cover
Contact Name
Terttiaavini Terttiaavini
Contact Email
lppm@uigm.ac.id
Phone
+6285377238800
Journal Mail Official
avini.saputra@uigm.ac.id
Editorial Address
Jl. Jend. Sudirman no 629 KM 4 palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Ecoment Global: Kajian Bisnis dan Manajemen
ISSN : "2540816     EISSN : 26856204     DOI : -
Core Subject : Economy,
The Ecoment is intended to be the journal for publishing articles reporting the results of research on business and management. The Ecoment invites manuscripts in the areas of finance, international business, management strategy, marketing, economics, risk, accounting, and insurance. The Ecoment accepts articles in any business-related subjects and any research methodology that meet the standards established for publication in the journal. The primary, but not exclusive, audiences are academicians, graduate students, practitioners, and others interested in business and management research.
Articles 196 Documents
Analisis Implementasi 3R Pada Pengelolaan Sampah Eprianti, Nanik; Himayasari, Neng Dewi; Mujahid, Ilham; Srisusilawati, Popon
Jurnal Ecoment Global Vol. 6 No. 2 (2021): Edisi Agustus 2021
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (50.512 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v6i2.1437

Abstract

Sampah berpotensi menciptakan masalah kesehatan lingkungan dan kerusakan alam, dengan tidak sadar sampah dapat menimbulkan bencana alam buatan seperti banjir dsb. Di Desa Jatihandap terdapat masalah pada penumpukan sampah basah di beberapa sudut lingkungan yang cukup mengganggu warga, keberadaan sampah tersebut menimbulkan bau yang menyengat dan mendatangkan hewan yang dikhawatirkan pembawa penyakit. Salah satu solusi yang dapat membantu menanggulangi sampah adalah dengan program 3R untuk pengelolaan sampah yaitu reduse, recycle, dan reuse (3R).Penelitian ini menggunakan metode Participatory Rural Appraisal (PRA) yang bertujuan menjadikan warga masyarakat sebagai peneliti, perencana, dan pelaksanaan program pembangunan dan bukan sekedar obyek pembangunan. Masyarakat dapat membantu dalam menjaga lingkungan dan kesehatan sekitar dengan menyadari bahwa keberadaan sampah adalah hal yang buruk dan berdampak negativ terhadap kesenjangan bermasyarakat.
MENGUKUR KEPUASAN KONSUMEN PRODUK SKIN CARE MELALUI KUALITAS PRODUK Pauzy, Depy Muhamad; Sutrisna, Arga
Jurnal Ecoment Global Vol. 6 No. 2 (2021): Edisi Agustus 2021
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (749.904 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v6i2.1144

Abstract

This study aims to determine how the influence of product quality on customer satisfaction on skin care products. This research is descriptive and empirical. Descriptive research was conducted to obtain an overview of product quality and customer satisfaction. While empirical research was conducted to determine the relationship between variables through statistical calculations. Data collection techniques through questionnaires to 95 respondents by purposive sampling. The object of this research is Economics student at the Perjuangan University of Tasikmalaya. Research data will be analyzed using simple regression where product quality becomes the independent variable, and customer satisfaction as the dependent variable. The average use of skin care products used by Perjuangan University of Tasikmalaya is local skin care products. This is because the users of skin care products trust more what has been recommended by doctors, prefer and buy products that have guaranteed safety and are easily found in various places in Tasikmalaya. Based on the results of statistical tests obtained that product quality has a significant effect on customer satisfaction. Keywords: Skin Care; product quality, customer satisfaction. Keywords: Skin Care; product quality, customer satisfaction.
DISTRIBUSI KOMUNIKASI INFORMASI PEMIMPIN SEBAGAI SEBAGAI PENGGERAK ORGANISASI Kusbandono, Danu
Jurnal Ecoment Global Vol. 6 No. 2 (2021): Edisi Agustus 2021
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (529.492 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v6i2.1505

Abstract

Suatu informasi merupakan hal terpenting dalam pembentukan kognitif seseorang maupun kelompok, begitupun dengan organisasi memerlukan komunikasi untuk melakukan kegiatan-kegiatan pencapaian tujuan, pemahaman dan konsep komunikasi sangatlah penting bagi seorang pemimpin dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengambil keputusan, komunikasi juga merupakan hal pokok dalam organisasi, kesepakatan, kepemahaman hal yang perlu di tindak lanjuti dan memerlukan ketegasan, adanya konflik dan kesalah pahaman merupakan dampak dari ketidak efektivan komunikasi yang terjalin, perlu adanya pendekatan-pendekatan individual dalam memahami komunikasi sehingga menghasilkan keselarasan informasi yang sesuai dengan tujuan organisasi dan pemimpin.
PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN NON MEDIS RSIA YK MADIRA PALEMBANG Basuki, Rahmad Basuki; Sari, Riska Puspita
Jurnal Ecoment Global Vol. 6 No. 2 (2021): Edisi Agustus 2021
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35908/jeg.v6i2.351

