cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
konselingjpdk@gmail.com
Editorial Address
https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jpdk/about/editorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Konseling
ISSN : ISSN2685     EISSN : 2685936X     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Jurnal terdaftar dengan E-ISSN: 2685-936X dan P-ISSN: 2685-9351
Articles 5,452 Documents
Analisis Kebutuhan Layanan Bimbingan dan Konseling di Tk Islam Masjid Raya Lantai Batu Batusangkar dan TK Islam Harapan Ibu Lima Kaum Fitriani Khailani; Masril Masril; Dasril Dasril
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14918

Abstract

Tujuan penulisan ini untuk mengetahui layanan Bimbingan dan Konseling dalam dunia pendidikan termasuk pendidikan anak usia Taman Kanak-kanak. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kebutuhan layanan Bimbingan dan Konseling di TK Islam Masjid Raya Lantai Batu dan TK Islam Harapan Ibu Lima Kaum. Metode yang digunakan dalam penelitian ini dari sisi pendekatannya adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan datanya adalah dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, Sumber data penelitian ini adalah Kepala sekolah, orang tua murid dan guru di TK Islam Masjid Raya Lantai Batu dan TK Islam Harapan Ibu Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif. Teknik penjamin keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Hasil penelitiann menunjukkan bahwa kondisi siswa masih banyak yang belum memenuhi target penilaian minimal atau yang dilambangkan dengan MB (Mulai Berkembang). Sedangkan target penilaian yang ingin dicapai adalah BSB (Berkembang Sangat Baik). Dari kondisi tersebut maka terindikasi bahwa TK Islam Masjid Raya Lantai Batu Batusangkar dan TK Islam Harapan Ibu Lima Kaum membutuhkan layanan bimbingan dan konseling sesuai dengan bidang permasalahan yang dialami.
Memahami Konsep Dasar Diagnostik Kesulitan Belajar Harmen Harmen; Muslima Muslima; Yusmi Salama
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.14919

Abstract

Tujuan penulisan ini untuk mengetahui tentang konsep dasar diagnostic kesulitan belajar. Kesulitan belajar sering kali dikaitkan dengan kegagalan pencapaian prestasi belajar siswa, kesulitan yang dialami oleh peserta didik dalam kegiatan belajarnya, sehingga berakibat prestasi belajarnya rendah dan perubahan tingkah laku yang terjadi tidak sesuai dengan partisipasi yang diperoleh sebagaimana teman-teman kelasnya. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kepustakaan atau library research, yakni penelitian yang dilakukan melalui mengumpulkan data atau karya tulis ilmiah yang bertujuan dengan obyek penelitian atau pengumpulan data yang bersifat kepustakaan, atau telaah yang dilaksanakan untuk memecahkan suatu masalah yang pada dasarnya tertumpu pada penelaahan kritis dan mendalam terhadap bahan-bahan pustaka yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kesulitan belajar pada siswa merupakan suatu keadaan di saat peserta didik tidak dapat belajar sebagaimana mestinya. Hal tersebut tidak boleh dibiarkan dan harus segera diberikan penanganan oleh pendidik karena kesulitan yang dialami anak jika dibiarkan akan dapat menjadi sebuah penghalang bagi tercapainya tujuan pembelajaran yang optimal. Jadi, proses diagnosis kesulitan belajar adalah menemukan kesulitan belajar siswa dan menentukan kemungkinan cara mengatasinya dengan memperhitungkan faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan kegiatan belajar. Mendiagnosis kesulitan belajar adalah pekerjaan yang cukup berat. Untuk melakukan diagnosis terlebih dahulu harus diketahui penyebab dari kesulitan belajar itu sendiri, setelah itu barulah dilakukan diagnosis dengan melihat gejala-gejala yang tampak dari diri peserta didik yang menginterpretasikan bahwa ia mengalami kesulitan belajar.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Ekonomi Melalui Penerapan Metode Ceramah Disertai Tugas Bervariasi Pada Siswa Kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Tanah Putih Kab. Rohil Tahun 2022 Siti Rohani
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.14923

