Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Analisis Quality of Service Jaringan Wireless Local Area Network di PT PLN Indonesia Comnets Plus Strategic Business Unit Regional Sumbagsel Suroso, Suroso; Ciksadan, Ciksadan; Choirunnisa, Choirunnisa
Jurnal Teknologi Sistem Informasi dan Aplikasi Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Teknologi Sistem Informasi dan Aplikasi
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Quality of Service (QoS) adalah pengukuran yang dilakukan untuk mendapatkan informasi tentang hasil kinerja perangkat jaringan yang telah melewati proses instalasi jaringan dan memenuhi persyaratan kelayakan layanan jaringan. Dalam analisis Quality of Service jaringan Wireless Local Area Network ini dilakukan penelitian di PT PLN Indonesia Comnets Plus SBU Regional Sumbagsel dengan melakukan pengukuran dan analisis performansi jaringan menurut standar TIPHON. Melakukan performansi suatu jaringan merupakan hal yang sangat penting untuk selalu diperhatikan dalam manajemen jaringan, dengan berfokus pada pemantauan dan pengukuran performansi jaringan WLAN serta untuk mengetahui seberapa besar kinerja jaringan tersebut misalnya kecepatan koneksi dari titik pengirim ke titik tujuan. Dalam penelitian ini digunakan metode Action Research (AR) dalam membantu menganalisis QoS jaringan WLAN agar memberikan hasil yang akurat dan maksimal. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa QoS jaringan WLAN di PT PLN Indonesia Comnets Plus SBU Regional Sumbagsel hasil yang diperoleh termasuk dalam kategori bagus menurut standar TIPHON dengan rata-rata indeks yang diperoleh senilai 3,5 dengan persentase sebesar 87,5%.
Efforts to Increase Archipelago Identity Awareness through Digital Collage Learning for Class XII 8 Students of SMA Negeri 13 Surabaya Sari, Novia Eka Permata; Yanuartuti, Setyo; Choirunnisa, Choirunnisa
Jurnal Impresi Indonesia Vol. 3 No. 10 (2024)
Publisher : Riviera Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58344/jii.v3i10.5590

Abstract

In the current era of globalization, many students are experiencing a cultural identity crisis, where they are more likely to appreciate foreign culture than local culture. This phenomenon can be seen among students of SMA Negeri 13 Surabaya, where students' interest in the archipelago's cultural activities tends to be low. This study aims to increase awareness of the archipelago's cultural identity among students of class XII 8 SMA Negeri 13 Surabaya through digital collage learning. The method used is a cultural arts learning approach with the theme of the archipelago which is carried out in two cycles. Each cycle consists of planning, action, observation, and reflection stages. The results showed that students were not only able to complete the task well, but also produce quality collage works. There was a significant increase in students' understanding of the culture of the archipelago, which was reflected in the average pre-test score of 58 to 82 in the post-test. Some students even published their work on social media, indicating an increase in cultural awareness. This research is expected to be a reference for other teachers in developing art and culture learning methods that are more interesting and relevant to modern technology. The conclusion of this research shows that digital collage learning is effective in improving students' understanding of Nusantara culture. Students show active involvement in the learning process, which can be seen from students' activeness in the learning process.
Hubungan Hipertensi dengan Mortalitas Pasien Covid-19 di Tangerang Selatan Choirunnisa, Choirunnisa; Helda, Helda
Jurnal Epidemiologi Kesehatan Indonesia
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Covid-19 (Coronavirus Disease-2019) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus SARS-CoV-2 (Severe Acute Respiratory Syndrome-Coronavirus-2). Usia tua (>65 tahun), jenis kelamin laki-laki, hipertensi, penyakit kardiovaskular, diabetes, PPOK dan kanker dapat meningkatkan risiko kematian akibat Covid-19. Kota Tangerang Selatan berpotensi mengalami kenaikan kasus Covid-19 karena berbatasan langsung dengan DKI Jakarta yang merupakan episentrum persebaran Covid-19, sehingga peneliti tertarik untuk melakukan penelitian ini. Desain penelitian ini adalah studi analitik kasus kontrol menggunakan data sekunder dari penelusuran epidemiologi (PE) Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan bulan Maret 2020-Juli 2021. Data PE diperoleh dari portal New All Record (NAR) yang memuat data pasien Covid-19 termasuk identitas, gejala, komorbid, dan status pasien yang dikumpulkan dari wawancara atau anamnesis di fasyankes. Variabel independen pada penelitian ini adalah hipertensi dan variabel dependen adalah kematian pasien Covid- 19 terkonfirmasi positif. Variabel kovariat yang diteliti antara lain usia, jenis kelamin, diabetes mellitus (DM), penyakit kardiovaskular (CVD), gangguan imunologi, penyakit ginjal kronik (PGK), penyakit paru obstruktif kronik (PPOK), dan obesitas. Jumlah sampel kelompok kasus dan kontrol masing-masing sebanyak 344 sehingga total sampel adalah 688 sampel. Analisis data yang dilakukan adalah univariat, bivariat, dan multivariat. Proporsi pasien Covid-19 yang memiliki hipertensi pada kelompok kasus adalah 44.77% dan pada kelompok kontrol sebanyak 8.14%. Analisis multivariat dengan regresi logistik dihasilkan OR=9.08 (p-value=0.000; 95% CI 4.62-17.84) setelah dikontrol dengan usia, DM, PGK, interaksi hipertensi dan usia, hipertensi dan DM, dan hipertensi dan penyakit kardiovaskular. Penelitian ini memiliki bias informasi karena pengumpulan data berdasarkan anamnesis