cover
Contact Name
Rizal Fahmi, B.A.,M.Pd
Contact Email
rfahmi@unis.ac.id
Phone
0878-8960-3764
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Gd. LPPM UNIS. Jl. Maulana Yusuf Babakan Kota Tangerang. No. 10 Kota Tangerang
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Pelita : Jurnal Penelitian dan Karya Ilmiah
ISSN : 19075693     EISSN : 26848856     DOI : https://doi.org/10.33592/pelita.v24il
Core Subject : Education,
Publication of research results in the fields of education, religion, law, social politics, economics, informatics, industry, and management.
Arjuna Subject : -
Articles 112 Documents
PENENTUAN PENERIMA PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (STUDI KASUS KABUPATEN PANDEGLANG) Sugiarto, Agung; Nailul Warda, Neli; Mira Yunita, Ayu; Rizky, Robby
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan sebuah program pemerintah yang sudah berjalan sejak tahun 2007 dimana program ini diperuntukan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang tidak mampu. PKH adalah pemberian dana tunai kepada masyarakat, program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup dan meminimalisir tingkat kemiskinan di Indonesia. Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia nomor 1 tahun 2018 Pasal 2 tentang PKH yaitu untuk meningkatkan taraf hidup keluarga penerima manfaat melalui akses layanan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial, mengurangi beban pengeluaran dan meningkatkan pendapatan keluarga miskin dan rentan miskin. Kabupaten Pandeglang merupakan Kabupaten termiskin kedua yang ada di Provinsi Banten. Namun dalam hal penentuan calon penerima PKH ini sering terjadi kesalahan atau tidak tepat sasaran dalam memberikan PKH ini, karena sistem yang sedang berjalan di Kabupaten Pandeglang masih menggunakan sistem manual mulai dari Pembuatan Data diawal untuk validasi calon peserta PKH sampai dengan pembuatan laporan-laporan. Oleh karena itu, dibutuhkan aplikasi sistem pendukung keputusan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) untuk memudahkan Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang dalam menentukan calon penerima PKH dengan tepat sasaran. Penelitian dilakukan dengan mencari nilai bobot untuk setiap alternatif, kemudian dilakukan proses perhitungan untuk mendapatkan alternatif yang optimal, untuk menentukan calon penerima PKH yang layak mendapatkan bantuan.
RUMAH PINTAR DENGAN APLIKASI GOOGLE ASSISTANT MENGGUNAKAN ARDUINO ESP8266 BERBASIS IOT (INTERNET OF THINGS) Nurafliyan Susanti, Ervi; Hakim, Zaenal; Rizky, Robby
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rumah pintar adalah sebuah tempat tinggal yang menghubungkan jaringan komunikasi dengan peralatan listrik yang dapat dikontrol dari jarak jauh. Rumah pada zaman teknologi yang sudah canggih terlihat kurang praktis dan efektif dalam perkondisian hunian. Pengabaian terhadap listrik seperti lampu-lampu penerangan hunian atau perangkat lainnya yang lupa dimatikan pada saat pengguna keluar rumah membuat pemakaian listrik menjadi boros. Rumah pintar memberikan solusi yang dapat diterapkan terhadap kendala tersebut. Bahkan rumah pintar dapat memberikan keamanan dan kenyamanan dari segi perkondisian ruangan seperti kelalaian terhadap pengabaian perangkat alat listrik. Kriteria untuk rumah pintar yang optimal agar dapat direalisasikan harus memiliki kemampuan dijangkau atau dikendalikan dari jarak jauh. Teknologi mobile android dan aplikasi google yang didukung voice command assistant dapat memudahkan pengguna mengendalikan peralatan listrik dari jarak jauh. Pada penelitian ini akan dibuat dan didemonstrasikan suatu sistem rumah pintar yang bisa diperintah melalui suara dengan menggunakan modul Wi-Fi ESP8266 untuk koneksi ke internet, NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler dan juga menggunakan platform Google Assistant untuk pengenalan suara dan Thingspeak sebagai server IoT. Sebagai jembatan mesin ke mesin (M2M) antara Google Assistant dan Thingspeak digunakan server logikal IFTTT (if this than that).
