Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

PERANCANGAN GALERI SENI HALCYON DENGAN PENDEKATAN FLEKSIBILITAS RUANG Fauzan, Muhamad Ilham; Gunawan, Ahmad Nur Sheha; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Galeri seni adalah ruang pamer karya seni untuk masyarakat. Senimanmemamerkan karya seni dan interaksi dengan pengunjung. Tujuannya memperkenalkan,mengapresiasi, dan mempromosikan karya seni. Pengunjung dapat belajar, refleksi, danmengeksplorasi karya seni. Galeri seni juga menjual karya seni. Koleksi beragam dariseniman berbeda dipajang untuk dinikmati. Saat ini yang mengunjungi galeri seni berasaldari semua kalangan masyarakat dengan generasi yang berbeda. Mereka datang dengantujuannya masing-masing. Galeri seni saat ini menjadi salah satu tempat favorit merekauntuk menghabiskan waktu. Galeri seni saat ini juga dituntut untuk dapat memilikikemampuan fleksibilitas ruang karena hal diatas tersebut ditambah dengan setiapperiodenya galeri seni memiliki tema yang berbeda. Karena fenomena tersebut, sebuahgaleri saat ini harus dapat memfasilitasi kebutuhan penggunanya yang berasal dari semuakalangan dan generasi yang berbeda yang memiliki tujuan berbeda-beda serta melakukanbanyak aktivitas yang berbeda. Tujuan dari perancangan ini yaitu untuk membuat galeriseni yang berfokus pada aspek multi-activity dan juga dapat merespon perkembanganfungsi galeri seni yang terjadi saat ini sekaligus dapat menampung peningkatan jumlahpengunjung karena bertambahnya minat masyarakat luas untuk mengunjungi sebuahgaleri seni. Oleh sebab itu perancangan galeri seni ini menggunakan pendekatanfleksibilitas ruang yang diharapkan dapat menjadi solusi untuk permasalahan yang ada.Kata kunci: Fleksibilitas Ruang, Galeri Seni, Multi Aktivitas
PERANCANGAN HOTEL HARRIS NEW GENERATION BINTANG EMPAT DI GEDUNG PUSAT NIAGA CIMAHI DENGAN PENDEKATAN IDENTITAS Rachmasari, Widya; Raja, M. Togar Mulya; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri perhotelan telah menjadi bagian penting dari sektor pariwisata dan bisnis.Hotel bisnis adalah jenis akomodasi yang difokuskan pada pelayanan para pelaku bisnis,eksekutif, dan profesional yang membutuhkan fasilitas yang mendukung kegiatan bisnis. Padabulan September 2022, hotel-hotel berbintang di Indonesia mencatat peningkatan signifikansebesar 50,02 persen dalam tingkat hunian kamar. Salah satu contoh hotel yangmengakomodasi kegiatan bisnis adalah Hotel HARRIS, yang dipilih lokasinya di Kota Cimahidalam perancangan ini. Pilihan Cimahi sebagai lokasi didasari oleh potensi yang dimiliki kota inidalam sektor industri, perdagangan, dan jasa, sehingga cocok untuk menjadi lokasi hotel bisnis.Metode perancangan melibatkan observasi lapangan di hotel pembanding, studi literatur, danwawancara dengan HRD Hotel HARRIS. Perancangan ini menggunakan pendekatan berbasisidentitas untuk mempromosikan dan mengenalkan konsep inovatif Hotel HARRIS yang disebut"Generasi Baru," yang belum diterapkan di wilayah Jawa Barat. Konsep yang diadopsi dalamperancangan ini adalah "Modern and Cheerful," dengan tujuan mengembangkan danmengenalkan identitas Hotel HARRIS yang ditandai dengan tagline "stay bright". Konsep iniditandai dengan desain yang ceria dan modern untuk menciptakan suasana positif.Kata kunci: Hotel bisnis, Hotel HARRIS, Cimahi, New Generation, Identitas
PERANCANGAN INTERIOR KANTOR CABANG MANAKIB REALTY DI JAKARTA DENGAN PENDEKATAN IDENTITAS Anjani, Saphira Dwi; Yuniati, Arnanti Primiana; Nugroho, Ardianto
