cover
Contact Name
Lia Warlina
Contact Email
lia@unikom.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
majalahilmiah@email.unikom.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Majalah Ilmiah UNIKOM
ISSN : 14119374     EISSN : 25277030     DOI : -
Jurnal Majalah Ilmiah Unikom (MIU), adalah wadah informasi berupa hasil penelitian, studi kepustakaan, gagasan, aplikasi teori dan kajian analisis kritis di masing-masing bidang kelimuan. Majalah Ilmiah Unikom (MIU) diterbitkan dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan April dan November.
Arjuna Subject : -
Articles 186 Documents
SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB DI SMK AL IHSAN BATUJAJAR KABUPATEN BANDUNG BARAT SYAFARIANI, FENNY
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 14 No. 1 (2016): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (886.427 KB)

Abstract

Pengolahan terhadap pembagian kelas, nilai raport, tugas dan pelakasanaan kuis merupakan bagian dari proses akademik yang dilakukan oleh sekolah menengah kejuruan (SMK) Al Ihsan Batujajar. Dalam kegiatan proses akademik yang berjalan masih kuarang efektif dalam proses pengolahan data pembagian kelas, penilaian raport , proses pengelolaan tugas dan proses pengelolaan terhadap kuis yang akan dilaksakan. Masih banyaknya proses yang dilakukan dengan pencatatan, penyimpanan data yang hanya dilakukan dengan pembukuan, pengakumulasian ataupun penilaian yang terkadang menghasilkan nilai kurang akurat dan sering terkendalanya dalam penyampaian tugas terhadap siswa. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus pada sekolah menengah kejuruan (SMK) Al Ihsan Batujajar. Sedangkan sumber penelitian dengan metode pengumpulan data primer yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan pengumpulan data sekunder yaitu studi dokumentasi. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem ini menggunakan teknik prototype. Adapun alat pemodelan perancangan sistem dengan menggunakan metode pendekatan terstruktur. Dengan diterapkannya sistem yang diusulkan diharapkan dapat membantu dan dapat menjadikan proses terhadap pembagian kelas, pengelolaan nilai raport, pengelolaan terhadap tugas dan pengelolaan terhdapat kuis lebih efisien dan dapat menjadi jalan keluar dari permasalahan yang terjadi di SMK tersebut.
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN KARYAWAN DI CV.KABITA INFORMATIKA maulana, ludy septian; Hesti, novrini; Hastini, Lasti Yossi
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 15 No. 1 (2017): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (973.131 KB)

Abstract

CV.Kabita Informatika adalah perusahaan yang bergerak dibidang pembuatansoftware berbasis web dan mobile. Masalah yang terjadi pada perusahaan iniadalah dalam pengelolaan karyawannya yang berkaitan dengan perekrutankaryawan baru, pencatatan kehadiran dan penggajian karyawannya masih dilakukan secara manual, sehingga sering terjadi kesalahan dalam prosesperekrutan, perekapan kehadiran dan penghitungan gaji karyawan. Tujuan daripenelitian ini adalah untuk merancang sebuah sistem informasi yang dapatmempermudah dalam pengelolaan karyawan.Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan metodependekatan object oriented dan metode pengembangan adalah metode prototype. Dalam pembuatan aplikasi website inii, menggunakan php dan mysql sebagai bahasa pemrograman dan perancangan basis data.Sistem yang ditawarkan ini diharapkan dapat mempermudah kegiatan pengelolaan karyawan, terutama perekrutan, kehadiran dan pembayaran gaji.
TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TENTANG ALUN-ALUN KOTA BANDUNG SEBAGAI RUANG TERBUKA PUBLIK Mua, Gracia Paulina; Suheri, Tatang
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 15 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (609.771 KB)

