Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Pembuatan Hand Sanitizer Dan Sabun Cuci Tangan Sebagai Upaya Pencegahan Penularan Covid-19 di Puskemas Penawangan Grobogan Kurniasari, Laeli; Maharani, Farikha; Syafa’at, Imam; Dzulfikar, Muhammad; Hartati, Indah
Palawa: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2022)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31942/palawa.v1i1.7037

Abstract

Penggunaan hand sanitizer serta penerapan pola hidup bersih dan sehat merupakan bagian dari upaya pencegahan dan pemutusan mata rantai penyebaran COVID-19. Salah satu intansi yang memiliki tugas untuk mensosialisasikan dan menggalakkan upaya tersebut adalah Puskesmas. Personil di Puskesmas memerlukan wawasan mengenai komposisi dan cara pembuatan hand sanitizer dan sabun cuci tangan. Kegiatan ini bertujuan memberikan pelatihan proses produksi hand sanitizer dan sabun cuci tangan kepada personil Puskesmas Penawangan Grobogan. Kegiatan dilakukan melalui tahapan uji coba proses produksi di kampus, dilanjutkan dengan proses pelatihan di puskesmas serta diakhiri dengan penyerahan produk hand sanitizer dan sabun cuci tangan kepada Puskesmas Penawangan Grobogan. Uji coba proses produksi hand sanitizer dan sabun cuci dilakukan dengan menggunakan komposisi sebagaimana tercantum dalam ketentuan WHO. Proses pelatihan telah berhasil memberikan wawasan bagi personil di Puskesmas mengenai cara produksi hand sanitizer dan sabun cuci tangan. Produk yang dihasilkan telah diserahkan kepada Puskesmas Penawangan Grobogan guna mendukung upaya pencegahan dan pemutusan mata rantai penyebaran COVID-19. Kata Kunci: Covid-19, Hand Sanitizer, Sabun cuci tangan.Abstract. The use of hand sanitizer as well as the healty lifestyle are parts of Covid-19 prevention and transmission chain breaking. Public health center (Puskesmas) is one of health institution having responsibility in informing and promoting of those efforts.  Public health centers need to be supported by the continous supply of hand sanitizers and handsoaps while the health workers should be sthrengthened by providing outlook on the chemical compostion and the procedure of the hand sanitized and handsoap production process. This paper reports the strenghtening efforts of public health center of Penawangan Grobogan by provide training to the health workers on the  chemical compostion and the procedure of the hand sanitized and handsoap production process as well as handover of the hand sanitizers and handsoaps to the public health center of Penawangan Grobogan. This community service was initially performed by producing hand sanitizers and handsoaps based on product compositions suggested by WHO. The service was followed by the training to the health workers on the  chemical compostion and the procedure of the hand sanitized and handsoap production process. The hand sanitizers and handsoaps were handed over to the public health center of Penawangan Grobogan.  Keywords: Covid-19, Hand Sanitizer, handsoap.
Sosialisasi Pengajuan Sertifikasi Halal Produk melalui Self Declare di Kelurahan Mangunsari Hastuti, Dewi; Maharani, Farikha; Husna, Asma'ul; Purwono, Andi
Palawa: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31942/palawa.v2i1.8709

Abstract

Sertifikasi halal untuk produk merupakan salah satu hal yang penting bagi pelaku usaha dan konsumen. Pelaku usaha akan mendapatkan kepercayaan masyarakat jika produk yang dijual sudah memiliki label halal dan konsumen akan mendapatkan jaminan keamanan saat mengkonsumsinya. Oleh karena itu, kegiatan sosialisai yang dilakukan oleh Pusat Kajian Halal Universitas Wahid Hasyim Semarang ini diharapkan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat khususnya pelaku usaha yang ada di daerah kelurahan Mangunsari. Selain kegiatan sosialisasi, juga dilakukan diskusi secara langsung dengan peserta yang hadir. Hasil diskusi menjelaskan bahwa masih perlu dilakukan sosialisasi serupa dan dibarengi dengan kegiatan pendampingan bagi pelaku usaha. Masyarakat kelurahan Mangunsari memberikan respon positif dari kegiatan sosialisasi ini dan berharap kedepan akan ada kegiatan serupa