Claim Missing Document
Check
Articles

METODE PENGAMBANGAN LOKAL UNTUK SEGMENTASI SEL LIMFOSIT PADA CITRA DARAH MIKROSKOPIS Mandyartha, Eka Prakarsa; Swari, Made Hanindia Prami; Muttaqin, Faisal; Akbar, Fawwaz Ali
SCAN - Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol 14, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33005/scan.v14i2.1488

Abstract

Abstrak. Pemeriksaan hematologi yang paling sering dilakukan untuk mendeteksi leukemia limfoblastik akut yaitu pemeriksaan mikroskop apusan darah dengan menganalisis morfologi dan volume sel limfosit. Segmentasi sel limfosit merupakan tahapan paling penting dalam sistem otomatis identifikasi leukemia limfoblastik berbasis komputer yang berfungsi sebagai alat penunjang medis sehingga membantu mempercepat tugas para hematolog di laboratorium medis. Pada penelitian ini segmentasi sel limfosit pada citra darah mikroskopis menggunakan teknik pengambangan lokal disajikan. Pada pengambangan lokal, nilai ambang Otsu dihitung pada citra yang telah direduksi dimensinya agar piksel-piksel selain limfosit jumlahnya tidak terlalu mendominasi. Ini dilakukan untuk mengurangi peluang terjadinya citra yang oversegmented. Hasil ujicoba menunjukkan bahwa segmentasi sel limfosit menggunakan metode yang diusulkan memberikan nilai rata-rata dice similarity coefficient 0,841 dengan standar deviasi sebesar 0,067. Hasil ini memberikan kesimpulan bahwa citra input yang disegmentasi menggunakan metode pengambangan lokal memiliki tingkat kemiripan tinggi dengan citra ground truth sehingga metode usulan dapat dikatakan memiliki performa yang baik.Kata kunci: segmentasi sel limfosit, limfosit, pengambangan lokal, analisis citra darah mikroskopis.  DOI : https://doi.org/10.33005/scan.v14i2.1488
ASSIGN: E-LEARNING SEDERHANA BERBASIS CLOUD STORAGE UNTUK SEKOLAH Akbar, Fawwaz Ali; Muttaqin, Faisal; Mandyartha, Eka Prakarsa; Maulana, Hendra
SCAN - Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol 14, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33005/scan.v14i2.1487

Abstract

Abstrak. Penggunaan komputasi Awan atau Cloud Computing semakin menjadi tren saat ini. Salah satunya adalah cloud storage. Dengan cloud storage setiap orang akan lebih mudah untuk menyimpan dan mengakses data mereka dimana saja dan kapan saja. Ada banyak vendor yang menyediakan layanan cloud storage, dari mulai gratis hingga berbayar. Bahkan ada sistem cloud storage yang memungkinkan kita untuk membuat cloud storage kita sendiri. Sebagian besar orang telah familiar dengan penggunaan cloud storage yang ditawarkan secara gratis oleh beberapa vendor seperti Google Drive dan DropBox. Disisi lain, penggunaan sistem e-learning makin digalakkan dalam dunia pendidikan. Tetapi implementasi sistem e-learning dalam suatu organisasi bukanlah hal yang murah. Tidak semua organisasi pendidikan atau sekolah memiliki dana yang memadai untuk implementasi sebuah e-learning. Sebuah sistem e-learning harus memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar untuk menyimpan semua data materi pelajaran dan tugas-tugas siswa. Semakin banyak siswa dan tugas yang diberikan maka kebutuhan penyimpanan data makin besar sehingga dana yang dikeluarkan untuk penyimpanan data makin besar. Dari permasalah tersebut, penelitian ini membuat sebuah sistem e-learning sederhana yang diberi nama ‘Assign’, dimana sistem ini memanfaatkan layanan cloud storage gratis sebagai tempat penyimpanan datanya. Semua data pembelajaran akan disimpan ke dalam cloud storage masing-masing guru. Tugas sistem adalah mengelola data tersebut melalui sistem e-learning yang dibuat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan sistem e-learning yang dibuat mampu mengelola data mata pelajaran dan berhasil melakukan manajemen data di cloud storage hingga upload tugas siswa.Kata kunci: E-learning, API, Cloud Computing, Cloud storage  DOI : https://doi.org/10.33005/scan.v14i2.1487
Perancangan Alat Pengendalian Lingkungan Greenhouse Berbasis BLYNK Ahmad Sidqi Bahariawansyah Achmad Zulkarnain; I Gede Susrama Mas Diyasa; Fawwaz Ali Akbar
Jurnal Penelitian 12-22
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46491/jp.v6i1.548