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Ekonomi melalui penerapan metode ceramah disertai tugas bervariasi. Adapun rumusan masalah yang telah disusun oleh peneliti adalah : “Apakah dengan menggunakan metode ceramah yang disertai dengan pemberian tugas yang bervariasi dapat meningkatkan hasil belajar Ekonomi siswa Kelas XII IPS 1 SMAN 1 Tanah Putih Rohil. Peneltian ini dilaksanakan di MTs Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Tepatnya di Kelas XII IPS 1, sedangkan waktu pelaksanaan penelitian tindakan kelas adalah tahun ajaran 2022 pada semester ganjil. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa Kelas XII IPS 1 sebanyak 34 orang siswa. Analisis data mengunakan analisis deskriptif kualitatif. Penelitian menentukan aspek-aspek yang diamati pada masing-masing indicator hasil belajar.Hasil penelitian pada bab-bab yang telah dibahas dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode ceramah yang disertai dengan pemberian tugas yang bervariasi dapat meningkatkan hasil belajar Ekonomi siswa Kelas XII IPS 1 SMAN 1 Tanah Putih Rohil. Pada pokok bahasan KD. 3.1 Menganalisis Konsep dan Metode Perhitungan Pedapatan Nasional. Sebelum diberi tindakan nilai rata-rata 77, setelah siklus I hasil belajar siswa meningkat dengan nilai rata-rata 79,26 dan setelah siklus II ada yang peningkatan hasil belajar siswa yang signifikan dengan nilai rata-rata 81,99.
Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMA Pada Materi Aplikasi Turunan Widyah Noviana; Ita Handayani
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang kemampuan pemecahan masalah siswa SMA pada materi Aplikasi Turunan. Untuk mempermudah pendeskripsian pemecahan masalah menggunakan tahapan Polya yaitu 1) menganalisis dan memahami, 2) merancang dan merencanakan penyelesaian, 3) menyelesaikan masalah, dan 4) melakukan pengecekan kembali semua langkah yang telah dikerjakan. Metode penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes tertulis dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif. Langkah analisis data dalam penelitian kualitatif dilakukan dalam tiga tahap, yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi waktu. Berdasarkan teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi waktu, dapat disimpulkan terdapat 22 siswa yang dianalisis. Dari hasil analisis sebanyak 77,27% siswa paling banyak memiliki kriteria sangat baik dalam menjawab butir soal no 1, sebanyak 63,63% siswa paling banyak memiliki kriteria kurang dalam menjawab butir soal no 2, sebanyak 31,81% siswa paling banyak memiliki kriteria cukup dalam menjawab butir soal no 3, sebanyak 45,45% siswa paling banyak memiliki kriteria sangat kurang dalam menjawab butir soal no 4, sebanyak 63,63% siswa paling banyak memiliki kriteria sangat kurang dalam menjawab butir soal no 5.
Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Pendidikan Agama Budha Dan Budi Pekerti Melalui Metode Role Playing Siswa Kelas XII SMA Negeri 1 Tebing Tinggi Tahun Pelajaran 2021/2022 Sugiyanto Sugiyanto
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.14957