PENGGUNAKAN METODE ALGORITHMA A STAR (A*) UNTUK PEMETAAN POTENSI DESA DI WILAYAH PANDEGLANG BANTEN pratama, aghy gilar; Susilawati, Susilawati; Heri Wibowo, Andrianto; Rizky, Robby; Purnama Alais, Renji
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Potensi desa merupakan segala sumber daya alam maupun sumber daya manusia yang dapat serta tersimpan di desa. Dimana semua sumber daya tersebut dapat dimanfaatkan bagi kelangsungan dan perkembangan desa. Kabupaten Pandeglang terbagi menjadi 32 kecamatan, 326 desa dan 13 kelurahan Pandegalang ini memiliki potensi yang beraneka ragam, akan tetapi belum dikenal masyarakat luas karena kurangnya informasi. Dalam membantu pembangunan dan pengembangan desa di Kabupaten Pandeglang dibutuhkan sebuah sistem yang mengelola sumberdaya informasi desa tersebut sehingga menghasilkan data yang tertata dan mudah digunakan. Sistem informasi berbasis web dibangun bertujuan memudahkan pegawai pemerintahan dan masyarakat mendapatkan informasi potensi desa secara efektif dan efesien, letak lokasi desa yang ditampilkan secara visual menggunakan Googel Maps API. Penggunaan metode Algorithma A* (A-Star) mampu menemukan jalur terdekat antara jarak satu desa dengan desa lainya, dengan biaya pengeluaran paling sedikit dari titik awal yang diberikan sampai ke titik tujuan yang diharapkan. Pada penelitian ini menghasilkan aplikasi sistem informasi geografis pemetaan potensi desa di wilayah Kabupaten Pandeglang menggunakan metode Algorithma A* (A-Star) berbasis Web.
PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN, TINGKAT PENGETAHUAN SISWA, DAN PERILAKU DISIPLIN TERHADAP BANTUAN HIDUP DASAR PADA TINGKAT KECELAKAAN LALU LINTAS DI SMA NURUL IMAN KP. BARU KECAMATAN RAJEG, KABUPATEN TANGERANG, TAHUN 2021 Mardisentosa, H. Bambang; Hidayah, Hidayah
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan, tingkat pengetahuan siswa, dan perilaku disiplin terhadap bantuan hidup dasar pada tingkat kecelakaan lalu lintas di SMA Nurul Iaman Kp. Baru kecematan rajeg, kabupaten tangerang, 2021 Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan menggunakan metode deskriptif korelasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Cara pengumpulan data yaitu dengan membagikan kuesioner kepada siswa /siswi SMA Nurul Iman Kp. Baru Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, 2021 melalui Google Form. Hasil penelitian Uji T (Persial) didapatkan pada masing-masing variabel adalah 0.000 dan 0.000 yang mana nilai tersebut lebih kecil dari É‘ = 0,05 dan dapat disimpulkan bahwa variabel yaitu variabel pendidikan kesehatan (X1) dan tingkat pengetahuan siswa (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap bantuan hidup dasar pada pada tingkat kecelakaan lalu lintas (Y).Sedangkan berdasarkan hasil Uji F ( Simultan) yang telah dilakukan didapatkan nilai Sig. Sebesar 0.000 yang mana lebih kecil dari É‘ = 0,05 dan dapat disimpulkan bahwa variabel tersebut barpengaruh signifikan secara simultan
PENGARUH EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING, KEMAMPUAN EKONOMI SISWA, DAN POLA MAKAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR PADA SMK YARSI MEDIKA TIGARAKSA KABUPATEN TANGERANG Mardisentosa, H. Bambang; Sugiyanti, Sugiyanti
