cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. pangkajene kepulauan,
Sulawesi selatan
INDONESIA
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa
ISSN : 25491857     EISSN : 25494279     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa is published 2 (two) times a year in February and August with peer-reviewed and open access process. Has p-ISSN: 2549-1857 and e-ISSN: 2549-4279, , published by Study Program Guidance and Counseling STKIP Andi Mattappa Pangkep. JURKAM publishes writings / articles of thought and research results written by experts, educators, scientists, practitioners and reviewers in the disciplines of counseling and counseling, counseling techniques, and educational psychology
Arjuna Subject : -
Articles 205 Documents
Hubungan Antara Adversity Quotient Dan Stres Akademik Terhadap Proktastinasi Pada Mahasiswa Tingkat Akhir Anitasari Anitasari
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.2913

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Adversity Quotient dan Stres Akademik terhadap prokrastinasi pada mahasiswa tingkat akhir jurusan peternakan yang sedang menyelasaikan Skripsi di Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan.  Instrumen dalam penelitian ini adalah angket skala pengukuran Adversity Quotient,  skala pengukuran Stres akademik dan skala pengukuran Prokrastinasi Akademik yang telah memenuhi uji validitas dan reliabilitas.  Sampel dalam penelitian ini berjumlah 76 orang yang terdiri dari 54 mahasiswa tingkat akhir  prodi Agribisnis Peternakan dan 22 orang mahasiswa prodi Teknologi Pakan Ternak. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel jenuh. Analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan program SPSS 26 for windows. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Aversity Quotient dan stress akademik secara simultan berpengaruh terhadap Prokrastinasi akademik pada mahasiswa tingkat akhir Jurusan Peternakan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan dengan sig. 0,000Dan memberikan sumbangan efektif sebesar 80,05%. This study aims to determine the relationship between Adversity Quotient and Academic Stress on procrastination in final-year students majoring in drama who are completing their thesis at the Pangkajene Islands State Agricultural Polytechnic. The instruments in this study were the Adversity Quotient Questionnaire measurement scale, the Academic Stress measurement scale, and the Academic Procrastination measurement scale which met the validity and reliability tests. The sample in this study amounted to 76 people consisting of 54 final-year students of the Animal Husbandry Agribusiness Study Program and 22 students of the Animal Feed Technology Study Program. The sampling technique used in this study is a saturated sample. Data analysis used multiple linear regression with SPSS 26 for Windows. The results of the study show that Aversity Quotient and academic stress simultaneously affect academic procrastination in final-year students of the Animal Husbandry Department of the Pangkajene Islands State Agricultural Polytechnic with sig. 0.000<0.05. And provide an effective loan of 80.05%. Keywords: adversity quotient; Academic Stress; Academic Procrastination
A Microagression Among The Elementary School Teachers In Various Forms of Gender Bias In Learning Process Nur Fadhilah Umar; Abdullah Sinring; Muhammad Ilham Bakhtiar
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.3149

Abstract

Mikroagresi adalah perilaku kekerasan yang kasar dan berintensitas rendah dalam menyampaikan pesan negatif kepada kelompok minoritas. Agresi mikro berbeda dengan agresi verbal atau perundungan yang bertujuan untuk menyakiti orang lain. Microaggression dipandang sebagai pesan biasa yang bisa berupa lelucon namun tanpa disadari menyakiti orang lain. Perilaku ini juga terjadi pada guru, terutama dalam proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk mikroagresi guru dilihat dari faktor bias gender. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah guru-guru sekolah dasar di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah random sampling untuk menentukan jumlah sampel dengan menggunakan rumus Slovin. Oleh karena itu, sampel penelitian ini berjumlah 117 guru sekolah dasar. Instrumen penelitian menggunakan skala mikro agresi rasial gendered 2015 untuk perempuan kulit hitam oleh Lewis da Neville. Penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif dan inferensial dalam bentuk ANOVA dengan bantuan aplikasi JASP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk agresi mikro yang paling sering dilakukan oleh guru adalah agresi mikro yang disebabkan oleh bias gender, terutama pada stigma dan diskriminasi antara perempuan dan laki-laki, serta aspek etnis.
Konseling Feminis Dengan Teknik Empowerment Dalam Mereduksi Trauma Korban Pelecehan Seksual Veno Dwi Krisnanda; Lucky Nindi Riandika Marfu&#039;i
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.2819

