cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Gedung E11 Jurusan Teknik Elektro, UNNES, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang, Indonesia 50229
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Edu Komputika Journal
ISSN : 22526811     EISSN : 2599297X     DOI : https://doi.org/10.15294/edukomputika
Edu Komputika Journal menerbitkan artikel-artikel hasil penelitian dan kajian konseptual di bidang pendidikan TIK, komputer, teknologi informasi, multimedia, rekayasa software dan aplikasinya dalam bidang pendidikan.
Articles 249 Documents
Perancangan Sistem Monitoring Suhu Ruangan Fermentasi Bawang Hitam Berbasis Mikrokontroler Murtadlo, Muhammad Aliyul; Wibowo, Dimas Wahyu; Rokhman, Syaiful; Amirulloh, Reffan Pandu; Floresko, Septian Caesar; Alhamda, Syahdanny
Edu Komputika Journal Vol 6 No 2 (2019): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v6i2.36151

Abstract

Garlic includes a very beneficial plant in processing, both to serve as a spice of cooking or medicine. Garlic can also be processed by fermentation that will produce the Black onion. The fermentation process to produce black onion involves the temperature and humidity in which the consistency must be thoroughly controlled. With the above problem can be done by design of fermentation tool to produce black onion by utilizing information technology. In this tool system control is done by a Wemos D1 R2 microcontroller that has an input in the form of a DHT11 sensor, this sensor will detect the temperature and humidity that are in the fermentation tool. From the results of temperature information and humidity will be displayed in the Mobile application. The Monitoring tool also includes a WiFi module to transmit data on the temperature and humidity conditions of the mobile application.
Effect Percentage of Seam Carving Implementation on Image Based on Texture Characteristics Using GLCM Wahyudi, Muhammad; Purwadi, Hari; Putra, Arief Bramanto Wicaksono
Edu Komputika Journal Vol 7 No 1 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i1.37947

Abstract

flexibility of the appearance of electronic devices currently causes new demands on digital media, especially for the provision of content. Until now, images, although an important element in digital media, usually remain rigid in terms of size and cannot change size so that they cannot adjust to different layouts automatically. The solution to overcome this problem is by resizing the image. One method that works well for resizing images is seam carving. Seam carving aims to resize the image by not eliminating important content in the image. This study aims to see the effect of changing the texture of seam carving images to images that have different levels of complexity. The trial was conducted by comparing the original image and seam carving image. Seam carving image used is differentiated based on the ratio scale, which is 10%, 20%, 30%, 40%, 50%. Testing is done by processing 4 image samples using the Gray Level Co-Occurence Matrix (GLCM) method including Contrast, Correlation, Energy and Homogeneity. Then testing is done by comparing the original image with seam carving image using the features of GLCM. From the test results it can be concluded that seam carving as a method of resizing images can work well, with the comparison of textures using GLCM the highest level of similarity reaches 98% and the lowest is 86%.
Pengembangan Sistem Pendeteksi Gesture Angka pada Tangan secara Realtime Berbasis Android Wulandari, Pradipta Sekar Ayu Putri; Martono, Kurniawan Teguh; Windasari, Ike Pertiwi
Edu Komputika Journal Vol 7 No 1 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i1.38655

Abstract

The Image Processing technology growing very rapidly now days. Many research develop this system. Cause image processing system can help deaf communication. Communication is a very important basic in life. Based on health profile in 2005 from Indonesian Ministry of health, the Indonesian congenital deafness reached 214.100 people. The congenital deafness is a hearing loss since birth, which lack of nerve impulses in the ear to convert the mechanical energy of vibration into electrical energy. With translator applications from sign languages to text, the deafness will be facilitated to interacting with other, despite the person can’t understand sign languages. The pupose of Numbering Gesture Recognition Application exists is to be basic for the next research to built translator sign languages to text. Android platform choosen because this platform already spread and open source, so it will be easily to spread this application.
Analisis Validasi Image PNG File Upload menggunakan Metadata pada Aplikasi Berbasis Web Anwar, Fahmi; Fadlil, Abdul; Riadi, Imam
Edu Komputika Journal Vol 7 No 1 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i1.38722

