Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Kendali Temperatur Pendingin Portable Menggunakan Thermoelectric FADLY, SINGGI; Avista, Zeluyvenca; Kurniawan, Eko; Witanto, Yudha; Ajitomo, Dimas Suryo; Rizkiawan , M. Asep; Ardiansyah , Bintang
Jurnal SISKOM-KB (Sistem Komputer dan Kecerdasan Buatan) Vol. 8 No. 2 (2025): Volume VIII - Nomor 2 - Februari 2025
Publisher : Teknik Informatika, Sistem Informasi dan Teknik Elektro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47970/siskom-kb.v8i1.784

Abstract

Sistem kendali temperatur pendingin portable merupakan aspek penting untuk penyimpanan bahan makanan dan minuman dalam temperatur dingin. Mengendalikan termoelektrik dapat memudahkan pengguna dalam mengatur temperatur menggunakan dimmer yang mempengaruhi efek elemen peltier temperatur tinggi hingga rendah. Penelitian ini merancang sebuah kulkas mini yang ramah lingkungan serta hemat energi tidak menggunakan refrigerant kompresi yang mudah ditempatkan dimana saja. Sistem ini dirancang menggunakan dua sisi termoelektrik dilengkapi dengan kipas DC sebagai penyerap kalor didalam cooler box dan melepas kalor untuk tercapainya temperatur rendah, power supply 12VDC sebagai konversi tegangan AC ke DC dimana komponen termoelektrik menggunkakan tegangan DC dan dimmer DC sebagai pengatur tegangan, arus serta daya yang terhubung dengan peltier. Berdasarkan hasil pengujian, sistem dapat berfungsi dengan baik karena adanya waktu pengujian 20 menit awal menghasilkan 18.1°C dengan putaran dimmer 20% hingga menambahkan waktu pengujian selama 160 menit menghasilkan 12.8°C maka tercapainya temperatur tinggi ke rendah didalam pendingin box.
ANALISIS QUALITY OF SERVICE JARINGAN NIRKABEL MENGGUNAKAN WIRESHARK DENGAN METODE ACTION RESEARCH Rizkiawan, M. Asep; Kurniawan, Eko; Ramza, Harry
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 5 (2024): JATI Vol. 8 No. 5
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i5.10757

Abstract

Jaringan nirkabel telah menjadi infrastruktur utama dalam berbagai sektor, mulai dari pendidikan, bisnis, hingga layanan publik. Kemajuan teknologi nirkabel seperti Wi-Fi dan jaringan seluler telah memungkinkan akses internet yang cepat dan andal tanpa batasan fisik kabel. Namun, seiring dengan meningkatnya penggunaan jaringan nirkabel, muncul tantangan yang signifikan terkait dengan kualitas layanan (Quality of Service atau QoS) yang harus dihadapi oleh penyedia layanan dan pengguna. QoS dalam konteks jaringan nirkabel mengacu pada kemampuan jaringan untuk memberikan layanan yang memadai kepada pengguna sesuai dengan parameter-parameter tertentu seperti bandwidth, latency, jitter, dan packet loss. Studi kasus dilakukan di FKIP UHAMKA. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui dan menganilis kualitas layanan jaringan yg ada di tempat tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode action research pendekatan penelitian yang berfokus pada pemecahan masalah praktis melalui siklus pengumpulan data, analisis, dan tindakan perbaik. khususnya dengan menggunakan aplikasi Wireshark untuk mengukur parameter throughput, packet loss, delay, dan jitter Dari hasil penelitian didapatkan Berdasarkan standarisasi Tiphon Nilai indeks pada parameter Throughput Sebesar 2, nilai parameter Paket Loss sebesar 4, nilai Pada Parameter Delay Sebesar 4 dan nilai pada parameter jiteer sebesar 3. hasil pengukuran Quality of Service (QoS) pada Jaringan di gedung FKIP UHAMKA termasuk dalam kategori Baik dengan nilai persentase Quality of Service (QoS) 81,25 %.
TINJAUAN TINDAK PIDANA KEKERASAN PSIKIS DI DALAM RUMAH TANGGA Charnanda, Kurnia Harta; Kurniawan, Eko
JURNAL RETENTUM Vol 1 No 01 (2019): SEPTEMBER
Publisher : Pascasarjana UDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46930/retentum.v5i1.3711

