Articles
Identifikasi Keberadaan Inkubator Bisnis di Madura
Mardiyah Hayati;
Dian Eswin Wijayanti
Agriekonomika Vol 8, No 2: Oktober 2019
Publisher : Department of Agribusiness, Faculty of Agriculture, Universitas Trunojoyo Madura, Indonesi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (280.824 KB)
|
DOI: 10.21107/agriekonomika.v8i2.6209
Peran UMKM dalam perekonomian domestik semakin meningkat. UMKM merupakan bagian integral dunia usaha nasional mempunyai kedudukan dan peranan yang sangat penting dan strategis dalam mewujudkan struktur perekonomian nasional yang makin seimbang berdasarkan demokrasi ekonomi. Inkubator bisnis sebagai suatu wadah yang efektif untuk menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan bagi wirausaha baru yang kreatif, inovatif, tangguh dan profesional sehingga mampu mengembangkan UMKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi lembaga-lembaga pemerintah yang berperan sebagai inkubator bisnis di Madura, dan mengetahui peran yang dijalankan oleh masing-masing lembaga tersebut. Lokasi penelitian ditentukan dengan sengaja (purposive) di Kabupaten Bangkalan dan Kabupaten Pamekasan, dengan jumlah responden 34 orang. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Hasil penelitain menunjukkan bahwa di Kabupaten Bangkalan dan Kabupaten Pamekasan belum ada inkubator bisnis. Lembaga-lembaga pemerintah di Kabupaten Bangkalan dan Kabupaten Pamekasan memiliki peran dalam peningkatan mutu UMKM, dengan cara memberikan pelatihan, pendampingan dan memberikan akses modal terhadap UMKM.
Relative Efficiency of Brown Sugar Agroindustry in Kokap District, Kulon Progo Regency, D.I. Yogyakarta
Dian Eswin Wijayanti;
Slamet Hartono;
Dwidjono Hadi Darwanto
Agro Ekonomi Vol 27, No 1 (2016): JUNI 2016
Publisher : Department of Agricultural Socio-Economics Faculty of Agriculture Universitas Gadjah Mada
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (538.757 KB)
|
DOI: 10.22146/jae.30215
Agriculture industry is the activity using agriculture product as raw material by further process become the result product and is conducted by packaging, saving to the distributor toward consumer. Coconut (Cocos Nucifera) is one of agriculture commodity that has good potential market in Kulon Progo. Besides sold as a fresh product, coconut tree also produced nira (liquid from palm tree) that is quite potential if it is further process become brown sugar (brown sugar) to increase economic value from the characteristic of agriculture commodity. Thus, agriculture industry in that region could overcome the weaknesses of agriculture product through efficient production. The efficiency of production is obtained if input and output is used optimally so that it is able to give the advantage for agent of agriculture industry. This research is aimed to (1) analyze production efficiency of brown sugar agriculture industry, (2) to analyze external factors which affecting production efficiency of brown sugar. Basic research method which is quantitative approach supported by qualitative approach. The research is conducted in sub-district of Kokap, Kulon Progo, Yogyakarta with 100 respondents that is randomly chosen. Data of production efficiency on agriculture industry of brown sugar is obtained through Data Envelopment Analysis (DEA) by classifying into 30 Decision Making Unit (DMU). The classification is conducted based on the amount of raw material which used, while linier regression is using for Ordinary Least Square (OLS) that is used to analyze external factors which affect production efficiency on agriculture industry of brown sugar. The result of research shows that the production on agriculture industry of brown sugar is more inefficient that is 28 DMU (93,33%) and the efficient production is only 2 DMU (6,67%). The external factor affected toward efficiency of agriculture industry production of brown sugar are the age of farmer, the experience of flow quickly, and the amount of coconut tree for nira.
