Claim Missing Document
Check
Articles

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI DENGAN METODE PEMBELAJARAN FIELD TRIP PADA SISWA KELAS VII A MTS MA’ARIF NU 02 BRUNO TAHUN PELAJARAN 2016/2017 Tri Setia Utomo; Bagiya Bagiya; Nurul Setyorini
SURYA BAHTERA Vol 5, No 49 (2017): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (69.726 KB)

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: 1) penerapan pembelajaran menulis puisi dengan metode pembelajaran Field Trip, (2) pengaruh metode pembelajaran Field Trip terhadap aktivitas dan minat siswa kelas VII A MTs Ma’arif NU 02 Bruno tahun pelajaran 2016/2017, (3) peningkatan keterampilan menulis puisi siswa kelas VII A MTs Ma’arif NU 02 Bruno dengan menggunakan metode pembelajaran Field Trip. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik tes dan nontes. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah teknik analisis kualitatif dan kuantitatif. Dalam teknik penyajian hasil analisis data digunakan metode penyajian informal. Dari hasil penelitian disimpulkan (1) penerapan pembelajaran menulis puisi dengan metode pembelajaran Field Trip pada siswa kelas VII A MTs Ma’arif NU 02 Bruno dilakukan dalam enam tahap, (2) pengaruh metode pembelajaran Field Trip terhadap aktivitas dan minat siswa kelas VII A MTs Ma’arif NU 02 Bruno tahun pelajaran 2016/2017 dapat dikategorikan menjadi lebih baik. Pengaruh tersebut dapat dibuktikan dari hasil observasi yang mengalami peningkatan dari tahap prasiklus, siklus I, dan siklus II. Berdasarkan hasil penilaian dapat disimpulkan bahwa siswa sudah mampu menulis puisi dengan baik sesuai dengan kriteria kkm yang telah ditentukan yaitu 75.   Kata Kunci: Keterampilan Menulis Puisi, Metode Field Trip, Kelas VII.
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS BERITA MENGGUNAKAN MEDIA TAJUK RENCANA PADA SISWA KELAS VIII SMP PGRI BAGELEN TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Endang Susilowati; Sukirno Sukirno; Nurul Setyorini
SURYA BAHTERA Vol 6, No 50 (2018): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (85.06 KB)

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsi (1) penerapan pembelajaran menulis berita menggunakan media tajuk rencana pada siswa kelas VIII SMP PGRI Bagelen tahun pelajaran 2015/2016; (2) pengaruh penggunaan media tajuk rencana terhadap minat dan aktivitas siswa dalam menulis berita pada siswa kelas VIII SMP PGRI Bagelen tahun pelajaran 2015/2016; (3) peningkatan keterampilan menulis berita menggunakan media tajuk renacana pada siswa kelas VIII SMP PGRI Bagelen tahun pelajaran 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP PGRI Bagelen tahun pelajaran 2015/2016 sebanyak 32 siswa. Pelaksanaan pembelajaran menulis berita terdiri dari tiga tahap yaitu prasiklus, siklus I, dan siklus II. Dalam pengumpulan data digunakan teknik tes dan nontes. Teknik tes digunakan untukmengetahui hasil menulis berita, sedangkan teknik nontes digunakan untuk observasi, angket, dan dokumentasi foto. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kuantitatif dan kualitatif.Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa, pelaksanaan pembelajaran menulis berita dengan media tajuk rencana dilakukan mulai dari siklus I, dan siklus II. Langkah-langkahpenerapan media tajuk rencana dalam penulisan berita antara lain: (1) siswa membaca tajuk rencana yang telah disiapkan guru; (2) guru memandu siswa untuk menuliskan pokok-pokok penting yang terdapat dalam tajuk rencana, yakni 5W + 1H; (3) siswa mengembangkan pokok-pokok penting menjadi teks berita yang singkat, padat, dan jelas. Pengaruh penggunaan media tajuk rencana terhadap minat dan aktivitas siswa dalam pembelajaran menulis berita terdapat perubahan positif (senang, bersemangat) terhadap perilaku siswa  dalam menulis berita dari siklus I dan siklus II. Skor rata-rata prasiklus sebelum dari tindakan adalah 61,86  mengalami peningkatan menjadi 71,09.pada siklus I, sedangkan siklus II memperoleh skor rata-rata 80,01.   Kata Kunci: keterampilan menulis, berita, dan media tajuk rencana.
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI DENGAN TEKNIK AKROSTIK DAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 33 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2016/2017 Nanda Putriningsih; Bagiya Bagiya; Nurul Setyorini
SURYA BAHTERA Vol 5, No 48 (2017): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (54.357 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) proses pembelajaran menulis puisi siswa kelas VII SMP N 33 Purworejo; (2) motivasi siswa dalam pembelajaran menulis puisi setelah menggunakan teknik akrostik dan media gambar; (3) hasil peningkatan menulis puisi siswa setelah menggunakan teknik akrostik dan media gambar. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari tiga tahap penelitian, yaitu prasiklus, siklus I, dan siklus II. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII-F SMP N 33 Purworejo tahun pelajaran 2016/2017. Teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu teknik tes dan nontes. Selain itu, teknik analisis data yang digunakan, yaitu teknik kuantitatif dan kualitatif. Penulis menggunakan teknik penyajian data dengan teknik informal. Pada penelitian ini taraf keberhasilan siswa dalam menulis puisi minimal 75% dengan KKM 75. Pada hasil penelitian ini ditunjukkan bahwa (1) secara proses adanya peningkatan pelaksanaan pembelajaran pada aspek orientasi keberhasilan, antisipasi kegagalan, inovasi, dan tanggung jawab, (2) peningkatan secara produk dapat dilihat dengan adanya peningkatan nilai menulis puisi siswa pada tahap prasiklus nilai rata-rata siswa dalam menulis puisi 69,13, pada siklus I meningkat menjadi 73,69, dan pada siklus II meningkat menjadi 78,44. Hasil tersebut menunjukkan bahwa penerapan teknik akrostik dan media gambar dapat meningkatkan keterampilan menulis puisi siswa kelas VII SMP Negeri 33 Purworejo tahun pelajaran 2016/2017. Kata kunci: keterampilan menulis puisi, teknik akrostik, media gambar
PEMBELAJARAN MENGENAL, MENULIS, DAN MENERBITKAN PUISI BERMUATAN NILAI UTAMA KARAKTER REVOLUSI INDUSTRI 4.0 DENGAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISME Nurul Setyorini; Kadaryati Kadaryati; Bagiya Bagiya
Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 11, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/lgrm.v11i1.5786