Abstract

Penggunaan Website pada zaman sekarang sedang berkembang pesat, berbagai jenis aplikasi, layanan dari swasta sampai pemerintah banyak menggunakan website sebagai media interaksi antar berbagai platform. Biasanya saat mengunggah berkas pada website, sistem melakukan validasi dengan menyaring jenis berkas objek digital di server side (backend) atau dalam halaman website pada web browser dalam bentuk HTML atau Javascript (frontend) dengan memanfaatkan penyaringan File Signature atau Multipurpose Internet Mail Extensions (MIME), File Extention dan File Size pada setiap berkas yang diunggah tanpa mengecek isi kontennya sehingga berkas digital object yang corrupt atau yang disisipi selain gambar dapat diproses dalam fitur unggahan. Faktor keamanan sangatlah penting dikarenakan pada zaman yang semakin berkembang banyak sistem yang berupa digital. Ancaman serangan terhadap berbagai jenis sistem yang berbentuk digital atau server juga ikut berkembang, maka diperlukan sebuah penanganan terhadap ancaman atau serangan pada server dengan celah fitur unggahan. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti teknik validasi PNG yang tidak hanya mengecek MIME, File Extention dan File Size tetapi memanfaatkan juga Metadata PNG dan nilai warna RGBA (Red, Green, Blue, Alpha) pada setiap pixel dengan Metode Pengembangan menggunakan Extreme Programming (XP). Hasil penelitian dengan sampel 10 gambar berisi metadata dan 10 gambar yang tidak berisi metadata dapat mengecek validasi secara khusus unggahan gambar pada PNG File dengan menyaring secara khusus sesuai keunikan dari file gambar yaitu mempunyai panjang dan lebar pada metadatanya yang harus tersedia (Width, Height, Bits, Mime) serta RGBA (Red, Green, Blue, Alpha) pada setiap piksel sesuai dengan panjang dan lebar sebuah gambar PNG.
Perancangan Aplikasi 'Studi Al-Qur'an Intensif' Berbasis Website dengan menggunakan Pendekatan Design Sprint (Studi Kasus Studi Al-Qur'an Intensif UINSA) Indrawati, Anna Retno; Wardayanti, Yunia Putri; Romadlon, Muhammad Syifaul Qolbi; Arif, Aditya Nur
Edu Komputika Journal Vol 7 No 1 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i1.38754

Abstract

Belajar Al-Qur'an merupakan prioritas yang tidak boleh dilalaikan. Mengingat pentingnya mempelajari Al-Qur'an, maka perlu adanya bimbingan serta pendampingan. Oleh karena itu, kampus mengadakan program intensif mengaji dengan nama Studi Al-Qur'an Intensif. Seiring dengan perkembangan zaman maka dibutuhkan sebuah aplikasi dengan kemudahan pengolahan data yang mempermudah jalannya program Studi Al-Qur'an Intensif. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengembangkan aplikasi Studi Al-Qur'an Intensif berbasis website dengan pendekatan metode design sprint. Metode ini merupakan metode design dengan hasil protoype berdasarkan permasalahan yang ada, yang kemudian diimplementasikan dalam bentuk aplikasi dan diakhiri dengan pengujian. Proses pengujian dilakukan untuk mengetahui kelayakan aplikasi. Pengujian dilakukan dengan cara heuristic evaluation, pengujian black-box, dan usability testing. Dari hasil pengujian heuristic dihasilkan beberapa design prototype yang perlu diperbaiki, sedangkan dari hasil pengujian black-box menunjukkan aplikasi dapat berjalan dengan baik, sedangkan hasil dari usability testing menunjukkan ada beberapa fitur yang perlu dihapus atau ditambahkan. Saran untuk penelitian ini adalah perlu adanya waktu maintenance yang lebih untuk penyempurnaan fitur-fitur yang ada. Kata kunci: Al-Qur'an, Sistem Informasi, Website
Aplikasi Marketplace Jasa Reparasi Barang Elektronik Berbasis Android Kusumastuti, Asriana Dyah; Avianto, Donny; Wibowo, Adityo Permana
Edu Komputika Journal Vol 7 No 1 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i1.39019

