cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH
Published by Universitas Trisakti
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 166 Documents
FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PDRB KABUPATEN DAN KOTA DI PROVINSI JAWA BARAT 2010 – 2015 Wahyu Sunan Hidayat; Budi Santosa
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6421

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Alokasi Khusus (DAK), dan Belanja Modal (BM) terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) di Kabupaten dan Kota di Jawa Barat 2010-2015. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel. Penelitian ini membuktikan bahwa PAD, DAU, dan BM, secara signifikan dan positif mempengaruhi PDRB. Sementara itu, Dana Alokasi Khusus (DAK) tidak berpengaruh signifikan terhadap PDRB. Secara bersamaan, PAD, DAU, BM, dan DAK memiliki pengaruh signifikan terhadap PDRB.
PENGARUH MEDIA PENDINGIN OLI PADA PROSES TEMPERING TERHADAP KEKUATAN IMPAK BAJA S45 Fadli Abdat; Dody Prayitno
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6428

Abstract

Baja JIS S45C (JIS : Japanese Industrial Standard) merupakan jenis baja “Medium Carbon Steel” banyak digunakan karena harganya yang lebih murah dari machinery steel lainnya. Untuk mendapatkan sifat yang diinginkan, logam terlebih dahulu diberikan perlakuan panas sesuai dengan kebutuhan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui nilai kekuatan tarik dan kekerasan serta struktur mikro. Baja S45C yang telah diuji komposisi kimianya diberi perlakuan panas hardening pada temperature 900°C. Kemudian di quenching menggunakan media oli. Masingmasing benda uji yang telah mengalami proses pendinginan tersebut, kemudian diberi perlakuan tempering hingga 400°C dengan holding time 1 jam dan 2 jam. Selanjutnya dilakukan uji impak dengan metode charpy dan dilakukan pengujian metalografi untuk mengetahui strukturmikro dari baja S45C. Dari hasil penelitian didapatkan nilai kekuatan yang paling besar adalah 47.56 Joule didapatkan dari material yang diberikan perlakuan tempering 2 jam. Nilai kekerasan yang paling besar adalah 302.1 HV didapatkan dari material yang diberikan perlakuan tempering 1 jam. Raw material memiliki nilai kekuatan dan kekerasan yang paling rendah. Pemberian perlakuan tempering berpengaruh terhadap kekerasan dan kekuatan
METODE DESAIN APARTEMEN DAN AREA KOMERSIL DI DAERAH JATICEMPAKA BEKASI Gisca Agis Riskana; Indartoyo Indartoyo; Endang Marlina
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6423

Abstract

Apartemen merupakan hunian vertikal yang meminimalisir penggunaan lahan secara horizontal. Dalam sebuah kawasan hunian, tentunya membutuhkan fasilitas-fasilitas pendukung untuk memenuhi kebutuhan penghuni apartemen atau pengguna kawasan sehingga didesain juga commersial area sebagai pendukung fasilitas apartemen.  Dalam mendesain biasanya perancang menggunakan metode-metode dari para ahli yang sudah ada seperti Hamid Sirvhani, Hersberger, Katharina, dan lain-lain untuk merancang sebuah bangunan. Metode-metode tersebut dapat kita kombinasikan atau bahkan disederhanakan untuk menciptakan sebuah metode baru untuk memudahkan dalam proses desain. Manfaat dari penulisan ini diharapkan menjadi acuan dalam mendesain secara efektif. Metode yang digunakan dalam penulisan ini yakni metode studi pustaka yaitu suatu metode yang mempelajari buku referensi atau penelitian sebelumnya yang berguna untuk mendapatkan landasan teori mengenai masalah yang akan diteliti.
PENGEMBANGAN WEBSITE MUSEUM 12 MEI UNIVERSITAS TRISAKTI MENGGUNAKAN PH Risye Noviandina; Ahmad Zuhdi; Gatot Budi Santoso
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6429

