cover
Contact Name
Nurina Hidayah
Contact Email
nurihidayah.matematika@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
deltajipm@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota pekalongan,
Jawa tengah
INDONESIA
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Published by Universitas Pekalongan
ISSN : 23033983     EISSN : 25483994     DOI : -
Core Subject : Education,
Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika menyajikan informasi mutakhir hasil kajian dan penelitian bidang matematika dan pendidikan. Lingkup matematika meliputi statistik, aljabar, geometri, analisis, komputer, terapan. Sedangkan lingkup pendidikan meliputi pembelajaran matematika, media pembelajaran matematika, hasil pembelajaran matematika, matematika sekolah.
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA" : 9 Documents clear
KELAYAKAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL BERBASIS EDPUZZLE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS Amelia, Amelia; Rahmatudin, Jajang; Lusiyana, Desy
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.2841

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran audio visual berbasis edpuzzle untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis yang ditinjau berdasarkan validasi dan kepraktisan. Validasi diketahui berdasarkan pada penilaian validasi ahli materi dan ahli media, sedangkan kepraktisan berdasarkan nilai angket respon peserta didik. Partisipan pada penelitian ini adalah 2 validator ahli diantaranya : validator ahli materi dan validator ahli media dan subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII-E sebagai sampelnya. uji coba produk ini dilakukan pada skala kecil yaitu 10 peserta didik. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian pengembangan atau Research and Development (R & D) dengan model ADDIE. Penelitian ini hanya menggunakan empat tahapan dari model ADDIE yaitu analyze (analisis), design (desain), development (pengembangan) dan implementation (implementasi). Hasil validasi ahli materi dan ahli media memperoleh skor total 185 dengan presentase 84% dan termasuk kedalam kategori “sangat layak” dan angket respon peserta didik mendapatkan presentase nilai sebesar 77% termasuk kriteria “respon baik”. Berdasarkan validasi dan kepraktisan media pembelajaran audio visual berbasis edpuzzle dikatakan layak untuk digunakanAbstrak Bahasa Indonesia ditulis sesuai dengan format abstrak bahasa Inggris. 
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FLIPBOOK DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI MATRIKS KELAS XI SMA NEGERI 1 SABAK AUH Hairani, Nurwafirotul
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.2922

Abstract

Abstrak Bahasa Indonesia ditulis sesuai dengan format abstrak bahasa Inggris. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran flipbook dengan model Problem Based Learning (PBL) pada materi matriks kelas XI SMA Negeri 1 Sabak Auh yang layak digunakan atau sudah teruji kevalidan dan kepraktisannya. Metode yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini adalah model penelitian Research and Development (R&D) yang dikemukakan oleh Sugiono dan sudah dimodifikasi sesuai dengan keperluan peneliti, yaitu: potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, dan produk akhir. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data pada penelitian ini yaitu lembar validasi, lembar angket respon guru, dan lembar angket respon peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media pembelajaran flipbook dengan model Problem Based Learning (PBL) yang dikembangkan memiliki validasi nilai persentase 83,33 dengan kriteria cukup valid, dan nilai kepraktisan yang diperoleh dari angket respon guru yakni dengan nilai persentase 90,0  dengan kriteria sangat praktis, serta angket respon peserta didik dengan nilai persentase 87,39 dengan kriteria sangat praktis. Dengan demikian hasil penelitian pengembangan media pembelajaran flipbook dengan model Problem Based Learning (PBL) pada materi matriks kelas XI SMA Negeri 1 Sabak Auh dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran layak digunakan atau sudah teruji kevalidan dan kepraktisannya.Kata Kunci: Media Pembelajaran, Flipbook, Problem Based Learning
PENGEMBANGAN RPP DAN LKPD BERBASIS PEMBELAJARAN INOVATIF ABAD 21 PADA MATERI OPERASI HITUNG PECAHAN KELAS V SEKOLAH DASAR Lestari, Indah Lestari
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.3154