Abstract

Cuaca dan iklim di Indonesia sering kali tidak menentu yang menyebabkan seringnya gagal panen. Hal ini membuat petani menggunakan beberapa cara untuk membuat tanaman mereka bertahan salah satunya dengan menggunakan greenhouse, namun penggunaan greenhouse masih belum sepenuhnya dapat disesuaikan karena pengendalian yang dilakukan secara manual sehingga dengan menggunakan teknologi khususnya dibidang Internet of Things (IoT), pengendalian dapat dilakukan secara otomatis secara jarak jauh. Pada penelitian ini, akan membuat perancangan alat untuk mengendalikan lingkungan greenhouse yang dihubungkan dengan aplikasi Blynk sebagai aplikasi pengendali jarak jauh. Berdasarkan hasil pengujian, penggunaan alat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
Case based Reasoning Prediksi Waktu Studi Mahasiswa Menggunakan Metode Euclidean Distance dan Normalisasi Min-Max Henni Endah Wahanani; Made Hanindia Prami Swari; Fawwaz Ali Akbar
Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 6: Desember 2020
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25126/jtiik.2020763880

Abstract

Salah satu penyebab dari lamanya waktu tempuh mahsiswa di Jurusan Informatika UPN “Veteran” Jawa Timur adalah sullitnya memantau kemajuan studi mahasiswa secara seksama, mengingat jumlah mahasiswa yang cukup banyak serta pihak akademik belum memiliki metode yang akurat untuk memetakan mahasiswa yang diprediksi akan mengalami keterlambatan dalam penyelesaian studinya. Melalui perkembangan teknologi informasi yang berkembang pesat saat ini, maka sangat dimungkinkan untuk membuat sebuah sistem yang mampu memprediksi kemungkinan keterlambatan kelulusan mahasiswa melalui penggunaan berbagai metode komputasi yang ada. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk membuat sebuah sistem prediksi kelulusan adalah menggunakan pendekatan populer yang digunakan dalam pembuatan sistem cerdas (intelligent system) yaitu case based reasoning (CBR). Langkah-langkah yang dilakukan pada penelitian ini adalah melakukan pengumpulan dan memasukkan data kasus pada basis kasus, melakukan praprosesing yakni normalisasi atribut yang akan digunakan dalam perhitungan similartitas antar kasus menggunakan normalisasi min-max, implementasi CBR menggunakan metode Euclidean Distance, serta melakukan pengujian pada 141 data kasus. Dari sisi perhitungan akurasi, sistem mampu memberikan nilai akurasi paling tinggi sebesar 100% pada pada pengujian berdasarkan predikat kelulusan, sedangkan berdasarkan ketepatan waktu, sistem mampu memberikan akurasi tertinggi dengan nilai 85,71%, dan sistem mampu memberikan nilai akurasi tertinggi sebesar 71,43% pada pengujian berdasarkan massa studi. Untuk pengujian presisi, sistem mampu mengasilkan nilai terbesar berturut-turut sebesar 90,90%, 43,33%, dan 100%. Sedangkan pada pengujian sensitivitas, sistem berturut-turut mampu menghasilan nilai sebesar 90,90%, 40,48%, dan 100%. Hasil pengujian ini tentunya sangat bergantung dari basis kasus yang dimiliki, oleh sebab itu perbaikan dan peningkatan jumlah kasus yang dimiliki diharapkan mampu meningkatkan performa sistem rekomendasi. AbstractOne of the reasons for the length of study time for students of the Informatics study program of UPN "Veteran" Jawa Timur is the difficulty of monitoring the progressy, given the large number of students and academics do not have an accurate method to map students who are predicted to experience delays. It is possible to create a system that is able to predict the possibility of student graduation delay through the use of various existing computational methods. One approach that can be used to create a graduation prediction system is to use the popular approach namely case based reasoning (CB). The steps taken in this study are collecting and entering case data, normalizing the attributes using min-max normalization, implementing CBR using the Euclidean Distance, and system testing in 141 data case. System is able to provide the highest accuracy value of 100% in testing based on the predicate of graduation, while based on timeliness, the system is able to provide the highest accuracy value with a value of 85.71%, and the system is able to provide the highest accuracy value of 71.43%. on testing based on the study period. For precision testing, the system was able to produce the largest values of 90.90%, 43.33% and 100%, respectively. Whereas in the sensitivity test, the system was able to produce values of 90.90%, 40.48%, and 100% respectively. The results of this test are of course very dependent on the basis of cases that are owned, therefore improvements and an increase in the number of cases owned are expected to be able to improve the performance.
Investigation of SQL Clone on MVC-based Application Fawwaz Ali Akbar; Siti Rochimah; Rizky Januar Akbar
IPTEK Journal of Proceedings Series No 1 (2018): 3rd International Seminar on Science and Technology (ISST) 2017
Publisher : Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.386 KB) | DOI: 10.12962/j23546026.y2018i1.3511