Abstract

Museum Trisakti atau Museum 12 mei merupakan museum yang dirancang sebagai wadah untuk menyimpan dokumen dan aspirasi, setra berperan aktif mahasiswa Trisakti dalam memperjuangkan demokrasi dan hak asasi manusia.. Di dalam museum terdapat berbagai artikel, kumpulan berita dari surat kabar, video tentang tragedi 12 mei, ornament tragedi 12 mei, foto almarhum, hingga barang-barang pribadi peninggalan almarhum. Dengan adanya museum ini, dapat menjadi pusat dari pendidikan untuk anak-anak usia sekolah, remaja, dewasa, maupun masyarakat umum untuk mengenal sejarah bangsa bagaimana dapat terjadinya revormasi dan jasa para pahlawan.Namun pada saat ini museum mulai jarang di kunjungi oleh masyarakat, untuk itu di era perkembangan teknologi saat ini sangatlah penting mempublikasikan informasi yang terdapat di museum tragedi 12 mei ke masyarakat luas umuk mendapatkan sumber informasi sejarah yang lengkap dan terpercaya. Media yang akan di gunakan untuk membangun itu semua adalah dengan menggunakan website. Pembuatan website kami akan menggunakan PHP sebagai salah satu bahasa pemrograman dalam website yang akan kami buat. XAMPP yang juga meliputi apache di dalamnya kami gunakan sebagai web server, dan kami menggunakan MySQL menjadi database server. Hasil dari pengujian ini akan menunjukan website dapat di gunakan dengan baik, dari segi system , tampilan dan kemudahan mengakses. Sehingga dapat memenuhi kebutuhan dari pihak museum dengan baik.
ANALISIS SPIROID WINGLET PADA PESAWAT SUBSONIC DENGAN VARIASI SUDUT SERANG TERHADAP KONSUMSI BAHAN BAKAR MENGGUNAKAN METODE COMPUTATIONAL FLUID DYNAMIC Muhammad Randy Sormin; Rosyida Permatasari
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6414

Abstract

Winglet merupakan komponen aerodinamika yang digunakan pada sayap pesawat untuk mengurangi induced drag yang terjadi pada sayap pesawat saat terbang. Induced drag merupakan gaya aerodinamik yang terjadi akibat fenomena vortex pada sayap pesawat dikarenakan adanya perpindahan aliran udara pada lapisan batas dari bagian bawah sayap yang bertekanan tinggi ke bagian atas yang bertekanan rendah. Pada penelitian ini dibahas pengaruh bentuk winglet, yaitu spiroid winglet, pada pesawat subsonic yang akan mengurangi induced drag yang terjadi Penelitian dilakukan dengan melakukan simulasi menggunakan metode Computational Fluid Dynamics (CFD) berdasarkan sudut serang (Angle of Attack) pada sayap pesawat yang menghasilkan gaya angkat. Pada spiroid winglet dengan sudut serang 4o menghasilkan rasio koefisien angkat (CL) terhadap koefisien hambat (CD) yang terbesar. Dari analisis data koefisien angkat dan koefisien hambat diketahui terjadi penurunan induced drag sekitar 6% dan efisiensi bahan bakar yang terjadi sebesar 8% saat level terbang jelajah dan pada jarak tempuh maksimum.
PERANCANGAN SISTEM PENGUKURAN KINERJA DENGAN MENGGUNAKAN HUMAN RESOURCE SCORECARD DI PT MODERN MULTI KEMASINDO Dimas Adhi Wiguna; Dadang Surjasa
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6424