Pengaruh Urbanisasi terhadap Lahan Garapan di Indonesia
Dian Eswin Wijayanti;
Moh. Wahyudi Priyanto
Agriscience Vol 3, No 1: Juli 2022
Publisher : Department of Agribusiness, University of Trunojoyo Madura
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.21107/agriscience.v3i1.16679
Pangan dan papan merupakan dua kebutuhan primer manusia yang membutuhkan ketersediaan lahan. Permasalahan akan terjadi apabila kebutuhan papan (perumahan, kawasan industri, perkantoran, dan pusat perbelanjaan) lebih besar daripada kebutuhan pangan (kawasan pertanian) akibat peningkatan jumlah penduduk. Kondisi tersebut mengakibatkan meningkatnya persaingan antara kedua kebutuhan tersebut di tengah ketersediaan lahan yang cenderung tetap. Kami mengevaluasi dampak urbanisasi terhadap luas lahan garapan di Indonesia menggunakan data sekunder dari tahun 1961 hingga 2016. Kami menggunakan analisis Prais Winsten dan Cochrane-Orcutt, dimana variabel independent yang digunakan adalah pertumbuhan urbanisasi, PDRB sektor pertanian tahun sebelumnya, produktivitas padi tahun sebelumnya, dan PDRB sektor industri digunakan sebagai variabel bebas. Hasil analisis menunjukkan bahwa luas lahan garapan dipengaruhi secara negatif oleh pertumbuhan urbanisasi dan dipengaruhi secara positif oleh PDB sektor pertanian pada tahun sebelumnya. Inisiatif bantuan harus menempatkan prioritas tinggi pada perencanaan kota yang baik dan perlindungan lahan pertanian yang ketat.
Identifikasi Sektor Ekonomi Unggulan dan Perubahan Ekonomi Kabupaten Sumenep pada tahun 2016-2020
Mohammad Andhika Purnama;
Ihsannudin Ihsannudin;
Dian Eswin Wijayanti
Agriscience Vol 3, No 1: Juli 2022
Publisher : Department of Agribusiness, University of Trunojoyo Madura
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.21107/agriscience.v3i1.15271
Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu tujuan dari pembangunan, yang berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat. Salah satu indikator pertumbuhan ekonomi regional secara agregat adalah dengan melihat PDRB. Analisis PDRB yang dilakukan pada beberapa tahun dapat melihat sektor-sektor yang menjadi unggulan. Kabupaten Sumenep merupakan kabupaten yang terletak di Pulau Madura, yang selama periode tahun 2016-2020 memiliki laju pertumbuhan PDRB dengan posisi yang paling rendah dari pada tiga kabupaten lain di Madura. Melihat permasalahan tersebut penelitian ini memiliki dua tujuan yaitu, 1) Mengidentifikasi sektor ekonomi unggulan Kabupaten Sumenep dengan analisis SLQ dan DLQ, 2) Mengidentifikasi perubahan dan klasifikasi pertumbuhan sektor ekonomi Kabupaten Sumenep dengan analisis shift share. Hasil analisis static location Quotient (SLQ) menunjukkan dari 47 sektor yang dianalisis terdapat 14 sektor yang menjadi sektor unggulan, sedangkan hasil analisis DLQ terdapat 35 sektor yang dapat diharapkan menjadi sektor ekonomi unggulan pada masa yang akan datang. Dari hasil kedua analisis tersebut terdapat 10 sektor yang ber-irisan (SLQ DLQ 1). Hasil analisis shiftshare menunjukkan secara umum perubahan perekonomian Kabupaten Sumenep tumbuh kearah positif dan hasil evaluasi menunjukkan sebagian besar sektor tersebar pada kuadran I dan II. Rekomendasi yang diberikan adalah adanya kebijakan pembiayaan diarahkan pada sektor yang unggul secara komparatif dan kompetitif.
Tataniaga sapi madura di Desa Waru Barat Kabupaten Pamekasan
Syadza Afra Zakiyyah;
Mardiyah Hayati;
Dian Eswin Wijayanti
Agriscience Vol 3, No 2: November 2022
Publisher : Department of Agribusiness, University of Trunojoyo Madura
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.21107/agriscience.v3i2.15662
Kabupaten Pamekasan telah menetapkan Kecamatan Waru sebagai salah satu sentra peternakan sapi Madura. Penetapan wilayah mengakibatkan pemasaran semakin meluas dan melibatkan kegiatan pelaku pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saluran pemasaran dan marjin pemasaran yang dilaksanakan oleh lembaga pemasaran dalam sistem pemasaran sapi Madura. Penelitian ini dilakukan di Desa Waru Barat, Kecamatan Waru, Kabupaten Pamekasan. Lokasi penelitian ditentukan secara purposive sampling. Pemerintah Kabupaten Pamekasan telah menetapkan Kecamatan Waru sebagai salah satu daerah sentra peternakan sapi Madura. Metode analisis data penelitian berupa analisis deskriptif dan analisis marjin pemasaran. Teknik pengambilan sampel penelitian yang digunakan (snowball sampling). Jumlah sampel ditentukan sebanyak 37 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa saluran pemasaran sapi Madura di Desa Waru Barat yaitu petani – pedagang desa – konsumen menggunakan total marjin pemasaran sebesar 1.791.364. Farmer’s Share yang diterima sebesar 79,58 persen. Diharapkan adanya penyuluh agar memberikan informasi pasar tentang pemasaran ternak sehingga peternak memiliki posisi tawar di pasar dan memiliki keuntungan serta dapat meningkatkan kesejahteraan peternak sapi Madura.
