Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : juremi: jurnal riset ekonomi

PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA TOP GUARD INDONESIA Yusrizal, Yusrizal; Fadly Rizaldy; Abdul Basyid; Marsudi, Marsudi
Juremi: Jurnal Riset Ekonomi Vol. 3 No. 4: Januari 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/juremi.v3i4.7229

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan yaitu peenelitian kuantitatif. Teknik analisa data yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan SPSS. Berikutnya, dilakukan tahap analisa data dengan pengujian instrument penelitian, analisis asumsi klasik, analisis regresi linear sederhana, pengujian hipotesis, koefisien determinasi dan uji t. Bentuk penelitian ini adalah dengan menggunakan tipe kuantitatif. Sampel yang digunakan yaitu seluruh jumlah populasi dengan jumlah 47 karyawan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan non probability sampling dengan sampel jenuh (sensus). Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa disiplin kerja motivasi kerja berpengaruh secara simultan terhadap variabel kinerja karyawan. Berdasarkan hasil uji determinasi didapatkan hasil koefisien determinasi sebesar 0,690. Nilai tersebut menunjukkan R Square sebesar 69% artinya variabel bebas yaitu disiplin kerja dan motivasi kerja berpengaruh sebesar 69% terhadap variabel terikat yaitu kinerja karyawan. Sedangkan sisanya 31% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini
PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN KSP SUKSES MANDIRI Muqtafin, Muqtafin; Abdul Basyid; Marsudi, Marsudi
Juremi: Jurnal Riset Ekonomi Vol. 3 No. 5: Maret 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/juremi.v3i5.7594

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kompensasi terhadap kinerja pegawai di KSP Sukses Mandiri. Populasi penelitian terdiri dari 35 karyawan, dan sampel dipilih menggunakan teknik sampel jenuh, yang berarti seluruh populasi menjadi bagian dari sampel. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan tinjauan pustaka. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan uji regresi linier sederhana, uji t, dan uji koefisien determinasi. Hasil temuan penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan dan positif antara kompensasi dengan kinerja karyawan di KSP Sukses Mandiri. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi dalam memahami pentingnya kompensasi dalam meningkatkan kinerja karyawan, serta memberikan pemahaman yang lebih baik tentang faktor-faktor yang memengaruhi kinerja di lingkungan kerja
PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN KSP PUMA SEJAHTERA Muqtafin, Muqtafin; Fatahuddin, Fatahuddin; Abdul Basyid
Juremi: Jurnal Riset Ekonomi Vol. 3 No. 5: Maret 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/juremi.v3i5.7595

Abstract

Sumber daya manusia memegang peranan penting dalam setiap organisasi atau perusahaan. Setiap aspek yang berkaitan dengan sumber daya manusia mempunyai dampak langsung terhadap kinerja, khususnya dalam hal kinerja pegawai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara empiris bagaimana kompensasi mempengaruhi kinerja pegawai pada KSP Puma Sejahtera. Penelitian ini melibatkan populasi dan jumlah sampel sebanyak 30 karyawan yang terpilih sebagai responden. Data dikumpulkan melalui kuesioner online menggunakan Google form, yang kemudian dikirimkan kepada responden. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Temuan penelitian menunjukkan adanya pengaruh nyata dan signifikan kompensasi terhadap kinerja karyawan.