Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani dan Olahraga)

TINGKAT KEPERCAYAAN DIRI ATLET TERHADAP PENINGKATAN PRESTASI ATLET FUTSAL AKADEMI SEMARAPURA UNITED Zainul Arifin; Made Agus Dharmadi; Ketut Chandra Adinata Kusuma
Jurnal Kesehatan Jasmani dan Olahraga (KEJAORA) Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani dan Olah Raga)
Publisher : Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/kejaora.v8i1.2374

Abstract

Kepercayaan diri adalah landasan dalam diri seseorang untuk melaksanakan sesuatu. Mengetahui tingkat kepercayaan diri atlet futsal di Akademi Semarapura United menjadi tujuan dari penelitian ini. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kuantitatif. Data penelitian dikumpulkan melalui kuesioner yang terdiri atas 35 pernyataan positif dan negatif. Kuesioner yang digunakan yaitu kuesioner tingkat kepercayaan diri berdasarkan skala likert. Subjek penelitian yang terlibat sebanyak 15 pemain futsal rentang usia 12-16 tahun. Selanjutnya data dianalisis menggunakan analisis kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat kepercayaan diri oleh pengaruh faktor internal berada pada kategori baik dengan rata-rata 64,7 yang didominasi indikator harga diri sebanyak 29%; (2) tingkat kepercayaan diri oleh pengaruh faktor eksternal pada kategori baik dengan rata-rata 59,2 didominasi indikator pendidikan 37%; dan (3) kategori tingkat kepercayaan diri atlet futsal dalam kategori baik dengan rata-rata 62,3. Dapat disimpulkan bahwa tingkat kepercayaan diri atlet futsal terhadap peningkatan prestasi atlet dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Maka, implikasi penelitian ini adalah sikap percaya diri para atlet perlu ditingkatkan sehingga hasil prestasi yang diberikan lebih maksimal.