Abstract

Alun-Alun Kota Bandung merupakan salah satu ruang publik yang banyak dikunjungi oleh masyarakat. Peneliitan ini bertujuan untuk mengukur tingkat kepuasan masyarakat tentang Alun-Alun Bandung sebagai ruang terbuka publik berdasarkan kualitas pelayanan dan fasilitas yang ada di Alun-Alun serta melihat hubungan antara karakteristik masyarakat dan tingkat kepuasan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode analisis gap dan analisis crosstab..Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengguna alun-alun sebagian besar pengunjung adalah perempuan yang sebagian besar berasal dari luar Kota Bandung, dengan kelompok usia 21-30 tahun, yang merupakan pelajar dan mahasiswa. Berdasarkan frekuensi kunjungan, sebagian besar masyarakat sudah mengunjungi alun-alun sebanyak lebih dari 4 kali dengan tujuan mengunjungi hanya menikmati suasana dan beristirahat. Dilihat dari tingkat kepuasan masyarakat, semua nilai gap negatif, yang artinya kepuasan yang diharapkan masyarakat lebih besar dari yang dirasakan sekarang sehingga perlu dilakukan perbaikan.Berdasarkan hasil analisis crosstab, antara karakteristik masyarakat dan tingkat kepuasan masyarakat, diketahui bahwa karakteristik masyarakat yang saling berhubungan adalah asal tempat tinggal dan kebersihan lokasi, asal tempat tinggal dan kepedulian petugas, jenis pekerjaan dan kepedulian petugas, tingkat pendidikan dan tempat parkir, tingkat pendapatan dan kenyamanan, waktu kunjungan dan biaya transportasi, waktu kunjungan dan fasilitas bermain dan olahraga, waktu kunjungan dan kebersihan lokasi, waktu kunjungan dan kebersihan toilet, aktivitas yang dilakukan dan tempat parkir, aktivitas yang dilakukan dan jumlah toilet, aktivitas yang dilakukan dan keamanan, aktivitas yang dilakukan dan kenyamanan, aktivitas yang dilakukan dan kebersihan toilet, aktivitas yang dilakukan dan kepedulian petugas.
Keigo analisis kesalahan mahasiswa dalam penggunaan (studi kasus terhadap mahasiswa program studi/jurusan sastra/bahasa jepang di kota bandung) Febrianty, Fenny; Haryanti, Pitri; Setiana, Soni Mulyawan
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 13 No. 01 (2015): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.517 KB)

Abstract

Keigo adalah ragam hormat bahasa Jepang yang dari segi ketatabahasaan maupun konsep penggunaannya cukup rumit sehingga menjadi tantangan bagi mahasiswa untuk dapat menguasainya dengan baik. Namun peran keigo dalam masyarakat Jepang sangatlah besar, terutama di dunia kerja dimana didalamnya terdapat hubungan atasan dan bawahan. Oleh karena itu sebagai pembelajar bahasa Jepang penguasaan keigo adalah suatu hal yang penting. Melalui penelitian ini diketahui bahwa tingkat kemampuan mahasiswa dalam penggunaan keigo adalah 'cukup'. Hal ini dipengaruhi oleh pemahaman dan penguasaan keigo yang tidak optimal baik dari segi ketatabahasaan maupun aplikasi dalam percakapan. Tidak optimalnya kemampuan kemampuan mahasiswa ditunjukkan oleh tingkat kesalahan 'cukup' dalam penggunaan keigo. Pemahaman dan penguasaan keigo tersebut ditambah dengan intensitas penggunaan keigo yang rendah baik di dalam maupun di luar perkuliahan membuat siswa cenderung lupa sehingga menimbulkan kesalahan dalam penggunaannya.
IDENTIFIKASI TINGKAT KETAHUAN MASYARAKAT TENTANG UPAYA-UPAYA PERBAIKAN LINGKUNGAN SUNGAI CIKAPUNDUNG KOTA BANDUNG Angkotasan, Saona; Warlina, Lia
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 12 No. 1 (2014): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (377.602 KB)

