Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN METODE MUROTTAL TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA SISWA PONDOK PESANTREN SYARIF AR-RASYID Darwis, Darwis; Irwansyah, Irwansyah; Nirmalasari, Susanti
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 1 (2024): Volume 7 No 1 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i1.25666

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi: 1) Penggunaan Metode Murottal di Pondok Pesantren Syarif Ar-Rasyid, 2) Kemampuan membaca Al-Qur’an sebelum dan sesudah diterapkannya metode murottal pada siswa kelas XI Pondok Pesantren Syarif Ar-Rasyid, 3) Pengaruh Penggunaan Membaca Al-Qur’an Pada siswa kelas XI Pondok Pesantren Syarif Ar-Rasyid. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Kuantitatif. Pengambilan data dilakukan dengan pemberian pretes dan postes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Metode pembelajaran murottal dijabarkan sebagai berikut: Mempersiapkan ayat Al-Qur’an yang akan dipelajari, Memperkenalkan ayat Al-Qur’an itu pada peserta didik dan membacanya dengan tartil, Kemudian guru memberikan poin-poin yang menarik untuk di diskusikan, Guru membagikan atau menuliskan ayat Al-Qur’an kepada peserta didik yang sesuai dengan pelajara, Guru memanggil beberapa siswa untuk membaca bagian-bagian ayat Al-Qur’an yang berbeda-beda, Ketika bacaan sedang berlangsung guru memerintahkan kepada peserta didik untuk berhenti pada beberapa tempat untuk menekankan arti penting poin-poin/ potongan-potongan ayat tersebut dan guru mengakhiri proses dengan bertanya kepada siswa apa yang ada dalam ayat Al-Qur’an 2) Rata-rata Kemampuan membaca Al-Qur’an siswa lokal kontrol eksperimen pada tes awal: 60,3, Rata-rata Kemampuan membaca Al-Qur’an siswa sebelum diterapkan metode murottal adalah 65,5, sedangkan setelah diterapkan diperoleh rata-rata sebesar 85,1. 3) Hasil penelitian menunjukkan t? lebih kecil dari t_t maka hipótesis nol (H?) diterima, yang berarti Dengaan t? = 8,976 berarti lebih besar dari t_t pada taraf signiffikan 5% maupun pada taraf signifikan 1% (2,05 <8,976> 2,76. Dengan demikian berarti H? di tolak atau ada pengaruh positif metode murottal terhadap kemampuan membaca Al Quran
Implementation of Traditional Games in Dealing with Antisocial Behavior in Early Childhood Armanila, Armanila; Lestari, Sri; Nirmalasari, Susanti; Khaerany Nisfiary, Reny
Journal of Islamic Education Students (JIES) Vol. 4 No. 1: May 2024
Publisher : Universitas Islam negeri Mahmud Yunus Batusangkar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31958/jies.v4i1.12267

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang penanganan perilaku anti sosial pada anak usia dini dengan impelementasi permainan tradisional. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan serta pelaksanaan permainan tradisional dan implikasi dari permainan tradisional dalam menangani perilaku anti sosial pada anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perencanaan serta pelaksanaan permainan tradisional dan mengetahui implikasi dari permainan tradisional dalam  menangani perilaku anti sosial pada anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara mengumpulkan data, merangkum data, menyajikan data dan disimpulkan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa permainan tradisional dapat menjadi metode penanganan perilaku anti sosial pada anak usia dini. Dengan adanya pengaruh, komunikasi, kerjasama dan empati yang tumbuh setelah melakukan permainan tradisional maka akan tumbuh perilaku prososial pada anak. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pendidik dan lembaga dalam meningkatkan keterampilan sosial pada anak usia dini.