Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Pengembangan Video Profil Fakultas Pendidikan Eksakta Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong sebagai Media Informasi dan Promosi Sikky, Hidayat Amin; Kasri, Muhamad Ali; Matahari, Matahari
Lucerna : Jurnal Riset Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 4 No. 2 (2024): November
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/lucerna.v4i2.2610

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di era digital memengaruhi berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan. Perguruan tinggi, termasuk Fakultas Pendidikan Eksakta Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong, dihadapkan pada tantangan berupa menurunnya jumlah mahasiswa baru, kurangnya pemahaman masyarakat tentang profil fakultas, dan keterbatasan media promosi. Penelitian ini bertujuan mengembangkan video profil fakultas sebagai media informasi dan promosi yang valid dan efektif. Menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) dengan model ADDIE, penelitian ini melibatkan tahapan analisis kebutuhan, perancangan desain, pengembangan produk, implementasi, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video profil yang dikembangkan dapat menyampaikan informasi secara menarik, interaktif, dan komprehensif. Konten video mencakup pengenalan lingkungan kampus, program studi, fasilitas, serta testimoni dari sivitas akademika. Video ini efektif digunakan sebagai sarana promosi melalui berbagai platform digital, seperti media sosial dan laman resmi fakultas, sehingga dapat meningkatkan daya tarik dan pemahaman masyarakat terhadap fakultas.
Sistem Informasi Penjualan di Toko Lela Berbasis Website Ameilia Enggraeni Putri; Matahari, Matahari; Sahiruddin, Sahiruddin
JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi) Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi)
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36232/jurnalpetisi.v6i1.311

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menghasilkan sistem informasi penjualan di Toko Lela berbasis website yang valid dan efektif, dan menghasilkan buku panduan penggunaan sistem informasi penjualan di Toko Lela berbasis website. Jenis penelitian yang digunakan adalah research and development dan model pengembangan yang digunakan yaitu model prototype. Uji coba yang digunakan adalah uji coba blackbox dan uji coba lapangan. Subjek penelitian ini yaitu 1 admin/pemilik Toko dan 14 pelanggan Toko Lela. Berdasarkan hasil penelitian sistem informasi penjualan di Toko Lela diperoleh hasil validasi ahli mendapatkan kesimpulan sangat baik, oleh karena itu peneliti bisa melakukan ujicoba lapangan kepada responden. Uji coba lapangan dengan 15 responden yang telah dilakukan semua indikator telah memenuhi standar dengan nilai rata-rata 3,7 dari 4,0 dan presentase 93% dari 100% dengan kesimpulan sangat baik, yang artinya sistem valid dan efektif digunakan. Hasil uji coba buku panduan dengan responden 1 admin/pemilik toko dan dengan 14 pelanggan Toko Lela yang telah dilakukan semua indikator telah memenuhi standar dengan nilai rata-rata 3,1 dari 4,0 dan presentase 80% dari 100% dengan kesimpulan sangat baik, yang artinya buku panduan valid dan efektif digunakan. Kata Kunci : Sistem, Informasi, Penjualan, Toko, Lela, R & D
Perancangan Sistem Informasi Raport Siswa Berbasis Web Pada SD Inpres 59 Kabupaten Sorong Sabarudin, Dian Nitari Ribanor; Imoliana, Juliana T.; Matahari, Matahari
JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi) Vol. 6 No. 1 (2025): JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi)
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36232/jurnalpetisi.v6i1.363

Abstract

SD Inpres 59 Kabupaten Sorong adalah salah satu Sekolah di Kabupaten Sorong yang masih menggunakan sistem konvensional, sehingga guru membutuhkan waktu yang cukup lama dalam proses penginputan nilai siswa selain itu input data konvensioanl dapat beresiko pada human eror. Adapun tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menghasilkan sistem informasi raport siswa berbasis web agar biasa memudahkan dan mempercepat guru walikelas dan guru mata pelajaran dalam menginput nilai siswa serta diharapkan dapat mengubah cara kerja guru dari sistem konvensional menjadi sistem kerja digital, selain itu perancangan sistem informasi raport siswa ini bertujuan untuk meminimalisir kesalahan dalam menginput data dan nilai siswa. Jenis Penelitian yang digunakan adalah research and development dan model pengembangan yang digunakan yaitu model prototype. Perancangan menu login yang terdiri dari admin, wali kelas, guru mata pelajaran dan siswa masing-masing memeiliki akses tersendiri saat akan mengakses sistem sehingga keamanan program terjaga. Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh hasil validasi ahli mendapatkan kesimpulan sangat baik, uji coba lapangan dengan 6 responden yang telah dilakukan semua indikator telah memenuhi standar dengan nilai rata-rata 4,8 dengan presentase 93% dari 100% dengan kesimpulan sangat baik, yang artinya sistem valid dan efektif digunakan. Hasil uji coba buku panduan dengan 1 responden yaitu walikelas 2 yang telah dilakukan semua indikator telah memenuhi standar dengan nilai rata-rata 4,3 dengan presentase 89% dari 100% dengan kesimpulan sangat baik, yang artinya buku panduan valid dan efektif digunakan.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Animasi Menggunakan Powtoon Pada Mata Pelajaran Matematika Kelas V di MI Roudlotul Khuffadz Irianti, Aprilia; Sahiruddin, Sahiruddin; Matahari, Matahari; Sabarudin, Dian Nitari Ribanor
JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi) Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi)
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36232/jurnalpetisi.v6i2.360

