Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Manajemen Informatika

Dampak Penggunaan Laptop Yang Mengakibatkan Gangguan Kesehatan Pada Manusia Indra Satriadi
MANAJEMEN INFORMATIKA Vol. 1 No. 2 (2009): Manajemen Informatika
Publisher : MANAJEMEN INFORMATIKA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan laptop dikalangan mahasiswa khususnya mahasiswa Jurusan Manajemen Informatika Politeknik Negeri Sriwijaya menunjukkan kecenderungan yang meningkat. Hal ini juga disebabkan harga laptop sudah lebih murah namun disertai dengan fasilitas yang cukup memadai. Intensitas penggunaan yang tinggi ternyata berisiko untuk menyebabkan terjadinya keluhan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keluhan kesehatan akibat penggunaan laptop pada mahasiswa. Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan studi cross-sectional. Sampel penelitian adalah Mahasiswa Jurusan Manajemen Informatika yang menggunakan laptop yang berjumlah 100 orang dengan menggunakan teknik simple random sampling. Lokasi penelitian di Politeknik Negeri Sriwijaya Jurusan Manajemen Informatika Palembang. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, wawancara serta observasi. Hasil penelitian didapatkan 97% responden mengalami keluhan kesehatan. Bagian tubuh yang banyak dikeluhkan adalah bagian leher, mata, bahu, punggung bagian atas dan pergelangan tangan. Bagian tubuh yang paling sedikit dikeluhkan adalah pergelangan kaki. Diketahui bahwa 91,8 % dari responden yang mengalami keluhan kesehatan termasuk dalam penggunaan laptop yang berisiko tinggi. Disarankan mahasiswa menggunakan laptop sesuai dengan fungsinya dan mengikuti pertimbangan ergonomis produsen diharapkan melengkapi paket produknya dengan informasi tentang cara penggunaan laptop yang aman dan sehat.
Simulasi Multimedia Interaktif Untuk Menunjang Pemahaman Mahasiswa Dalam Komunikasi Visual Maivi Kusnandar; Indra Satriadi; Sony Oktapriandi
MANAJEMEN INFORMATIKA Vol. 2 No. 1 (2010): Manajemen Informatika
Publisher : MANAJEMEN INFORMATIKA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini memberikan gambaran tentang Multimedia interaktif yang merupakan sarana komunikasi yang menggabungkan beberapa media yakni teks, audio, grafik, animasi dan video. Komunikasi visual dengan multimedia interaktif dapat merangsang imajinasi serta kreativitasi peserta dalam berkomunikasi. Senada dengan hal di atas berdasarkan riset computer technology research (CTR): orang mampu mengingat 20% yang dilihat, mampu mengingat 30% dari yang didengar, mampu mengingat 50% dari yang didengar dan dilihat, serta mampu mengingat 60% dari yang didengar, dilihat dan dilakukan. Penggunaan multimedia interaktif dengan menampilkan fitur-fitur akan dapat dijadikan sarana komunikasi visual.