Abstract

Model-View-Controller (MVC) design pattern is design pattern that is suitable for interactive systems. MVC is adapted in desktop and web-based applications. Moreover, many frameworks are adapting MVC pattern. Each layer of MVC has a different function. The main function of the model layer is query to the database system that represented by SQL language. In software development, code duplication or code clone is a serious problem because it will impact on the maintenance process. Associated with model layer and code clone, clone detection approach that exists today is not effective to detect clones in the model layer represented by SQL language, because the definition of code clone is not suitable for SQL clone.  SQL is declarative language that is different from the common programming language like C and Java. So, the definition of code clone must be adjusted with characteristic of SQL. In this research, we investigate the existence of SQL clone on MVC-based application and define the types of SQL clone. We define four types of SQL clone and they are confirmed exist in MVC-based application datasets that used in this research
SILEGION (Sistem Informasi Legalisir Ijazah Online) At Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” East Java Faisal Muttaqin; Fawwaz Ali Akbar; Retno Mumpuni
Nusantara Science and Technology Proceedings 4th International Seminar of Research Month
Publisher : Future Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.11594/nstp.2019.0417

Abstract

The role of higher education to students is not only during the active lectures, but when the students have graduated, one example of the role of higher education that is still needed by students is when they want to do diploma and transcript legalization activities. Using information technology enables humans to obtain information from distant places in a short time and at a low cost. The process of legalizing diplomas at University of Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur has so far been carried out with a manual process that is if there are alumni who wish to legalize diplomas or transcripts, the alumni must come directly to their faculties or the legalization section by bringing their original diplomas and transcripts. The purpose of this research is how to create an information system that can help alumni to legalize the diploma process online. The method used in completing this research is by observation in the field, interviews and distributing questionnaires. By developing and implementing the SILEGION (sistem informasi legalisir ijazah online) application, it can make it easier for alumni to legalize online, especially those outside the city or outside the island. From the results of testing the average level of usability using four criteria, namely ease of use, ease of learning, usefulness and satisfaction on SILEGION information systems get a value of 80%. It states that the SILEGION (sistem informasi legalisir ijazah online) system that was built has a good level of usability
Data Warehouse Implementation Techniques In Data Processing (Case Study Data Sales at PT Spirit Sejahtera Bersama): Data Warehouse Implementation Techniques In Data Processing (Case Study Data Sales at PT Spirit Sejahtera Bersama) Made Hanindia Prami Swari; Fawwaz Ali Akbar; Martoni Martoni
Jurnal Mantik Vol. 3 No. 3 (2019): November: Manajemen, Teknologi Informatika dan Komunikasi (ManTIK)
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (873.108 KB)

