Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : SIGMA

ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA SMP DITINJAU DARI GAYA BELAJAR Kusumawardani, Anggi Novita; Indrawatiningsih, Nonik; Prabandari, Vionita Dinar
SIGMA Vol 11, No 1 (2025): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53712/sigma.v11i1.2655

Abstract

Kemampuan berpikir kritis krusial dalam membantu siswa memahami konsep-konsep matematika dan menyelesaikan soal matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yang bertujuan agar dapat menggambarkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas VII dalam menyelesaikan masalah matematika terakait materi perbandingan, dengan mempertimbangkan gaya belajar masing-masing. Tiga siswa dipilih sebagai subjek penelitian, sebagai perwakilan gaya belajar masing-masing siswa. Pemilihan dilakukan berdasarkan hasil ulangan harian, dengan kategori nilai 85 sebagai kemampuan tinggi, nilai 70 – 84 sebagai kemampuan sedang, dan nilai 70 sebagai kemampuan rendah. Data dikumpulkan melalui kuesioner gaya belajar, tes berpikir kritis, serta wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang memiliki gaya belajar visual dan auditori cenderung menunjukkan kemampuan berpikir kritis yang baik, terutama pada aspek analisis dan inferensi, kemampuan menyusun bentuk matematika yang tepat, serta menyampaikan penjelasan yang jelas, dan menyimpulkan jawaban dengan akurat. Sedangkan, siswa yang memiliki gaya belajar kinestetik umumnya hanya menunjukkan kemampuan berpikir kritis pada tahap inferensi saja, yaitu dalam menyimpulkan jawaban secara tepat, namun belum maksimal dalam aspek lainnya.
PENGARUH PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KETERAMPILAN 6C DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA Prakoso, Yoga Beny; Fitriandini, Juliasari; Umam, Muhammad Khadafi Haidil; Indrawatiningsih, Nonik
SIGMA Vol 11, No 1 (2025): SIGMA
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53712/sigma.v11i1.2663

Abstract

Keterampilan abad 21 yang terangkum dalam konsep 6C (berpikir kritis, kreativitas, kolaborasi, komunikasi, kewarganegaraan, dan karakter) merupakan kompetensi penting yang perlu dimiliki oleh siswa untuk menghadapi tantangan global. Pembelajaran matematika dinilai memiliki potensi besar dalam mendukung pengembangan keterampilan tersebut. Namun, pendekatan pembelajaran yang masih konvensional seringkali menjadi hambatan dalam mencapai tujuan tersebut. Artikel ini mengkaji pengaruh model Problem Based Learning (PBL) terhadap pengembangan keterampilan 6C dalam pembelajaran matematika melalui studi literature review dari berbagai sumber. Hasil kajian menunjukkan bahwa model Problem Based Learning (PBL) efektif dalam mengembangkan keterampilan abad ke-21, khususnya keterampilan berpikir kritis, komunikasi, kolaborasi, dan kreativitas (4C). Namun, sebagian besar penerapannya masih kurang menekankan pada penguatan karakter dan kewarganegaraan yang merupakan bagian dari keterampilan 6C.