Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : SPACEPRO

Pengembangan Kerajinan Dan Motif Sulaman Benang Emas & Perak Untuk Lenan Rumah Tangga Ranelis, Ranelis; Washinton, Rahmad; Sumadi, Sumadi; Malik, Kendall; kurniawan, ramadhani
SPACEPRO: Product Design Jurnal Volume 2 Nomor 1, Mei 2024
Publisher : INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/spacepro.v2i1.4178

Abstract

Tulisan dengan judul “Desain Produk dan motif sulaman benang emas dan perak untuk lenan rumah tangga” ini tujuannya adalah untuk meningkatkan produk sulaman benang emas & perak yang dihasilkan oleh perajin sulam yang ada di Koto Baru Kabupaten Agam Sumatera Barat. Sulaman benang emas & perak ini biasanya digunakan untuk perlengkapan upacara adat seperti pelaminan, selendang pengantin wanita dan pengiring pengantin atau sumandan, tutup tudung saji dan kampia, saat ini telah dilakukan pengembangan dengan cara membuat desain kreatif dan inovatif dalam bentuk produk lenan rumah tangga berupa sarung bantal kursi, alas meja, dan hiasan dinding dengan menempatkan motif Minangkabau dan motif kreasi perajin dan peneliti. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Dengan cara eksplorasi dan perancangan. Berdasarkan hasil eksplorasi dan rancangan telah dapat menghasilkan desain motif yang baru yang ditempatkan pada produk sulaman benang emas & perak yaitu produk perlengkapan lenan rumah tangga berupa sarung bantal kursi, alas meja dan hiasan dinding.
TUNAS BAMBU DALAM KARYA KERAMIK Heruningrum, Heruningrum; Pratama, Randi; Kurniawan, Ramadhani
SPACEPRO: Product Design Jurnal Volume 1 Nomor 2, November 2023
Publisher : INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/spacepro.v1i2.4048

Abstract

Bamboo shoots are plants that grow at the base of a bamboo clump filled with gluggut (bamboo hair) which when touched the body feels itchy. Bamboo shoots have a unique and varied shape, there are small, large, straight, curved, and others. The characteristic shape of bamboo shoots is that they are round and tapered (cone) so that this bamboo plant is very attractive as a work of art using ceramic media.The method of creating bamboo shoots in ceramics goes through three stages, namely the exploration stage is to find sources of reference data for writing books, journals, web and direct data in the field. The design stage is making pictures of ceramicworks into alternative sketches and selecting sketches to be used as designs for works of art, the embodiment stage is the process of embodiment of the work that has been designed into a work of art using Earthenware clay as the main ingredient,tools, techniques, both massage, slab , rotate, so as to produce work entitled always, useful, proud, my wish and my hope.
Produk Kreatif Bank Sampah Sejahtera Pimpinan Ibu Yulinda di Payakumbuh Hendratno, Hendratno; Apriliana, Apriliana; Kurniawan, Ramadhani; Malik, Kendall; Fernando, Ferry; Hanafi, Hanafi
SPACEPRO: Product Design Jurnal Volume 3 Nomor 1, Mei 2025
Publisher : INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/spacepro.v3i1.5495

Abstract

Penelitian ini mengkaji kreativitas produk yang dihasilkan oleh Bank Sampah Sejahtera di Payakumbuh, yang dipimpin oleh Ibu Yulinda. Kota Payakumbuh, yang memiliki tantangan serius dalam pengelolaan sampah akibat penuh nya Tempat Pembuangan Akhir (TPA), memerlukan solusi berkelanjutan. Melalui observasi langsung dan wawancara, ditemukan bahwa bank sampah ini berhasil mendaur ulang sampah anorganik, seperti plastik detergen, menjadi produk bernilai seperti tas, kotak pensil, dan rak sepatu. Kegiatan ini melibatkan partisipasi masyarakat, terutama ibu rumah tangga dan lansia, yang meningkatkan kesejahteraan mereka. Kreativitas dalam pengelolaan sampah ini tidak hanya mengurangi dampak lingkungan, tetapi juga membuka peluang ekonomi baru. Pengembangan disain kreatif produk diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah dan memperluas pasar produk daur ulang.Kata kunci:  Bank Sampah , Daur Ulang , Kreativitas