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh prestasi belajar siswa yang masih perlu ditingkatkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penerapan model pembelajaran Role Playing dapat meningkatkan prestasi belajar siswa siswa pada pembelajaran Pendidikan Agama Budha di Kelas XII SMAN 1 Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang mencakup perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Penelitian ini berlangsung selama 2 siklus. Subyek penelitian adalah siswa Kelas XII SMAN 1 Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun Pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 8 siswa. Teknik pengambilan data melalui lembar test dan dokumentasi. Keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik triangulasi. Penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif dan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar siswa setelah dilakukan penerapan model pembelajaran Role Playing menunjukkan bahwa rata-rata nilai siswa mengalami peningkatan. Hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan. Penelitian dengan metode Role Playing dapat diketahui dari hasil tes pada siklus I dan siklus II selalu terjadi peningkatan. Nilai rata-rata pada kondisi awal sebesar 55,00, meningkat pada siklus I menjadi 65,00 dan merupakan nilai pada kategori cukup, sedangkan pada siklus II nilai rata-rata pada siklus ini sebesar 73,75 merupakan nilai dalam kategori baik dan telah mencapai nilai ketuntasan minimal yaitu 70,00. Ketuntasan belajar meningkat dari 1 siswa atau 12,50% pada kondisi awal, menjadi 4 siswa atau 50,00% dan 8 siswa atau 100% pada siklus terakhir. Adapun penjelasan mengenai aktivitas belajar siswa dari 1 siswa atau 12,50% siswa dinyatakan tuntas, pada siklus kedua sebesar 62,50% atau 5 siswa dinyatakan tuntas dan pada akhir siklus kedua menjadi 100% atau 8 siswa dinyatakan tuntas. Hasil yang dicapai pada siklus II merupakan bukti bahwa pembelajaran Role Playing dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Budha pada siswa kelas Kelas XII SMAN 1 Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun Pelajaran 2021/2022.
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Dalam Pembelajaran Perencanaan dan Pengelolaan Perjalanan Wisata Menggunakan Metode EHT (Everyone is a teacher Here) kelas XI SMK N 1 Pekanbaru Tahun 2022 Helen Rusmawati
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.14958

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Perencanaan dan Pengrlolaan Perjalanan Wisata dengan merapkan metode EHT (Everyone is a teacher Here). Adapun rumusan masalah yang telah disusun oleh peneliti adalah : “Apakah dengan menggunakan metode EHT (Everyone is a tracher Here dapat meningkatkan hasil belajar Perencanaan dan Pengelolaan Perjalanan Wisata siswa Kelas XI DKV SMKN 1 Pekanbaru. Penelitian ini diterapkan di SMKN 1 Pekanbaru, di Kelas XI, sedangkan waktu pelaksanaan penelitian tindakan kelas adalah tahun 2022 pada semester ganjil. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa Kelas XI sebanyak 34 orang siswa. Analisis data mengunakan analisis deskriptif kualitatif. Penelitian menentukan aspek-aspek yang diamati pada masing-masing indikator hasil belajar. Hasil penelitian pada bab-bab yang telah dibahas dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan metode EHT (Everyone is a teacher here ) dapat meningkatkan hasil belajar siswa Kelas XI SMKN 1 Pekanbaru mata pelajaran Perjalanan Wisata. Hasil belajar siswa kelas XI Usaha Perjalanan Wisata, SMKN 1 Pekanbaru dengan menerapkan model everyone is a teacher here (ETH) mengalami peningkatan. Hal ini terbukti dari hasil postes rata-rata nilai pengetahuan siswa dari pra siklus ke siklus I naik sebesar 7,47% kemudian dari siklus I ke siklus II naik 5,38%. Jadi rata-rata nilai dari pra siklus ke siklus II tingkat kenaikanya kurang lebih sebesar 12,85%. Dari hasil postes siswa yang kompeten / mencapai KKM dari pra siklus ke siklus I naik sebesar 35,29% kemudian dari siklus I ke siklus II naik 20,59%. Jadi kenaikan siswa yang kompeten dari pra siklus ke siklus II tingkat kenaikanya kurang lebih sebesar 55,88% dari 15 siswa menjadi 34 siswa kompeten. Sedangkan untuk aspek ketrampilan nilai rata-rata dari pra siklus ke siklus I naik sebesar 16,06% kemudian dari siklus I ke siklus II naik 4,91%. Jadi rata-rata nilai dari pra siklus ke siklus II tingkat kenaikanya sebesar 20,97%. Dari hasil postes siswa yang kompeten / mencapai KKM dari pra siklus ke siklus I naik sebesar 52,94% kemudian dari siklus I ke siklus II naik 20,59%. Jadi kenaikan siswa yang kompeten dari pra siklus ke siklus II tingkat kenaikanya sebesar 73,53% dari 9 siswa menjadi 34 siswa kompeten. Dengan demikian secara keseluruhan setelah penerapan model everyone is a teacher here (ETH) hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang signifikan.
Peran Wartawan Dalam Mempromosikan Wisata Melalui Bentuk Berita Pada Media Sosial Instagram Instansi Berita Harian @Bisniscom.Sumbagsel R.A.Rizkha apriliza; Sumaina Duku; Hasril Atieq Pohan; Jufrizal Jufrizal; Aliasan Aliasan
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.14961

