cover
Contact Name
DWI PRASETIYAWATI DIYAH HARIYANTI
Contact Email
duik_pdh@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
paudiapgpaud@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
PAUDIA: JURNAL PENELITIAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
ISSN : 20891431     EISSN : 25984047     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
PAUDIA is scientific journal about early childhood education; it hereby states that the publication of the articles is true research outcomes and it is scientifically. PAUDIA is a scientific journal about early childhood education. It belongs to PG PAUD Program of Science Education Faculty in Semarang PGRI University. It publishes twice a year; it is on July and October. This journal is research outcomes which are talking about early childhood educatio
Arjuna Subject : -
Articles 300 Documents
UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS ANAK MELALUI BERMAIN MENCIPTA BIDANG DARI KEPINGAN GEOMETRI PADA KELOMPOK B TK IT PERMATA BUNDA MRANGGEN DEMAK TAHUN AJARAN 2014/2015 Ida Nursanti; Ismatul Khasanah
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 4, No 2 Oktober (2015): PAUDIA
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v4i2 Oktober.821

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi masih kurangnya kreativitas anak. Hal tersebut diindikasikan dengan banyaknya anak yang kurang optimal dalam megerjakan kegiatan cenderung malas-malasan dan kurang antusias karena sering menggunakan lembar kerja, anak juga terlihat mencotek hasil karya temannya. Hal ini terjadi karena proses pembelajaran yang monoton, guru belum mengembangkan permainan yang mampu mengasah kreativitas anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kreativitas anak pada kelompok B TK IT Permata Bunda Mranggen Demak melalui bermain mencipta bidang dari kepingan geometri.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dan alat pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi. Di dalam penelitian ini terdapat dua variabel, yang terdiri dari satu variabel bebas (independent variable) atau variabel (X) yaitu bermain mencipta bentuk dari kepingan geometri, dan satu variabel terikat (dependent variable) atau variabel (Y) yaitu kreativitas. Subjek penelitian ini adalah seluruh anak kelompok B TK IT Permata Bunda Mranggen Demak tahun ajaran 2014/2015, sebanyak 16 anak.Dari hasil akhir dengan menggunakan teknik permainan dan observasi dengan dua siklus diperoleh hasil peningkatan kreativitas anak, yaitu mencapai 75% pada siklus pertama dan 81,25 % pada siklus kedua (indikator kinerja tercapai). Hasil hipotesis yang berbunyi kreativitas anak meningkat melalui bermain mencipta bidang dari kepingan geometri pada kelompok B TK IT Permata Bunda Mranggen Demak tahun ajaran 2014/2015 dan berdasarkan hasil akhir tersebut, maka hipotesis yang diajukan diterima kebenarannya.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kreativitas anak dapat ditingkatkan melalui bermain mencipta bidang dari kepingan geometri. Oleh karena itu hendaknya guru menciptakan permainan yang lebih kreatif, karena anak akan memperoleh pengalaman secara langsung dengan obyek yang dipelajarinya.
ANALISIS PERANAN GURU DALAM MENGEMBANGKAN KEDISIPLINAN PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PAUD RUMAH KITA SEMARANG Alim Sri Mardiani; Purwadi Purwadi
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 2 (2016)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v5i2.1183

Abstract

Tujuan yang diharapkan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis peranan guru dalam mengembangkan kedisiplinan pada anak usia 3-4 tahun di PAUD Rumah Kita Semarang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di PAUD Rumah Kita Semarang. Subjek dalam penelitian ini adalah 1 Kepala Sekolah, 1 Guru dan 4 siswa Play Group. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil Penelitian pada analisis peranan guru dalam mengembangkan kedisiplinan pada anak usia 3-4 tahun di PAUD Rumah Kita Semarang adalah guru memiliki peranan dalam mengembangkan kedisiplinan pada anak. Guru harus menjadi role model bagi anak dan konsisten dalam menerapkan aturan. Penerapan kedisiplinan dilakukan dengan pembiasaan serta pola asuh orang tua yang berpengaruh dalam perkembangan kedisiplinan anak. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah guru harus dapat menerapkan perananannya dalam mengembangkan kedisiplinan pada anak secara konsisten dan tegas.
UPAYA MENINGKATKAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI METODE PERMAINAN TRADISIONAL EGRANG BATHOK KELAPA PADA KELOMPOK B DI RA TAQWAL ILAH SEMARANG Vicky Agus Saputri; Purwadi Purwadi
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 4, No 1 (2015): volume.4 No. 1 Juli (2015)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v4i1.1654