Abstract

Ada tiga karakter utama era revolusi industri 4.0 antara lain: inovasi, otomasi dan transfer informasi. Tujuan dalam penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menjelaskan Terdapat tiga hasil penelitian yang akan dibahas pada bagian ini, yaitu1 (1) penerapan nilai karakter utama era revolusi industri 4.0 dengan pendekatan konstruktivisme melalui pembelajaran mengenal puisi bagi mahasiswa di perguruan tinggi, (2) penerapan nilai karakter utama era revolusi industri 4.0 dengan pendekatan konstruktivisme melalui pembelajaran mencipta puisi bagi mahasiswa di perguruan tinggi, (3) penerapan nilai karakter utama era revolusi industri 4.0 dengan pendekatan konstruktivisme melalui pembelajaran menerbitkan puisi bagi mahasiswa di perguruan tinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan proses pembelajaran nilai pendidikan karakter melalui pembelajaran puisi bagi mahasiswa perlu memperhatikan empat tahapan meliputi, (1) memilih materi, (2) memilih sumber belajar, (3) memilih objek puisi, (4) memilih model pembelajaran, dan (5) penerapan nilai karakter utama era revolusi industri 4.0 dengan pembelajaran. Kedua, dengan memperhatikan enam tahapan pembelajaran puisi maka dosen dan mahasiswa sudah mengintegrasikan nilai-nilai karakter 4.0 dalam pembelajaran puisi, baik inovasi, otomasi dan transfer informasi. Kata kunci: nilai karakter, revolusi 4.0, puisi.
KEEFEKTIFAN MEDIA ARTIKEL DALAM PEMBELAJARAN MENULIS NASKAH PIDATO Nurul Setyorini; Suci Rizqiana
Edudikara: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 2 No. 2 (2017): June
Publisher : IPTPI Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/edudikara.v2i2.43