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji media pembelajaran berbasis video animasi dengan Powtoon pada mata pelajaran matematika kelas V di MI Roudlotul Khuffadz. Media ini dirancang untuk membantu siswa memahami operasi bilangan bulat, seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian, dengan cara yang lebih menarik dan mudah dipahami. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Data diperoleh melalui tes sebelum dan sesudah penggunaan media (pretest dan posttest), observasi, serta validasi dari ahli materi dan media. Hasilnya menunjukkan bahwa penggunaan media ini meningkatkan nilai rata-rata siswa sebesar 23-26 poin. Siswa juga lebih aktif dalam pembelajaran, dengan 90% terlibat secara aktif tanpa mengalami kendala teknis. Ahli materi dan media menilai bahwa media ini kreatif, interaktif, sesuai kurikulum, dan mampu meningkatkan minat serta pemahaman siswa dalam belajar matematika. Media video animasi berbasis Powtoon terbukti efektif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran matematika di kelas V Sebanyak 85% siswa menunjukkan peningkatan dalam pemahaman materi. Sebanyak 90% siswa terlibat aktif selama proses pembelajaran dan berpartisipasi dalam kegiatan diskusi serta penyelesaian tugas kemudian seluruh siswa (100%) tidak mengalami kendala dalam menggunakan media dan mengikuti pembelajaran.
The Effectiveness of Two-Phase Translation Method compared to Every-Match Method in Vocabulary Translation Matahari, Matahari
INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa Vol. 9 No. 1 (2022): INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The use of a dictionary will be more efficient with a digital dictionary because it may be used anytime and wherever we are. Vocabulary search in digital dictionaries can use several search methods or vocabulary translators, including the Every-Match translator method and the Two-Phase translator method. The Every-Match and Two-Phase translator methods were used to search on Indonesian, English, and Arabic vocabulary in this research. The accuracy of the two methods will then be analyzed to see which is the more accurate translation method. The experimental methodology is used in this study, with the aim to determine the effect of a treatment on the experimental group's results. The Every-Match and Two-Phase translation methods are used in this multilingual digital dictionary. A process of matching keywords with a database in this digital dictionary system. Keywords in Indonesian will be used as a basis for searching in this digital dictionary. The search will be divided into two phases: a search using the same keywords and a search using databases that have keywords that are similar to the ones entered. The goal is to avoid keyword typing errors. And, based on the results of the data analysis, the Mann Whitney U test shows that there is a very significant difference between the Every-Match method and the Two-Phase method in translating words from Indonesian in English to Arabic. The average value of Every-Match was 34.8 or 70%, and the translation using the Two-Phase method was 41.7 or 83%.
The Effectiveness of Two-Phase Translation Method compared to Every-Match Method in Vocabulary Translation Matahari, Matahari
INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa Vol. 9 No. 1 (2022): INTERACTION: Jurnal Pendidikan Bahasa
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The use of a dictionary will be more efficient with a digital dictionary because it may be used anytime and wherever we are. Vocabulary search in digital dictionaries can use several search methods or vocabulary translators, including the Every-Match translator method and the Two-Phase translator method. The Every-Match and Two-Phase translator methods were used to search on Indonesian, English, and Arabic vocabulary in this research. The accuracy of the two methods will then be analyzed to see which is the more accurate translation method. The experimental methodology is used in this study, with the aim to determine the effect of a treatment on the experimental group's results. The Every-Match and Two-Phase translation methods are used in this multilingual digital dictionary. A process of matching keywords with a database in this digital dictionary system. Keywords in Indonesian will be used as a basis for searching in this digital dictionary. The search will be divided into two phases: a search using the same keywords and a search using databases that have keywords that are similar to the ones entered. The goal is to avoid keyword typing errors. And, based on the results of the data analysis, the Mann Whitney U test shows that there is a very significant difference between the Every-Match method and the Two-Phase method in translating words from Indonesian in English to Arabic. The average value of Every-Match was 34.8 or 70%, and the translation using the Two-Phase method was 41.7 or 83%.
Perancangan Sistem Informasi Pembayaran SPP Berbasis Website dengan Integrasi Fitur Analitik di MI Roudlotul Khuffadz Rifai, Muhamat Irfan; Matahari, Matahari; Ramadhani, Indri Anugrah; Dzulfikar, Muhammad Luthfi
Jurnal Pendidikan dan Teknologi Indonesia Vol 5 No 10 (2025): JPTI - Oktober 2025
Publisher : CV Infinite Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52436/1.jpti.1352

