Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search
Journal : JAMBURA: JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS

Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Di Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato Mohamad Akbar Datau; Muchtar Ahmad; Agus Hakri Bokingo
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 1 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 1 MEI 2022
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi (X) terhadap kinerja pegawai (Y) di Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato. Metode yang digunakan yaitu kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis regresi sederhana. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner angket yang di sebar pada pegawai Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 187 orang pegawai, dengan menggunakan rumus Slovin diperoleh sampel penelitian sejumlah 65 orang pegawai. Teknik analisis data menggunakan uji validitas instrument, uji reliabilitas instrument, uji normalitas data, uji linearitas regresi, uji keberartian regresi, uji keofisien korelasi, uji keofisien determinasi dan uji parsial (uji t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis parsial (uji t) ditemukan bahwa nilai t_hitung = 6.591. Sedangkan nilai t_tabel untuk dk (n-k) 65-2 = 63 pada taraf signifikansi α=0.05 adalah 1.998. Nilai t_hitung t_tabel (6.591 1.998). Dengan demikian H0 ditolak Ha diterima. Sementara itu besar pengaruh variabel budaya organisasi terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pertanian Kabupaten Pohuwato sebesar 0.4081 atau 40.81%, sementara sisanya 59.19% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti pengembangan kompetensi, loyalitas, gaya kepemimpinan dan lain sebagainya.
Pengaruh Kualitas Kehidupan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Toyota Hasjrat Abadi Kota Gorontalo Agustina E Latif; Muchtar Ahmad; Endi Rahman
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 1 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 1 MEI 2022
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja berpengaruh terhadap kinerja Karyawan di PT Toyota Hasjrat Abadi Kota Gorontalo. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan di PT Toyota Hasjrat Abadi Kota Gorontalo sebanyak 31 karyawan, sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah sampel jenuh dimana seluruh populasi dijadikan sampel sebanyak 31 orang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif. Data dikumpulkan dari responden dengan menggunakan instrumen kuisioner. Selanjutnya data yang telah terkumpul diolah dengan menggunakan spss serta analisis dengan regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikan variabel kualitas kehidupan kerja(X1)  0.000 0.05 artinya variabel kualitas kehidupan mempengaruhi kinerja atau  nilai t-hitung9.114 t-tabel 1.699. hasil R square sebesar 0,741 atau 74.1% variabel kualitas kehidupan kerja memberikan konstribusi untuk mempengaruhi variabel kinerja. Adapun sisanya sebesar 26,9% merupakan faktor lain yang dapat mempengaruhi kinerja seperti disiplin kerja, kompensasi.
Pengaruh Kualitas Produk, Brand Trust Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Pada PT. Astra Daihatsu Gorontalo Tiara Khanisa Almira Sahi; Muchtar Ahmad; Endi Rahman
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 1 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 1 MEI 2022
Publisher : JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji Kualitas Produk (X1), Brand Trust (X2) dan Promosi (X3) terhadap Keputusan Pembelian Mobil Pada PT. Astra Daihatsu Gorontalo. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis yang digunakan adalah analisis data kuantitatif. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan secara parsial, variabel kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian mobil pada PT. Astra Daihatsu Gorontalo, variabel brand trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian mobil pada PT. Astra Daihatsu Gorontalo, variabel promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian mobil pada PT. Astra Daihatsu Gorontalo. Sedangkan secara simultan Kualitas Produk, Brand Trust dan Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Pengaruh Kualifikasi Pendidikan Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Di Badan Sar Nasional Gorontalo Rahmatia Pariasi; Hais Dama; Muchtar Ahmad
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 2 (2022): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 2 SEPTEMBER 2022
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v5i2.16581