Abstract

Masalah penelitian ini adalah rendahnya kemampuan menulis. Tujuan umum penelitian meningkatkan kemampuan menulis naskah pidato mengunakan media artikel. Metode penelitian deskriptif. Bentuk penelitian tindakan kelas. Subjeknya mahasiswa semester 1, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Muhammadiyah Purworejo. Hasil penelitianpeningkatan rata-rata kemampuan kognitif dalam menulis naskah pidato yaitu:awal siklus rata-rata kelasnya 22, siklus I rata-rata kelasnya 29, dan siklus II rata-rata kelasnya 34. Dari hasil observasi rata-rata siswa telah menulisdengan benar. Pada prasiklus peningkatkan motivasi20,8 %, siklus I 70,90 %, dan siklus II 90,20 %. Dari hasil obsevasi Padasiklus I dan siklus II terjadi peningkatan yang drastis yang disebabkan mahasiswa telahmampu menulis dengan latihan dan praktik.. Hasil pengamatan siklus I, dansiklus II, terjadi kenaikan rata-rata kelas pada setiap siklus. Penelitian tindakankelas ini dengan media artikel dapat meningkatkankemampuan menulis naskah pidato.
NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM TANAH SURGA KATANYA SUTRADARA HERWIN NOVIANTO DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA DI KELAS XI SMA Maulana Ardiansyah Putra; Umi Faizah; Nurul Setyorini
SURYA BAHTERA Vol 10, No 1 (2022): Jurrnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsi: (1) unsur intrinsik film; (2) aspek kebahasaan film; (3) nilai-nilai pendidikan karakter film; (4) relevansi pembelajaran film Tanah Surga Katanya sutradara Herwin Novianto dengan keterampilan berbicara di kelas XI SMA. Sumber data penelitian ini adalah film Tanah Surga Katanya sutradara Herwin Novianto. Dalam pengumpulan data digunakan teknik pustaka dan teknik catat. Penyajian data hasil analisis penelitian ini adalah teknik informal. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) unsur intrinsik yang terdapat dalam film ini meliputi: (a) tema: sikap nasionalisme untuk tetap mencintai tanah air dan melindungi harkat martabat bangsa; (b) tokoh utama: Kakek Hasyim (penyayang, tegas, tidak pamrih, bersedih hati, berjiwa nasionalis) Salman (jujur, kerja keras, mandiri, tanggung jawab) dan tokoh tambahan: Dokter Anwar, Ibu Guru Astuti, Pak Gani, Lized, Pejabat, Pedagang Dayak; (c) alur: maju; (d) latar tempat: Perbatasan Negara, Hutan Kalimantan, Sungai Kalimantan dan Pasar Serawak; latar waktu: pagi, siang, sore, malam dan tahun; latar sosial: pejuang, dokter, guru, kepala dusun, pedagang dan pejabat; (e) sudut pandang: orang pertama serba tahu; (f) amanat: sikap nasionalisme untuk tetap mencintai tanah air dan melindungi harkat dan martabat bangsa; (2) aspek kebahasaan meliputi: majas, ungkapan dan peribahasa; (3) nilai-nilai pendidikan karakter film ini meliputi: religius, jujur, kerja keras, kreatif, mandiri, peduli sosial, rasa ingin tahu, cinta tanah air, komunikatif / bersahabat dan bertanggung jawab; (4) relevansi pembelajaran dengan keterampilan berbicara disesuaikan kurikulum 2013 dengan kompetensi dasar 3.19 menganalisis isi dan kebahasaan drama/film yang dibaca atau ditonton. Hasil penelitian tersebut dapat digunakan untuk bahan pembelajaran berbicara kelas XI SMA.Kata kunci: nilai pendidikan karakter, film, relevansi pembelajaran
NILAI MORAL LINGKUNGAN HIDUP DALAM CERITA RAKYAT NUSANTARA Nurul Setyorini; Sukirno Sukirno
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (119.792 KB) | DOI: 10.37729/btr.v6i11.5549

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai moral lingkungan dalam cerita rakyat nusantara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan moral.  Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik baca dan catat, sedangkan teknik analisis datanya adalah teknik analisis isi. Selanjutnya, eknik penyajian data menggunakan teknik informal. Hasil pembahasan cerita rakyat nusantara terdapat nilai moral lingkungan. Nilai-nilai tersebut anatara lain: menjaga kebersihan lingkungan, refleksi masyarakat tentang lingkungan alam, mencintai kearifan alam ekologi, pemberian hak hidup bagi makhluk hidup lainnya, penghormatan pada alam pada nama desa dan pedukuhan dengan menggunakan unsur alam, adanya mekanisme pengendalian perilaku masyarakat agar menghormati mahkluk ekologis lainnya, dan menciptakan sistem pertanian yang sesuai dengan lingkungan   Kata Kunci: moral lingkungan hidup, legenda, cerita rakyat nusantara  
POTRET GENERASI MILINEAL DALAM KARYA SASTRA ABAD KE 21 Nurul Setyorini; Khabib Sholeh
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Potret generasi milineal tergambar jelas pada sikap dan perilaku tokoh di dalam karya sastra abad ke 21. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan potret generasi milineal dalam karya sastra abad 21. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data diambil dari berbagai sumber karya sastra prosa abad 21 seperti cerpen dan novel. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik baca, catat, simak, dan pustaka. Selanjutnya, data dianalisis dengan mengguakan teknik analisis isi. Adapun hasil analisis dalam karya sastra abad 21 dengan fokus penelitian potret generasi milineal maka dapat digambarkan bahwa masyarakat dalam karya sastra abada 21 memiiki pola pikir, sikap, dan kebiasaan, antara lain:  kepintaran dan keakraban dengan tehnologi digital., kreatif, kaya akan ide, aktif, percaya diri, pandai berdebat, tegas, mempunyai harapan tinggi, ambisius, dan mempunyai passion yang inovatif, dan produktif. 
ANALISIS KEBUTUHAN BUKU AJAR APRESIASI PUISI BERBASIS NILAI BELA NEGARA BAGI MAHASISWA SEMESTER III PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO Nurul Setyorini; Suci Rizkiana
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.372 KB) | DOI: 10.37729/btr.v5i10.5255

