Claim Missing Document
Check
Articles

Found 36 Documents
Search

Penerapan Kegiatan Siswa Membaca 15 Menit Sebelum Pembelajaran Di SMP Pancasila Bengkulu Melda apriliani; Elfahmi Lubis; Septina Lisdayanti; Romadhona Kusuma Yudha
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program Kampus Mengajar mengajak mahasiswa untuk beraksi, berkolaborasi, dan berkreasi yang berfokus pada empat program utama, yaitu memberikan pembelajaran literasi, pembelajaran numerasi, adaptasi teknologi dan juga membantu administrasi sekolah. pengabdian ini bertujuan mengimformasikan betapa pentingnya kegiatan membaca untuk meningjatkan wawasan dan pengetahuan siswa-siswi. Kegiatan Kampus mengajar yang telah dilaksanakan di SMP Pancasila Bengkulu telah berjalan sesuai dengan perencanaan. Membantu guru dalam mengajar serta berkolaborasi, membantu guru dalam adaptasi teknologi sehingga guru semakin mahir, kemudian membantu guru dalam administrasi sekolah. Dengan adanya kegiatan Kampus Mengajar diharapkan para mahasiswa mampu membantu pembelajaran, terutama untuk SD dan SMP di daerah 3T (Tertingggal, Terdepan, dan Terluar) sehingga proses pembelajaran lebih efektif sekaligus meningkatkan literasi dan numerasi.
Menumbuhkan Dan Meningkatkan Minat baca Peserta didik SMP serunting 2 kota Bengkulu melalui gerakan literasi membaca 15 menit sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai Hafizah; Elfahmi Lubis; Septina Lisdayanti; Romadhona Kusuma Yudha
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian ini menggunakan pendekatan studi kasus di SMP Serunting 2 Kota Bengkulu. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil pengabdian menunjukan: 1) Peran mahasiswa sebagai pendidik dalam menumbuhkan dan meningkatkan minat baca peserta didik SMP Serunting 2 kota Bengkulu, minat baca tumbuh dengan adanya kegiatan membaca buku akademik maupun non akademik 15 menit sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai. 2) dengan adanya pojok literasi di setiap kelas dapat merangsang peserta didik SMP Serunting 2 Kota Bengkulu untuk lebih gemar membaca dan melakukan aktivitas lain yang dapat mengembangkan potensi dan daya berfikir secara kritis, buku buku yang terdapat pada rak buku pojok literasi di kelas diambil dari perpustakaan yang di ganti seminggu sekali.
Penerapan Pacasila Dalam Pedidikan Karakter Di Sma Negeri 13 Rejang Lebong Alga Oktario Alga Oktario; Elfahmi Lubis; Syarkati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter dimaknai sebagai pendidikan yang mengembangkan nilai-nilai karakter pada diri peserta didik sehingga mereka memiliki nilai dan karakter sebagai karakter dirinya, menerapkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan dirinya, sebagai anggota masyarakat, dan warganegara yang religius, nasionalis, produktif dan kreatif. Tujuan dalam Pengabdian ini, terutama di desa Balai Buntar kecamatan Sindang Silir kabupaten Rejang Lebong, melakukan sosialisasi penerapan Pancasila dalam Pendidikan karakter dengan menjelaskan kepada siswa siswi SMA Negeri 13 Rejang Lebong bahwa pentingnya karakter yang mencerminkan Pancasila di lingkungan sekolah dan lingkungan tempat tinggal.