Abstract

Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah kurangnya motorik kasar anak di RA Taqwal Ilah Semarang. Hal ini terlihat ketika kegiatan motorik kasar anak terkadang tidak menggunakan alat permainan tetapi langsung menggunakan fisik.Pemahaman permainan tradisional oleh anak di RA Taqwal Ilah Semarang yang masih kurang. Anak kurang antusias dalam mengikuti kegiatan dengan alat permainan yang sudah dipakai berulang-ulang. Media kurang menarik untuk proses pembelajaran.Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian kelompok B di RA Taqwal Ilah Semarang Tahun Pelajaran 2015/2016 yang jumlah peserta didiknya 16 anak. Data dalam Penelitian Tindakan Kelas ini diperoleh melalui observasi dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan dengan tindakan yang terdiri dari  2 siklus yaitu siklus I dan siklus II. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui metode permainan tradisional egrang bathok kelapa dapat meningkatkan motorik kasar anak yaitu dengan penilaian aspek keseimbangan, kekuatan, kelincahan, dan kecepatan. Peningkatan motorik kasar anak dapat dilihat dari hasil penelitian. Motorik kasar anak pada kondisi awal yaitu pada kriteria baik mencapai 18,75%, kriteria cukup 12,5% dan kriteria kurang 68,75%. Pada siklus I peningkatan motorik kasar anak dapat dikatakan sedikit meningkat yaitu dalam kriteria baik mencapai 50%, kriteria cukup 25% dan kriteria kurang 25%. Pada siklus II motorik kasar anak sudah mencapai indikator kinerja yaitu dalam kriteria baik 81,25%, kriteria cukup 6,25% dan kriteria kurang 12,5%.Hal ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar motorik kasar anak yang dilakukan siklus I dan siklus II pada kelompok B RA Taqwal Ilah Semarang. Penelitian ini dihentikan pada siklus II karena sudah memenuhi indikator kinerja yang diharapkan mencapai 80 %.Kata kunci: Anak Usia Dini, Motorik Kasar dan Metode Permainan Tradisional Egrang Bathok KelapaLatar belakang yang mendorong penelitian ini adalah kurangnya motorik kasar anak di RA Taqwal Ilah Semarang. Hal ini terlihat ketika kegiatan motorik kasar anak terkadang tidak menggunakan alat permainan tetapi langsung menggunakan fisik.Pemahaman permainan tradisional oleh anak di RA Taqwal Ilah Semarang yang masih kurang. Anak kurang antusias dalam mengikuti kegiatan dengan alat permainan yang sudah dipakai berulang-ulang. Media kurang menarik untuk proses pembelajaran.Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian kelompok B di RA Taqwal Ilah Semarang Tahun Pelajaran 2015/2016 yang jumlah peserta didiknya 16 anak. Data dalam Penelitian Tindakan Kelas ini diperoleh melalui observasi dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan dengan tindakan yang terdiri dari  2 siklus yaitu siklus I dan siklus II. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui metode permainan tradisional egrang bathok kelapa dapat meningkatkan motorik kasar anak yaitu dengan penilaian aspek keseimbangan, kekuatan, kelincahan, dan kecepatan. Peningkatan motorik kasar anak dapat dilihat dari hasil penelitian. Motorik kasar anak pada kondisi awal yaitu pada kriteria baik mencapai 18,75%, kriteria cukup 12,5% dan kriteria kurang 68,75%. Pada siklus I peningkatan motorik kasar anak dapat dikatakan sedikit meningkat yaitu dalam kriteria baik mencapai 50%, kriteria cukup 25% dan kriteria kurang 25%. Pada siklus II motorik kasar anak sudah mencapai indikator kinerja yaitu dalam kriteria baik 81,25%, kriteria cukup 6,25% dan kriteria kurang 12,5%.Hal ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar motorik kasar anak yang dilakukan siklus I dan siklus II pada kelompok B RA Taqwal Ilah Semarang. Penelitian ini dihentikan pada siklus II karena sudah memenuhi indikator kinerja yang diharapkan mencapai 80 %.Kata kunci: Anak Usia Dini, Motorik Kasar dan Metode Permainan Tradisional Egrang Bathok Kelapa
MENINGKATKAN KECERDASAN BAHASA ANAK KELOMPOK A MELALUI MEDIA BONEKA TANGAN DI TK III PERTIWI TEMBALANG SEMARANG 2012-2013 Sri Rejeki; Ismatul Khasanah
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 3, No 1 (2014)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v3i1.1687