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manakib Realty adalah sebuah perusahaan swasta yang berfokus sebagai pengembang developer. Saat ini, kantor perusahaan berlokasi di Kota Bogor dengan bangunan 2 lantai seluas 673 m2. Perusahaan memiliki rencana untuk melakukan ekspansi ke daerah Jakarta pada tahun depan, yang berpotensi menambah jumlah karyawan sebanyak 50%. Karena itu, perluasan ruangan dengan ukuran yang lebih besar direncanakan untuk mengakomodasi pertumbuhan ini. Untuk menyelesaikan permasalahan yang ada, Manakib Realty akan menggunakan konsep desain yang didasarkan pada identitas perusahaan. Pendekatan ini akan memungkinkan karakter, visi dan misi, serta budaya kerja perusahaan dapat diimplementasikan dengan baik melalui elemen-elemen ruangan yang dirancang secara khusus. Data-data yang terkumpul melalui metode deskriptif akan diolah untuk memberikan solusi perancangan yang paling relevan dan memenuhi kebutuhan fasilitas. Diharapkan proposal desain ini dapat mengatasi masalah terkait tata letak dan organisasi ruang kantor dengan menciptakan area kerja yang nyaman, efisien, dan dapat meningkatkan konektivitas, produktivitas, dan efektivitas karyawan sehingga berdampak pada peningkatan kinerja dan kemampuan Manakib Realty sebagai perusahaan.Kata kunci: Manakib Realty, Pendekatan Identitas, Perancangan Baru, Core Business
PERANCANGAN INTERIOR KLINIK KESEHATAN SEKSUAL DAN REPRODUKSI DI KOTA BANDUNG Adzilla, Yasmin; Wismoyo, Erlana Adli; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Klinik Kesehatan seksual dan reproduksi adalah fasilitas kesehatan umum yang berfokus di bidang kesehatan reproduksi secara fisik maupun mental dan gaya hidup seksual yang sehat. Klinik kesehatan seksual dan reproduksi ini dapat menjadi wadah untuk para masyarakat yang hendak mengetahui status kesehatan seksual dan reproduksi mereka dan pengobatannya. Sebagai pelayanan kesehatan seharusnya dapat memberikan pelayanan kesehatan terkait kesehatan seksual dan reproduksi dengan memperhatikan psikologis pasien yang merasakan kecemasan berlebih saat memeriksa status kesehatan mereka. Maka dari itu dibutuhkan perancangan klinik kesehatan seksual dan reproduksi melalui pendekatan psikologi ruang pada kecemasan pengguna yang dapat memenuhi kebutuhan pengguna secara fisik dan psikis.Kata kunci: klinik, kesehatan reproduksi, kesehatan seksual, psikologi ruang
PERANCANGAN KANTOR BUKALAPAK RESEARCH AND DEVELOPMENT MELALUI PENDEKATAN CORPORATE IDENTITY Juliansyah, Muhammad Farel; Raja, M. Togar Mulya; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan bisnis e-commerce cukup signifikan terutama pada pandemicovid-19 karena e-commerce membantu pelaku UMKM dalam meningkatkan penjualanproduknya. Pertumbuhan bisnis e-commerce ini mendorong perusahaan e-commerceuntuk meningkatkan kualitas perusahaan melalui suasana kerja yang nyaman dan dapatmenunjang aktivitas. Salah satu perusahaan e-commerce yaitu Bukalapak yangmerupakan berbasis IT. Kantor sebuah perusahaan harus merepresentasikan identitasperusahaan pada elemen interior dan tetap memperhatikan kenyamanan penggunanya.Hal ini menjadi urgensi karena terjadinya perubahan baru pada lingkungan kantor denganmenyatukan identitas perusahaan, adaptasi cara kerja dari pandemi covid-19, dankarakteristik penggunanya. Perancangan kantor Bukalapak ini bertujuan untuk memberisolusi dan menyelesaikan masalah dengan memberikan tata letak ruang yang baik danmenyempurnakan fasilitas pada kantor melalui pendekatan corporate identity denganmempertimbangkan aspek visual, komunikasi, dan perilaku. Perancangan ini merupakanperancangan baru yang dilakukan pada Graha Pos Indonesia. Metode perancangan yangdigunakan yaitu observasi secara langsung dan wawancara terhadap pengguna untukmengetahui kebutuhan dan data pengguna. Selain itu, studi literatur juga dilakukansebagai panduan perancangan agar tetap memenuhi standar. Perancangan inimenggunakan tema Fun and Speak Up dan konsep flexibility and modularity dengantujuan untuk menerapkan lingkungan kantor dengan fleksibilitas tinggi, kolaboratif,fasilitas tercukupi, kapasitas yang berbeda sehingga terciptanya produktivitas bagi parapengguna di lingkungan kerja.Kata kunci: E-commerce, Bukalapak, Kenyamanan Pengguna, Corporate Identity