Abstract

Teknik empowerment dalam konseling feminis memiliki tujuan untuk memberdayakan harapan-harapan dan potensi konseli untuk berkembang berdasarkan tujuan yang ingin dicapainya. Korban pelecehan seksual memiliki traumatic sehingga akan berpengaruh pada kondisi psikologisnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu mereduksi traumatic pada korban pelecehan seksual di tempat kerja. Metode yang digunakan pre-eksperimental dengan sampel tujuh orang yang pernah mendapatkan pelecehan seksual di tempat kerja dengan menggunakan teknik sampling purposive. Konseling dilakukan lima sesi pertemuan dengan materi tiap pertemuan 1) Kamu ga sendirian, 2) Belajar Tegas pada Diri Sendiri, 3) Asah Keberanian, 4) Sadar Berkembang, dan 5) Bangkit dengan Tujuan Baru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tujuh orang konseli menunjukkan perkembangan yang ditunjukkan dengan penguatan yang terjadi antar konseli dalam kelompok. Hal ini juga diindikasikan dengan adanya perubahan raut muka yang dari sesi ke sesi menunjukkan perubahan makin yakin dan percaya diri terhadap tujuan mereka kedepan. Implikasi penelitian ini dapat menjadi referensi teknik konseling dalam mereduksi trauma pada korban pelecehan seksual. Namun, peneliti selanjutnya juga perlu memperhatikan teknik yang digunakan dalam konseling feminis, sehingga tidak harus menggunakan teknik empowerment sesuai dengan penggunaan teknik dalam penelitian ini.
Konseling Kelompok Dengan Teknik Relaksasi Untuk Mengatasi Kejenuhan Belajar Siswa Muhammad Fariq Yudha; Elia Firda Mufidah
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.3059

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan permasalahan yang muncul pada siswa MAN 1 Gresik yaitu kejenuhan belajar siswa. Tujuan penelitian ini agar mengetahui efektivitas konseling kelompok dengan teknik relaksasi untuk mengatasi kejenuhan belajar siswa. Penedekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis rancangan pre-eksperimental One Group pre-test post-test design. Subjek penelitian ini sebanya 5 siswa dari kelas X IPS 1 dan X IPS 2 yang memiliki permasalahan kejenuhan belajar. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan skala pengukuran, yaitu skala likert. Teknik analisis yang di gunakan dengan uji Wilcoxon. Hasil analisis data perhitungan di peroleh asymp. Sig.= 0, 042 oleh karena nilai Asymp. Sig. (0, 042) < (0,05) artinya layanan konseling kelompok dengan Teknik relaksasi efektif untuk mengatasi kejenuhan belajar siswa
Pengaruh Intensitas Bermain Game Online Terhadap Konsentrasi Belajar Siswa Sekolah Dasar Rifqi Muflih; Hardi Santosa
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.2722

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas game online terhadap konsentrasi belajar pada siswa Sekolah Dasar. Metode yang digunakan ex post facto. Data penelitian dikumpulkan melalui angket intensitas bermain game online, angket konsentrasi belajar dan wawancara. Populasi penelitian berjumlah 145 siswa kelas 4, 5, dan 6 dari 3 sekolah. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria siswa yang memiliki smartphone dan bermain game online. Siswa yang sesuai dengan kriteria berjumlah 108 orang. Analisis data menggunakan regresi linier, untuk mengetahui pengaruh dan determinasi besaran pengaruhnya. Hasil penelitian menunjukan bahwa intensitas bermain game online berpengaruh terhadap konsentrasi belajar. Besaran pengaruh intensitas bermain game online yaitu 15,8%. Antusias belajar menjadi aspek yang paling tinggi, sementara aspek pikiran dan perasaan menjadi yang paling rendah dipengaruhi oleh intensitas bermain game online
Examining the Effect of Work and Non-Work Domain on School Counselor Career Self-Regulation Moderated Career Self-Management Abdullah Sinring; Nur Fadhilah Umar
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.3107

