Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

ANALISIS PEMASARAN KAKAO DI DESA SAMALILI KECAMATAN SOJOL KABUPATEN DONGGALA Wandi, Wandi; Christoporus, Christoporus; Sulmi, Sulmi
AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-journal) Vol 12 No 6 (2024): Desember
Publisher : Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrotekbis.v12i6.2416

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis rantai pemasaran Kakao dari Desa Samalili Kecamatan Sojol Kabupaten Donggala sampai ke Tangan Konsumen. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Samalili Kecamatan Sojol Kabupaten Donggala dari Bulan Agustus sampai dengan Oktober 2020. Penentuan responden dilakukan dengan metode acak sederhana (Simple Random Sampling) dengan jumlah responden 30 orang produsen (petani) dan pengambilan responden pedagang dilakukan dengan cara metode penjajakan (Tracing Sampling) sehingga diperoleh sebanyak 1 orang pedagang pengumpul, dan 1 orang pedagang besar. Hasil analisis pemasaran menunjukan bahwa saluran pemasaran kakao di Desa Samalili melalui dua saluran pemasaran yaitu: Petani Pedagang pengumpul Pedagang besar Pabrik (Konsumen akhir), Petani Pedagang besar Pabrik (Konsumen akhir). Hasil analisis margin pemasaran kakao saluran 1 yaitu MT = Rp.10.000/Kg sedangkan saluran kedua yaitu MT = Rp.5.000/Kg. Bagian harga yang diterima petani kakao pada saluran 1 yaitu sebesar 75,00 %, sedangkan pada saluran kedua yaitu sebesar 87,05 %. Efisiensi pemasaran pada saluran pertama sebesar 2,3 %, sedangkan nilai efisiensi untuk saluran II adalah sebesar 2,0%, sehingga dari kedua saluran tersebut, saluran yang paling efisien yaitu saluran kedua dengan nilai efisiensi sebesar 2,0%.
ANALISIS PEMASARAN KELAPA DALAM DI DESA DOLAGO KECAMATAN PARIGI SELATAN KABUPATEN PARIGI MOUTONG Nunung, Nunung; Christoporus, Christoporus
AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-journal) Vol 13 No 1 (2025): Februari
Publisher : Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrotekbis.v13i1.2471

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk saluran pemasaran, margin pemasaran, bagian harga yang diterima petani serta efisiensi pemasaran. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan Oktober 2020. Metode yang digunakan yaitu metode acak sedarhana dengan 35 petani kelapa dalam. Sampel pedagang dilakukan dengan cara metode penjajakan sehingga diperoleh 2 pedagang pengumpul dan 1 pedagang besar serta 2 konsumen, sehingga jumlah keseluruhan responden sebanyak 40 responden. Hasil analisis pemasaran menunjukan bahwa saluran pemasaran kelapa dalam di Desa Dolago melalui 2 saluran pemasaran. Margin saluran 1 yaitu Rp. 800/kg dan saluran II yaitu Rp. 700/kg, Bagian harga yang diperoleh petani pada saluran I yaitu 53,57%, dan pada saluran II yaitu 72,00%. Efisiensi pemasaran pada saluran I yaitu 28,21% dan saluran II yaitu 20,08%.
ANALISIS PENENTUAN KOMODITI BASIS SUBSEKTOR HORTIKULTURA SEMUSIM DI KABUPATEN SIGI Fartika, Ingel; Christoporus, Christoporus; Tondi, Karlina Muhsini
AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-journal) Vol 13 No 2 (2025): April
Publisher : Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agrotekbis.v13i2.2567

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komoditi tanaman sayuran dan buah-buahan yang menjadi basis dan non-basis dan mengetahui perubahan yang terjadi pada komoditi hortikultura tanaman sayuran dan buah-buahan semusim yang akan datang di kabupaten sigi. Penelitian ini dilakukan di kabupaten sigi dengan menggunakan data sekunder yaitu data jumlah produksi hortikultura sayuran dan buah-buahan semusim tahun 2015-2019. Analisis yang digunakan yaitu analisis Location Quotient (LQ) dan Dynamic Location Quotient (DLQ). Hasil analisis LQ menunjukkan bahwa komoditi bawang merah, buncis, cabai besar, cabai rawit, kacang merah, kembang kol, kentimun, labu siam, terung dan tomat merupakan komoditi basis karena memiliki nilai LQ> 1 dan komoditi bawang daun, bayam, kacang panjang, kangkung, kentang, kubis, petsai, melon dan semangka merupakan komoditi non basis di Kabupaten sigi karena memiliki nilai LQ <1. Hasil analisis DLQ menunjukkan bahwa komoditi bawang merah, buncis, kentimun,terung dan tomat tetap menjadi basis, komoditi bawang daun,bayam, dan melon mengalami perubahan posisi dari non basis menjadi basis. Komoditi cabai besar, cabai rawit,kacang merah, kembang kol dan labu siam dari basis menjadi nonbasis dan komoditi kacang panjang, kangkung,kentang, petsai dan semangka tetap menjadi komoditi basis dimasa yang akan datang.
STRATEGY FOR DEVELOPING DUYU BANGBIT VINE GARDEN AGROTOURISM IN DUYU VILLAGE, TATANGA DISTRICT, PALU CITY Azwarni, Ummi; Mappatoba, Marhawati; Christoporus, Christoporus
AGROLAND The Agricultural Sciences Journal (e-Journal) Vol 12 No 1 (2025): June
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/agroland.v12i1.2342

