Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : Jurnal Analis Kesehatan Kendari

IDENTIFIKASI BAKTERI PERNAFASAN PENYEBAB INFEKSI SALURAN PERNAFASAN (ISPA) PADA USIA BALITA DI RUMAH SAKIT BAHTERAMAS Angriani Fusvita; Ani Umar
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 1 No. 1 (2016): Jurnal Analis Kesehatan Kendari
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Infeksi saluran pernafasan (ISPA) adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi akut yang berkaitan dengan infeksi saluran pernafasan termasuk hidung, sinus, tenggorokkan atau pangkal tenggorokkan. Infeksi saluran pernafasan (ISPA) adalah penyebab utama kematian anak dibawah lima tahun. Empat juta anak dibawah lima tahun meninggal akibat ISPA tiap tahunnya dan dua per tiga usia dibawah satu tahun. Dari data rekam medis Rumah Sakit Bahteramas di Sulawesi Tenggara, tahun 2010 sekitar 65 orang terinfeksi ISPA, meningkat di tahun 2011 sebanyak 87 orang, dan menurun di tahun 2012 sebanyak 47 orang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bakteri yang menyebabkan ISPA menggunakan swab steril lendir hidung balita di Rumah Sakit Bahteramas Provinsi Sulawesi Tenggara. Identifikasi menggunakan penelitian deskriptif yang diambil dari pasien balita yang terinfeksi ISPA dengan metode accidental sampling. Hasil penelitian dari 50 sampel, telah teridentifikasi 3 bakteri yang menyebabkan ISPA. 5 sampel teridentifikasi bakteri Streptococcus sp.. dengan persentasi 10%, 15 sampel teridentifikasi bakteri Staphylococcus aureus dengan persentasi 30%, dan 30 sampel teridentifikasi bakteri Haemofilus influenza dengan persentasi 60%. Kata Kunci: Infeksi saluran pernafasan, balita, bahteramas ABSTRACT Respiratory tract infection (RTI) is a disease caused by acute infections related to respiratory infections including the nose, sinuses, throat or base of the throat. Respiratory tract infection (RTI) is the main cause of death of children under five years. Four million children under five die from RTI each year and two-thirds under the age of one year. From the medical record data of Bahteramas Hospital in Southeast Sulawesi, in 2010 around 65 people were infected with RTI, increasing in 2011 to 87 people, and decreased in 2012 by 47 people. This study aims to identify the bacteria that cause RTI using a toddler's nasal mucus sterile swab at Bahteramas Hospital, Southeast Sulawesi Province. Identification using descriptive research taken from under-five patients infected with RTI with accidental sampling method. The results of the study from 50 samples have identified 3 bacteria that cause RTI. 5 samples identified Streptococcus sp. Bacteria with a percentage of 10%, 15 samples identified Staphylococcus aureus bacteria with a percentage of 30%, and 30 samples identified Haemophilus influenza bacteria with a percentage of 60%. Keywords: respiratory tract infection, Toddler, Bahteramas
GAMBARAN PEMERIKSAAN ANTI STREPTOLISIN O (ASTO) PADA PENDERITA PENYAKIT JANTUNG DI RSUD KOTA KENDARI Angriani Fusvita; Susanti Susanti
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 2 No. 1 (2017): Jurnal Analis Kesehatan Kendari
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Anti streptolisin O (Asto) merupakan antibodi yang dapat menghasilkan berbagai produk ekstraseluler yang mampu merangsang antigen. Antibodi ini tidak merusak kuman dan tidak mempunyai dampak perlindungan, tetapi adanya antibodi pada serum menunjukkan bahwa di dalam tubuh terinfeksi Steptococcus yang aktif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya anti streptolisin O pada pasien penyakit jantung di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kendari. Sampe Pasien penyakit jantung sebanyak 30 yang diambil dengan tekhnik acidental sampling dan dilakukan pemeriksaan menggunakan Metode slide aglutinasi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan menunjukkan hasil dari 30 sampel terdapat 3 (10%) sampel positif anti streptolisin O (ASTO) yaitu ditandai dengan terjadinya aglutinasi dan 27 (97%) negatif anti streptolisin O (ASTO) dilihat pada sampel pasien tidak terjadi aglutinasi. Kata Kunci : Anti Streptolisin O, Penyakit Jantung ABSTRACT Anti Streptolysin O (ASTO) is an antibody that can produce various extracellular products that can stimulate antigen. These antibodies do not damage germs and have no protective effect, but the presence of serum antibodies indicates that in the body is infected with active Steptococcus. The purpose of this study was to determine the presence of anti streptolysin O in patients by heart disease in Kendari District General Hospital. Patient samples of heart disease as many as 30 were taken with accidental sampling technique and examined using agglutination slide method. Based on the research that has been done shows that there are 3 (10%) positive samples of anti streptolysin O (ASTO) that is characterized by agglutination and 27 (97%) negative anti streptolysin O (ASTO) seen in patient samples no agglutination occurs. Keywords: Anti Streptolysin O, Heart Disease, Aglutination
UJI DAYA HAMBAT EKSTRAK DAUN KEDONDONG (Spondias dulcis L.) TERHADAP PERTUMBUHAN Escherichia coli ATCC 35218 angriani Fusvita; Muhammad Sultan aulya
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 4 No. 1 (2021): Jurnal Analis Kesehatan Kendari (JAKK : Vol. 4 (1) Desember 2021)
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46356/jakk.v4i1.174