Abstract

Media boneka tangan adalah media pembelajaran yang diberikan pada anak yang bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan bahasa anak. Media boneka tangan sangat menarik untuk diberikan pada anak karena media boneka tangan tidak membosankan bagi anak. Mengingat anak-anak tidak boleh ditekan dan sepenuhnya menggunakan permainan yang berpusat pada anak. Dengan media boneka tangan anak- anak dapat mengapresiasikan  kemampuan bahasanya.Kata kunci : kecerdasan bahasa, anak, boneka tangan
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN ROLE PLAYING TERHADAP PERILAKU AGRESIF ANAK PADA KELOMPOK B TK ALBERTUS SOEGIJAPRANATASEMARANG TAHUN AJARAN 2017/2018 Elza Novitasari; Muniroh Munawar; Dwi Prasetiyawati D.H.
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 2 (2017)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v6i2.2102

Abstract

ABSTRAK             Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh metode pembelajaran role playing terhadap perilakuagresif anak kelompok B TK Albertus Soegijapranata Semarang tahun ajaran2017/2018.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam metode pre- experimental design (nondesigns) dengan desain one- group pretest-posttest design.Penggunaan metode pembelajaran role playing memiliki pengaruh yang signifikan dalam menurunkan perilaku agresif anak kelompok B TK Albertus Soegijapranata Semarang, dengan pelaksanaan kegiatan pembelajaran berdasarkan sepuluh indikator perilaku agresif anak. Hal ini terbukti dengan hasil analisis pengaruh menggunakan perhitungan uji t yang dilakukan selama proses penelitian, diperoleh thitung = 3,6123387 > ttabel = 1,75 dengan rata-rata pretest53.0469 dan posttest 33.8281 serta terhadap perilaku agresif pada anak memberikan pengaruh positif, yaitu terjadi penurunan sebesar19,22 persen terhadap perilaku agresif anak. ABSTRACT                This study aims to determine the influence of role playing learning method toward the children aggressive group B behavior Albertus Soegijapranata Semarang academic year academic year2017 / 2018.The type of this research is quantitative research in pre-experimental design (nondesigns) method with one-group pretest-posttest design. The use of role playing learning method has a significant influence in decreasing aggressive behavior of children group B Kindergarten Albertus Soegijapranata Semarang, with the implementation of learning activities based on ten indicators of aggressive behavior of children. It is proved by the result of influence analysis using t test calculation done during the research process, obtained tcount = 3,6123387> ttabel = 1.75 with pretest53.0469 and posttest 33.8281 and also aggressive behavior in children give positive influence, that is a decline of 19.22 percent against aggressive behavior of children.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK MELALUI MEDIA FLASH PROFESSIONAL PADA ANAK KELOMPOK PLAYGROUP PAUD PELITA HATI KEDUNGJATI TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Aulia Luthfiatulbana; Mila Karmila
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 4, No 2 Oktober (2015): PAUDIA
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v4i2 Oktober.816