Abstract

PT. Modern Multi Kemasindo merupakan perusahaan industri yang bergerak di bidang pembuatan corrugated carton box. Permasalahan yang dihadapi oleh PT. Modern Multi Kemasindo adalah tingkat produksi yang belum mencapai target yang diakibatkan oleh kinerja karyawan yang kurang mendukungnya. PT. Modern Multi Kemasindo selama ini belum memiliki system pengukuran kinerja yang dapat membantu terutama mengatasi masalah kinerja karyawan. Oleh karena itu diperlukan suatu sistem pengukuran kinerja yang dapat memberikan pemahaman antara manajemen perusahaan dengan karyawan. Perancangan system pengukuran kinerja menggunakan metode Human Resource Scorecard yang dimulai dari penurunan strategi menggunakan Balanced Scorecard ke dalam HR Scorecard dengan 4 perspektif yaitu perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan. Hal tersebut dapat dilihat dari tujuan strategis yang dihasilkan seperti meningkatkan produktivitas karyawan, meningkatkan motivasi karyawan, meningkatkan kesejahteraan karyawan, meningkatkan citra perusahaan dengan pelayanan yang baik terhadap pelanggan. Hasil dari tujuan strategis kemudian dilakukan pembobotan dengan menggunakan skala likert. Hasilnya diperoleh dengan nilai 3,59. Dalam skala likert nilai tersebut termasuk kategori antara 3 dan 4 yaitu “baik”. Hasil terendah terdapat pada perspektif pembelajaran dan pertumbuhan, dikarenakan kurangnya program pelatihan terhadap karyawan.
PEMANFAATAN MINYAK CENGKEH SEBAGAI ANTIOKSIDAN ALAMI UNTUK MENURUNKAN BILANGAN PEROKSIDA PADA PRODUK MINYAK GORENG Hernowo Widodo; Lisa Adhani; Solihatun Solihatun; Mohamad Prastya; Amaliah Annisa
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6432

Abstract

Minyak kelapa sawit mengandung asam lemak tidak jenuh yang dapat mengakibatkan ketengikan pada minyak yang disimpan dalam waktu tertentu tanpa pengawetan. Cengkeh memiliki aktivitas antioksidan yang tinggi sehingga dapat mengatasi ketengikan minyak kelapa karena zat antioksidan tersebut mampu memutus ikatan rangkap persenyawaan peroksida sehingga bilangan peroksida pada minyak dapat diturunkan. Dengan dilakukannya studi diharapkan dapat diketahui sejauh mana minyak cengkeh dapat dimanfaatkan untuk mencegah proses ketengikan pada minyak kelapa. Dalam penelitian ini juga diharapkan agar dapat mengetahui berapa berat optimum minyak cengkeh yang ditambahkan, dan waktu pemanasan agar dapat mengurangi ketengikan pada minyak kelapa. Penelitian ini dilakukan dengan cara mengamati pengaruh penambahan minyak cengkeh kedalam minyak kelapa untuk mencegah ketengikan pada berbagai berat dan waktu penyimpanan. Variabel tetap yang digunakan dalam penelitian ini adalah berat minyak kelapa sawit yaitu 150 ml, waktu pemanasan 15 menit, dan suhu 1500C. Sedangkan variabel berubahnya adalah berat minyak cengkeh yang dipakai (0,25; 0,50; 0,75; 1 dan  2 % dari berat minyak kelapa). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah minyak cengkeh yang optimum adalah 1% dari berat minyak kelapa. Penambahan minyak cengkeh juga tidak merubah komposisi asam lemak dan senyawa pada minyak goreng sawit. Jadi masih aman digunakan
PENGARUH AUDIT TENURE TERHADAP PENDETEKSIAN FRAUDULENT FINANCIAL REPORTING (BENEISH M-SCORE) DENGAN KOMITE AUDIT SEBAGAI VARIABEL MODERASI Muhammad Habibi Ritonga; Diah Ratna Sari; Noverdi Putra; Haryono Umar
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i1.6415

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuktikan secara empiris pengaruh audit tenure terhadap pendeteksian FFR (Beneish M-Score) dengan komite audit sebagai variabel moderasi. Alat pengukuran pendeteksian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Beneish M-score. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur periode Tahun 2014 - 2018 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sedangkan perusahaan yang menjadi sampel adalah 41 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode Tahun 2014 – 2018. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa audit tenure dan karakteristik komite audit tidak berpengaruh positif terhadap pendeteksian FFR sedangkan komite audit memperkuat pengaruh positif audit tenure terhadap pendeteksian FFR. Kata kunci: audit tenure, fraudulent financial reporting, komite audit
PERANCANGAN SISTEM TERMAL PADA ORC KAPASITAS 10 KW Janet S. Telaumbanua; Eka Maulana
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 5 No. 2 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v5i2.7358

