Claim Missing Document
Check
Articles

Found 27 Documents
Search

Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Produk Kacang Dua Kelinci pada Alfamart Cabang Pondok Ranji di Tangerang Selatan Ramdan Nugraha; Fandy Fandy; Muhammad Zulfikar Iskandar; Endang Sugiarti; Hamsinah B.
Jurnal Ilmiah PERKUSI Vol 2, No 4 (2022): PERKUSI
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (292.63 KB) | DOI: 10.32493/j.perkusi.v2i4.25288

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen produk kacang dua kelinci pada Alfamart Cabang Pondok Ranji di Tangerang Selatan. Metode yang digunakan adalah explanatory research dengan teknik analisis menggunakan analisis statistik dengan pengujian regresi, korelasi, determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen sebesar 37,6%, uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (7,713 > 1,984). Kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen sebesar 47,3%, uji  hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (9,370 > 1,984). Kualitas produk dan kualitas pelayanan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan persamaan regresi Y = 9,377 + 0,286X1 + 0,493X2 dan kontribusi pengaruh sebesar 54,7%, uji hipotesis diperoleh F hitung > F tabel atau (58,623 > 2,700).
Penerapan Budaya Organisasi dalam Menumbuhkan Semangat Produktivitas Kerja Ratna Sari; Yayan Sudaryana; Endang Sugiarti
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen
Publisher : Unpam Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/kmm.v3i1.30250

Abstract

Manusia sebagai makhluk sosial pada dasarnya mempunyai sifat untuk bersosialisasi, bekerja sama, dan membutuhkan keberadaan manusia lainnya. Budaya organisasi mengandung nilai-nilai yang harus dipahami, dijiwai, dan dipraktikkan bersama oleh semua individu/kelompok yang terlibat didalamnya. Budaya organisasi juga akan memiliki dampak pada efisiensi dan efektivitas organisasi dan pemberdayaan pegawai (employee empowerment) di suatu organisasi. Budaya organisasi yang tersosialisasikan dengan baik kepada karyawan akan mempermudah karyawan dalam menjalankan tugasnya serta mencapai tujuan perusahaan, maka dari itu sangatlah penting bagi setiap karyawan untuk memahami konsep budaya organisasi perusahaannya. Selain berpengaruh terhadap individu, budaya organisasi tentu juga berpengaruh terhadap kelompok. Banyak tugas-tugas perusahaan yang dikerjakan oleh beberapa orang sekaligus atau kelompok, jika kelompok tersebut tidak bisa memahami budaya organisasi dengan baik maka kinerja kelompok tersebut tidak akan optimal.
Peningkatan Guru Melalui Pelatihan Kewirausahaan Menggunakan Metode BMC di Pondok Pesantren Al-Mujtama Al-Islami Cianjur Muhammad Zaki Zulfahmi; Dwi Rahmad Sholihin; Merry Dwi Arlina Primayanti; Gia Relista; Mukrodi Mukrodi; Endang Sugiarti; Hamsinah Hamsinah
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen
Publisher : Unpam Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/kmm.v3i3.33355

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Dharma perguruan tinggi yang memiliki tujuan (1) memberikan cara pandang bahwa ada banyak peluang disekeliling kita untuk dijadikan sebuah bisnis, (2) Bagaiman cara menarik pelanggan secara online, (3) Memberikan pelatihan mengenai hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan dalam mengembangkan bisnis online,  (4) Serta memberikan pelatihan kewirausahaan menggunakan metode BMC. Metode Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini menggunakan metode sosialisasi, pelatihan  serta melakukan tanya jawab. Pelatihan Pengabdian Kepada Masyarakat ini melibatkan beberapa mahasiswa magister manajemen di Universitas Pamulang yang didampingi oleh dosen pendamping dari Priodi Manajemen serta para Guru-guru di Pondok Pesantren Al-Mujtama Al-Islami Cianjur. Dengan adanya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada Guru-Guru di Pondok Pesantren Al-Mujtama Al-Islami Cinajur terutama dibidang kewirausahaan berbasis bisnis online menggunakan Teknik atau metode BMC
Manajemen Kewirausahaan pada Era Industri Digital 4.0 di Kp. Durung, Desa Sindanglaut Kecamatan Carita Banten Enny Savitri; Endang Sugiarti; Muhammad Abid
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen
Publisher : Unpam Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/kmm.v3i4.36767