Abstract

ABSTRAK Kedondong merupakan tumbuhan tropis yang merupakan famili dari Anacardiaceae. Tanaman Kedondong digunakan sebagai obat tradisional untuk pengobatan diare, disentri, infeksi mulut, dan tenggorokan. Tanaman kedondong mengandung senyawa flavonoid, saponin, dan tannin yang merupakan senyawa aktif yang bersifatantibakteri. Tujuan penelitian untuk mengetahui daya hambat ekstrak daun kedondong (Spondias dulcis L.) terhadap Escerichia coli. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimen dengan ekstrak daun kedondong diberi perlakuan sebagai uji daya hambat terhadap pertumbuhan Escherichia coli. Ekstrak daun kedondong diperoleh dengan metode maserasi selama 5 hari dengan pelarut etanol. Pada penelitian ini menggunakan metode Kirby bauer disk diffusion (paper disk). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat zona bening disekitar paper disk yang menandakan ekstrak daun kedondong dapat menghambat pertumbuhan Escherichia coli. Ekstrak daun kedondong konsentrasi 5% memiliki zona hambat rata-rata 9,45 mm, konsentrasi 10% memiliki zona hambat rata-rata 11,65 mm, konsentrasi 15% memiliki zona hambat rata-rata 15,36 mm.Kata kunci: Zona Hambat, Daun Kedondong, Escherichia coli ABSTRACT Kedondong is a tropical plant which is a family of Anacardiaceae. Kedondong plants are used as traditional medicine for the treatment of diarrhea, dysentery, mouth and throat infections. Kedondong plants contain flavonoid, saponin, and tannin compounds which are active antibacterial compounds. The aim of the study was to determine the inhibitory power of kedondong (Spondias dulcis L.) leaf extract against Escherichia coli. The type of research carried out was an experiment with kedondong leaf extract treated as an inhibitory test for the growth of Escherichia coli. Kedondong leaf extract was obtained by maceration method for 5 days with ethanol solvent. In this study using the Kirby bauer disk diffusion (paper disk) method. The results showed that there was a clear zone around the paper disk indicating that the extract of kedondong leaves could inhibit the growth of Escherichia coli. Kedondong leaf extract concentration of 5% has an average inhibition zone of 9.45 mm, a concentration of 10% has an average inhibition zone of 11.65 mm, a concentration of 15% has an average inhibition zone of 15.36 mm. Keywords: Inhibitory Zone, Kedondong Leaves, Escherichia coli.
GAMBARAN KADAR KOLESTEROL TOTAL PENDERITA DIABETES MELLITUS DI RUMAH SAKIT BENYAMIN GULUH KOLAKA firdayanti Firdayanti; Angriani Fusvita; Irdayanti Irdayanti
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Analis Kesehatan Kendari (JAKK : Vol. 4 (2) Juni 2022)
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46356/jakk.v4i2.186

Abstract

Diabetes mellitus is a hyperglycemia disease charactherized by absolute absence of insulin or a relative decrease in insulin insensitivity to insulin., diseases of the eyes, kidneys and nerves. Cholesterol and diabetes mellitus have a related , where factors that can increase total cholesterol (hyperglycemia), namely nutrition, drugs, obesity and age are also factors that cause a person suffering from diabetes mellitus. This study aims to determine the picture of total cholesterol levels in people with diabetes mellitus in Benyamin guluh hospital Kolaka. The sample taken in this study is the outpatient plasma at the Benyamin guluh hospital Kolaka that was diagnosed with diabetes mellitus. In this study the number of samples studied were 30 samples as many as 30 people were obtained by accidental sampling . The results of the study were from the examination of 30 patiens with diabetes mellitus at Benyamin Guluh Kolaka Hospital. Normal kolesterol result were 11 people (37%), and abnormal 19 people (30%). Keywords : Diabetes mellitus, Total cholesterol levels, Hyperglycemia
UJI SKRINING ASTO (ANTI STREPTOLISIN O) PADA MANUSIA USIA LANJUT (MANULA) DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA MINAULA RANOMEETO SULAWESI TENGGARA Susanti Susanti; Angriani Fusvita; Wa Fifi
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 5 No. 1 (2022): Jurnal Analis Kesehatan Kendari (JAKK) : Vol. 5 (1) Desember 2022)
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46356/jakk.v5i1.218