Abstract

Kekeraan dalam rumah tangga sebenarnya bukan merupakan hal yang baru, termasuk kekerasan terhadap istri oleh suami.Namun selama ini selalu dirahasiakan atau ditutup-tutupi oleh keluarga maupun oleh korban sendiri.Disamping itu budaya masyarakat ikut berperan dalam hal ini, karena tindak kekerasan apapun bentuknya yang terjadi dalam sebuah rumah tangga atau keluarga adalah merupakan masalah keluarga dimana orang luar tidak boleh mengetahuinya.Apalagi ada anggapan bahwa hal tersebut merupakan aib keluarga dan harus ditutupi.Keutuhan dan kerukunan rumah tangga dapat terganggu, jika sikap,perilaku dan pengendalian diri tidak dapat dikontrol.Pada akhirnya dapat terjadikekerasan dalam rumah tangga sehingga timbul ketidakamanan atauketidakadilan terhadap orang yang berada dalam lingkup rumah tangga tersebut.Untuk mencegah, melindungi korban dan menindak pelaku kekerasan dalamrumah tangga maka negara (state) wajib melaksanakan pencegahan,perlindungan dan penindakan terhadap pelaku.Sehingga pemilihan judul skripsi ini adalahTinjauan Tindak Pidana Kekerasan Psikis di Dalam Rumah Tangga.
Perancangan Sistem Otomatis Pompa Air Menggunakan Frekwensi Radio 27 MHz Tafrikhatin, Asni; Kurniawan, Eko; Muslihin, Rifki; Kusworo, Sugeng
JASATEC : Journal Students Of Automotive, Electronic and Computer Vol 1 No 2 (2021)
Publisher : Politeknik Piksi Ganesha Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37339/jasatec.v1i2.738

Abstract

The need for water is one of the basic human needs. Humans often do not realize that they have wasted water for things that are less useful. Water saving should be realized by the general public. One way to save water is by not forgetting to turn off the water when the water is full in the water reservoir. The problem of often forgetting to turn off the water is one of the main factors. This research method consists of problem identification, product design, product testing, and product evaluation. The product made in this research is WLC using a radio frequency of 27 MHz. Based on the test results, this radio frequency can work from a distance of 1 meter to 5 meters. WLC with radio frequency is expected to be a cheap alternative to WLC types.
DOES ISLAMIC FINANCE DRIVE ECONOMIC GROWTH IN INDONESIA? AN ANALYSIS USING VECTOR ERROR CORRECTION MODEL Kurniawan, Eko; Rani, Lina Nugraha; Pertiwi, Tanza Dona
Jurnal Ekonomi dan Bisnis Airlangga Vol. 35 No. 1 (2025): JURNAL EKONOMI DAN BISNIS AIRLANGGA
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20473/jeba.V35I12025.203-215

Abstract

Introduction: Indonesia, as the second-largest Muslim-majority country in the world, has significant potential for developing the Islamic finance sector. On the other hand, the financial sector, including Islamic finance, plays a crucial role in a country's economic growth. Methods: This study utilizes quarterly time-series data from 2011 to 2023, with economic growth (GDP) as the dependent variable. The independent variables include Islamic banking assets, outstanding sukuk value, and total zakat distribution. The analysis is conducted using the vector error correction model (VECM), beginning with stationarity testing, optimal lag selection, cointegration testing, model estimation, and variance decomposition analysis. Results: The analysis results indicate that, in the short term, Islamic finance (Islamic banking, sukuk, and zakat) does not have a significant impact on Indonesia's economic growth. However, in the long term, these three variables have a positive and significant effect on economic growth. Conclusion and suggestion: Islamic finance has been proven to play an essential role in driving Indonesia's long-term economic growth. Islamic banking contributes through real sector financing; sukuk supports infrastructure development, and zakat enhances societal welfare and aggregate consumption. The government needs to strengthen Islamic financial infrastructure, improve financial literacy, and enhance the inclusivity of Islamic finance in Indonesia.
Pengenalan dan Implementasi Smart Bell Berbasis Internet of Things DI SMK S Jakarta 1 Fadly, Singgi; Rizkiawan, M. Asep; Avista, Zeluyvenca; Kurniawan, Eko; Witanto, Yudha; Ajitomo, Dimas Suryo
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Edisi April - Juni
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i2.5728