Abstract

Lingkungan Sungai Cikapundung memiliki masalah yang kompleks. Masalah tersebut antara lain : adanya pemukiman padat di kawasan sempadan Sungai Cikapundung yang juga melanggar peraturan sempadan sungai yang ditetapkan, dan pencemaran air sun-gai yang disebakan oleh bangunan rumah masyarakat di kawasan sempadan Sungai Cikapundung mengarah langsung ke badan sungai. Hal ini menyebabkan lingkungan Sungai Cikapundung telah rusak oleh faktor manusia. Sebagai upaya memperbaiki keru-sakan lingkungan Sungai Cikapundung, pihak pemerintah Kota Bandung, pihak swasta maupun masyarakat melakukan upaya-upaya untuk perbaikan lingkungan sungai terse-but. Upaya-upaya yang dilakukan pada kenyataannya belum membawa lingkungan Sun-gai Cikapundung khususnya Kelurahan Tamansari ke kondisi yang lebih baik. Ada dugaan bahwa masyarakat kurang mengetahui upaya-upaya yang dilakukan, sehingga upaya tersebut kurang berjalan dengan efektif dan efesien. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi tingkat ketahuan masyarakat Tamansari yang bermukim di sempadan Sungai Cikapundung tentang upaya-upaya perbaikan lingkungan Sungai Cikapundung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan pen-yebaran kuesioner dan wawancara kepada penghuni rumah yang tinggal di sekitar ban-taran Sungai Cikapundung di kawasan Tamansari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat ketahuan masyarakat yang paling rendah terdapat pada ketahuan mengenai bantuan 1000 bibit pohon dan yang paling tinggi terdapat pada ketahuan mengenai pelaksanaan festival kukuyaan. Masyarakat yang mengetahuai informasi mengenai upaya-upaya tersebut banyak bersumber dari melihat langsung dan tetangga. Masyara-kat yang belum mengetahui informasi upaya-upaya perbaikan lingkungan Sungai Cika-pundung, banyak memilih Ketua RT untuk mendapatkan informasi tersebut. Tinggi dan rendahnya tingkat ketahuan masyarakat tergantung pada karakteristik upaya-upaya yang dilakukan dan sumber informasi, sedangkan metode pengembangan masyarakat yang cocok digunakan adalah tatap muka dan demonstrasi. Selain itu, perbandingan yang paling menonjol antara perbaikan lingkungan Sungai Cikapundung Kota Bandung dan lingkungan Sungai Code Kota Yogyakarta yaitu upaya perbaikan di lingkungan Sun-gai Code melibatkan semua pihak (masyarakat, perguruan tinggi, pemerintah Yogya-karta), sedangkan upaya perbaikan di lingkungan Sungai Cikapundung hanya pihak-pihak tertentu
STUDI DAN EKSPERIMEN PERFORMANSI QOS PADA SISTEM “TWO SITES OF FREE SPACE OPTIC COMMUNICATION” MENGGUNAKAN INFRA RED TRANCIEVER SUPENO, BAMBANG; RAHAJOENINGROEM, TRI; SIDAURUK, JESSICA
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 14 No. 1 (2016): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1573.545 KB)

Abstract

Cara kerja free space optic communication (FSOC) adalah sistem yang memanfaatkan frekuensi cahaya sebagai media transmisi. Range panjang gelombang yang digunakan adalah daerah infrared, sehingga dapat menyesuaikan dengan perangkat optik yang digunakan untuk jaringan fiber. Teknologi ini memiliki beberapa kelebihan diantaranya Bandwidth yang sangat lebar, sehingga dapat memenuhi kebutuhan data rate yang tinggi serta tidak memerlukan perizinan penggunaan frekuensi. Akan tetapi, propagasi gelombang optik melalui udara mengalami fluktuasi amplitude dan fasa karena turbulensi atmosfer dan tetap ada dalam kondisi cuaca cerah. Komunikasi yang diharapkan adalah adanya keberhasilan dari transmitter ke receiver. Pada penelitian ini akan dilakukan analisa performansi komunikasi ruang bebas two sites dengan menggunakan metode eksperimen terhadap parameternya yaitu: throughput. Pada penelitian sebelumnya hanya membahas besar throughput tanpa menggunakan tudung. Hasil throughput pada penelitian tersebut tidak beraturan, sehingga penelitian ini dilanjutkan dengan menganalisis hasil throughput dan bit error rates menggunakan lensa cembung dan teropong hitam. Dari hasil pengujian dan analisa nilai throughput saat siang dan malam hari hasil eksperimen,nilai throughput malam (20,196) lebih tinggi daripada nilai throughput saat siang hari (12,411).
APLIKASI MULTIMEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP TENTANG BENCANA ALAM Setia, Restu Yoga; Permatasari, Deasy; Yuni, Wahyuni
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 15 No. 1 (2017): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (815.444 KB)

