Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Environmental and Energy Management in Kebonsari, Malang City as an Initiative for Climate Town Program: Pengelolaan Lingkungan dan Energi di Kebonsari Kota Malang sebagai Upaya Menuju Kampung Proklim Hapsari, Ratih Indri; Sarosa, Moechammad; Rizza, Muhammad Akhlis; Perdana, Fengky Adie; Alia, Nila; Harsanti, Winda; Putri, Fidia Sabilla; Ayatullah, Mohamad Dimyati; Wibowo, Sapto
Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 9 No. 5 (2025): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/v25gcg97

Abstract

Kampung Proklim merupakan bagian dari program nasional untuk membentuk komunitas tangguh iklim melalui penguatan ketahanan lingkungan, energi, dan partisipasi masyarakat. RW 2 Kelurahan Kebonsari Kota Malang memiliki potensi air dan lahan pertanian yang baik, serta keterlibatan warga yang tinggi, namun masih menghadapi tantangan dalam mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan masyarakat melalui pendekatan partisipatif dan penerapan teknologi tepat guna. Metode yang digunakan mencakup pendampingan masyarakat, pelatihan, serta instalasi sistem pendukung lingkungan seperti peringatan dini banjir dan pengelolaan energi terbarukan. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kesadaran masyarakat dan perbaikan skor indikator Proklim. Program ini berdampak pada kesiapan warga dalam menghadapi perubahan iklim dan mendorong terciptanya kampung tematik yang berkelanjutan. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa pendekatan berbasis masyarakat dapat diterapkan di wilayah lain sebagai model kampung rendah emisi dan berdaya tahan iklim. 
Evaluasi Kapasitas Tampungan Air Bersih Desa Wringinsongo, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang Hanggara, Ikrar; Harsanti, Winda; Wahiddin, Wahiddin; Lestari, Agustin Dita; Raharjo, Nain Dhaniarti
JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33366/japi.v8i1.5144

Abstract

Perkembangan Desa Wringinsongo berdampak pada bertambahnya penduduk sehingga kebutuhan air bersih juga ikut bertambah. Peningkatan kebutuhan air perlu untuk dikaji ulang dan dilakukan upaya agar kebutuhan dapat terlayani dengan maksimal. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membuat gambar desain usulan tampungan guna memenuhi peningkatan kebutujan air bersih. Metode pelaksanaan kegiatan menggunakan metode pengukuran lapangan dengan melakukan survei dan pengambilan data di kantor desa. Hasil kegiatan ini adalah direncanakannya tampungan baru dengan kapasitas lebih besar untuk dapat melayani kebutuhan air baku masyarakat Desa Wringinsongo sebesar 3.47166 liter/detik atau setara dengan 0.00347 m3/detik. Dimensi tampungan atau reservoir yang diusulkan sebesar 96 m3 dengan rincian panjang tampunngan sebesar 4 m lebar tampungan sebesar 4 m, tinggi atau kedalaman tampungan sebesar 6 m. Bentuk tampungan berbentuk elevated reservoir dimana tampungan memiliki struktur bagian bawah untuk menaikkan elevasi agar dapat menjangkau area layanan yang lebih luas. Elevasi dasar tampungan berada di elevasi + 565.86 mdpl sedangkan untuk puncak tampungan berada pada elevasi 576.26 mdpl. Perencanaan volume tampungan direncakan dapat melayani kebutuhan air baku masyarakat Desa Wrinignsongo sampai dengan proyeksi pertumbuhan penduduk tahun 2036.