Abstract

Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yaitu penelitian yang dilakukan untuk memperbaiki dan atau meningkatkan pembelajaran dikelas. Penelitian ini dilatarbelakangi pentingnya kemampuan menyimak bagi anak, baik dilingkungan sekolah maupun di masyarakat. Kurangnya kemampuan menyimak akan menghambat perkembangan anak dalam berkomunikasi. Permasalahan yang diungkap dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya untuk meningkatkan kemampuan menyimak melalui media flash professional? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk dapat meningkatkan kemampuan menyimak pada anak kelompok playgroup PAUD Pelita Hati Kedungjati Tahun Ajaran 2015/2016. Berdasarkan hasil analisis data penelitian setelah mendapatkan kegiatan menyimak, peningkatan rata-rata kemampuan menyimak pada kelompok playgroup PAUD Pelita Hati Kedungjati Tahun Ajaran 2015/2016 dari sebelum pelaksanaan siklus adalah sebesar 11%, dan sesudah dilakukan percobaan atau pelaksanaan siklus I meningkat menjadi 39%, dan dilakukan lagi percobaan siklus yang kedua maka dihasilkan peningkatan kemampuan menyimak menjadi 78%. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa ?óÔé¼?ômenggunakan media flash professional dapat meningkatkan kemampuan pada anak kelompok playgroup PAUD Pelita Hati Kedungjati Tahun Ajaran 2015/2016?óÔé¼?Ø.
UPAYA MENINGKATKAN PENGENALAN GEOMETRI MELALUI MODEL KOOPERATIF TEKNIK LEARNING TOGETHER-CIRCLE OF LEARNING PADA KELOMPOK B DI TK KUNCUP SARI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Wahyu Rahmawati; Muniroh Munawar
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 5, No 1 (2016)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v5i1.1178

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal bentuk geometri melalui teknik lerning together-circle of learning pada anak Kelompok B di TK Kuncup Sari Semarang. Teknik pengambilan data saat penelitian adalah menilai beberapa aspek yaitu, 1) mengenal geometri, 2) mengelompokkan geometri, 3) mengurutkan pola geoemtri, dan 4) menggambar bentuk geometri. Subjek penelitian sebanyak 18 anak,yang terdiri 10 laki-laki dan 8 perempuan. Penelitian Tindakan Kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus, dimana tiap siklus terdiri atas empat tahap yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi dan tahap refleksi. Peningkatan kemampuan mengenal geometri menggunakan teknik lerning together-circle of learning di TK Kuncup Sari Semarang tahun pelajaran 2015/2016 pada penelitian ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan persentase pada siklus I yaitu 22.2% dalam kategori baik dan karena ada penyempurnaan dari beberapa kekurangan siklus I pada siklus II meningkat menjadi 88.9% dalam kategori baik. Berdasarkan penelitian yang suah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa dengan pembelajaran yang menarik dan menyenangkan melalui teknik lerning together-circle of learning meningkatkan pengenalan geometri anak.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK MELALUI BERMAIN MEMBATIK PADA KELOMPOK B RA AL-ISLAM MANGUNSARI 02 GUNUNGPATI SEMARANG TAHUN AJARAN 2013/2014 Esty Ratnasari; Dwi Prasetyawati D.H
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 2, No 2 (2013): PAUDIA Vol 2 No 2 Oktober 2013
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v2i2.1642