Abstract

This study aims to investigate the effect of work and non-work aspects on career self-regulation of school counselors, by considering the moderating role of career self-management. The data was obtained through a questionnaire filled out by 112 counseling teachers spread across several districts in South Sulawesi. The research questionnaire developed from Toeri Hirchi with contextual role, resources, and barries aspects has been tested by exploratory factor analysis and CFA, other research questionnaires are self-regulation scale and career self-management scale. The data analysis technique used is path analysis to examine the relationship between research variables. The results of the study show that work and non-work aspects directly influence the self-regulation of school counselor careers. In addition, it was found that work and non-work aspects also have an indirect influence on career self-regulation through career self-management. This finding shows that these factors are interrelated and have an important role in the regulation and management of school counselor careers. The implication of this research is the importance of paying attention to aspects of work, non-work, and career self-management in an effort to increase school counselor career self-regulation. With a better understanding of these factors, steps can be taken to improve the quality of services in school counseling and support successful careers for counselors.
Learning Motivation and Student Engagement Among Senior High School Students Nurfitriany Fakhri; Nurhidayah Syarifuddin; Eva Meizara Puspita Dewi; Sahril Buchori
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.2851

Abstract

The objective of this research is to ascertain the levels of learning motivation (X) and student engagement (Y) among students enrolled at SMAN X Gowa. The present investigation employed a quantitative methodology, utilizing a simple random sampling technique to procure participants for the study. The sample population for this research comprised of 150 students from SMAN X Gowa, consisting of 69 male and 81 female participants. The present investigation employed Academic Motivation Scale (AMS) and Student Engagement in School Scale. The study used the product moment method for data analysis and obtained a statistically significant positive correlation (r = 0.783, p < 0.05) between learning motivation and student engagement. The findings suggest a positive correlation between the scores of learning motivation and student involvement. The degree of motivation to learn has been found to have a significant impact on student engagement, accounting for 61.3% of the variance in this construct. The findings of this study hold significant implications that can be properly considered by educators in designing effective learning curricula.
Teknik Symbolic Modeling Untuk Meningkatkan Percaya Diri Terhadap Keaktifan Belajar Pada Peserta Didik Cicih Asiyah; Andi Thahir Thahir; Iip Sugiharta
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i2.2844

Abstract

Kepercayaan diri merupakan aspek kepribadian, percaya pada kemampuan diri sendiri sehingga tidak terpengaruh oleh orang lain dan dapat berbuat sesuka hati, senang, optimis dan bertanggung jawab. Keyakinan dan perilaku, perasaan, motivasi batin dan hati nurani untuk melakukan sesuatu dengan itikad baik, pada seseorang yang memahami dirinya dengan baik dan pada seseorang yang dapat menyadari potensi dirinya. Dengan percaya diri, seseorang dapat menghadapi tantangan baru, percaya diri dalam situasi sulit dan mengembangkan sikap positif tanpa mengkhawatirkan situasi dan keadaan yang berbeda. Setiap orang memiliki tingkat percaya diri yang berbeda. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kepercayaan diri terhadap keaktifan belajar siswa melalui konseling individu dengan teknik symbolic modeling di SMK Negeri 6 Bandar Lampung. Penelitian ini merupakan Penelitian Single Subject Research (SSR) dengan desain A-B-A, dengan satu subjek dan peneliti akan melakukan penelitian selama 12 sesi. Pada tahap pertama peneliti melakukan 3 kali pertemuan Baseline (A1), pada tahap kedua peneliti melakukan 6 kali pertemuan pada tahap Intervensi (B) dan pada tahap ketiga yaitu pertemuan Baseline (A2).
Religiositas dan Perilaku Seksual Pranikah pada Remaja Perantauan Sekolah Menengah Atas Mindie Eugene Puteri Alfares; Arthur Huwae
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i1.2602