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan non medis RSIA YK Madira Palembang dengan titik permasalahan adakah pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan Non Medis RSIA YK Madira Palembang?. Dengan tujuan untuk mengetahui ada pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan Non Medis RSIA YK Madira Palembang. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data melalui kuesioner dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif. Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda, uji F (simultan), uji t (parsial) dan Koefisien Determinasi.Hasil pengujian yang telah dilakukan dari penelitian ini menunjukkan bahwa hasil perhitungan regresi linier berganda yang didapat Y= 15.654 +0,040X1+0.135Xk2+0.080X3 + e untuk uji F didapat Fhitung (2.971) ≥ Ftabel (2,500), artinya ada pengaruh kepemimpinan, disiplin kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan Non Medis RSIA YK. Madira Palembang. Untuk uji t variabel kepemimpinan (X1) diperoleh thitung (2,369) ≥ ttabel (1,991), artinya kepemimpinan secara parsial berpengaruh terhadap kinerja. Uji t variabel disiplin kerja (X2) diperoleh thitung (3,347) ≥ ttabel (1,991), artinya disiplin kerja secara parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Uji t variabel kompensasi (X3) diperoleh thitung (3,752) ≥ ttabel(1,991), artinya kompensasi secara parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan.Kata Kunci: Kepemimpinan, Disiplin Kerja, Kompensasi dan Kinerja Karyawan.
PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN PAYMENT GATEWAY TERHADAP PERILAKU KEUANGAN MAHASISWA MANAJEMEN SWASTA DI KOTA PALEMBANG Wulandari, Try; Lazuarni, Shafiera; Sari, Rinika
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 2 (2022): Edisi Agustus 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.638 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i2.2269

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan dan payment gateway terhadap perilaku keuangan mahasiswa swasta di Kota Palembang. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa fakultas ekonomi di 7 Perguruan Tinggi Swasta kota Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Form. Sampel pada penelitian ini adalah 374 mahasiswa. Sumber data pada penelitian ini adalah data primer dengan menggunakan teknik purposive sampling. Berdasarkan hasil analisis uji t menunjukkan bahwa literasi keuangan dan payment gateway berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku keuangan mahasiswa swasta di Kota Palembang. Hal ini dapat dikatakan perkembangan diera digital menuntun mahasiswa dalam menggunakan payment gateway yang hadir untuk memberikan kemudahan dalam mengakses produk keuangan, melakukan transaksi, dan meningkatkan literasi keuangan.Kata Kunci: literasi keuangan, payment gateway, perilaku keuangan
ANALISIS UKURAN PERUSAHAAN, FCF DAN KEBIJAKAN HUTANG TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE Gusmao, Eunike Frentelina
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 2 (2022): Edisi Agustus 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (882.948 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i2.2165

Abstract

The purpose to be achieved in this study is to empirically examine the influence of variables in Company Size, Free Cash Flow, and Debt Policy on Financial Performance on Food and Beverage companies listed on the Indonesia Stock Exchange. The period used in this study is 4 (four) years, which is from 2017 to 2020. The population used in this study were 30 food and beverage companies that have been and are still listed on the Indonesia Stock Exchange in 2017-2020. The sampling technique was purposive sampling so that it is obtained by as many as 20 companies. The data analysis technique was multiple linear regression. The results of this study showed that the size of the company had a significant effect on the company's financial performance, Free Cash Flow also had a significant effect on financial performance,  while for debt policy represented by DER has an insignificant effect on financial performance.
IMPLEMENTATION OF THE CASH SYSTEM IN THE INFORMATION SYSTEM OF CASH RECEIVING AND DISTRIBUTIONS Diana, Wahyu; Munandar, Agus
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 1 (2022): Edisi Februari 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.559 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i1.2174