Abstract

Pesatnya perkembangan di dunia teknologi informasi memberikan dampak terhadap cara berbisnis. Saat ini, banyak orang lebih menyukai berbelanja secara online dibandingkan harus datang secara fisik ke toko. Aplikasi marketplace berbasis android menjadi pasar digital dengan jumlah transaksi yang sangat besar setiap harinya. Namun kebanyakan aplikasi marketplace yang ada saat ini masih terbatas pada produk berupa barang. Padahal jika dilihat lebih dalam lagi, kebutuhan akan produk jasa seperti jasa reparasi barang elektronik juga memiliki porsi yang cukup tinggi. Beberapa penyedia jasa telah membuat aplikasi sendiri yang membuat para calon pengguna jasa harus memasang banyak aplikasi jika ingin menggunakan jasa dari penyedia jasa yang beragam. Oleh sebab itu pada penelitian kali ini akan dibahas pembuatan marketplace di bidang jasa berbasis android dengan nama ServiceIn. Aplikasi marketplace yang dibuat berfokus pada jasa reparasi elektronik sebagai salah satu jasa yang paling banyak dicari semua orang. Evaluasi menggunakan kuesioner juga dilakukan pada peneltian ini setelah tahapan pembuatan aplikasi selesai. Evaluasi bertujuan untuk melihat tanggapan calon pengguna aplikasi terhadap kemudahan yang ditawarkan aplikasi. Berdasarkan hasil evaluasi, 56% jawaban “sangat setuju”, dan 38% jawaban “setuju” membuktikan bahwa aplikasi yang dibuat mampu membantu seseorang untuk memenuhi kebutuhan akan jasa reparasi barang elektronik dengan cara yang lebih mudah.
Media Pembelajaran Taksonomi Hewan Berbasis Augmented Reality dengan Fitur Multi Target Widodo, Arif; Utomo, Aryo Baskoro
Edu Komputika Journal Vol 8 No 1 (2021): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v8i1.40611

Abstract

Pelajaran Biologi memanfaatkan media sebagai alat bantu belajar, salah satu materinya adalah taksonomi hewan vertebrata. Menggunakan media seperti buku dan alat peraga siswa dituntut untuk memahami, mengidentifikasi, dan menjelaskan prinsip klasifikasi makhluk hidup vertebrata. Tidak semua media yang ada mencukupi kebutuhan siswa, beberapa memiliki kekurangan seperti gambar pada buku yang kurang jelas dan tidak semua alat peraga dimiliki sekolah sehingga membuat susasana belajar yang kurang mendukung. Augmented Reality (AR) merupakan teknologi yang dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran. Pada AR, metode markerless digunakan untuk mengatasi marker berpola hitam putih dan fitur multi target untuk menampilkan objek lebih dari satu. Tujuan penelitian ini untuk membuat dan mengetahui kelayakan aplikasi AR dengan fitur multi target sebagai media belajar taksonomi hewan. Penelitian mengadaptasi model Analyze, Design, Development, Implementation, dan Evaluation atau ADDIE. Teknik pengumpulan data menggunakan angket lalu dianalisis deskriptif menggunakan skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan presentase skor validasi ahli media 80,26%, ahli materi 91,25%, uji pengguna guru 95,31% dan 84,23% untuk siswa. Simpulan: media pembelajaran yang dikembangkan layak untuk digunakan pada proses belajar mengajar di sekolah.
Lestari Media Pembelajaran Interaktif Tumbuhan Rifaldi, Achmad; Kurniawan, Prawidana; Manikowati, Manikowati; Mulwinda, Anggraini
Edu Komputika Journal Vol 8 No 1 (2021): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v8i1.42346

