Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : JEMIL

Isu-Isu Kontemporer Kepemimpinan Islam pada Lembaga Pendidikan Islam (Studi Kasus pada MAN 2 Palu) Mukhtar; Surni Kadir; Isnada Waris Tasrim
Journal of Educational Management and Islamic Leadership (JEMIL) Vol. 1 No. 01: August 2022
Publisher : Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47400/jemil.v1i01.2707

Abstract

bahwa madrasah dianggap bermutu, apabila bisa mengantarkan siswa atau peserta didik dapat mengembangkan kemampuan intelektual dan membentuk nilai-nilai karakter, meningkatkan kemampuan peserta didik, insan-insan yang unggul, memiliki keimanan dan ketakwaan kepada Allah swt, mempunyai akhlak yang baik, berpengetahuan, inovatif, berkarakter, serta bertanggung jawab.Konsep kepemimpinan berbasis karakter dalam meningkatkan mutu madrasah yang dikembangkan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Palu adalah: (a). Kepemimpinan yang terarah, berkarakter akademik development dan religius awareness.(b). Kepemimpinan yang terarah memiliki sifat-sifat diantaranya: Jujur, amanah, fathanah, dan tablig (komunikatif).(c). Nilai-nilai akademik development yang dikembangkan yaitu: tanggung jawab, komunikatif, kedisiplinan, kejujuran kontrol diri dan nilai-nilai religius awareness yang dikembangkan yaitu: keteladanan, mencintai kebaikan keikhlasan.
Peran Kepemimpinan Kepala Satuan Pendidikan Non Formal dalam Penjaminan Mutu Pendidikan pada Masa Pandemi Covid-19 di SKB Posimpotove Palu Didi; Surni Kadir
Journal of Educational Management and Islamic Leadership (JEMIL) Vol. 1 No. 01: August 2022
Publisher : Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47400/jemil.v1i01.2709

Abstract

Pendidikan adalah hak seluruh warga negara, di masa pandemi Covid 19 siswa tetap harus mendapatkan pendidikan yang layak. Kondisi pandemi mengharuskan kepala satuan pendidikan memiliki kemampuan dalam pengelolaan proses pembelajaran agar mutu pendidikan tetap terjamin. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran kepemimpinan kepala satuan pendidikan non formal dalam menjamin mutu pendidikan pada masa pandemi covid-19 di SKB Posimpotove Palu. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan penentuan partisipan terpilih (purposive sampling). Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, dan observasi lapangan. Kami melakukan analisis data menggunakan metode analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran kepemimpinan SKB Posimpotove Palu dalam menjamin mutu pendidikan dilakukan melalui 3 hal utama yaitu pengembangan LMS, pelatihan penggunaan LMS, dan penilaian kinerja tutor online. Semua praktik kepemimpinan tersebut merupakan bentuk kepemimpinan adaptif yang menyesuaikan dengan kondisi proses pembelajaran jarak jauh yang harus dilaksanakan pada masa pandemi covid-19.
KINERJA KEPALA SEKOLAH PADA PELAKSANAAN FUNGSI KEPEMIMPINAN DI SMP NEGERI 1 BUKO SELATAN DALAM TINJAUAN MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM Muchtar Yeete; Aminun P. Omolu; Surni Kadir
Journal of Educational Management and Islamic Leadership (JEMIL) Vol. 2 No. 1: February 2023
Publisher : Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tesis ini bertujuan untuk 1) menjelaskan kinerja kepala sekolah pada pelaksanan fungsi kepemimpinan di SMP Negeri 1 Buko Selatan Kabupaten Banggai Kepulauan. 2) menjelaskan tinjauan manajemen pendidikan Islam terhadap kinerja kepala sekolah pada pelaksanaan fungsi kepemimpinan di SMP Negeri 1 Buko Selatan Kabupaten Banggai Kepulauan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Pengumpulan data diperoleh melalui pedoman wawancara, pedoman observasi, dan kajian dokumentasi. Prosedur pengolahan dan analisa data yang dilakukan peneliti yaitu teknik melalui kegiatan reduksi data dan penyajian data. Hasil Penelitian ini menunjukkan Kinerja kepala SMP Negeri 1 Buko Selatan dalam melaksanakan fungsi kepemimpinanya yaitu mampu bertanggung jawab atas tugas dan segala kegiatan yang menunjang tercapainya tujuan pendidikan, fungsi kepemimpinan kepala sekolah antara lain sebagai manajer mampu mengatur, mengkoordinasi dengan menerapkan kerjasama; fungsi kepemimpinan kepala sekolah sebagai administrator dapat menyusun dan melakukan pendokumenan adminitrasi sekolah; fungsi kepemimpinan kepala sekolah sebagai inovator mampu melakukan pembaharuan di sekolah; fungsi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor mampu melakukan pengawasan dan pengendalian dengan melakukan kunjungan kelas, dan fungsi kepemimpinan kepala sekolah sebagai motivator dengan memberikan penghargaan, pengaturan lingkungan sekolah, dan membangun suasa kerja yang kondusif dan kekeluargaan. Pelaksanaan fungsi kepemimpinan kepala sekolah telah mengikuti prinsip dalam manajemen pendidikan Islam berupa suatu kegiatan yang menggunakan atau memanfaatkan pihak-pihak lain, serta diarahkan untuk mencapai tujuan tertentu.
PERAN KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA SMP NEGERI 4 TOTIKUM Nurhia; Surni Kadir; Hamdi Rudji
Journal of Educational Management and Islamic Leadership (JEMIL) Vol. 2 No. 1: February 2023
Publisher : Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk a) Menjelaskan Peran Kompetensi Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Terhadap Peningkatan Prestasi Belajar Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Siswa SMP Negeri 4 Totikum. b) Menjelaskan Tinjauan Manajemen Pendidikan Islam Terkait Peran Kompetensi Kepribadian Guru Terhadap Mata Pelajaran Pendidikan Islam Siswa SMP Negeri 4 Totikum. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Guru pendidikan agama Islam telah memahami dan menunjukkan ciri-ciri kepribadian yang baik dalam pelaksanaan tugas dan kewajiban sehari-hari. Peran kepribadian guru memiliki pengaruh terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan agama Islam di SMP Negeri 4 Totikum yang dapat dilihat dari prestasi dan hasil belajar yang dicapai siswa setelah mengikuti proses pembelajaran dimana siswa memperoleh nilai di atas rata-rata. Siswa mengagumi guru pendidikan agama Islam karena guru memiliki kepribadian yang menyenangkan, yang terlihat dalam ucapan, perilaku, dan metode pengajarannya. Berdasarkan tinjauan manajemen pendidikan Islam terkait peranan kompetensi kepribadian guru, manajemen yang dilakukan telah sesuai dengan manajemen pendidikan Islam. Adapun manajemen yang dilakukan guru meliputi, perencanaa, pelaksanaa, pengorganisasian dan evaluasi.