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akibat pandemic mengakibatkan seluruh orang berhenti dari kegiatan yang biasa dilakukan dikehidupan sehari-hari dan mengatasi dampak yang ditimbulkannya. Cara yang dipilih pemerintah sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus di Indonesia adalah salah satu jarak pembatasan fisik . Pembatasan menimbulkan banyak perubahan dalam berbagai aspek kehidupan sosial, ekonomi, budaya, termasuk pendidikan. Kementerian Pendidikan Indonesia. Kementerian pendidikan Indonesia mengeluarkan surat edaran Mendikbud No. 4 tahun 2020 tentang pelaksanaan kebijakan dan pendidikan dalam masa darurat penyebaran corona virus disease (Covid-19) dengan meliburkan dan mengganti proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) disekolah dengan menggunakan sistem dalam jaringan (daring) dirumah. Tujuan mengetahui pengaruh efektivitas pembelajaran daring, kemampuan ekonomi siswa, dan pola makan terhadap prestasi belajar pada smk yarsi medika tigaraksa. Desain Penelitian : dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian kausal komparatif. Teknik sampel yang digunkan proposionate stratified random sampling sebanyak 81 Responden. Hsil Penelitian : berdasarkan uji T Pembelajran Daring berpengaruh Terhadap Prestasi Belajar, Kemampuan Ekonomi Siswa Berpengaruh Terhdap Prestasi Belajar, Pola makan Berpengaruh Terhadap Prestasi Belajar. Berdasarkan hasil penelitian uji F pembelajaran Daring Kemampuan Ekonomi Siswa Berpengaruh Terhadap Prestasi Belajar dengan hasil F tabel 3.411 dengan Nilai Signifikan 10%. Kesimpulan : hasil penelitian ada pengaruh pembelajaran daring Kemampuan Ekonomi Siswa Pola Makan Terhadap Prestasi Belajar.
PENGARUH PERAN ORANGTUA, MOTIVASI BELAJAR, DAN KESEHATAN GIZI ANAK TERHADAP EFEKTIFITAS PEMBELAJARAN E-LEARNING DI TAMAN KOTA PERMAI 2 KOTA TANGERANG (STUDI KASUS RW 12) Mardisentosa, H. Bambang
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 22 No 1 (2022): Januari - Juni 2022
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berlatar belakang dari perkembangan teknologi informasi sehingga dalam perkembangan ini telah mengubah pola pikir masyarakat dalam mencari informasi. Dalam hal ini salah satu bidang yang terkena dampaknya cukup tinggi adalah pendidikan, yang dimana sistem belajar mengajar yang dilakukan menggunakan pembelajaran e-learning. Peran orang tua bertanggung jawab sebagai motivator dalam proses pembelajaran anak. Selain itu, kecukupan gizi dan pangan merupakan salah satu faktor yang sangat penting untuk pengembangan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh peran orangtua, motivasi belajar, dan kesehatan gizi anak terhadap efektifitas pembelajaran e-learning di Taman Kota Permai 2 RW 12 Periuk Kota Tangerang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan menggunakan metode deskriptif korelasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Cara pengumpulan data yaitu dengan membagikan kuesioner kepada orang tua melalui Google Form. Hasil penelitian Uji T (Parsial) didapatkan variabel pengaruh peran orang tua (X1), motivasi belajar (X2) dan kesehatan gizi anak (X3) dengan nilai 0.005, 0.407 dan 0.505 yang mana variabel X1 nilai tersebut lebih besar dari sehingga berpengaruh terhadap variabel Y.Untuk variabel X2 dan X3 tidak berpengaruh. Sedangkan berdasarkan hasil uji F (Simultan) yang telah dilakukan didapatkan nilai 0.013 yang mana lebih besar dari dan dapat disimpulkan bahwa semua variabel berpengaruh signifikan secara simultan.
Belt Road initiative(BRI):Global Strategy of Economic & Politic Made in China Jim, Hoy Yam
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 21 No 2 (2021): Juli - Desember 2021
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/pelita.v22i1.2253