Abstract

ABSTRAK : Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kebutuhan buku ajar berdasarkan persepsi mahasiswa. Desain penelitian ini merupakan penelitian RND. Model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah pengisian angket.  Adapun skala yang digunakan untuk mengukur angket adalah skala Gutmann. Hasil analisis tentang kebutuhan buku ajar dinyatakan bahwa sebagian besar mahasiswa belum mempunyai buku ajar, mahasiswa banyak yang membutuhkan buku Apresiasi Puisi berbasis nilai bela negara, dan rata-rata para mahasiswa setuju jika dosen mengembangkan buku ajar Apresiasi Puisi berbasis nilai bela negara.  
KAJIAN ARKEPTIPAL SERAT BABAD BANYUURIP DAN RELEVANSINYA SEBAGAI BAHAN AJAR MATA KULIAH KAJIAN PROSA FIKSI Nurul Setyorini
p-ISSN 2356-0576
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37729/btr.v3i05.4726

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan : (1) Kajian Arkeptipal Serat Banyu Uriip dan (2) Relevansinya sebagai bahan ajar Mata Kuliah Kajian Prosa Fiksi. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan kualitatif dan deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi dan studi pustaka. Analisis data dilakukan dengan analisis isi. Hasil analisis selanjutnya disajikan dengan teknik informal. Berdasarkan temuan data dan hasil pembahasan, disimpulkan (1) kajian arketipal Serat Babad Banyuurip terdiri atas tokoh arketipal, kejadian arketipal, dan simbol arketipal. (2) Kajian arketipal Serat Babad Banyuurip dapat digunakan sebagai bahan ajar Mata Kuliah Kajian Prosa Fiksi yaitu K. D. 12 Mahasiswa mampu mengkaji Prosa Fiksi dengan Pendekatan Moral dan Psikologis.   Kata kunci: Arketipal, Serat Babad Banyuurip, Bahan Ajar  
Co-Authors Ai Nita Puspitasari Akhadi Akhadi Alfian Rizki Febriyadi Aliffah Winarti Alvian Budi Wicaksono Aminuyati Anesty Okta Fianty Anindya Yolan Priyanto Anita Rahmawati Arfian Ade Kristianto Ari Wahyuningsih Arifka Rizki Amalia Arina Dina Sofiyatun Arini Rahayu Suprapto Bagiya Bagiya Bagiya Bagiya Bagiya Bagiya Bagiya Bayu Aji Wibowo Beni Cahyo Hartono Catur Abi Nugroho Dian Rahmawati Dian Ratnasari Dwi Findy Faisal Eka Sari M Mantiq Eko Apri Wijayanti Elysa Dwi Nuari Endah Ayu Puspita Arum Endang Susilowati Evi Setianingsih Fakhri Fakhrur Rozy Farhan Rafifidananto Hafizda Amandari Azzaki Hamid Pamungkas Heny Susanti Indah Pertiwi Inggar Yossi Randra Irma, Cintya Nurika Iska Wahyu Putri Utami Isni Laelasari Joko Purwanto Kadaryati Kadaryati Khabib Sholeh Khabib Sholeh Khabib Sholeh Koko Nur Ramdan Kunti Nur Jannah Linda Yuliati Maretta Nastidanela Mari’ah Mari’ah Maulana Ardiansyah Putra Mentari Triati Moh. Fakhrudin Mohammad Fakhrudin Muh. Imaddudin Hidayatullah Muhammad Febriansyah Qodri Nanda Putriningsih Nova Cristiana Nur Khotidiyah Nurhalimah Nurhalimah Nurul Hilal Prayudi Nursodik Puspa Mila Karima Ranna Ranna Ratri Mei Adhadilla Refa Kartika Yunarning Fajar Retno Ambarwat Riskiana, Suci Rizqitaningsih Pratiwi Sahdi Tamamunni'am Salma Hanifah Sediono Dwi Rizqi Saputro Sindi Denta Ramadhani Siti Fathonah Siti Nurrohmah Suci Rizkiana Suci Rizqiana Sudi Ardi Sukirno Sukirno Suryo Budi Sriwinoto Taufan Candra Sentausa Tri Inten Pratiwi Tri Setia Utomo Tri Sugiarti Umi Faizah Umi Maemunah Ummi Khasanah Yuli Nirwanti