Upaya Peningkatan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah Di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Muko Muko Yetri Aini; Amnah Qurniati; Elfahmi Lubis
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu persoalan yang dihadapi daerah perkotaan adalah bagaimana pengelolaan sampah dengan baik dan efektif. Persoalan ini terus berkembang seiring dengan pertumbuhan penduduk, wilayah permukiman dan pertumbuhan dunia industri dan perdagangan. Produksi sampah dari waktu ke waktu semakin meningkat. Kondisi ini juga terjadi di Desa Sibak Kecamatan Ipuh Kabupaten Muko-Muko yang merupakan daerah perkotaan yang sedang tumbuh. Masalah pengelolaan sampah menjadi satu persoalan yang penting diselesaikan. Untuk membantu upaya penyelesaian masalah tersebut. Metode yang dilakukan meliputi; sosialisasi tentang bahaya sampah bagi kehidupan; memperkenalkan penegelolaan dan pengolahan sampah di rumah tangga; melakukan sosialisasi bank sampah dan melakukan gotong royong membersihkan lingkungan dari sampah. Program PM-KKN dilakukan selama satu bulan dan memberi hasil yang positif, yakni memberikan kesadaran pentingnya kepedulian dan tanggung jawab bersama untuk mengatasi persoalan sampah.
Penerapan Pendidikan Karakter Melalui Pelajaran PPKN Di SDN 85 Kota Bengkulu Komar; Rusnita Hainun; Elfahmi Lubis
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan karakter adalah suatu sistem penanaman nilai-nilai karakter kepada warga sekolah yang meliputi komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan, dan tindakan untuk melaksanakan nilai-nilai tersebut, baik terhadap Tuhan yang maha esa. Kesadaran untuk menghayati dan menjiwai nila-nilai Pancasila akan menyebabkan terjadinya degradasi karakter bangsa. Jika terus dibiarkan akan berdampak pada moral dan akhlak generasi muda yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendidikan karakter berbasis nilai-nilai Pancasila melalui keteladaan dan pembiasaan. Penelitian didasarkan pada proses studi kepustakaan atau library research. Memberikan bimbingan dan melatih ketaatan siswa untuk mematuhi tata tertib, membangkitkan semangat kebangsaan dan rasa cinta tanah air, menanamkan sikap demokratis pada siswa, mengajarkan peduli sosial dan tidak apatis..
Membangun Semangat Gotong Royong Bersama Masyarakat Di Kelurahan Pajar Bulan Indra Tonik; Elfahmi Lubis; Rusnita Hainun
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program kuliah kerja nyata (KKN) merupakan salah satu program Universitas Muhammadiyah Bengkulu kebijakan ini dituangkan dalam surat edraan rektor tentang pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata pembelajaran pengabdian kepada masayarakat dan praktek belajar lapangan di masyarakat. Perlu kita ingat formasi formal dari pancasila (atau bisa disebut sebagai pancasila formal) itu mempunyai akar yang dalam pada kegotong-royongan masyarakat Indonesia. Jiwa gotong royong dan semangat kekeluargaan adalah nilai potensial yang ada di bumi Indonesia . semangat gotong royong ada karena terdorong oleh panggilan dan kodrat manusia Indonesia karena balutan pengalaman sejarah yang sama. Hal ini menjadi salah satu kendala yang dirasakan oleh masyarakat kelurahan Pajar Bulan, maka dengan ini melalui kegiatan KKN ini mahasiswa dapat membantu dan menimbul semangat dalam kegiatan gotong royong. Manfaat dari program kerja kuliah nyata tentunya dapat membantu masyarakat kelurahan Pajar Bulan dalam kegiatan gotong royong.
Menumbuhkan Semangat Belajar Siswa Melalui Program Bimbingan Belajar Di Luar Jam Sekolah Di Desa Penindaian Ahmad Muklas; Elfahmi Lubis; Amnah Qurniati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Tujuan dilaksanakannya Kuliah Kerja Nyata (KKN) kepada masyarakat maupun anak didesa penindaian ini adalah untuk membantu siswa menumbuhkan semangat dalam belajar melalui bimbingan program belajar diluar jam sekolah. Kegiatan pendampingan belajar melalui bimbingan belajar merupakan proses pemberian bantuan atau pertolongan baik bagi individu maupun kelompok oleh seorang atau lebih pembimbing yang memiliki keahlian di bidang tersebut dalam menentukan pilihan, penyesuaian serta pemecahan masalah belajar yang berkaitan dengan perubahan tingkah laku sebagai akibat dari pengalaman, latihan maupun rangsangan. Berbagai upaya untuk mengatasi problematika pendidikan dapat dilakukan, salah satunya melalui kegiatan bimbingan belajar diluar jam sekolah yang merupakan bagian dari bentuk pengabdian pada masyarakat. Dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini, masyarakat di desa penindaian di berikan pemahaman tentang edukasi menumbuhkan semangat belajar siswa dalam program bimbingan belajar diluar jam sekolah. Berdasarkan kegiatan pengabdian masyarakat ini, sebagai tindak lanjut diharapkan kepada siswa untuk ambil bagian dalam melakukan kegiatan menumbuhkan semangat belajar siswa.