PERANCANGAN KLINIK UMUM PRATAMA MUAFFA MEDIKA DI TASIKMALAYA DENGAN PENDEKATAN PSIKOLOGI RUANG Sa'adah, Silvy Amelia Nur; Asharsinyo, Doddy Friestya; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Klinik merupakan Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Faskes) tingkat 1, sehinggamenjadi tempat pelayanan kesehatan pertama yang dikunjungi oleh masyarakat. Tingkatkebutuhan masyarakat akan fasilitas klinik cukup besar. Menurut hasil observasikuesioner yang dilakukan, sekitar 76% masyarakat lebih sering untuk mendatangi fasilitasklinik dan sekitar 84% masyarakat lebih memilih klinik umum sebagai fasilitas kesehatanpertama yang dikunjungi ketika sakit. Provinsi Jawa Barat menjadi provinsi dengan jumlahklinik paling banyak di Indonesia, salah satunya yaitu Kabupaten Tasikmalaya.Tasikmalaya memiliki jumlah total 58 klinik yang terdiri dari 56 klinik pratama, 2 klinikutama dan 16 klinik yang menyediakan fasilitas rawat inap. Klinik Umum Muaffa Medikamenjadi salah satu klinik berjenis Pratama yang terletak di Kecamatan Manonjaya,Kabupaten Tasikmalaya. Klinik ini terdiri dari 2 lantai dan menyediakan beberapa cakupanpelayanan medik yang terdiri dari pelayanan rawat jalan, rawat inap, gawat darurat,laboratorium dan instalasi farmasi. Pendekatan psikologi ruang diterapkan padaperancangan sebagai upaya untuk mempercepat penyembuhan serta menekan tingkatstres pada pengguna ruang terutama pasien dengan menciptakan sebuah lingkungan yangnyaman pada setiap ruang klinik. Penerapan desain ini diharapkan mampu memberikenyamanan serta memicu energi positif pasien untuk optimis sembuh dari penyakitnya.Kata kunci: klinik, klinik pratama, psikologi ruang, penyembuhan, kenyamanan
PERANCANGAN ULANG KLINIK GLOBAL SARANA MEDIKA MALANG MENJADI RUMAH SAKIT DENGAN PENDEKATAN HEALING ENVIRONMENT Sari, Paulin Devany Permata; Sarihati, Titihan; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan pesat healthcare dengan klinik dan rumah sakit saat inisignifikan. Klinik adalah fasilitas perorangan dengan layanan medis dasar atau spesialistik(PERMENKES No 9, 2014). Klinik Global Sarana Medika di Kabupaten Malang termasukklinik utama. Itu berencana menjadi rumah sakit tipe C, tapi observasi menemukankekurangan sarana dan kepadatan ruang. Bentuk visual ruang VIP dan kapasitas rawatinap perlu diperhatikan. Agar berkembang dan berfungsi baik, klinik perlu memenuhiPedoman Teknis Sarana Dan Prasarana Rumah Sakit Kelas C (Depkes RI 2007). Tujuanutamanya adalah kenyamanan pasien dan kesesuaian dengan standar. Metodeperancangan yang digunakan yaitu dengan melalui observasi, wawancara dan studilapangan. Selain itu pengumpulan data sekunder juga dilakukan terkait dengan studipustaka literature, dokumentasi dan kuesioner. Tujuan dari perancangan danperencanaan interior dari Klinik Global Sarana Medika adalah untuk memenuhikebutuhan user didalamnya seiring dengan bertambahnya kebutuhan ruang dari waktuke waktu dengan pertimbangan desain yang membuat psikologi user tetap nyaman saatberada didalam area klinik.Kata Kunci : Klinik, Psikologi
PERANCANGAN ULANG INTERIOR RUMAH SAKIT UMUM SWASTA KELAS C TASIK MEDIKA CITRATAMA (TMC) TASIKMALAYA DENGAN PENDEKATAN HEALING ENVIRONMENT Darajingga, Muthia; Sarihati, Titihan; Yuniati, Arnanti Primiana
