Penelitian ini bertujuan untuk Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan nasabah pada Bank BTN KCP Jampang. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Data yang diolah adalah hasil dari penyebaran kuesioner kepada nasabah bank BTN KCP Jampang. Dengan menggunakan populasi sebanyak 800 orang dan sampel sebanyak 243. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Untuk menjelaskan deskripsi penelitian yang berkaitan dengan hipotesis dengan menggunakan analisis: Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji t (parsial). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh kualitas layanan teller berpengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kepuasan nasabah bank BTN KCP Jampang.