Abstract

Penelitian ini berjudul “Peran Wartawan dalam Mempromosikan Wisata Melalui Bentuk Berita Pada Media Sosial Instagram @Bisniscom.sumbagsel”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran wartawan dalam mempromosikan wisata melalui bentuk berita yang dilihat dari media sosial Instagram instansi berita Bisnis Indonesia Sumbagsel yaitu @Bisniscom.sumbagsel. Jenis penelitian ini merupakan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan mewawancarai empat orang jurnalis Bisnis Indonesia Sumbagsel secara langsung sebagai informan, studi kepustakaan, observasi dan dokumentasi. Setelah data terkumpul akan dianalisis melalui tiga tahap yaitu, mereduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan yang disajikan dalam bentuk deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teori peran wartawan dari berbagai ahli dan teori promosi Basu Swastha dan Irawan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mempromosikan wisata termasuk peran wartawan dalam melakukan tugasnya. Bisnis Indonesia Sumbagsel sangat berperan sebagai media informasi dengan mempromosikan informasi wisata melalui berita yang mereka buat dan dapat dijadikan sebagai referensi masyarakat yang hendak plesiran. Tidak hanya sebagai bahan referensi, tetapi juga berita wisata dapat menjadi media hiburan dan memiliki peran penting sebagai kontrol sosial bagi khalayak ramai. Dengan keberadaan sosial media Instagram sangat mempermudah instansi berita seperti Bisnis Indonesia Sumbagsel dalam mempublikasikan berita melalui Instagramnya yaitu @bisniscom.sumbagsel. Bisnis Indonesia juga melakukan metode promosi agar berita wisata yang dibuat mendapatkan banyak pengunjung yaitu dengan menggunakan metode memberitahu dan membujuk. Bisnis Indonesia Sumbagsel diharapkan tetap selalu update berita mengenai informasi wisata secara up to date, akurat berdasarkan realita yang sebenarnya, dan terus meningkatkan kualitas berita wisata dengan selalu update video konten wisata di Instagram maupun sosial media lainnya agar bisa membantu pemerintah dalam hal meningkatan kunjungan wisata di Sumatera Selatan.
Supervisi Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Profesional Guru Pada SDN Roja 1 Jamilah H. Ali
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.14972

Abstract

Melalui kegiatan supervisi kepala sekolah dapat memberikan bimbingan, motivasi dan bantuan teknis kepada guru yang mengalami kesulitan dalam kegiatan pembelajaran sehingga dapatmeningkatkan profesional guru. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan supervise yang meliputi program, pelaksanaan, evaluasi, faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi kepala SDN Roja 1. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, subjek penelitian kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru dan pengawas. Data dianalisis dengan cara mereduksi, display, mengambil kesimpulan dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Penyusunan program supervisi dilakukan pada setiap awal tahun , 2) Supervisi dilaksanakan berdasarkan jadwal yang telah ditentukan oleh tim pelaksana supervisi. 3) Evaluasi supervisi dilaksanakan padasetiap akhir semester, 4) Faktor pendukung pelaksanaan supervisi adalah guru menanggapi secara positif tentang pelaksanaan supervisi, terjalinnya hubungan yang baik antara guru dengan guru dan kepala sekolah dengan guru dan timbulnya kesadaran guru untuk meningkatkan kemampuannya. Sedangkan hambatan-hambatannyaadalah adanya guru yang tidak hadir waktu pelaksanaan supervisi yang disebabkan karenasakit, izin dan mengikuti pelatihan, adanya guru yang gugup ketika dilakukan supervisi dankesibukan kepala sekolah dan guru.Kata Kunci: Supervisi Kepala Sekolah dan Profesional Guru.
Analisis Perbedaan Kinerja Dosen Dalam Memenuhi Tri Dharma Perguruan Tinggi Ratna Puspita Indah; Anisatul Farida
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.15025