Abstract

Seiring berkembangnya teknologi, internet telah membuat kehidupan banyak orang khususnya remaja di era platinum menjadi lebih mudah dan nyaman. Namun, karena ketersediaan informasi yang sangat besar di satu sisi dapat merugikan beberapa pengguna tertentu, terutama remaja yang tidak cukup matang dalam hal mental dan intelek untuk memproses, memilih, dan menggunakan informasi secara bijaksana. Permasalahan perilaku seksual pranikah sampai sekarang masih menjadi konflik di kalangan remaja khususnya bagi remaja perantauan. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh religiositas terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja SMA perantauan. Penelitian ini menggunakan analisis regresi sederhana yang menggunakan skala perilaku seksual pranikah dan skala religiositas. Partisipan yang terlibat sebanyak 47 remaja SMA dengan menggunakan Teknik incidental sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan skala religiositas dan skala perilaku seksual pranikah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh religiositas terhadap perilaku seksual pranikah pada remaja SMA perantauan. Hal ini mengimplikasikan bahwa religiositas bukan menjadi faktor utama yang berkontribusi terhadap pencegahan perilaku seksual pranikah di kalangan remaja SMA perantauan.
Penerapan Teknik Reframing Untuk Mereduksi Tingkat Kejenuhan Belajar Siswa Nurhidayatullah Dahlan; Salmiti Salmiati; Muhammad Ilham Bakhtiar
JURKAM: Jurnal Konseling Andi Matappa Volume 7 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : STKIP Andi Matappa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31100/jurkam.v7i1.2643

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Gambaran masalah kejenuhan belajar  siswa di SMA Negeri 12 Makassar. (2) Metode penerapan teknik reframing untuk mengurangi masalah kejenuhan belajar  siswa di SMA Negeri 12 Makassar. (3) efektivitas peneraan teknik reframing untuk mengurangi kejenuhan belajar  di SMA Negeri 12 Makassar. Jenis pendekatan dalam penelitian ini menggunakan metode eksperiment dengan pola quasi eksperimental design. Bentuk desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonequivalent control group design. Adapun populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1, XI IPA 2 , XI IPA 6 dan XI IPS 1 di SMA Negeri  12 Makassar sebanyak 48 siswa. Teknik pengambilan sampel penelitian ini menggunakan proporsional random sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 24 responden yang terbagi menjadi dua, yaitu  12 responden untuk kelompok eksperimen dan 12 responden untuk  kontrol yang memiliki skor skala kejenuhan belajar  kategori tinggi. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik parametrik dengan perhitungan uji paired sampel t test menggunakan program SPSSVersi25.0 for windows. Berdasarkan hasil penelitian sebelum dan sesudah pemberian perlakuan, diperoleh hasil perhitungan uji hipotesis dengan nilai Asymp Sig = 0,000< 𝛼 = 0,05 menunjukkan H0 ditolak maka dapat disimpulkan bahwa penerapan konseling kelompok dengan teknik reframing dengan metode penokohan nyata (live model)  dapat mengurangi kejenuhan belajar  siswa di SMA Negeri 12 Makassar Kata kunci: Teknik Reframing, kejenuhan belajarAbstract:  This research is quantitative research with an experimental method thatis motivated by the problem of learning boredom experienced by students with symptoms that arise such as feeling bored following online learning, difficulty concentrating, and loss of learning motivation. This study aims to determine: (1) An Overview of students' online learning boredom problems in SMA Negeri 12 Makassar. (2) The method of applying Reframing Techniques to reduce the problem of student online learning boredom at SMA Negeri 12 Makassar. (3) effectiveness application of Reframing Techniques to decrease the boredom of online learning at SMA Negeri 12 Makassar. The type of approach in this study uses the method experiment with a quasi-experimental design pattern. The shape of the design used in this study is a nonequivalent control group design.The population of this study was students of class XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPA 6,and XI IPS 1 at SMA Negeri 12 Makassar as many as 48 students. retrieval technique The sample of this study used proportional random sampling. The number ofsamples in this study was 24 respondents which were divided into two, namely:12 respondents for the experimental group and 12 respondents for controls who had a high category score on the online learning boredom scale. The data analysis technique used is descriptive statistics and parametric statistics with the calculation of the paired-samplet-test using the SPSS Version 25.0 program for windows. Based on the results of the research before and after the treatment,the results of the calculation of the hypothesis test with the value of Asymp Sig = 0.000 < = 0.05 shows H0 is rejected, it can be concluded that the application of the counseling group with Reframing Techniques with real characterization method (live model) can reduce student online learning boredom at SMA Negeri 12 Makassar Keyword: Reframing Techniques, burnout learnig