Abstract

Lestari merupakan media pembelajaran interaktif dengan multi fitur dan mobile. Pengembangan aplikasi bertujuan untuk memberikan materi tumbuhan secara tulisan dan gambar serta menampilkan model 3D (tiga dimensi) sebagai alat peraga dalam menampilkan jaringan tumbuhan yang tidak dapat dilihat langsung tanpa adanya alat bantu. Metode yang digunakan dalam pengembangan menggunakan metode prototype. Pengujian dilakukan dalam memindai pola gambar, dimana Augmented reality terbatas dalam mengidentifikasi gambar pada penggunaan kertas, cahaya, dan jarak. Fungsionalitas tombol pada aplikasi diuji menggunakan metode black box yang mana fungsi telah berjalan baik, dinilai layak digunakan pada android.
Sistem Pendukung Keputusan Kepemilikan Karyawan Tetap Di PT Surya Air Menggunakan Metode SAW Alexandrio, Boby; Susanti, Aria Indah; Aflaha, Dwi Sari Ida
Edu Komputika Journal Vol 7 No 2 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i2.42385

Abstract

PT Surya Air merupakan perusahaan penyewaan helikopter yang menawarkan kualitas layanan udara yang terbaik seperti penerbangan eksekutif VIP menghadiri pertemuan atau konferensi bisnis yang mempunyai visi menjadi perusahaan penerbangan terpercaya dan andal. Tujuan dari penelitian ini untuk memahami tentang penilaian pada beberapa kriteria penetapan karyawan tetap, mengetahui penggunaan metode SAW (Simple Additive Weighting) pada proses penetapan karyawan tetap, dan untuk mengetahui konsep dan skema penggunaan metode SAW pada sistem pendukung keputusan penetapan calon karyawan sebagai karyawan tetap. Proses dimulai melalui perhitungan dengan menggunakan Microsoft Excel dan Microsoft Word hingga perancangan aplikasi dan implementasi sistem pada aplikasi pengangkatan karyawan kontrak menjadi karyawan tetap. Aplikasi dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database menggunakan MySQL, XAMPP. Aplikasi dibuat dengan menggunakan PHP dan MySQL, XAMPP sebagai database. Penggunaan metode SAW pada sistem pendukung keputusan untuk penetapan calon karyawan tetap ini dirancang sebagai sistem komputerisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan SAW pada penetapan calon karyawan tetap karyawan menjadi lebih mudah karena dalam melakukan aktivitas penilaian sudah berbasis komputer yang dilakukan di dalam program yang terintegrasi. Selain itu, sistem penilaian karyawan di PT. Surya Air menjadi lebih efektif dan efisien karena mampu mempersingkat waktu, mengurangi risiko kehilangan data, dan meminimalkan faktor human error.
Optimalisasi Directory System sebagai Upaya Peningkatan Manajemen Data Kerja Sama Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang Seinsiani, Izzati Gemi; Widagdo, Sungging; Pratama, Alif Putra
Edu Komputika Journal Vol 7 No 2 (2020): Edu Komputika Journal
Publisher : Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/edukomputika.v7i2.42406

Abstract

Dalam suatu organisasi, pengelolaan data merupakan hal yang harus dipersiapkan dengan baik dalam upaya meningkatkan efektifitas kinerja di organisasi tersebut. Gugus Kerja Sama Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang memiliki tugas untuk mengarsipkan dokumen–dokumen terkait pelaksanaan kerjasama di lingkungan Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), Universitas Negeri Semarang (UNNES) dari setiap program studi. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan directory system untuk mengelola data kerja sama di FBS UNNES. Dalam penelitian ini, langkah – langkah yang akan dilakukan adalah mengamati cara penyimpanan data kerja sama yang dilakukan oleh pengelola program studi di setiap jurusan, melakukan wawacara dengan pengelola jurusan, menggunakan pertanyaan yang sama pada kuesioner, Focus Group Discussion, serta mengumpulkan dokumen dari setiap jurusan yang ada di Fakultas Bahasa dan Seni. Selanjutnya dokumen tersebut akan diarsipkan dalam bentuk digital yang akan bisa diakses oleh semua pihak yang membutuhkan. Sistem penyimpanan digital yang akan digunakan adalah dengan mengoptimalkan layanan public cloud yang tersedia.