Abstract

Tujuan perancangan sistem ini adalah untuk mengetahui penggabungan sistem dalam memanfaatkan energi panas yang terbuang dari teknologi pirolisis dan siklus organik rankine menggunakan metode perancangan Pahl & Beitz. Pada proses sistem kerja siklus organik rankine menggunakan fluida kerja R-134a dengan mempertimbangkan ODP, GWP, Life Time Atmosphere serta komponen yang digunakan pada sistem ini adalah jenis turbin uap impuls, kondensor berkependinginan air, pompa sentrifugal, alat penukar kalor Shell and Tube. Efisiensi penggabungan pirolisis dengan sistem siklus organik rankine bernilai 16% dengan kadar uap masuk turbin 96% dan hasil kerja turbin 38,7 kJ/kg, kerja kondensor 194,51 kJ/kg, kerja pompa 1 kJ/kg dan evaporator 234,2 kJ/kg. Hasil perhitungan dengan laju aliran massa 2kg/s, Temperatur masuk turbin 40 oC dan tekanan 1,6 MPa adalah 77,37 MW. Dari hasil perhitungan dan perkiraan perancangan daya yang dihasilkan turbin memiliki nilai beda yang besar disebabkan oleh entalpi dan entropi pada tabel properties fluida kerja memiliki nilai yang besar.
POTENSI KEBERHASILAN KULIT UDANG SEBAGAI BAHAN DASAR POLIMER KITOSAN: STUDI LITERATUR Rini Setiati; Septoratno Siregar; Deana Wahyuningrum; M. Taufik Fathaddin
JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH LEMBAGA PENELITIAN UNIVERSITAS TRISAKTI Vol. 6 No. 1 (2021)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/pdk.v6i1.8637

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari potensi yang dimiliki oleh kulit udang sebagai bahan baku polimer kitosan.  Penelitian ini diawali dengan proses pemisalahan kulit udang kitin dan proses kitin menjadi kitosan serta menguji karakteristiknya. Kulit udang dapat diolah menjadi kitosan karena kandungan kitin yang terdapat di dalamnya.  Kitin merupakan bahan organik utama terdapat pada kelompok hewan crustacea, insekta, fungi, mollusca dan arthropoda. Cangkang kepiting, udang dan lobster juga merupakan sumber bahan dasar produksi kitin karena kandungan kitinnya cukup tinggi. Kitin merupakan biopolimer alam paling melimpah kedua setelah selulosa yang tidak beracun dan diproduksi dari limbah kulit udang. Kitosan diolah dari kulit udang melalui proses deproteinasi, demineralisasi dan deasetilasi. Reagen yang digunakan adalah NaOH dan KOH. Kemudian kitosan diuji sifat fisiknya melalui uji kadar air, kadar abu, kadar nitrogen, viskositas, derajat deasetilasi, analisis gugus fungsi dengan spektroskopi IR dan kristalinitas dengan difraksi sinar X. Sifat fisik kitosan dilihat dari bentuk fisik, analisis gugus fungsi dan kristalinitas. Potensi penerapan kitosan, sebagai turunan kitin yang terdeasetilasi, bersifat multidimensi, seperti dalam makanan dan gizi, bioteknologi, ilmu material, obat-obatan dan farmasi, pertanian dan perlindungan lingkungan. Isolasi kitin dari kulit udang dan sintesanya menjadi kitosan, menjadikan kulit udang lebih barmanfaat untuk bidang-bidang lain. Kulit udang yang diolah menjadi kitosan polimer dapat berpotensi untuk digunakan dalam bidang Enhanced Oil Recovery sebagai fluida injeksi kimiawi dalam upaya menaikkan produksi minyak.

Page 7 of 17 | Total Record : 166