Abstract

Berdasarkan observasi  yang peneliti lakukan mulai awal masuk sekolah sampai pertengahan semester I Tahun Pelajaran 2013/2014pada anak kelompok  TK B RA AL ISLAM Mangunsari 02 menunjukkan keterlambatan dalam keterampilan motorik halusnya dalam kegiatan membatik yang ditandai dengan kurang trampilanya siswa dalam pengembangan motorik halus dalam menentukan gerak yang telah dilatih sebelumnya, kurang mampu menggunakan konsep dalam melakukan kegiatan, kurangnya ketelitian anak dalam melakukan kegiatan membatik dalam pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak kelompok B di RA Al-Islam Mangunsari 02 Gunungpati Semarang melalui bermain membatik.Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Obyek penelitian tindakan kelas ini adalah anak kelompok B di RA Al-Islam Mangunsari 02 Gunungpati Semarang  yang berjumlah 22 anak.Hasil penelitian ini yaitu terjadi peningkatan kemampuan motorik halus anak dengan penjelasan sebagai berikut pada siklus I tingkat kemampuan motorik halus anak yang termasuk mencapai ketuntasan indikator 82 %. Pada siklus II tingkat kemampuan motorik halus anak yang termasuk mencapai ketuntasan indikator 86 %.Berdasarkan seluruh kegiatan penelitian tindakan kelas dapat disimpulkan bahwa melalui bermain membatik terjadi peningkatan kemampuan motorik halus anak pada kelompok B di RA Al-Islam Mangunsari 02 GunungpatiSemarang. Kata kunci : Bermain, membatik, Motorik Halus
Upaya Meningkatkan Kemampuan Konsep Bilangan Melalui Permainan Kaleng Indah Pada Kelompok B TK Ulul Abhsor Kecamatan Banyumanik Kota Semarang Tahun Ajaran 2012/2013 Mifta Dwi R.; M. Kristanto
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 3, No 1 (2014)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v3i1.1681

Abstract

Penelitian ini berlatar belakang meningkatkan kemampuan konsep bilangan dalam permainan kaleng indah. Salah satu upaya meningkatkan kemampuan konsep bilangan yaitu dengan menggunakan permainan kaleng indah di dapat dari hasil pengamatan dan observasi pembelajaran bahwa siswa kelompok B TK Ulul Abhsor, masih banyak yang belum meningkat kemapuan konsep bilangan melalui permainan kaleng indah. Dikarenakan anak-anak masih belum fokus dalam mengerjakan tugas di sekolah. Setiap harinya anak-anak masih menggunakan LKS sehingga anak-anak lebih cepat merasa bosan dalam belajar mengenal konsep bilangan. Menganggap pembelajaran matematika itu sulit, terutama tentang konsep bilangan, anak-anak masih bingung bagaimana cara anak memahami tentang konsep bilangan tersebut.Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan konsep bilangan melalui permainan kaleng indah. Penelitian ini dilaksanakan di TK Ulul Abhsor Semarang. Subjek penelitian adalah siswa kelompok B TK Ulul Abhsor Kecamatan Banyumanik Kota Semarang Tahun Pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 16 anak didik. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode wawancara,observasi, dan dokumentasi.Pada siklus I menunjukkan bahwa ketuntasan siswa dalam belajar hanya 56,25,%, kemudian pada siklus II meningkat menjadi 81,25%. Sedangkan siswa yang tidak tuntas dalam belajar pada siklus I 18,75%, kemudian pada siklus II menurun menjadi 6,25%. Secara garis besar pelaksanaan pembelajaran telah sesuai yang diharapkan peneliti, dimana proses pembelajaran dapat berlangsung dengan baik dan tercipta suasana belajar yang kondusif.Hasil Penelitian tersebut menunjukkan bahwa Permainan Kaleng Indah dapat meningkatkan kemampuan konsep bilangan di TK Ulul Abhsor Semarang Tahun Ajaran 2012/2013.Kata Kunci: Permainan Kaleng Indah, Upaya Meningkatkan Kemampuan Konsep Bilangan
PENGARUH KOLASE DAUN TERHADAP KETERAMPILAN MOTORIK HALUS ANAK PADA KELOMPOK A DI TK ABA AISYIYAH 51 SEMARANG BARAT 2016/2017 LATHIFATUT TOHAROH; Ismatul Khasanah
PAUDIA : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 1 (2017)
Publisher : Universitas PGRI Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26877/paudia.v6i1.1868