Abstract

Data Warehouse is a technique that can provide a facility for the storage and management of historical data from various internal and external sources so that it can be used in making strategic decisions for the company. A characteristic that distinguishes ordinary data warehouse database was largely on the data source that can not necessarily uniform and comes from one source as happened in PT Sejahtera Bersama spirit. The company is engaged in the sale of medical equipment, up to now has more than 70 showrooms and is divided in 12 regions, of which the sales information system used by the company in each region has a separate database in excel format, this is what makes firms difficulty in the process analyzing the sales data of the company. This research aims to design and build a data warehouse system to support marketing performance assessment and achievement of sales at PT Sejahtera Bersama spirit. Data modeling methods used in the design of data warehouse in this study is the dimensional modeling star schemas. Results from this study is a web-based dashboard application that will display sales data from the data warehouse is equipped with charts and reports, and the results of tests with the method of black box testing can be seen that the system has been going well as expected. Data modeling methods used in the design of data warehouse in this study is the dimensional modeling star schemas. Results from this study is a web-based dashboard application that will display sales data from the data warehouse is equipped with charts and reports, and the results of tests with the method of black box testing can be seen that the system has been going well as expected. Data modeling methods used in the design of data warehouse in this study is the dimensional modeling star schemas. Results from this study is a web-based dashboard application that will display sales data from the data warehouse is equipped with charts and reports, and the results of tests with the method of black box testing can be seen that the system has been going well as expected.
Rancang Bangun Sistem Konversi Mata Kuliah (Studi Kasus : Prodi Informatika, Fasilkom, UPN "Veteran" Jawa Timur) Henni Endah Wahanani; Made Hanindia Prami Swari; Fawwaz Ali Akbar
Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 9 No 3: Juni 2022
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25126/jtiik.2022935740