Penggunaan input produksi dan tingkat efisiensi usahatani jagung di Desa Keleyan, Kabupaten Bangkalan
Sri Ratna Triyasari;
Moh. Wahyudi Priyanto;
Dian Eswin Wijayanti
Agriscience Vol 3, No 3: Maret 2023
Publisher : Department of Agribusiness, University of Trunojoyo Madura
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.21107/agriscience.v3i3.19553
Jagung adalah salah satu sub sektor pangan yang mengandung karbohidrat sehingga tanaman jagung ini bisa dijadikan sebagai bahan makanan pokok substitusi beras. Kabupaten Bangkalan pada tahun 2017 tercatat memiliki luas panen sebesar 60.624,6 ha. Namun, produksi dan produktivitasnya mengalami penurunan. Desa Keleyan adalah salah satu desa yang menjadi daerah yang memproduksi jagung paling banyak di Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis terhadap penggunaan faktor produksi serta mengetahui tingkat efisiensi usahatani jagung di Desa Keleyan Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan. Metode analisis menggunakan analisis stochastic frontier dengan pendekatan metode estimasi kemungkinan maksimum. Penelitian ini menggunakan sampel 30 responden dan diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil dari analisis data menunjukkan bahwa ada beberapa faktor yang berpengaruh secara signifikan terhadap produksi jagung di Desa Keleyan adalah luas lahan, benih, dan pupuk urea. Pada hasil analisis lain diperoleh hasil bahwa tingkat efisiensi teknis produksi jagung di Desa Keleyan Kecamatan Socah sebesar 77% sudah efisien.
MENGOPTIMALKAN POTENSI LOKAL DAN EKONOMI MELALUI INISIASI PENANAMAN KELOR DI DESA SOTABAR KECAMATAN PASEAN KABUPATEN PAMEKASAN
Zumrotun Ni'mah;
Dian Eswin Wijayanti;
Adimas Rizqi Satriatama;
Anggi Auliansyah
-
Publisher : UNIVERSITAS KHAIRUN
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33387/pengamas.v6i3.7176
Kondisi lahan yang kering menjadikan sebagian besar wilayah pedesaan masih dihadapkan pada tantangan serius terkait ketahanan pangan dan tingkat pendapatan yang rendah. Berada di pesisir pantai membuat tanah Desa Sotabar kurang subur sehingga mengakibatkan produksi pertanian di Desa Sotabar semakin menurun setiap tahunnya. kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat desa Sotabar dengan membudidayakan pohon kelor sebagai pangan dan potensi ekonomi lokal sebagai upaya pembangunan berkelanjutan desa dan kesejahteraan masyarakat desa Sotabar. Kegiatan ini dilakukan melalui tiga tahap yaitu persiapan, pelaksanaan kegiatan, dan evaluasi. Antusiasme peserta untuk mengikuti kegiatan ini sangat tinggi, terlihat dari banyaknya peserta yang mengikuti kegiatan. Materi yang disampaikan yaitu pengenalan, pemanfaatan, serta bagaimana cara menanam tanaman kelor yang baik meliputi teknik budidaya baik secara generatif maupun vegetatif, prospek bisnis dan agrowisata dari kelor. Selain sosialisasi juga dilakukan kegiatan penanaman pohon kelor bersama peserta Berdasarkan hasil kegiatan diperoleh bahwa terjadi peningkatan wawasan peserta dalam budidaya dan potensi tanaman kelor. Kegiatan ini dapat dianggap berhasil karena telah mencapai tujuan utamanya, yaitu meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kelor dan meningkatkan wawasan dalam potensi bisnis kelor. Kendala yang dihadapi para peserta adalah akses dan keterbatasam sumberdaya untuk budidaya kelor. Sehingga diperlukan dukungan dan koordinasi yang baik dari pihak-pihak terkait.
