Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia

Pemanfaatan Tepung Sorgum dan Ubi Jalar pada Pembuatan Roll Cake Renata Kesia; Tito pandu Raharjo
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36418/syntax-literate.v9i12.17077

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk roll cake berbahan dasar ubi jalar dengan substitusi tepung sorgum sebagai alternatif bebas gluten. Produk ini ditujukan bagi individu yang memiliki alergi gluten atau yang sedang mengurangi asupan gluten, sekaligus memperkenalkan inovasi yang menggabungkan elemen tradisional dan modern dalam dunia kuliner. Tepung sorgum, sebagai bahan bebas gluten, dan ubi jalar, yang kaya akan vitamin A, B, serta antioksidan, menjadi bahan utama dalam pembuatan cake ini. Metode yang digunakan meliputi proses pengembangan produk serta pengujian organoleptik untuk menilai preferensi masyarakat terhadap rasa, tekstur, dan penerimaan produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi tepung sorgum dan ubi jalar menghasilkan tekstur yang lembut dan sponge-like, yang sangat disukai oleh responden. Uji organoleptik menunjukkan tingkat penerimaan yang tinggi terhadap produk ini, menegaskan bahwa perpaduan antara getuk ubi jalar sebagai makanan tradisional dan roll cake modern dapat diterima oleh masyarakat luas. Kesimpulannya, roll cake ubi jalar dengan tepung sorgum sebagai bahan substitusi tepung terigu merupakan inovasi yang layak dikembangkan dalam industri makanan bebas gluten. Implikasi penelitian ini meliputi peluang pengembangan produk-produk gluten free lainnya yang mengangkat nilai tradisional sekaligus memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat modern.