Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Pengaruh Model Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap Hasil Belajar Ipas Kelas IV Sekolah Dasar Fadhillah, Nur Afifah; Wahyuningsih, Tri; Dwiyono, Yudo; Iksam, Iksam
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10609

Abstract

Pengalaman belajar di kelas memiliki peran penting dalam menentukan capaian siswa, namun praktik pembelajaran yang terlalu berpusat pada buku teks sering membatasi keterlibatan aktif mereka, khususnya dalam mata pelajaran IPAS. Dengan demikian, studi ini dilakukan untuk menganalisis bagaimana model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) mempengaruhi hasil belajar IPAS siswa kelas IV di SDN 008 Samarinda Ilir. Studi ini menggunakan One Group Pretest-Posttest Design dan metodologi Pre-Experimental Design dengan pendekatan kuantitatif, populasi yang diteliti terdiri dari seluruh siswa kelas IV di SDN 008 Samarinda Ilir dan diambil sampel sejumlah 30 orang, dengan melakukan analisis data berupa uji normalitas dan uji hipotesis menggunakan uji Paired Sample t-test. Temuan dari analisis menyatakan bahwa data penelitian terdistribusi normal. Hasil dari pengujian hipotesis menunjukkan nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,000. Oleh karena itu, Ha diterima dan H0 ditolak karena nilai ini berada di bawah tingkat signifikansi 0,05. Dapat dikatakan bahwa model Teams Games Tournament (TGT) memiliki implikasi yang secara statistik signifikan terhadap hasil belajar siswa kelas IV IPAS di SDN 008 Samarinda
Pengaruh Media Pembelajaran Wordwall terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas II Sekolah Dasar Dara, Amanda Citra; Wahyuningsih, Tri; Dwiyono, Yudo; Iksam, Iksam
Jurnal Basicedu Vol. 9 No. 4 (2025): August
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v9i4.10610

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas II B SDN 008 Samarinda Ilir, di mana 63% atau 17 siswa memperoleh nilai di bawah KKTP. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya variasi media pembelajaran dan keterlibatan aktif siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media Wordwall terhadap hasil belajar matematika pada materi bilangan cacah. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode pre-eksperimen dan desain One Group Pretest Posttest Design. Sampel penelitian berjumlah 27 siswa kelas II B yang dipilih melalui purposive sampling. Instrumen berupa 20 soal pilihan ganda, dianalisis dengan uji normalitas dan Paired Sample T-test. Hasil menunjukkan peningkatan nilai rata-rata dari 54,07 menjadi 70,37. Uji hipotesis menunjukkan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, yang berarti media pembelajaran wordwall berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas II. Dengan demikian, Wordwall terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika pada materi bilangan cacah
Pengaruh Model Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Materi Bumiku Tersayang Kelas V SDN 015 Samarinda Ulu Mega Puspita; Sukriadi, Sukriadi; Taufik Hidayat; Iksam, Iksam
JURNAL PENDIDIKAN MIPA Vol. 15 No. 3 (2025): JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Publisher : Pusat Publikasi Ilmiah, STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpm.v15i3.3365

Abstract

Penelitian ini beranjak dari permasalahan rendahnya capaian belajar yang teridentifikasi pada peserta didik dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) di kelas V SDN 015 Samarinda Ulu pada tahun ajaran 2024/2025. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan model Project Based Learning (PjBL) terhadap hasil belajar peserta didik pada materi “Bumiku Tersayang.” Penelitian ini menerapkan metode eksperimen dengan desain quasi eksperimen tipe nonequivalent control group. Penelitian ini melibatkan dua kelompok belajar sebagai subjek, yaitu satu kelas yang ditetapkan sebagai kelompok eksperimen dan satu kelas lainnya sebagai kelompok kontrol, di mana masing-masing kelas beranggotakan 20 peserta didik. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes (pretest dan posttest), serta dokumentasi, dengan instrumen berupa soal pilihan ganda dan lembar observasi aktivitas. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji normalitas, homogenitas, dan uji T-Test sampel independen untuk menguji hipotesis. Hasil analisis data menunjukkan nilai signifikansi (Asymp. Sig. 2-tailed) sebesar 0,001. Nilai ini berada di bawah ambang batas 0,05, yang mengindikasikan adanya perbedaan yang signifikan antara kelompok eksperimen dan kontrol. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model PjBL ini memberikan dampak positif yang sangat signifikan pada peningkatan hasil belajar peserta didik. Terbukti bahwa model ini memiliki kapabilitas untuk meningkatkan tingkat penguasaan materi oleh peserta didik.
The Effect of Contextual Teaching and Learning Model on Students’ Critical Thinking Skills in Class V Science and Technology Subjects Mustamiroh, Mustamiroh; Isnania, Nur; Wahyuningsih, Tri; Iksam, Iksam; Buhari, Ramli
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 9 No 2 (2025): Edumaspul: Jurnal Pendidikan (In Press)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33487/edumaspul.v9i2.8773

Abstract

This study is based on the lack of critical thinking skills of class V students of SDN 004 Samarinda Ilir. One of the skills needed by students is the ability to think critically in learning. However, the learning model in schools that is less varied is still often applied by teachers, so that students' abilities are not optimally developed, especially in the subject of science and natural sciences. The purpose of this study was to determine the effect of the Contextual Teaching and Learning (CTL) learning model on students' critical thinking skills in the subject of science and natural sciences of Class V SDN 004 Samarinda Ilir in the 2024/2025 academic year. This type of research uses a quantitative method with an experimental research type. The design used is Quasi Experimental with the Nonequivalent Control Group Design model. The study population consisted of all class V students of SDN 004 Samarinda Ilir, with a sample size of 56 people divided into control classes and experimental classes. The instruments used included 16 multiple-choice questions as test instruments, as well as documentation of learning activities as non-test instruments. The data analysis techniques applied include normality test, homogeneity test, and hypothesis test with Independent Sample t-test, because the research data is normally distributed and homogeneous, and N-Gain Test. The results of the hypothesis test research using the Independent Sample t-test showed a Sig. (2-tailed) value of 0.000 for the experimental and control classes. Based on the Independent Sample t-test decision-making criteria, if the Sig. (2-tailed) value <0.05 then H0 is rejected and H1 is accepted, so there is an influence of the Contextual Teaching and Learning (CTL) learning model on students' critical thinking skills in the science subject of class V SDN 004 Samarinda Ilir in the 2024/2025 academic year. The increase in critical thinking skills in the experimental group was 0.36 and was included in the moderate category.