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan RPP dan LKPD berbasis pembelajaran inovatif abad 21 pada materi operasi hitung pecahan untuk kelas V SD. Pengembangan RPP dan LKPD menggunakan model pengembangan Thiagarajan, Semmel dan Semmel yaitu define, design, develop dan disseminate. Penelitian ini hanya sampai pada tahap develop. Teknik pengumpulan datanya menggunakan lembar pengamatan pengelolaan pembelajaran inovatif abad 21, lembar pengamatan aktivitas guru-peserta didik, angket respon peserta didik dan dianalisis. Teknik analisisnya menggunakan presentage of agreements untuk melihat RPP dan LKPD yang digunakan dapat dipercaya. Pengembangan RPP dan LKPD ini dilakukan validasi ahli dan uji coba terbatas, hasil validasi ahli diperoleh RPP dan LKPD sudah bisa dilanjutkan untuk penelitian dengan sedikit revisi. Pada uji coba terbatas pengembangan RPP dan LKPD dilaksanakan pada peserta didik SDN 09 Kota barat kelas V tahun pelajaran 2021/2022. Hasil uji coba ini dilihat dari hasil analisis lembar pengamatan pengelolaan pembelajaran inovatif abad 21, lembar pengamatan aktivitas guru-peserta didik dan angket respon peserta didik menunjukan bahwa presentasi reliabilitas dikategorikan tinggi. Hal ini dapat dilihat bahwa RPP dan LKPD berbasis pembelajaran inovatif abad 21 yang digunakan dapat dipercaya dan dapat digunakan untuk pengambilan data. Berdasarkan hasil uji coba secara statistik menunjukan dengan hasil pengukuran menggunakan lembar pengamatan tersebut, RPP dan LKPD berbasis pembelajaran inovatif abad 21 memenuhi atau dapat dipercaya, hal ini ditunjukan dari hasil perhitungan intervalnya yang tidak jauh perbedaannya. Dengan demikian RPP dan LKPD yang dikembangkan dapat digunakan dalam pembelajaran matematika
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS ANDROID DENGAN KEARIFAN LOKAL GORONTALO Muliani, Muliani; Darmawati, Darmawati
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.3446

Abstract

Penelitian ini tentang pengembangan media pembelajaran matematika berbasis android dengan kearifan lokal Gorontalo. Penelitian didasarkan pada keprihatinan terhadap masih rendahnya minat belajar matematika peserta didik terutama di Gorontalo. Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan media pembelajaran matematika berbasis android yang berbeda dan belum dikembangkan oleh peneliti lain yaitu mengunakan kearifan lokal Gorontalo pada desain dan soal latihannya. Metode penelitian yang digunkan adalah penelitian pengembangan dengan model DDD-E yang terdiri dari decide, design, develop, dan evaluate. Hasilnya media pembelajaran matematika berbasis android dengan kearifan local Gorontalo dikembagkan dengan model DDD-E memenuhi kriteria valid dengan skor rata-rata 3,88, praktis dengan skor rata-rata 3,79 dan efektif dengan 86,66% siswa mendapatkan nilai tes minimal 70.
PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI VEKTOR DI KELAS X MIPA 5 SMA NEGERI 1 LOHBENER Mulyana, Diki
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.3468

Abstract

This research is classroom action research conducted at SMA Negeri 1 Lohbener. The subjects in this research were class X MIPA 5 students, totaling 27 students. The instruments used in this study were observation sheets and questionnaires which aimed to measure students' learning motivation and formative tests given each cycle which aimed to measure the improvement of students' mathematics learning outcomes. The results of student learning motivation in cycle I experienced an increase from learning activities before the cycle with a value of 54.07 increased to 66.85 and the percentage of students who had high or very high motivation before the cycle was 29.63% of the total number of students then increased to 77.78% while student learning outcomes from the initial data before the cycle obtained an average value of 52.85 after the first cycle increased to 62.56 and the percentage of students who had completed learning was 25.93% of the total number of students before the cycle then increased In the first cycle, 55.56% of students had completed their studies or achieved the KKM score. In cycle II it gave better results than cycle I with an average score of students related to previous learning motivation of 66.85 to 84.10 while the percentage of students' learning motivation that was high or very high increased even more from cycle I of 77.78%. to 88.89% in cycle II and the average value of student learning outcomes from cycle I of 62.56 increased to 80.26 in cycle II and the percentage of students who had achieved mastery learning in cycle II increased by 77.78% compared to cycle I is 55.56% indicating that the use of the Contextual Teaching and Learning (CTL) approach in learning mathematics can increase student motivation and learning outcomes in vector material.
ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA DITINJAU DARI ADVERSITY QUOTIENT DAN TIPE KEPRIBADIAN Syarifah, Lailatus; Agoestanto, Arief
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.3891