Abstract

Pengoperasian bel sekolah secara manual masih menjadi kendala dalam menjaga ketepatan jadwal di SMK S Jakarta 1. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan tersebut melalui implementasi Smart Bell berbasis Internet of Things (IoT) dalam program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM). Metode yang digunakan meliputi identifikasi masalah, perancangan sistem, implementasi, serta pelatihan bagi pengguna. Smart Bell dirancang menggunakan mikrokontroler ESP32, pemrograman Arduino, dan platform Blynk untuk kendali jarak jauh melalui smartphone. Hasil implementasi menunjukkan bahwa sistem Smart Bell berfungsi dengan baik, menghasilkan suara yang jelas, serta meningkatkan efisiensi operasional sekolah. Berdasarkan survei Google Form yang diisi oleh siswa, mayoritas responden merasa bahwa sistem ini bermanfaat, materi yang diberikan mudah dipahami, serta program ini menambah wawasan mereka mengenai teknologi IoT. Kesimpulannya, penerapan Smart Bell berbasis IoT dapat menjadi solusi inovatif untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan sekolah dan memperkenalkan teknologi modern kepada siswa dan tenaga pendidik.
Improving Verbal Communication in Stroke Patients After Lip Exercise and Blowing Pipe Intervention Suyanto, Suyanto; Kurniawan, Eko; Melastuti, Erna
Media Keperawatan Indonesia Vol 8, No 3 (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/mki.8.3.2025.187-192

Abstract

Stroke patients frequently experience verbal communication impairments due to orofacial muscle weakness and reduced respiratory control. These conditions significantly affect their quality of life and social interactions. This study aimed to evaluate the effectiveness of lip exercise and blowing pipe interventions in improving verbal communication among stroke patients. A pre-experimental study with a pre-test and post-test design was conducted at a public hospital's inpatient ward. A total of 21 stroke patients were selected using purposive sampling. The intervention group received a structured program of lip exercise and blowing pipe therapy twice daily for 5 days. Verbal communication ability was measured using the Frenchay Dysarthria Assessment (FDA) scale. Data were analyzed using a paired t-test. There was a significant improvement in verbal communication scores in the intervention group (p < 0.05), while no significant changes were observed in the control group. The combined therapy demonstrated effectiveness in enhancing articulation, breath control, and overall verbal expression. Lip exercise and blowing pipe interventions are effective, simple, and low-cost therapies that significantly improve verbal communication in stroke patients.
Rancang Bangun Sistem Penyiram Tanaman Otomatis Hemat Biaya Berbasis Internet of Things Avista, Zeluyvenca; Kurniawan, Eko; Fadly, Singgi; Witanto, Yudha; Ajitomo, Dimas Suryo
Jurnal Elektronika dan Otomasi Industri Vol. 11 No. 3 (2024): Jurnal Elkolind Vol. 11 No. 3 (September 2024)
Publisher : Program Studi Teknik Elektronika Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/elkolind.v11i3.5958