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang membuat dunia ini seakan-akan sedang lari. Kita pun harus ikut berlari kalau tidak, kita akan ketinggalan. Kalimat di atas cocok dengan globalisasi dewasa ini. Globalisasi telah mempengaruhi seluruh hidup kita. Sebagai contoh, kita bisa menonton pertandingan sepak bola yang diadakan di italia, spanyol dan Negara-negara lain. Arus globalisasi jelas tidak bisa dibendung. Mengapa demikian? Karena arus itu ibarat air yang mengalir deras. Oleh karena itu, globalisasi harus kita ikuti dan kita tangkap sebagai peluang. Tinggal bagaimana kita dapat memanfa’atkan globalisasi dalam hal yang positif atau tidak. Dengan adanya kewirausahaan masyarakat dapat mempunyai kemampuan untuk menciptakan dan menyediakan produk yang bernilai tambah atau inovasi-inovasi yang baru sehingga dapat menjadikan masyarakat lebih kreatif dalam menyampaikan ide-ide dan kreasinya, mereka bisa menciptakan barang yang dirasa perlu dan penting untuk kesejahteraan masyarakat itu sendiri sehingga tidak perlu mengimpor dari luar negeri.
Penerapan Ilmu Manajemen untuk Meningkatkan Sumber Daya Manusia Melalui Potensi yang Ada dalam Hal Sikap Peduli Lingkungan dan Menjadi Masyarakat Edukatif agar Tercapainya Pembangunan yang Berkelanjutan Desa Ciwalat Kec. Pabuaran, Kab. Sukabumi Yance Saputra; Ahmad Yunus; Agung Juniyansyah; Tito Mustikaningrum Ratri; Zeriko Hutapea; Endang Sugiarti; Hadi Supratikta
Jurnal PKM Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PKM Manajemen Bisnis
Publisher : Perhimpunan Sarjana Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37481/pkmb.v4i2.832

Abstract

This community service project is titled "The Application of Management Science to Improve Human Resources through Existing Potentials in Environmental Awareness and Becoming an Educative Society to Achieve Sustainable Development in Ciwalat Village, Pabuaran District, Sukabumi Regency." This project was conducted on Sunday, June 2, 2024, and was attended by 20 students and 6 supervising lecturers from Pamulang University. The general objective of this community service activity is the application of management science to improve human resources (HR) through existing potentials in terms of environmental awareness and becoming an educative society in sustainable village development. Empowering village resource potentials to enhance the village economy and creating Ciwalat Village as a smart village and a leading village in Sukabumi Regency. The methods used include surveys, direct material delivery, as well as simulations and discussions on management, financial management, product marketing, and the application of human resource management (HRM). This community service activity successfully provided understanding to the community, especially MSMEs, regarding product marketing conducted through digital marketing via the marketplace (Shopee) in an effort to develop the businesses or enterprises of the Ciwalat Village Community.
Pemberdayaan Fungsi Organisasi dalam Mewujudkan SDM Nelayan yang Unggul pada Koperasi Ikhtiar Swadaya Mitra (ISM) Karya Sinar Bahari, Desa Tanggul Jaya, Kelurahan Banten, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Provinsi Banten Munawir Prayogi; Mohamad Santoso; Dyah Oktabriawatie Waluyani; Indana Dalianti; Kurnia Rahmah Septiani; Endang Sugiarti; Mukhlis Catio
Jurnal PKM Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal PKM Manajemen Bisnis
Publisher : Perhimpunan Sarjana Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37481/pkmb.v4i2.1052

Abstract

Community Service entitled Empowerment of Organisational Functions in Realising Superior Fisherman Human Resources at ISM Karya Sinar Bahari Cooperative, Tanggul Jaya Village, Banten Village, Kasemen District, Serang City, Banten Province. This community service activity is to provide education to the community, especially members of the ISM Karya Sinar Bahari Cooperative regarding the importance of organisational functions to realise superior Fisherman Human Resources at the ISM Karya Sinar Bahari Cooperative, Serang City, Banten. The method used is a survey method and direct delivery of material as well as simulations and discussions regarding the application of Human Resources (HR) management science in realising superior Fisherman HR at the ISM Karya Sinar Bahari Cooperative, Serang City, Banten.
The Impact of Workload and Negative Work Environment on Employee Work Motivation Endang Sugiarti
AKADEMIK: Jurnal Mahasiswa Ekonomi & Bisnis Vol. 4 No. 1 (2024): AKADEMIK: Jurnal Mahasiswa Ekonomi & Bisnis
Publisher : Perhimpunan Sarjana Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37481/jmeb.v4i1.721

Abstract

Employee work motivation is a crucial factor in productivity and quality of work in the workplace. However, high workloads and negative work environments can hinder employee work motivation. This research aims to analyze the relationship between workload and negative work environment and employee work motivation. Apart from that, this research also aims to evaluate specific factors in workload and work environment that most influence employee work motivation. The research method used is a quantitative survey using a questionnaire distributed to the employees of PT. Fouher Popular Internasional, numbering 70 people. Descriptive statistical analysis and regression were used to identify relationships between research variables. The research results show that there is a negative relationship between workload and a negative work environment and employee work motivation. Specific factors such as time pressure, lack of support from colleagues, and lack of clarity in tasks have a significant impact on employee work motivation.