Abstract

Elderly human is a process of growth that is carried out by every human being, which is characterized by a decrease in the body’s ability to adapt to the environment. Elderly human experience a decline in the immune system so that they are susceptible to various disease. Anti Streptolisin O (ASTO) are antibodies to the resulting streptolysin O antigen by bacterium Streptococcus B hemolyticus group A. Examination of Anti Streptolysin O (ASTO) is a blood test that works for to know the antibodies to streptolysin O produced by Streptolysin group A. The purpose of this study is to know the screening test of result anti streptolisin O (ASTO) in elderly human at the Tresna Werdha Minaula Ranomeeto social institution in Southeast Sulawesi,Elderly human samples were 30 samples with the taking technique sample is total sampling with latex test method. Based on the research that has been done can that from 30 samples there were 4 people (13%) positive samples Anti Streptolysin O (ASTO) is characterized by agglutination and 26 (87%) of the anticipated negative streptolysin O (ASTO) negative samples with no agglutination occuring. Key words: Anti Streptolysin O, Agglutination, Elderly Human, Social Institution
SKRINING FITOKIMIA DAN UJI DAYA HAMBAT EKSTRAK PAKKAT UMBUT ROTAN (Callamus Caesius Blume) TERHADAP PERTUMBUHAN Staphylococcus aureus Ani Umar; Angriani Fusvita; Sri Rahayu
Jurnal Analis Kesehatan Kendari Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Analis Kesehatan Kendari (JAKK) : Vol. 5 (2) Juni 2023)
Publisher : Program Study of Medical Laboratory Technology , Politeknik Bina Husada Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46356/jakk.v5i2.253

Abstract

ABSTRACT Rattan tubers (Calamus caesius Blume) is a traditional food taken from the inside of young rattan which is usually used as vegetables. The growth of Staphylococcus aureus bacteria can be inhibited by the content of various chemical compounds in various plants such as rattan shoots. The rattan shoots contain saponins and alkaloids. This study aims to determine the phytochemical screening and test the inhibition of rattan root extract (Callamus Caesius Blume) on the growth of Staphylococcus aureus. The type of research carried out was an experiment with rattan umbut extract treated as a test of inhibition of the growth of Staphylococcus aureus ATCC 25923. 500 grams of rattan umbut pakkat extract was obtained by maceration method for 5 days. In this study using the Kirby Bauer method (disk diffusion). The results showed that the chemical compounds contained in the rattan umbut pack were alkaloids and saponins, while in the inhibition test there was no clear zone around the paper disk which indicated that the rattan umbut pack extract could not inhibit the growth of Staphylococcus aureus with a concentration of 5%, 10%, 15% , and 100% . Key words: Inhibition zone, rattan root extract, Staphylococcus aureus ABSTRAK Pakkat umbut rotan (Calamus caesius Blume) adalah makanan tradisional yang diambil dari bagian dalam rotan muda yang biasanya dijadikan sayur-sayuran. Pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dapat dihambat oleh kandungan senyawa kimia yang beragam pada berbagai tumbuhan seperti umbut rotan. Umbut rotan tersebut memiliki senyawa saponin dan alkaloid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui skrining fitokimia dan uji daya hambat ekstrak pakkat umbut rotan (callamus Caesius Blume) terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimen dengan ekstrak pakkat umbut rotan diberikan perlakuan sebagai uji daya hambat terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus ATCC 25923. Ekstrak pakkat umbut rotan sebanyak 500 gram diperoleh dengan metode maserasi selama 5 hari. Pada penelitian ini menggunakan metode Kirby bauer (difusi disk). Hasil penelitian menunjukan bahwa senyawa kimia yang terdapat pada pakkat umbut rotan adalah alkaloid dan saponin sedangkan pada uji daya hambat tidak terdapat zona bening disekitar paper disk yang menandakan ekstrak pakkat umbut rotan tidak dapat menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dengan konsentrasi 5%, 10%, 15%, dan 100% . Kata kunci: Zona Hambat, ekstrak pakkat umbut rotan, Staphylococcus aureus