AbstrakPertanian organik berperan penting dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan secara keseluruhan meningkatkan kualitas hasil pertanian. Di dalam ekosistem pertanian organik, salah satu aspek yang memiliki peran krusial adalah pemilihan, pembuatan, dan penggunaan pupuk organik yang tepat. Kebutuhan akan pupuk organik semakin tinggi mengingat kualitas hasil pertanian semakin menjadi prioritas. Tim abdimas menginisiasi kegiatan pembuatan pupuk organik padat bagi para petani. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan agar petani dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya dalam menerapkan praktik pertanian organik serta membuat pupuk organik padat di Wangon, Serut, Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul. Melalui sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan, petani diberikan pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip pertanian organik, manfaatnya bagi lingkungan dan kesehatan, serta teknik pembuatan pupuk organik padat yang efektif. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan sebesar 70% dalam pengetahuan dan keterampilan petani dalam membuat pupuk organik padat. Diharapkan kegiatan ini (1) berdampak positif berupa peningkatan produktivitas pertanian dan perbaikan kesejahteraan petani; (2) menjadi model bagi pengembangan pertanian berkelanjutan di daerah lain. Kata kunci: pupuk organik padat; kualitas tanaman. AbstractOrganic farming plays an important role in maintaining environmental sustainability and overall improving the quality of agricultural produce. Within the organic farming ecosystem, The selecting process is one element that is vital, manufacture, and use of appropriate organic fertilisers. The need for organic fertiliser is getting higher considering the quality of agricultural products is increasingly becoming a priority. The abdimas team initiated an activity to make solid organic fertiliser for farmers. This exercise is meant to help farmers become more knowledgeable and proficient in implementing organic farming practices and making solid organic fertiliser in Wangon, Serut, Gedangsari, Gunungkidul Regency. Through socialisation, training, and mentoring, Farmers received comprehensive instruction on the fundamentals of organic farming, as well as its advantages for the environment and human health., as well as effective solid organic fertiliser making techniques. Evaluation results showed significant improvements in farmers‘ knowledge and skills, as well as positive impacts in the form of increased agricultural productivity and improved farmers’ welfare. It is envisaged that this endeavor could function as a prototype for the advancement of sustainable farming practices in different regions. Keywords: solid organic fertiliser; plant quality.