Penggunaan teknologi informasi (TI) dan peran internet dalam pembangunan SMAN 1 Taman Sidoarjo menunjukkan betapa pentingnya memiliki infrastruktur jaringan yang andal untuk mendukung pendidikan dan pengelolaan sekolah. Studi ini memaparkan proses perancangan ulang jaringan mulai dari analisis kebutuhan, perencanaan, desain, implementasi, operasi, dan optimalisasi, menggunakan metode PPDIOO sebagai panduan. Perancangan jaringan ini menggunakan Cisco Packet Tracer dan menggunakan topology hybrid. Dengan data observasi dan wawancara, penelitian menunjukkan bahwa jaringan yang merata di seluruh ruangan sekolah diperlukan untuk mendukung pendidikan. Analisis dan perencanaan ini bertujuan untuk meningkatkan konektivitas jaringan untuk memastikan akses yang lebih luas ke sumber daya pendidikan online serta aplikasi penting seperti DAPODIK, e-raport, dan e-learning, serta untuk memenuhi kebutuhan akses siswa, guru, dan karyawan sekolah. Diharapkan rencana ini akan meningkatkan efisiensi dan aksesibilitas internet untuk siswa, guru, dan staf sekolah.