Abstract

This article is a brief exploring of BRI (Belt Road Initiative) which is launched on 2013 in China and worked by double spearheads covered global economic and politic relationship of counterpart countries. By the record, BRI has 139 counterpart countries in the world. It shown quite succeed endeavor; since China achieve it in short time, relatively. Some highlight points of the exploring are the sense of initiative regarding to raise up historical memories of Silk Road and basic international trade theory of Comparative Advantage, which is innovated and applied on contemporary global economic and politic practices. At the eventually, this paper is concluded that BRI’s way is worth to be adopted as a model to build an advantage business strategy.
PEMANFAATAN MEDIA YOUTUBE DALAM PEMBELAJARAN PAI BERBASIS DARING DI MASA PANDEMI COVID-19 UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII 7 SMP NEGERI 11 TANGGERANG SELATAN TAHUN 2021 Sadiyah, Halimatus
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 21 No 2 (2021): Juli - Desember 2021
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/pelita.v22i1.2374

Abstract

This study aims to determine the use of Youtube media on student learning outcomes in PAI learning in class VIII 7 students at SMP Negeri 11 Tangerang Selatan City in 2021. The research objectives in this study are; Describe the process of using Youtube media to improve student learning outcomes in online-based PAI learning for class VIII 7 SMP Negeri 11 Tangerang Selatan; Describes the increase in student learning outcomes for class VIII 7 SMP Negeri 11 Tangerang Selatan after using Youtube media in online-based PAI learning. This research uses classroom action research method, the activities are carried out in two cycles with stages; planning, implementation, results and reflection. The data collection technique used a test assessment rubric. Data analysis in this study is qualitative and quantitative. The increase in student learning outcomes is shown in the comparative average value of student learning outcomes in pre-cycle, cycle I, and cycle II with a KKM score of 75. In the initial conditions students get an average score of 61.34 with a percentage of 26.66% of participants students who complete, then in the first cycle students get an average score of 72.34 with a percentage of 54% of students who complete and in the second cycle students get an average score of 80.67 with a percentage of 100% of students who complete.
PENGARUH PENDIDIKAN PENGARUH PENDIDIKAN, PENGETAHUAN DAN PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP PENURUNAN GLUKOSA DARAH PADA PASIEN DM TIPE 2 DIPUSKESMAS PAKUHAJI KABUPATEN TANGERANG: Penurunan glukosa darah, pengaruh pendidikan, pengetahuan dan penyuluhan kesehatan Farida, Ida; Sentosa, Bambang Mardi; Hapsah, Siti
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 21 No 2 (2021): Juli - Desember 2021
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/pelita.v22i1.2873

Abstract

ABSRACT Background: According to WHO, diabetes mellitus is a degenerative disease that is experienced by many Indonesians, and its prevalence continues to increase from year to year along with its complications. Good knowledge of disease is a provision as the basis for the application of health behavior of DM patients in managing themselves to achieve a better quality of life. Health education has a goal to change behavior starting from changes in education and knowledge. Purpose: To determine the effect of education, knowledge and health education on reducing blood glucose in type 2 DM patients at the Pakuhaji Public Health Center, Tangerang Regency. Research method: : this research used quantitative causal with a cross sectional approach, the technique used is sampling jenuh as many as 65 respondents. Result of the research: Based on the results of the T test, the effect of education has no effect on the decrease in blood glucose, knowledge has an effect on the decrease in blood glucose, and counseling has an effect on the decrease in blood glucose. Based on the results of the F test, the effect of education, knowledge and health education on the decrease in blood glucose results in F table 2.36 with a sig value of 0.000. Conclusion: The results showed that there was an effect of education, knowledge and health education on reducing blood glucose.
Analisis Penerapan Sanksi Pidana Analisis Penerapan Sanksi Pidana Pelaku Residivis Tindak Pidana Narkotika: Tindak Pidana Narkotika, Analisis, Residivis Irawan, Benny; Raymond, Hizkia
PELITA JURNAL PENELITIAN DAN KARYA ILMIAH Vol 21 No 2 (2021): Juli - Desember 2021
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM SYEKH - YUSUF TANGERANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/pelita.v22i1.2886

Abstract

Abstract In positive law, narcotics crimes are qualified as extraordinary crimes, because the impact of these crimes has a dangerous situation that is widespread. Law No. 35 of 2009 is the basic rule for law enforcement officers to carry out law enforcement for perpetrators. In Article 54 of the Law it is explained that judges are obliged to consider conducting medical rehabilitation for drug users. In Decision No. 745/Pid. Sus/2018/PN Srg, the defendant is a drug case recidivist who had previously been rehabilitated. By using a normative juridical research method that uses the approach of legislation and legal principles, this study aims to examine and determine the application of punishment to recidives in Decision No. 745/Pid. Sus/2018/PN Srg by using the theory of judges' considerations and the purpose of sentencing. The results of this study are the application of sanctions against narcotics crime recidivists must use the purpose of punishment which results in a deterrent effect for the perpetrator, so that the perpetrator does not repeat the action.

Page 7 of 12 | Total Record : 112