Abstract

Aplikasi Multimedia pembelajaran sebagai salah satu media yang dapatdigunakan dalam penyampaian materi di sekolah, memberikan dampak positifbagi Guru dan Siswa dalam hal pemanfaatan perangkat digitalisasi danTeknologi Informasi di era Globalisasi saat ini. Hal ini termasuk pula memanfaatkan E-Learning yang pada saat ini merupakan media komunikatif dalam Proses Belajar Mengajar (PBM). Mata pelajaran Pendidikan LingkunganHidup (PLH) di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), yang salah satunyamempelajari sub bab materi tentang bencana alam. Dalam Proses PBM disekolah khususnya tingkat Menengah Pertama, rata-rata secara umum Gurusebagai penyampai materi masih menggunakan metode pembelajaran danmedia yang bersifat konvensional, yaitu hanya dengan memanfatkan metodeinteraksi langsung dengan siswa dan media buku-buku pelajaran tanpa ataubahkan tidak sama sekali memanfaatkan perangkat Teknologi Informasi (IT).Hal tersebut menyebabkan siswa harus menalar kronologis kejadian bencanaalam yang dirasakan agak menyulitkan baik bagi pihak Guru maupun Siswadalam memahami materi pelajaran karena akan lebih baik apabila terdapatmedia yang dapat memperlihatkan dengan jelas tentang fenomena bencanaalam dengan menggunakan aplikasi multimedia sebagai media yang dapatmembantu secara visualisasi dalam bentuk video animasi, sehingga materiakan lebih mudah dipahami dan ditalar oleh siswa. Metode pengembangansistem yang digunakan adalah model SDLC (System Development Life Cycle)atau Waterfall. Karena model ini bertujuan menghasilkan sistem dengankualitas yang tinggi, memenuhi harapan penggunanya, tepat dalam waktu danbiaya, bekerja dengan efektif dan efisien dalam infrastruktur TeknologiInformasi yang ada atau yang direncanakan, serta murah dalam perawatan danpengembangan lebih lanjut. Berdasarkan permasalahan diatas, maka dibuatlahsebuah “Aplikasi Multimedia Pembelajaran Pendidikan Lingkungan HidupTentang Bencana Alam”. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu siswa dalammempelajari materi Pendidikan Lingkungan Hidup tentang bencana alamdengan menonjolkan objek gambar, suara, animasi video, animasi yangmenarik dan interaktif yang diharapkan akan dapat berfungsi dalam membantudalam PBM.
INTELIGENT BUILDING SYSTEM (IBS) AS A GREEN AND SMART APPROACH IN INDONESIA: BENEFIT, PROBLEM, AND CHALLENGE S, Andi Harapan
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 15 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1944.932 KB)