Abstract

Jenis Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Pre Experiment Desaindengan desain yang digunakan adalah One Group Pre-Test And Post-Test Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa TK ABA Aisyiyah 51 Semarang Tahun Ajaran 2016/2017. Sampel yang diambil terdiri dari dua kelas yaitu kelompok A1 berjumlah 23 anak dan kelompok A2 berjumlah 23 anak. Peneliti menggunakan teknik Non-probability sampling dengan jenis sampling purposive. Data yang diperoleh dalam penelitian ini diperoleh melalui dokumentasi dan observasi. Hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada kolase daunterhadap keterampilan motorik halus anak padakelompok A di TK ABA Aisyiyah 51 Semarang Tahun Ajaran 2016/2017. Hal tersebut dapat diketahui dari perolehan   5,55  >1,729 dan meningkatnya rata-rata kolase daun terhadap motorik halus anak, sebelum perlakuan 64,70 menjadi 73,83 sesudah perlakuan. Kelompok eksperimen mengalami peningkatan sebesar 9,13% setelah diberikan treatment empat kali.Kata Kunci : Kolase Daun,Ketrampilan Motorik Halus This type of research is quantitative research in the form of Pre Experiment Design with the design used is One Group Pre-Test And Post-Test Design. The population of the study were all students of Kindergarten ABA Aisyiyah 51 Semarang Academic Year 2016/2017. Samples taken consisted of two classes namely group A1 amounted to 23 children and group A2 amounted to 23 children. The researcher used Non-probability sampling technique with purposive sampling type. Data obtained in this study obtained through documentation and observation. The results of data analysis can be concluded that there is a significant effect on leaf collage of fine motor skills of children in group A in kindergarten ABA Aisyiyah 51 Semarang Academic Year 2016/2017. It can be known from the acquisition of 5.55> 1.729 and the increase of leaf collage average to the child's fine motor, before treatment 64,70 to 73,83 after treatment. The experimental group experienced an increase of 9.13% after being given treatment four timesGoogle Terjemahan untuk Bisnis:Perangkat PenerjemahPenerjemah Situs WebPeluang Pasar GlobalTentang Google TerjemahanKomunitasSeluler.Keywords: Leaf Collage, Fine Motor Skill 

Page 5 of 30 | Total Record : 300


Filter by Year

2011 2024


Filter By Issues
All Issue Vol 13, No 1 (2024): Juli 2024 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 12, No 2 (2023): Desember 2023 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Din Vol 12, No 1 (2023): Juli 2023 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 11, No 2 (2022): Desember 2022 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Din Vol 11, No 1 (2022): Juli 2022 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 10, No 2 (2021): Desember 2021: PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 10, No 1 (2021): Juli 2021 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 9, No 2 (2020): Desember 2020 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 9, No 1 (2020): Juli 2020 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 8, No 2 (2019): Desember 2019 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini Vol 8, No 1 (2019): Juli 2019 : PAUDIA (Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini) Vol 7, No 2 (2018) Vol 7, No 1 (2018) Vol 7, No 1 (2018) Vol 6, No 2 (2017) Vol 6, No 1 (2017) Vol 5, No 2 (2016) Vol 5, No 1 (2016) Vol 4, No 1 (2015): volume.4 No. 1 Juli (2015) Vol 4, No 2 Oktober (2015): PAUDIA Vol 4, No 1 Oktober (2015): PAUDIA Vol 3, No 2 Oktober (2014) Vol 3, No 1 (2014) Vol 3, No 1 Oktober (2014) Vol 2, No 2 (2013): PAUDIA Vol 2 No 2 Oktober 2013 Vol 2, No 1 mei (2013): PAUDIA Vol 2, No 1 mei (2013): PAUDIA Vol 1, No 1 (2011) Vol 1, No 1 (2011) More Issue