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rumah sakit merupakan tempat orang merasakan rasa panik, sehingga suasana rumahsakit harus lebih menyenangkan. Paradigma masyarakat terhadap rumah sakit yang mempunyaigambaran suasana negatif, menakutkan, dan membuat pengunjung gelisah masih ada, sehinggadiperlukan pergeseran paradigma untuk menciptakan citra rumah sakit yang menyenangkan dandapat mendukung proses penyembuhan secara psikologis maupun fisiologis. Tujuanperancangan agar masyarakat di Kota Tasikmalaya khususnya yang datang berobat ke RumahSakit Umum TMC Tasikmalaya mendapatkan fasilitas dan pelayanan rumah sakit yang baik dannyaman. Selain itu, menciptakan suasana menyenangkan yang menenangkan psikologis.Perancangan dilakukan dengan metode observasi langsung, studi literatur, dokumentasi danwawancara. Rumah Sakit Umum TMC Tasikmalaya dirancang ulang dengan pendekatan healingenvironment dan tema <Healing and Restorative Spcae= agar para pengguna ruang baik tenagamedis maupun pasien dan pengunjung dapat menjadikan rumah sakit sebagai tempat yangmemberikan efek positif bagi proses penyembuhan dan peningkatan kesehatan secarapsikologis.Kata kunci: Rumah Sakit, Healing Environment
PERANCANGAN ULANG KANTOR DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA KOTA BANDUNG DENGAN PENDEKATAN CORPORATE IDENTITY Herdiansyah, Ernanda; Yuniati, Arnanti Primiana; Laksitarini, Niken
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era modern ini, interior berkembang pesat sebagai penunjang fasilitas umum dan pengembangan tata ruang, termasuk gedung perkantoran. Saat ini banyak kantor yang memperhatikan kondisi interiornya, karena secara tidak langsung sangat mempengaruhi aktivitas dan kinerja karyawan. Pada perancangan ini akan dilakukan perombakan pada salah satu kantor instansi pemerintah yaitu Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung yang beralamat di 277 Jl.Ahmad Yani, Babakan Surabaya, Kiaracondong, Cipahit, Kota Bandung, Jawa Barat. Penerapan identitaas kantor mengenai unsur lokalitas Kota Bandung pada konsep interior yang seharusnya dapat dijadikan sebagai identitas pada Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung. Identitas korporat bertujuan untuk lebih ditujukan kepada staff melalui budaya kerja, serta lebih mudahnya adalah melalui aspek visual.Kata kunci: Kantor,Identitas Korporat, Lokalitas
PERANCANGAN MUSEUM SEJARAH ALAM DAN BUDAYA JAWA DENGAN PENDEKATAN TEKNOLOGI DI KABUPATEN SLEMAN Safriyatun, Wadzna; Yuniati, Arnanti Primiana; Ismiranti, Athifa Sri
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 3 (2024): Juni 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Yogyakarta merupakan salah satu daerah yang sering dikunjungi wisatawan untuk berwisata. Termasuk juga di Kabupaten Sleman. Data hasil kunjungan tahunan menunjukkan bahwa sangat banyak wisatawan baik wisatawan domestic maupun lokal yang berkunjung ke Yogyakarta. Salah satu tempat sendiri adalah museum. Museum termasuk objek wisata edukasi. Namun, pengunjung yang ke museum seperti museum sejarah masih kurang terkhususnya pemuda masa kini (gen Z). Hal ini dikarenakan generasi Z tidak tertarik dengan ilmu sejarah. Akibatnya banyak generasi Z yang minim ilmu sejarah. Padahal ilmu sejarah juga sangat penting dipelajari agar tidak lupa dengan sejarah leluhur dan budayanya. Faktor lain yang menjadi permasalahan adalah kurangnya minat pengunjung pada museum dikarenakan koleksi museum dipamerkan sangat statis membuat interpretasinya bertele-tele dan membosankan. Namun, generasi Z akan tetap ke museum jika adanya dorongan dari lingkungan sekitar. Oleh karena itu, untuk meningkatkan minat pengunjung ke museum, perancangan ini menggunakan pendekatan teknologi. Teknologi sangat berkembang pesat di zaman sekarang dan juga telah hidup berdampingan dengan generasi Z. Ini membuat generasi Z terbiasa dan lebih memilih menggunakan teknologi sebagai media pembelajaran. Diharapkan dengan pendekatan teknologi ini dapat meningkatkan minat pengunjung untuk datang ke museum juga menjadi tempat wisata edukasi yang menarik dengan memperoleh pengalaman yang baik. Keywords: museum, sejarah, budaya, teknologi, generasi Z