Abstract

AbstractProblem-solving ability is one of the competencies expected to emerge in students after learning mathematics. Problem-solving ability is influenced by several factors, such as personality type and Adversity Quotient (AQ). This study aims to describe the problem-solving ability of eighth-grade students at SMP Alam Nurul Furqon Rembang concerning Adversity Quotient and personality type in the topic of tangent lines to circles. This research is a descriptive study with a qualitative approach. The research subjects were seven eighth-grade students from SMP Alam Nurul Furqon Rembang, selected using a purposive sampling technique. Data collection techniques in this study included problem-solving tests, the Myers-Briggs Type Indicator (MBTI) questionnaire, Adversity Response Profile (ARP), and interviews. Data analysis in this study involved data reduction, data presentation, and conclusion. The results of the study showed that the guardian personality type exhibited the best problem-solving ability as they passed most indicators of problem-solving stages. In terms of Adversity Quotient, climbers demonstrated longer endurance in facing problems compared to campers, while no students with a quitter AQ were found in this study.AbstrakKemampuan pemecahan masalah merupakan salah satu keterampilan yang diharapkan muncul pada siswa setelah mempelajari matematika. Kemampuan pemecahan masalah dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti tipe kepribadian dan Adversity Quotient (AQ). Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Alam Nurul Furqon Rembang jika ditinjau dari Adversity Quotient dan tipe kepribadian pada bahasan garis singgung lingkaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian diambil 7 siswa kelas VIII SMP Alam Nurul Furqon Rembang menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes kemampuan pemecahan masalah, angket Myer-Briggs Type Indicator (MBTI), Adversity Response Profile (ARP), dan wawancara. Analisis data pada penelitian ini meliputi: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipe kepribadian guardian merupakan tipe yang memiliki kemampuan pemecahan masalah yang paling baik, karena paling banyak melewati indikator tahap pemecahan masalah. Jika dilihat dari Adversity Quotient, climber yang memiliki daya tahan lebih lama dalam menghadapi masalah. Sedangkan daya tahan tipe camper cenderung kurang dibandingkan climber. Pada penelitian ini tidak ada siswa dengan AQ quitter.
ANALISIS PENALARAN MATEMATIKA KREATIF MAHASISWA BERDASARKAN LEVEL PEMAHAMAN KONSEP Ummah, Siti Khoiruli; Azmi, Rizal Dian
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.4085

Abstract

Urgensi penelitian ini didasarkan pada fenomena mahasiswa yang kurang memahami konsep matematika pada semester akhir. Akibatnya, terjadi miskonsepsi pada konsep matematika sekolah terutama pada penggunaan istilah dan tahapan pemecahan masalah. Apabila diberikan permasalahan yang menuntut penggunaan strategi yang berbeda dari yang diajarkan, mahasiswa akan mengalami kesulitan. Oleh sebab itu, tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan penalaran matematika kreatif mahasiswa level pemahaman konsep. Metode penelitian menggunakan mixed method dimana data kuantitatif digunakna untuk menganalisis perbedaan pretes dan postest sedangkan data kualitatif untuk mendeskripsikan penalaran kreatif mahasiswa. Subyek penelitian yaitu mahasiswa yang menempuh perkuliahan Analisis Variabel Kompleks. Analisis didasarkan pada hasil tes dan wawancara secara kuantitatif untuk mengukur perbedaan hasil pretest dan posttest serta analisis data kualitatif berdasar hasil jawaban tes dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan mahasiswa berada pada level pemahaman konsep parsial. Adapun kemampuan penalaran kreatif mahasiswa memenuhi aspek matematika dasar dan masuk akal
ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL MELALUI PEMBELAJARAN DARING PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 WANUKAKA Yuwono, Timbul
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.4093