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualifikasi Pendidikan dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Pegawai di Badan SAR Nasional Gorontalo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuisioner dengan populasi pegawai di Badan SAR Nasional Gorontalo sebanyak 57 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling total yakni semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Alat uji analisis yang digunakan dalam menguji penelitian ini yaitu uji instrument, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan pengujian hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian uji t (parsial) menunjukan variabel X1 (Kualifikasi Pendidikan) berpengaruh terhadap Y (Kinerja Pegawai) ditujunkan dengan nilai t hitung 3,330 t tabel 2,005. Dan variabel X2 (Disiplin Kerja) berpengaruh terhadap Y (Kinerja Pegawai) ditunjukan dengan nilai t hitung 4,431 t tabel 2,005. Dan berdasarkan hasil penelitian uji f (Simultan) menunjukan bahwa f hitung 17,977 f tabel 2,776. Hasil perhitungan koeefisien determinasi nilai r Square sebesar 40% dapat disimpulkan bahwa kualifikasi pendidikan dan disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawain di Badan SAR Nasional Gorontalo. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
Penempatan Dan Beban Kerja Mempengaruhi Kinerja Pegawai Di Pengadilan Negeri Gorontalo Sintiya Payu; Muchtar Ahmad; Valentina Monoarfa
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 5, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 5 NOMOR 3 JANUARI 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v5i3.17968

Abstract

Suatu organisasi sangat bergantung pada sumber daya manusia untuk pertumbuhan dan perkembangannya. Tidak ada artinya sarana dan prasarana, tanpa adanya sumber daya manusia didalamnya. Tuntutan terhadap kinerja sangatlah dirasakan apalagi organisasi di instansi terutama peradilan dimana dituntut untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang tranparan dan akuntabel. adapun penempatan pegawai harus sesuai dengan keahlian yang dimiliki kemudian untuk beban kerja juga harus sesuai dengan tupoksi yang telah ditentukan oleh instansi yang ditempati. Untuk itu peran sumber daya manusia dalam sebuah organisasi sangatlah berpengaruh terhadap pencapaian kinerja organisasi. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penempatan dan beban kerja terhadap kinerja di PN Gorontalo Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan observasi dan penyebaran angket Kuisioner, dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penempatan dan beban kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai di Pengadilan Negeri Gorontalo. Secara parsial, Penempatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, dan Beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai. Secara simultan variabel bebas (Penempatan dan beban kerja) secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat (kinerja pegawai).
Pengaruh Kecerdasan Intelektual dan Kecerdasan Emosional Terhadap Kinerja Pegawai di Universitas Negeri Gorontalo Aprilia Kairia Nabila; Heldy Vanni Alam; Muchtar Ahmad
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 2 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 2 September 2023
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i2.21959

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional terhadap kinerja pegawai di Universitas Negeri Gorontalo. Variable bebas dalam penelitian ini terdiri dari Kecerdasan Intelektual (X1) dan Kecerdasan Emosional (X2), sedangkan variable terikatnya adalah Kinerja Pegawai (Y). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi pada penelitian ini adalah 225 pegawai universitas negeri gorontalo sedangkan sampel berjumlah 70 responden yang ditentukan dengan menggunakan rumus Slovin. Alat uji analisis terdiri dari uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial, kecerdasan intelektual memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja pegawai, dan kecerdasam emosional memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Secara simultan, kecerdasan inetektual dan kecerdasan emosional memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai di Universitas Negeri Gorontalo. Selanjutnya, nilai R Square yaitu sebesar 63,3% yang berarti bahwa variabel kinerja dapat dijelasakan oleh variabel kecerdasan intelektual dan variabel kecerdasan emosional sebesar 63,3%. Sedangkan sisanya yaitu sebesar 36,7% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti.
PERILAKU WIRAUSAHA DAN KETERAMPILAN MANAJERIAL TERHADAP KINERJA USAHA PADA KOPERASI KOTA GORONTALO Mahabi, Maimun; Ahmad, Muchtar; Mendo, Andi Yusniar; Pakaya, Srie Isnawaty
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 2 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 2 SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i2.27460

