Rambe, Masrina
Unknown Affiliation

Published : 13 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Akhlak Pada Anak Usia 7 – 14 Tahun Di Dusun XIDesa Laut Tador Kec. Laut Tador  Kab. Batu Bara Siregar, Chairuddin; Rambe, Masrina; Prastya, Heri
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah berawal dari hasil observasi peneliti bahwa di Dusun XI Desa Laut Tador Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara peneliti menemukan masih adanya anak yang kurang baik akhlaknya seperti sopan santun, perilaku anak, dan peneliti melakukan penelitian pada masalah ini dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana peran orang tua dalam meningkatkan akhlak anak di Dusun XI Desa Laut Tador Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara, bagaimana akhlak anak di Dusun XI Desa Laut Tador Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara, dan bagaimana solusi orang tua dalam meningkatkan akhlak anak di Dusun XI Desa Laut Tador Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif, dimana penelitian dilakukan secara sistematis dengan turun langsung ke lapangan untuk memperoleh data yang dibutuhkan dan relevan dengan indikator dalam tujuan penelitian. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini ada empat macam teknik pengumpulan data, yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan data reduction (reduksi data), data display (penyajian data) dan conclusion drawing/ verifikasi. Hasil Peneltian ini dapat disimpulkan bahwa peran orang tua dalam meningkatkan akhlak pada anak usia 7 - 14 tahun di Dusun XI Desa Laut Tador Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara dilihat dari beberapa sisi yaitu: 1) sebagai pengajar, 2) memberi keteladanan, 3) menanamkan nilai-nilai kebaikan, 4) sebagai pembimbing, 5) sebagai pemberi motivasi. Solusi mengatasi kendala yang dihadapi orang tua dalam penerapan pendidikan akhlak adalah dengan: 1) memberikan pengetahuan tentang akhlak 2) memberikan nasehat, 3) melakukan pengawasan. Adapun kesimpulan pada penelitian ini adalah dari hasil peneliti yang dilakukan maka dapat ditarik beberapa kesimpulan: Pertama, akhlak anak terbagi menjadi dua, yaitu akhlak terpuji dan akhlak tercela. Kedua, upaya yang dilakukan orang tua terhadap peningkatan akhlak anak-anaknya. Ketiga, beberapa solusi yang dilakukan oleh orang tua dalam meningkatkan akhlak anak-anak.
Analisis Pendidikan Akhlak Dalam Pandangan Ibnu Miskawaih Kubro, Khuzaimatun; Rambe, Masrina; Novianti, Winda
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jenis penelitian ini adalah Penelitian ini termasuk jenis penelitian pustaka (library research), yakni penelitian yang obyek kajiannya menggunakan data pustaka berupa buku-buku sebagai sumber datanya. Penelitian ini menggunakan pedekatan fenomenologi dengan sumber data yang digunakan dalam penulisan ini adalah fenomena atau kejadian yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari yang menitik beratkan tentang Analisis Pendidikan Akhlak dalam Pandangan Ibnu Miskawaih. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan oleh peneliti, adapun kesimpulan dalam penelitian ini, yakni Ibnu Maskawaih menawarkan konsep akhlaknya dengan mendasarkan pada doktrin jalan tengah (al-wasath). beliau cenderung berpendapat bahwa keutamaan akhlak secara umum diartikan sebagai posisi tengah antara ekstrem kelebihan dan ekstrem kekurangan masing-masing jiwa manusia. Ada tiga hal penting atau pokok yang dapat dipahami sebagai materi pendidikan akhlaknya, yaitu: hal-hal yang wajib bagi kebutuhan tubuh manusia, hal-hal yang wajib bagi jiwa dan hal-hal yang wajib bagi hubungannya dengan sesama manusia. Ibnu Miskawaih menyebutkan tiga hal yang dapat dijadikan sebagai materi pendidikan akhlak, yaitu Pertama, pendidikan yang wajib bagi kebutuhan jiwa (berakhlak kepada Allah). Kedua, pendidikan yang wajib bagi kebutuhan tubuh (berakhlak kepada diri sendiri). Ketiga, pendidikan yang wajib terkait dengan hubungan manusia dengan sesamanya (sosial).
Penerapan Metode Inkuiri Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran SKI Kelas X Mas Al-Washliyah Desa Pakam Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara Harnum, Suci Shintiya; Siregar, Chairuddin; Rambe, Masrina
At-Tarbiyah: Journal of Islamic Religious Research and Education Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Publisher : STAI Tebing Tinggi Deli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan metode Inkuiri dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran SKI, dengan latar belakang masalah guru Sejarah Kebudayaan Islam tidak menggunakan metode pembelajaran yang beragam sehingga banyaknya siswa yang kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran.Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui penerapan metode inkuiri, untuk mengetahui kendala yang dialami guru SKI dalam menerapkan metode inkuiri dan mengetahui evaluasi penerapan metode inkuiri di MAS Al Washliyah Desa Pakam Kec. Medang Deras kab Batu Bara. Metode yang digunakan dalam  penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah penerapan metode inkuiri dengan membantu siswa mengembangkan keterampilan berpikir, analisis, dan komunikasi serta meningkatkan pemahaman mereka tentang materi pembelajaran. Kendala yang dialami guru SKI dalam penerapan metode inkuiri yaitu siswa kesulitan dalam mencari informasi, keterbatasan waktu dan siswa sulit memahami pertanyaan. Evaluasi dari penerapan metode inkuiri yaitu menggunakan kombinasi lembar observasi dan tes evaluasi hasil belajar siswa untuk mengukur aspek kognitif dan afektif secara menyeluruh dan evaluasi harus dilakukan dengan perencanaan, persiapan, pengamatan dan refleksi secara berkala baik. Dengan demikian metode inkuiri terbukti mampu meningkatkan minat belajar siswa karena siswa menjadi lebih aktif dalam proses pembelajaran.