Abstract

Salah satu persayaratan akademik untuk lulus dari program sarjana adalah telah menyelesaikan kredit 144 SKS. Permasalahan seringkali ketika dilakukan pencetakan transkrip nilai maka mata kuliah yang muncul seringkali double. Kondisi lain yang seringkali terjadi adalah jumlah SKS yang berkurang dari yang dicatat oleh mahasiswa serta perbedaan nama mata kuliah. Hal ini sangat mungkin terjadi akibat adanya perubahan kurikulum yang terjadi secara berkala pada sebuah prodi. Berdasarkan hal tersebut maka penelitian ini dibuat untuk membangun sistem konversi mata kuliah menggunakan pendekatan terstruktur dengan metode waterfall. Pengembangan sistem konversi memiliki tantangan khususnya pada perancangan antarmuka menu input data KHS yang harus mudah digunakan dan memastikan semua data benar sesuai dengan KHS. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari pengujian basic path testing menghasilkan 48 fungsi masuk dengan kategori tingkat risiko rendah terhadap cacat atau error yang memiliki tipe prosedur yang sederhana dan terstruktur dengan baik serta stabil dengan persentase 100%. Persentase dari pengujian yang dapat dilakukan sejumlah 89 pengujian berdasarkan jalur independen adalah sebesar 100%. Dari total 48 fungsi diperoleh hasil yang sama untuk 1 jenis perhitungan menggunakan cyclomatic complexity sehingga bisa dikatakan kode program adalah relevan serta dari 89 skenario uji diperoleh hasil yang valid tanpa eror. Sedangkan berdasarkan hasil ini maka dapat disimpulkan bahwa sistem konversi yang dibangun pada penelitian ini telah memiliki nilai usability yang sangat baik. AbstractOne of the academic requirements to graduate from a bachelor's program is to have completed 144. The problem is when a transcript is printed, the courses that appear are often double. Other conditions that often occur are the number of credits that are less than those recorded by students and differences in course names. This is very likely to occur due to curriculum changes that occur periodically in a study program. Based on this, this research was made to build a course conversion system using a structured approach with the waterfall method. The development of the conversion system has challenges, especially in designing the KHS data input menu interface which must be easy to use and ensure that all data is correct in accordance with KHS. Based on the results obtained from basic path testing, 48 functions are included in the category of low risk level for defects or errors that have a simple and well structured and stable type of procedure with a percentage of 100%. The percentage of tests that can be carried out by 89 tests based on the independent path is 100%. From a total of 48 functions, the same results are obtained for 1 type of calculation using cyclomatic complexity, it can be said that the script code program is relevant and from 89 test scenarios, valid results are obtained without errors. Meanwhile, based on these results, it can be concluded that the conversion system built in this study has a very good usability value.
Peningkatan Ketrampilan Kreativitas Desain Grafis Digital Siswa SMU Menggunakan Aplikasi CANVA pada Ponsel Pintar Fetty Tri Anggraeny; Henni Endah Wahanani; Fawwaz Ali Akbar; Mohamad Ilham Prasetyo Raharjo; Sandy Rizkyando
Journal of Appropriate Technology for Community Services Vol. 2 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/jattec.vol2.iss2.art5

Abstract

During the COVID-19 pandemic, teaching and learning activities must be carried out online from home. The development of technology today really helps the online teaching and learning process, there are many tools / software that can be used. Tools / software commonly used in online teaching and learning activities are Ms. Word, Ms. Power Point, and Virtual Lab. Another impact of technological developments coupled with pandemic conditions has led to more interactions between humans being carried out online through internet intermediaries on cellphones or computers. Currently cellphones do not only function as a medium of communication, some work that was previously completed using a computer / laptop can now be completed using a smart phone. So that cellphones can be used for more positive activities and support the teaching and learning process, sharing is carried out with students through sharpening design creativity through mobile applications on smart phones. In this activity, students hone graphic design skills using the CANVA application to support the teaching and learning process. The enthusiasm of students is quite high, as evidenced by the work produced in the form of personal profile designs, extracurricular activities and logos. Students can practice well the material presented. The school welcomes this activity, and wants to form an extracurricular Graphic Design at SMA Dharma Wanita so that it becomes a forum for student creativity in graphic design.
Implementation of ADABOOST Algorithm on C50 for Improving the Performance of Liver Disease Classification Anwar Sanusi; Chrystia Aji Putra; Fawwaz Ali Akbar
JEECS (Journal of Electrical Engineering and Computer Sciences) Vol. 8 No. 2 (2023): JEECS (Journal of Electrical Engineering and Computer Sciences)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Bhayangkara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54732/jeecs.v8i2.1