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh perilaku wirausaha dan keterampilan manajerial terhadap kinerja usaha pada koperasi Kota Gorontalo dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel yaitu perilaku wirausaha, keterampilan manajerial dan kinerja usaha. Menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Data yang digunakan penelitian ini adalah data primer. Populasi sebanyak 330 koperasi teknik pengumpulan sampel menggunakan teknik arikuntum. Dari data tersebut memperoleh 42 responden. Analisis menggunakan resgresi linear berganda dengan SPSS ver. 20. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial perilaku wirausaha berpengaruh positif terhadap kinerja usaha diperoleh nilai Thitung sebesar 7,775 dan keterampilan manajerial berpengaruh positif terhadap kinerja usaha di peroleh Thitung sebesar 0,827 secara simultan perilaku wirausaha dan keterampilan manajerial berpengaruh positif terhadap kinerja usaha diperoleh nilai Thitung 33,074. nilai koefisiensi determinasi R 79,3% yang menunjukan tingkat hubungan antara perilaku wirausaha dan keterampilan manajerial terhadap kinerja usaha. Sedangkan R square (R2 ) di peroleh sebesar 0,629 yang artinya bahwa pengaruh variabel independen yang terdiri dari pengaruh perilaku wirausaha dan keterampilan manajerial terhadap kinerja usaha 0,629 atau 62,9% di pengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti dalam penelitian ini. Dengan demikian , hipotesis peneliti teruji kebenarannya dan dapat di terima
PENGARUH KEPUASAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB)PEGAWAI DINAS SOSIAL PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK PROVINSI GORONTALO Purwoko, Nurul Pinaka; Alam, Heldy Vanni; Ahmad, Muchtar
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 8, No 1 (2025): JIMB - VOLUME 8 NOMOR 1 MEI 2025
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v8i1.31763

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi berpengaruh terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan 82 responden pegawai Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Gorontalo. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampel non probability sampling dan jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda, uji parsial, dan uji simultan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Kepuasan Kerja berpengaruh terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) dengan nilai t-hitung 5,148 1.664, sedangkan Komitmen Organisasi berpengaruh terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) ditunjukkan dengan nilai t-hitung 4,903 1,664. Secara simultan, Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi berpengaruh terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) pegawai Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Gorontalo ditunjukkan dengan nilai F-hitung 28,647 3,11 dengan taraf signifikan 0,05. Variabel Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi dalam menjelaskan variabel Organizational Citizenship Behavior (OCB) yaitu sebesar 68,6%, dan sisanya 31,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
ANALISIS KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE DI BEI 2019-2023 Tosubu, Siti Nur Azizah; Ahmad, Muchtar; Pakaya, Srie Isnawaty
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 8, No 2 (2025): JIMB - VOLUME 8 NOMOR 2 SEPTEMBER 2025
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v8i2.34313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai kinerja keuangan pada perusahaan food and beverage yang terdaftar di BEI tahun 2017-2021 dengan menggunakan rasio liquiditas, rasio solvabilitas, rasio aktivitas dan rasio profitabilitas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di BEI dari tahun 2019 sampai dengan tahun 2023, sebanyak 21 perusahaan makanan dan minuman. Teknik analisis data yang digunakan peneliti yaitu Teknik kuantitatif deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk menganalisis permasalahan berdasarkan perhitungan-perhitungan angka dari penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan sebelum dan selama pandemi pada rasio profitabilitas dan rasio liquiditas. Adanya perbedaan signifikan signifikan pada rasio profitabilitas disebabkan adanya penurunan daya beli masyarakat pada masa pandemi Covid-19 yang membuat perusahaan mengalami penurunan laba.
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA PRODUK TERHADAP MINAT BELI DI E-COMMERCE SHOPEE (STUDI PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNG) Asiku, Juwanda Rahmawaty; Ahmad, Muchtar; Isa, Ramlan Amir
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 2 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 2 SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i2.27501

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Produk terhadap Minat Beli di E-Commerce Shopee. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Data diperoleh dengan menyebarkan instrumen penelitian berupa kuesioner kepada 67 pengguna E-Commerce Shopee di Fakultas Ekonomi UNG. Kemudian digunakan teknik statistik regresi linier berganda dengan menggunakan program versi SPSS untuk analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Pengaruh kualitas produk terhadap minat beli adalah positif, 2) Pengaruh harga terhadap minat beli adalah positif, dan 3) Pengaruh kualitas produk dan harga terhadap minat beli adalah adalah positif dan signifikan. Selain itu diperoleh koefisien determinasi juga menunjukan bahwa ada pengaruh kualitas produk dan harga bersama-sama terhadap minat beli sebesar 60,1% dan sisanya sebesar 39,9% ditentukan oleh faktor lain di luar model yang tidak diteliti.