21, No. 1, Januari 2017 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 20, No. 2, Juli 2016 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 20, No. 1, Januari 2016 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 19, No. 2, Juli 2015 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 19, No. 1, Januari 2015 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 18, No. 2, Juli 2014 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 18, No. 1, Januari 2014 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 17, No. 2, Juli 2013 Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, Vol. 17, No. 1, Januari 2013 Vol. 16, No. 2 Juli 2012 Vol. 16, No. 1 Januari 2012 Vol. 15, No. 2 Juli 2011 Vol. 15, No. 1 Januari 2011 Vol. 14, No. 2 Juli 2010 Vol. 14, No. 1 Januari 2010 Vol. 13, No. 2 Juli 2009 Vol. 13, No. 1 Januari 2009 Vol. 12, No. 2 Juli 2008 Vol. 12, No. 1 Januari 2008 Vol. 11, No. 2 Juli 2007 Vol. 11, No. 1 Januari 2007 Vol. 10, No. 2 Juli 2006 Vol. 10, No. 1 Januari 2006 Vol. 9, No. 2 Juli 2005 Vol. 9, No. 1 Januari 2005 More Issue