Abstract

Proses pembelajaran yang ada di perguruan tinggi memiliki peranan penting untuk mencipkan bibit – bibit unggul. Proses pembelajaran juga dipengaruhi oleh kinerja dosen dalam suatu Perguruan Tinggi. Kinerja dosen juga berpengaruh pada perkembangan karir akademis dosen dan kualitas perguruan tinggi. Oleh karena itu kinerja dosen sangat penting dalam perguruan tinggi. Dari survey yang dilakukan kepada 26 Dosen di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta untuk melihat ada tidaknya perbedaan kinerja Pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dengan menggunakan Cochran’s Q diperoleh nilai 10,842 dengan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) diperoleh 0,004. Karena nilai Sig. 0,004 ? 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan ada atau tidaknya kinerja pada unsur kinerja Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat untuk memenuhi Tri Dharma Perguruan Tinggi pada ? 5%.
Relevansi Proses Globalisasi Dengan Pembaharuan Hukum Raihana Raihana; Sukrizal Sukrizal; William Alfred
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.15026

Abstract

Dinamika globalisasi mempengaruhi banyak dimensi, sehingga globalisasi juga berdampak pada perundang-undangan. Globalisasi hukum akan mempengaruhi pendekatan negara maju serta pengaturan investasi, perdagangan, jasa dan sektor ekonomi lainnya di negara berkembang. Globalisasi hukum ada juga yang menyebutnya sebagai reformasi hukum lintas batas komersial, namun perlu untuk dicatat bahwa apa pun istilah yang dilekatkan pada globalisasi hukum itu, ia pada intinya hendak menegaskan bahwa disamping hukum nasional suatu negara bangsa berkembang suatu hukum-hukum yang melampaui batas-batas kedaulatan negara bangsa.Dunia pada saat ini telah memasuki globalisasi yang amat pesat. Kultur budaya dari berbagai negara lain dengan mudah masuk ke dalam suatu negara. Keadaan demikian menimbulkan adanya culture shock yang mempengaruhi sosial suatu negara. Hal ini tentu mempengaruhi aspek hukum dari suatu negara. Salah satu bagian penting yang memiliki pengaruh besar dalam hal ini adalah teknologi. Perkembangan dunia teknologi informasi dan telekomunikasi tersebut mengakibatkan dunia seakan seperti tanpa batas baik mengenai informasi-informasi yang berkaitan dengan segi kehidupan social, politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan dan banyak lagi. Hal ini terjadi menggelobal di seluruh belahan dunia manapun dan dinegara manapun seperti tanpa batas berkembangnya dan terampaikannya berbagai informasi dikarenakan pengaruh globalisasi informasi ini. Perkembangan dunia teknologi yang semakin pesat mengakibatkan hubungan hukum di tengah-tengah masyarakat yang menimbulkan berbagai kejahatan dan kegiatan hukum lainnya yang belum ada pengaturannya dikarenakan modus yang digunakan adalah modus-modus baru kejahatan dalam dunia hukum. atas hubungan hukum tersebut dunia teknologi atau cybermaya sangat rentan terhadap penyalahgunaan hukum dengan lahirnya kejahatan-kejahatan baru maka diperlukan juga pengaturan baru yang mengaturnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peranan dari perkembangan teknologi terhadap kemajuan hukum suatu negara, terkhusus dalam penelitian ini adalah negara Indonesia. Hasil kajian ini akan menggambarkan mengenai relevansi antara globalisasi dengan pembaharuan hukum di Indonesia.