Abstract

In the current era of technological advances, the use of computer accounting systems has become a major part that must be applied in a company to avoid errors and improve performance effectiveness. Several companies that have implemented the use of the system are the hotel sector. The purpose of this study is the system application used can be used to support cash receipts and disbursements to produce a financial report that meets the standards. The method used in this research is descriptive with a qualitative approach which is supported by collecting information on previous research that has been carried out. Based on the results of the analysis of research conducted in the hospitality industry, the system has been used as a standard for recording financial statements to minimize errors. The system used already has its own parts which are quite easy for the user and more practical to make an income statement. From this study found differences between previous studies, namely the differences between the systems used by manufacturing and hotel companies. But overall, the focus of each of these systems has the same goal, namely, to produce financial reports.
ANALISIS STATISTIK REGRESI RETURN ON ASSETS PERUSAHAAN INVESTASI DI INDONESIA Tripermata, Lukita
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 2 (2022): Edisi Agustus 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (740.716 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i2.2270

Abstract

This study aims to analyze the debt to asset ratio, public share ownership and company size to the return on assets of investment companies in Indonesia. The data sample used in this study is a comprehensive profit report on (8) eight investment companies listed on the Indonesia Stock Exchange. Data analysis using regression statistics. The results of the study explained that the debt to asset ratio and public share ownership have proven to have a positive and significant effect on return on assets. The size of the company does not have a significant effect on the return on assets.
MEDIA SOSIAL SEBAGAI ALAT PEMASARAN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE SAMSUNG Sutrisno, Exsel Kristianto; Aprillia, Ariesya
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 1 (2022): Edisi Februari 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (797.107 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i1.1999

Abstract

Berkembangnya teknologi informasi menuntut kita untuk terus mengikuti, di samping itu perlu adanya penunjang bagi kita seperti smartphone yang mana terjadi juga peningkatan pengguna internet di kalangan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh media sosial sebagai alat pemasaran terhadap keputusan pembelian. Objek penelitian ini yaitu Mahasiswa Program Studi S-1 Manajemen Universitas Kristen Maranatha. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan penelitian survei dengan melakukan penyebaran kuesioner secara online dengan penggunaan skala Likert. Untuk analisis instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan reliabilitas, adanya uji asumsi klasik seperti uji normalitas dan heteroskedastisitas. Kemudian teknik analisis data menggunakan uji analisis regresi linier sederhana dan koefisien determinasi (R2). Untuk pengujian hipotesis penelitian menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh media sosial sebagai alat pemasaran terhadap keputusan pembelian smartphone Samsung. Kata Kunci: pemasaran media sosial; keputusan pembelian; smartphone
Pengaruh Green Finance, Volatility, Risk dan Regulation terhadap Investment decisions Pasca Covid-19 di Indonesia Wijaya, Uttary Selvira Hendrawan
Jurnal Ecoment Global Vol. 7 No. 2 (2022): Edisi Agustus 2022
Publisher : Universitas Indo Global Mandiri Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (532.68 KB) | DOI: 10.35908/jeg.v7i2.2170

Abstract

Keuangan hijau berperan penting dalam tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs). Perusahaan yang menerbitkan terkait obligasi lingungan di Indonesia masih minim, kurang tertariknya investor pada pembiayaan hijau, karena investor sulit untuk mendapatkan informasi terhadap keuangan hijau. Penelitian ini dilakukan selama 2018-2020 di Indonesia dan data yang diperoleh melalui situs web Bursa Efek Indonesia, Bank Indonesia dan Kementian Energi dan Sumber Daya Mineral. Pengujian yang dilakukan bertujuan untuk membuktikan secara empiris hubungan antar variabel. Keputusan investasi sebagai variabel dependent, sedangkan keuangan hijau, volatilitas harga minyak, risiko dan peraturan hijau sebagai variabel independent. Studi ini terdapat varibel kontrol ukuran perusahaan dan tata Kelola perusahaan. Temuan studi menunjukan bahwa keuangan hijau yang menggunakan pengukuran intrumen obligasi hijau dan tata kelola perusahaan memainkan peran yang negatif signifikan terhadap keputusan investasi, risiko dan peraturan hijau memainkan peran yang positif signifikan, namun penelitian ini tidak membenarkan adanya pengaruh ukuran perusahaan dan volatilitas harga minyak terhadap keputusan investasi. pada penelitian ini terdapat kebaruan yaitu pengukuran pada variabel risiko dengan menggunakan tingkat inflasi tahunan yang terdaftar di Bank Indonesia. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai evaluasi perusahaan dalam memaksimalkan pendanaan dan laporan keuangan perusahaan, sehingga akan menambah keyakinan dan menjadi bahan pertimbangan investor dalam pengambilan keputusan investasi.

Page 11 of 20 | Total Record : 196