Abstract

AbstrakKemampuan pemecahan masalah merupakan komponen penting dari kurikulum matematika dan komponen penting yang harus dimiliki oleh setiap siswa selama pembelajaran matematika.  Siswa kelas X SMKN 1 Wanukaka sebagain besar mengalami kesulitan dalam  menyelesaikan masalah yang berhubungan  dengan soal cerita. Penelitian ini bertujuan untuk mendekripsikan kemampuan untuk memecahkan masalah siswa kelas X SMKN 1 Wanukaka pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel dengan menggunakan pembelajaran online.  Pengumpulan data menggunakan tes dan wawancara. Tes kemampuan pemecahan masalah  menggunakan empat soal. Tiga siswa dipilih sebagai subjek penelitian dari  dari dua puluh siswa dari kelas X SMKN 1 Wanukaka.  Teknik pengumpulan data berupa hasil tes, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa SMKN 1 Wanukaka yang belajar materi SPLDV memiliki tingkat pemahaman yang berbeda tentang konsep matematika dan kemampuan pemecahan masalah. Satu siswa dianggap sangat baik karena memenuhi semua indikator kemampuan pemecahan masalah matematis pada soal satu sampai empat; satu siswa dianggap tingkat sedang karena hanya memenuhi indikator kemampuan pemecahan masalah matematis pada soal satu sampai tiga; dan satu siswa dianggap rendah karena tidak memenuhi indikator kemampuan pemecahan masalah matematis pada soal satu sampai empatKata Kunci: Pemecahan Masalah, Sistem Persamaan Linear, Pembelajaran Daring
FAKTOR-FAKTOR KESULITAN BELAJAR STATISTIK MAHASISWA STAI KI AGENG PEKALONGAN Gunawan, Muhammad Ali; Fitri, Amalia
Delta: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA
Publisher : Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/delta.v12i1.4108

Abstract

Statistics is an important subject for students in many different branches of study, including STAI Ki Ageng Pekalongan. However, many students have trouble studying statistics. This study seeks to determine the factors that contribute to problems in studying statistics at STAI Ki Ageng Pekalongan. This study employs a descriptive method combined with a quantitative approach. Data was acquired through a poll of 21 STAI Ki Ageng Pekalongan students attending statistics courses. Data were examined via descriptive statistics. The findings of this study reveal that various factors cause difficulty in studying statistics at STAI Ki Ageng Pekalongan, including 1) lack of comprehension of basic mathematical ideas, 2) difficulties comprehending statistical formulae, and calculations, 3) lack of practice with statistical issues, and 4) poor drive to learn.

Page 1 of 1 | Total Record : 9


Filter by Year

2024 2024


Filter By Issues
All Issue Vol. 13 No. 2 (2025): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol. 13 No. 1 (2025): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol. 12 No. 2 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 12, No 2 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 12, No 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol. 12 No. 1 (2024): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 11, No 2 (2023): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 11, No 1 (2023): DELTA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA Vol 10, No 2 (2022): Delta : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 10, No 1 (2022): Delta : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 9, No 2 (2021): Delta : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 9, No 1 (2021): Delta : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 8, No 2 (2020): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 8, No 1 (2020): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 7, No 2 (2019): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 7, No 1 (2019): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 6, No 2 (2018): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 6, No 1 (2018): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 5, No 2 (2017): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 5, No 1 (2017): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 4, No 2 (2016): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 4, No 1 (2016): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 3, No 2 (2015): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2015): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 2, No 2 (2014): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 2, No 1 (2014): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 1, No 2 (2013): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Vol 1, No 1 (2013): Delta Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika More Issue