Pendampingan Bimbingan Belajar Dalam Mengatasi Kesulitan Belajar Di SD Negeri Tambah Asri Riska Angraini; Elfahmi Lubis; Septina Lisdayanti
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk mengetahui gambaran pendampingan bimbingan belajar dan untuk mengetahui sejauh mana pelaksanaan Bimbingan Belajar yang dilakukan guru Pembimbing dalam mengatasi Kesulitan belajar siswa di SD Negeri Tambah Asri. Subjek penelitian ini adalah guru Pembimbing, Kepala sekolah dan siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Tehnik pengumpulan data dengan cara observasi, dokumentasi, wawancara. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dan analisis data didapat kesimpulan Bimbingan Belajar di SD Negeri Tambah Asri sudah direncanakan dan dibuat sesuai dengan kebutuhan sekolah serta pedoman yang ada. Faktanya pelaksanaan bimbingan belajar di SD Negeri Tambah Asri terkadang tidak sepenuhnya mampu menyelesaikan setiap permasalahan kesulitan belajar siswa bisa saja dari faktor lain yang mempengaruhinya.
Pengenalan Bahan Ajar Pembelajaran PPKN Berbasis Animasi Power Point Kepada Siswa Kelas VI SDN 72 Kota Bengkulu Tiara Rahmadania; Elfahmi Lubis; Muslih Hasibuan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan analisis kebutuhan, didapatkan bahwa guru membutuhkan contoh media pembelajaran berbasis TIK yaitu power point (PPT)dalam proses pembelajaran di kelas.Tujuan penelitian dilakukan untuk mengetahui prosedur penelitian dan mengetahui kualitas media yang dikembangkan. Media pembelajaran merupakan peranan penting dalam kegiatan belajar mengajar di kelas. Salah satunya adalah media power point. Karena media power pointakan menarik perhatian belajar siswa dalam pembelajaran sehingga mempermudah guru dalam menyampaikan materi, juga mempermudah siswa untuk memahami isi materi. Melalui mediapower pointdapat menarik perhatian dan dapat mengembangkan pengetahuan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa menggunakan media pembelajaran berbasis power point pada kelas VI di SDN 72 Kota Bengkulu.
Pemberdayaan Masyarakat RW 03 Dalam Kegiatan Penghijauan Lingkungan Di Kelurahan Padang Lekat Kabupaten Kepahiang Satrio Tri Atmaja; Elfahmi Lubis; Zulyan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini meningkatkan kesadaran masyarakat RW 03 mengenai pentingnya melakukan kegiatan penghijauan lingkungan guna menjaga kualitas lingkungan dan perindangan di lingkungan RW 03. Metode kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan persuasif, pendekatan emiprik, normatik dan edukatif, dan pendekatan androgogi dengan tujuan meningkat partisipasi masyarakat RW 03 dalam kegiatan penghijauan lingkungan. Kegiatan penghijauan dilakukan melalui penanaman pohon dan memberikan pengetahuan serta pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya melestarikan lingkungan. Dengan peningkatan daya serap air dan mendukung kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas lingkungan di RW 03 maka dapat mencegah terjadinya banjir serta menjadikan lingkungan tersebut asri dan rindang.