Abstract

Perkembangan teknologi informasi di era digital telah mendorong transformasi berbagai proses administrasi, termasuk dalam pengelolaan pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) di lingkungan sekolah. MI Roudlotul Khuffadz, yang sebelumnya menerapkan sistem pembayaran manual, menhadapi permasalahan seperti keterlambatan pencatatan, kurangnya transparansi, dan kesulitan pemantauan transaksi. Penelitian ini bertujuan mengembangkan Sistem Informasi Pembayaran SPP Berbasis Website dengan Integrasi Fitur Analitik guna meningkatkan efisiensi, akurasi, dan transparansi administrasi keuangan sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan prototype dan black-box testing. Hasil pengembangan menunjukan bahwa sistem mampu mencatat transaksi secara cepat, menyediakan laporan keuangan real-time, dan menampilkan analitik pembayaran dalam bentuk visual seperti diagram batang dan lingkaran untuk memudahkan pengambilan keputusan. implementasi fitur analitik membantu bendahara memantau pembayaran, mengindentifikasi keterlambatan, serta mengevaluasi pola pembayaran secara efektif. Pengujian menunjukan seluruh fungsi benjalan sesuai spesifikasi tanpa kendala berarti. Dengan demikian, sistem ini terbukti efektif dalam mendukung digitalisasi proses pembayaran SPP dan dapat diadaptasi pada lembaga pendidikan sejenis untuk meningkatkan manajemen keuangan secara terintegrasi.
Pemberdayaan Desa Nelayan Melalui Literasi Ekonomi Digital Untuk Mendukung Ekonomi Produktif Masyarakat Pulau Arar Al Jumroh, Siti Fatihaturrahmah; Nurteteng, Nurteteng; Matahari, Matahari; Witdianti, Yeni; Ihram, Ihram
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 9, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v9i2.6035

Abstract

Desa nelayan kampung Arar sebagian masyarakatnya berpenghasilan sebagai nelayan dan pedagang hasil laut. Permasalahan prioritas dalam kegiatan ini adalah 1) Hasil laut yang diperdagangkan tidak laku terjual dan membusuk, 2) Pendapatan pedagang semakin memburuk, 3) Tidak adanya kemampuan dalam ekonomi digital, dan 4) Belum diterapkan inovasi teknologi informasi. Masyarakat kampung Arar belum menemukan solusi untuk mengatasi permasalahan-permasalan tersebut. Selain itu masyarakat juga terkendala pada masalah teknologi yaitu kurangnya pemahaman nelayan terhadap sistem teknologi informasi, sebagian besar nelayan belum memiliki smartphone, dan keterbatasan jaringan internet bukan berarti tidak memiliki akses jaringan internet. Mestinya pada masa ini pemanfaatan teknologi merupakan hal yang sudah lazim pada semua aspek kehidupan. Oleh karena itu, tim pengabdi berinisiatif membuat perubahan yang inovatif dalam bentuk teknologi informasi untuk mengatasi permasalahan tersebut, yakni dengan memberikan pendampingan dalam memasarkan hasil laut melalui teknologi digital. Dari hasil kuesioner evaluasi kegiatan diketahui bahwa peserta pelatihan dari jumlah total peserta 15 terdapat 9 orang peserta yang menyatakan pelatihan mengenai digital marketing ini mudah, 3 orang peserta yang menyatakan sedang, dan tidak ada peserta yang menyatakan sulit. Kegiatan menunjukkan bahwa pelatihan digital marketing ini mudah dipahami oleh masyarakat pulau Arar khususnya yang tergabung dalam BUMDES. Berdasarkan hasil pendampingan yang dilakukan dengan adanya beberapa kendala, maka perlu adanya tindak lanjut bentuk pengabdian yang dilakukan di kampung Arar ini, yakni berupa akses internet yang memadai.