Abstract

Intelligent Building System (IBS) is a concept that elaborate architectural de-sign, interior design, mechanical and electrical in order to provide the mobility and ease of control and access from any direction and any time. The system is highly related to automation, where all the utility system in the building still can be operating without any people’s intervention, even if there are no people in-side of the building, the system will run in accordance with the program that we have created.IBS is not a new thing in Indonesia, it is a concept that has developed since a few years ago. The term of IBS is more popular as Smart Building System (SBS), where the concept has been applied in several buildings in Indonesia. But unfor-tunately, this concept was limited to office and commercial buildings, and only focused on a few major cities in Indonesia, such as Jakarta.In general, the concept of IBS in Indonesia is to help customers create within their projects an environment that maximizes the efficiency of its occupants while at the same time allow effective management of resources with minimum lifetime cost. With the benefits: 1) Capex and Opex Cost Efficiency, 2) Interac-tion of Systems, 3) End User and System Management Benefits, 4) Streamlined Design and Construction.But in reality, IBS is still rarely applied in Indonesia due to several factors, such as: 1) Lack of understanding of the importance of IBS system, 2) The high cost of IBS, 3) The system is still limited in big cities, especially Jakarta, 4) The opera-tional method and maintenance which is hard to do, 5) IBS is viewed by many stakeholders as a tool of commercial use only.Viewed from its benefits, the IBS is very useful and provides a high value, not only the matter of cost, but also environment and technology. These problems could be solved if the stakeholders of development sector in Indonesia can col-laborate to implement this system. Those mentioned could be the building own-ers, tenants, government, design consultants (including architects), contractors, and others.This paper discusses about the IBS within the context of green programs in In-donesia, also discusses about the benefits, problems and challenges through-out the implementation of this system in Indonesia.
Perancangan Media Informasi Investasi BKPMD Jawa Barat Suryana, taryana a author
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 13 No. 01 (2015): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1427.961 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi digital yang sangat pesat membuat berbagai informasi dapat tersaji dengan sangat mudah, penyajian informasi bisa dilakukan dengan lebih interaktif dan real time. Sebagai media informasi investasi aplikasi harus menarik dan mudah untuk di gunakan oleh para pengguna (user). Untuk memu-dahkan dan menarik para pengguna aplikasi, maka dalam pengembangannya akan digunakan teknologi “touchscreen” dan “leap motion”. Dengan menggunakan teknologi “touchscreen” pengguna cukup menyentuh objek yang ditampilkan di layar Komputer, sedangkan dengan teknologi “leap motion”, memungkinkan pengguna untuk menjalankan aplikasi ini dengan hanya mel-ambaikan tangan, tanpa menyentuh layar monitor, serta memungkinkan pengguna aplikasi ini tidak lagi menggunakan perangkat mouse atau keyboard untuk mengoperasikannya.
Penerapan ahp untuk seleksi mahasiswa berprestasi Nurhayati, Sri; Supatmi, Sri
Majalah Ilmiah UNIKOM Vol. 12 No. 2 (2014): Majalah Ilmiah Unikom
Publisher : Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.205 KB)

Abstract

Tujuan dari Perguruan tinggi sebagai salah satu lembaga pendidikan menghasilkan lulusan yang yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahlak mulia, cerdas, unggul dalam prestasi, dan berwawasan luas. Oleh karena itu Perguruan Tinggi secara terus menerus mengembangkan iklim akademis agar dapat mendukung pelaksanaan proses pembelajaran, sehingga tujuan dari perguruan tunggi tercapai. Dengan adanya hal tersebut perguruan tinggi dihadapkan pada suatu masalah bagaimana melakukan penilaian terhadap kualitas mahasiswa yang berprestasi. Untuk melakukan penyeleksian tersebut, terdapat beberapa kriteria yang dapat dinilai meliputi indeks prestasi kumulatif, karya tulis ilmiah, kegiatan ko dan ekstra – kurikuler, kemampuan bahasa inggris, dan kepribadian. Pada penelitian ini metode yang akan digunakan untuk penyeleksian tersebut adalah metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerapkan metode AHP dalam penyeleksian mahasiswa berprestasi sehingga dapat mempermudah unsur pimpinan dalam menentukan siapa yang menjadi mahasiswa berprestasi

Page 7 of 19 | Total Record : 186