Abstract

Central Sulawesi, especially Palu City, is one of the areas with potential for grape development. One of the grape growing areas that is currently being used as an agrotourism destination is in Duyu Village, Tatanga District, Palu City, called Kebun Anggur Duyu Bangkit. Kebun Anggur Duyu Bangkit is one of the agrotourism areas in Palu City, but the availability of grapes is still limited, and the area of ​​land is an obstacle in the development of agrotourism, so it does not support the provision of agrotourism, resulting in agrotourism management not being optimal. This study aims to determine the potential and formulate a strategy for developing Kebun Anggur Duyu Bangkit Agrotourism. The analysis used is SWOT analysis. The results of the IFAS and EFAS matrix analysis are the strength factor value (1.87), weakness factor (2.60), opportunity factor (2.41) and threat factor (1.52) so that the position of the development strategy using the SWOT diagram is in quadrant III, namely supporting the Turn Around (WO) strategy to minimize weaknesses to take advantage of existing opportunities, so that the strategy formulation is obtained including; (1) increasing production, improving visitor facilities by cooperating with related banks and SKPKD so that tourist locations have legality; (2) creating SOPs for visitors through social media so that visitors know all procedures while on vacation; (3) increasing capital so that the location of the tourist location has an agrotourism nuance for the comfort of visitors who like a lifestyle back to nature so that the opportunity for marketing grapes is high and creates jobs for the surrounding community.
ANALISIS PROFITABILITAS USAHA BAWANG GORENG PADA UMKM BAWANG GORENG ILAL BASMALLAH DI DESA WOMBO KALONGGO KECAMATAN TANANTOVEA KABUPATEN DONGGALA Rahmat, Rahmat; Christoporus, Christoporus; Wibawa, I Gede Laksana
Jurnal Pembangunan Agribisnis (Journal of Agribusiness Development) Vol 4 No 1 (2025): Maret
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/jpa.v4i1.2497

Abstract

Berfluktuasinya harga bawang mentah mulai dari Rp 25.000 - Rp 53.000 dapat menciptakan dinamika kemampuan UMKM dalam menghasilkan laba bersih, maka perlu diperhatikan demi meningkatkan ketahanan dan keberlanjutan bisnis. Penelitian ini bertujuan ingin mengetahui besaran nilai profitabilitas Net Profit Margin (NPM), Return on Assets (ROA) dan Return on Investment (ROI) usaha bawang goreng pada UMKM Bawang Goreng Ilal Basmallah di Desa Wombo Kalonggo Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala. Penelitian ini telah dilaksanakan pada Bulan November 2023 - Februari 2024. Penentuan lokasi dan penentuan responden dilakukan secara sengaja (purposive). Data yang digunakan pada penelitian ini bersumber dari data primer dan data sekunder. Analisis data yang digunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan pendekatan profitabilitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata nilai NPM perbulan produksi mencapai 46% yang berarti setiap penerimaan Rp 100 akan menghasilkan laba bersih sebesar Rp 46. Untuk nilai rata-rata ROA perbulan produksi mencapai 112%, yang berarti setiap Rp 100 total asset turut berkontribusi menghasilkan Rp 112 laba bersih. Sementara itu,nilai rata-rata ROI perbulan produksi mencapai 83%, yang berarti setiap Rp 100 investasi turut berkontribusi menghasilkan Rp 83 laba bersih.
PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN BUAH JERUK SUNKIST IMPOR (STUDI KASUS PT BUMI NYIUR SWALAYAN KOTA PALU) Hajar, Siti; Christoporus, Christoporus; Arfah, Siti Yuliaty Chansa
Jurnal Pembangunan Agribisnis (Journal of Agribusiness Development) Vol 4 No 2 (2025): Juli
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/jpa.v4i2.2660

Abstract

Tujuan dari studi ini adalah untuk memahami pilihan konsumen terkait pembelian jeruk Sunkist impor (studi kasus di P. T. Bumi Nyiur Swalayan, Kota Palu). Penelitian dilakukan antara bulan Juli 2024 hingga September 2024. Sampel yang digunakan untuk menentukan responden berjumlah 30 orang yang membeli jeruk Sunkist. Cara analisis yang digunakan dalam studi ini adalah pengujian chi kuadrat. Hasil dari studi ini dapat dirangkum sebagai berikut:1). Konsumen di BNS Pusat Kota Palu lebih menyukai jeruk Sunkist yang memiliki rasa manis dan warna oranye cerah. 2). Faktor yang paling diutamakan oleh pembeli ketika memilih jeruk Sunkist di BNS Pusat Kota Palu adalah rasa dari jeruk Sunkist itu sendiri. 3). Dengan derajat bebas sebanyak 6, nilai chi kuadrat (tabel X₂) pada tingkat signifikansi 5% adalah 12,592. Diketahui bahwa nilai chi kuadrat (X₂) sebesar 2,106 lebih kecil dibandingkan dengan nilai di tabel chi kuadrat (tabel X₂). Sehubungan dengan itu, hipotesis alternatif (h₁) diterima sementara hipotesis nol (hₒ) ditolak dalam penelitian ini.