ANALISIS PENDAPATAN DAN NILAI TAMBAH SAWO DI DESA PENDEBAH KECAMATAN KAMAL KABUPATEN BANGKALAN
Nugroho, Taufik R D A;
Hayati, Mardiyah;
Wijayanti, Dian Eswin
Jurnal Bisnis Tani Vol 10, No 1 (2024): Jurnal Bisnis Tani Volume 10 Nomor 1 April 2024
Publisher : Universitas Teuku Umar
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35308/jbt.v10i1.8599
AbstrakSawo merupakan salah satu komoditas unggulan di Desa Pendebah, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan. Tetapi, pemasaran sawo masih terkendala harga yang relatif rendah ketika musim panen tiba sehingga berdampak terhadap pendapatan petani. Hal ini bisa dicarikan solusi salah satunya dengan menciptakan nilai tambah dari sawo tersebut untuk dapat meningkatkan pendapatan petani. Tujuan penelitian ini yaitu (1) menganalisis pendapatan usaha pengolahan sawo dan (2) menganalisis nilai tambah olahan sawo menjadi produk olahan pangan. Penelitian ini dilakukan secara sengaja di Desa Pendebah, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari literatur. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis pendapatan dan metode hayami. Dari hasil penelitian pengolahan sawo menjadi brownies sawo dapat diketahui bahwa hasil analisis pendapatan diketahui keuntungan pertahun yang diperoleh dari pengolahan sawo menjadi brownies sawo adalah sebesar Rp.68.022.000. Kemudian berdasarkan hasil analisis nilai tambah menggunakan metode hayami diketahui persentase keuntungan pengolahan sawo menjadi brownies sawo adalah sebesar 0,19 %.
Sosialisasi dan Pelatihan Aplikasi Carousell untuk Meningkatkan Marketing Ayam Bakar Pak ‘D
Rahmadani, Bunga Aulia;
Listiawati, Yunita Dwi;
Wijayanti, Dian Eswin
AJAD : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): AUGUST 2024
Publisher : Lembaga Mitra Solusi Teknologi Informasi (L-MSTI)
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.59431/ajad.v4i2.324
Marketing pada suatu perusahaan adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mempromosikan, mendistribusikan, dan menjual produk atau layanan perusahaan kepada pelanggan potensial. Kegiatan Sosialisasi Digital Marketing untuk Karyawan Ayam Bakar Pak D ini bertujuan untuk mengedukasi dan melibatkan karyawan Ayam Bakar Pak D dalam strategi pemasaran digital. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan oleh mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura yang diselenggarakan di Kantor Pusat Ayam Bakar Pak "D" Nginden Semolowaru, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Kegiatan dilakukan selama satu hari pada hari Sabtu tanggal 28 Oktober 2023. Pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura dengan metode sosialisasi dan pelatihan ini berhasil meningkatkan pengetahuan dan kemampuan karyawan Ayam Bakar Pak ‘D’ akan sosial media. Karyawan mampu menggunakan aplikasi Carousell dan mengetahui cara penggunaannya untuk berjualan online. Adanya pengabdian ini diharapkan dapat berkelanjutan tidak hanya merubah aktivitas marketing dan berdampak baik untuk penjualan online di Perusahaan Ayam Bakar Pak ‘D’, namun juga dapat dimanfaatkan oleh para karyawan untuk menjalankan bahkan mengembangkan bisnis pribadinya.
ANALISIS PERILAKU KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI COFFEE SHOP “RETORIKA KOPI” BANGKALAN
Masita, Siti;
Suprapti, Isdiana;
Wijayanti, Dian Eswin;
Sunyigono, Andrie K.
JURNAL AGROSAINS : Karya Kreatif dan Inovatif Vol 9 No 1 (2024): JURNAL AGROSAINS : Karya Kreatif dan Inovatif
Publisher : Universitas Islam Madura
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31102/agrosains.2024.9.1.1-12
Retorika Kopi is one of the coffee shops that emerged in the midst of intense competition with many businesses in the same field. The purpose of the study was to determine the attributes that consumers consider most in making purchases at Retorika Kopi, and to determine the stages of consumers in making purchasing decisions at Retorika Kopi. The sample used was 100 respondents who were calculated using the Cochran formula. The data was analyzed using validity test, reliability test, and fishbein analysis. The results showed that in deciding to buy at Retorika Kopi, the service attributes, facilities, and atmosphere have a positive value, while the price attribute has a neutral consumer attitude value. The process of making purchasing decisions at Retorika Kopi is carried out through the stages of need recognition, information search, evaluation, purchase and post-purchase processes. Updating and maintaining coffee shops, providing live music performances or interesting events at certain times are things that can be recommended to provide a comfortable atmosphere for consumers.