Abstract

The liver is a vital organ that is important for humans because it plays a role in regulating hormone cycles, neutralizing toxins, and controlling the composition of blood. Liver disease is a common ailment worldwide. Often, this disease occurs without specific symptoms (asymptomatic). Therefore, liver disease is known as a "silent killer," and it is necessary to quickly and accurately diagnose and treat liver diseases. Data mining technology can be useful for rapidly detecting liver diseases from laboratory diagnosis results. One classification algorithm that can be used is the C50 algorithm. This algorithm is an improvement over the previous C45 algorithm, with several advantages such as efficient memory usage and more concise tree results. However, the C50 algorithm may experience overfitting on complex medical data, requiring the boosting process using AdaBoost. The AdaBoost algorithm can make the C50 algorithm more susceptible to overfitting. Another advantage of the AdaBoost algorithm is its ability to handle imbalanced datasets in terms of target labels. This research used 583 data from UCI machine learning with two target labels: liver and normal. The research results show that the C50 algorithm is capable of identification with an accuracy rate of 74.58%. Furthermore, the C50 algorithm's accuracy can be maximized by AdaBoost to reach 86.44%
Co-Authors -, Moslim Wahyu S B Ade Fathoni Prastya Akbar, Muhammad Fadel Akbar, Rizky Januar Aldito Restu Wintama Ana, Vika Rafi Anggraini Puspita Sari annisaa sri indrawanti annisaa sri indrawanti Anwar Sanusi Aprilyan, Verdiansyah Ayus Ardisty Palvelus Jumala Arhinza, Rayhan Saneval Arifa, Salsabila Awandi, Nadhif Mahardika Azzahra, Rahma Adisty Muffid Bhakti, Mulyani Satya Bimantara, Candra Kusuma Muhammad Budi Nugroho Budi Nugroho Burhanuddin Muhammad Zhirof Cahyas, Jerry Ramadhani Chrystia Aji Putra Dewanto, Fuad Kurnia Eka Prakarsa Mandyartha Eva Yulia Puspaningrum Fadhilasari, Annisa Fahturohman, Ridho Fajar Faisal Muttaqin Faisal Muttaqin Farhana, Hafi Ihza Fauzan, Daffa Athallah Fetty Tri Anggraeny Firdausi, Putri Aulia Citra Firmantara, Wahyu Firza Prima Aditiawan Fisena, Muhammad Reyhan Dwi Gabriel, Paskalis Reynaldy Elroy Ghifari, Farhat Ibad Al Ginting, Fitznigel Diamond Daniel Habibi, Nabil Henni Endah Wahanani Hutagaol, LeonHoss I Gede Susrama Mas Diyasa Ibad, Farhat Ida Ayu Putu Sri Widnyani Iriansah, Ogy Rachmad Kasyfillah, Muhammad Rohan Kasyfillah, Rohan Kurniawati, Felliani Kusuma, Steven Nathan Lina Nurlaili, Afina Lugito, Lugito Michael Imanuel Prasetya M. Miftachul Anwar Made Hanindia Prami Swari Mahnedra, Zenryo Yudi Arnava Darva Mandyartha, Eka Prakarsa Martoni Martoni Maulana, Dimas Octa Maulana, Hendra Mayya, Kalfin Syah Kilau Mohamad Ilham Prasetyo Raharjo Muhammad Agung Shobirin Muhammad Reyhan Dwi Fisena Muttaqin, Faisal Nadia, Prasinta Hari Natalia Matondang Noor Imansyah Basoeki, Dandy Nugroho, Iliochiesa Hilmi Nur Fadillah Dwi Rahma Nurlaili, Afina Lina Paskalis Reynaldy Elroy Gabriel Prastya, Ade Fathoni Putra, Chrystia Aji Putri, Angie Nurshabrina Rabbani, Rafi Rahma, Nur Fadillah Dwi Ramadhana, Fitranda Ramadhani, Neo Retno Mumpuni Reza Aminullah Rifan, Triyono Rizky Parlika, Rizky Romadhoni, Firman Ronggo Alit Salsabila, Belia Putri Sandy Rizkyando Saputra, Bayu Rachmawan Saputra, Bayu Rahmawan Saputra, Ersa Valerian Siran, Timothy Ueldy Siti Rochimah Sri Indrawanti, Annisaa SUBAGIA, RONNY Subagio, Moh. Mario Sugiarto Sujatmoko, Amanda Widya Indah Susrama Mas Diyasa, I Gede Syahbana, Ahmad Nadhif Fikri Wardana, Anak Agung Ngurah Wisnu Wintama, Aldito Restu Yisti Vita Via Yudi, Zenryo Ziidan, Muhammad Fattah