Abstract

Perkembangan Internet of Things (IoT) telah diterapkan pada berbagai bidang. Penelitian ini memanfaatkan perkembangan IoT yang diimplementasikan langsung untuk sistem penyiram tanaman otomatis. Penggunaan ESP8266 sebagai mikrokontroler yang nanti dapat dihubungkan secara wireless pada aplikasi seluler. Soil moisture sensor dan DHT11 digunakan sebagai sensor kelembaban dan temperatur lingkungan. Sprinkler yang menyiram tanaman menggunakan sekrup yang dipasang pada pipa ½”. Hasil yang didapatkan bahwa sistem penyiram tanaman otomatis bekerja sesuai dengan kontrol pada aplikasi Blynk secara wireless. Delay untuk sistem manual rata-rata adalah 2,75 detik. Kemudian tingkat presentase error untuk sistem otomatis pada sensor soil moisture sensor adalah 0,33% dan DHT11 0,3%. Hasil uji disimpulkan bahwa sistem bekerja cukup real time dengan tingkat error cukup rendah dan penggunaan sekrup untuk sprinkler dapat menghemat biaya.
Optimalisasi SDM Sebagai Upaya Peningkatan Kapasistas Dan Kualitas Desa Wisata Melung Sulistyo, Chendy; Arifiani Felayati, Safrina; Kurniawan, Eko
Humanism : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 6 No 1 (2025): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu destinasi tujuan wisata (DTW) di Banyumas adalah desa wisata Melung. Desa wisata Melung berada di daerah Kedungbanteng, Banyumas. Potensi yang dimiliki oleh desa wisata Melung adalah keindahan alam persawahan dan hasil budi daya kopi yang masih dibuat dengan cara tradisional. Salah satu upaya yang dikembangkan oleh pihak desa adalah dengan memberikan pelatihan kepariwisataan kepada sumber daya masyarakat (SDM) setempat dan pelaku wisata. Hal tersebut sebagai upaya desa dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas desa melung sebagai desa wisata. Permasalahan yang dihadapi oleh pihak desa melung adalah keterbatasan SDM dalam kompetensi bahasa asing dan pengembangan desa wisata. Oleh sebab itu, diperlukan adanya pelatihan bahasa asing dan pemanduan dalam mengembangkan wisata desa. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah: a) Memberikan pelatihan bahasa asing dasar di bidang pariwisata; b) Meningkatkan kemampuan dan pemahaman SDM dalam mengembangkan desa wisata. Metode yang digunakan dalam kegiatan pelatihan ini adalah dengan memberikan pelatihan intensif berbahasa asing di bidang pariwisata sebagai pemandu wisata profesional. Pengukuran dilakukan dengan cara tanya jawab dengan menggunakan guideline yang dilakukan di awal sebagai analisa situasi dan di bagian akhir sebagai evaluasi.
Literature Rivew: Effectiveness of Speech Therapy in Improving Verbal Communication Ability of Stroke Patients with Dysarthria” Kurniawan, Eko; Suyanto, Suyanto; Melastuti, Erna; Sulistyaningsih, Dwi Retno
Indonesian Journal of Global Health Research Vol 7 No 2 (2025): Indonesian Journal of Global Health Research
Publisher : GLOBAL HEALTH SCIENCE GROUP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37287/ijghr.v7i2.5604

Abstract

Stroke often results in speech impairment, including dysarthria, which impacts the patient's verbal communication skills, quality of life, social interaction and independence. Therefore, understanding the effectiveness of speech therapy in improving verbal communication skills is necessary to determine the most effective rehabilitation approach. Objective: This study aims to explore the effectiveness of speech therapy in improving verbal communication of stroke patients with dysarthria, particularly in the aspects of articulation, voice clarity, and the ability to speak in daily life. Method: Methods: This study used a literature review of national and international published between 2019-2024 and freely available. A systematic search of the review was conducted using the Google Scholar database, Semantic Scholar, using keywords: Dysarthria Speech Therapy, Stroke, using the PCC (Population, Concept, Context) approach. The article selection process used PRISMA which was then subjected to critical appraisal. Initial searches were conducted through Google Scholar (1,215 articles), Semantic Scholar (485 articles). Initial screening of 1,450, removal of duplicate articles remaining 250 articles, articles were eliminated, so only 15 articles entered the further screening stage. From this process, 5 articles did not meet the criteria and were excluded. Finally, 10 articles that met the inclusion criteria were selected and reviewed.. Result: The results of thousands of articles show ten articles showing consistent results that speech therapy can improve verbal communication skills in patients with diarthric stroke. Conclusion: There is general agreement that speech therapy is effective in improving verbal communication skills in stroke patients with dysarthria.