cover
Contact Name
Miftahul Falah
Contact Email
healthcare.journal@umtas.ac.id
Phone
+6287833430640
Journal Mail Official
healthcare.journal@umtas.ac.id
Editorial Address
Jl. Tamansari KM 2,5 Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46196
Location
Kota tasikmalaya,
Jawa barat
INDONESIA
Healthcare Nursing Journal
ISSN : -     EISSN : 26556812     DOI : -
Core Subject : Health,
Healthcare Nursing Journal merupakan salah satu Journal Elektronik yang dikelola oleh Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya. Jurnal ini terbit secara berkala, dan merupakan fasilitas bagi civitas akademika pada bidang kesehatan dan keperawatan. Memuat berbagai karya tulis ilmiah hasil penelitian, pengabdian, kajian pustaka, dan praktikum dengan ruang lingkup ilmu keperawatan. Healthcare Nursing Journal mewadahi hasil karya Dosen, Mahasiswa, dan pakar kesehatan lainnya sebagai sarana publikasi secara ilmiah.
Articles 211 Documents
GAMBARAN KETAHANAN PSIKOLOGIS REMAJA DI ERA PANDEMI COVID-19 Ade Isnaini Fadillah; Puji Purwaningsih; Fiktina Vifri Ismiriyam; Endang Susilowati
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.777 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1849

Abstract

Latar Belakang : COVID-19 menyebabkan dampak negatif pada aspek psikologis manusia terutama pada kelompok remaja. Remaja memasuki fase perkembangan psikologisnya dengan berbagai batasan karena adanya peraturan-peraturan yang diakibatkan karena COVID-19. Gangguan psikologis pada remaja saat ini mempengaruhi Ketahanan Psikologis nya,jika berlangsung dalam jangka panang remaja rentan mengalami gangguan kesehatan mental yang ditimbulkan akibat dari Covid-19. Tujuan : untuk mengetahui gambaran ketahanan psikologis remaja di era pandemi COVID-19 . Metode : Penelitian menggunakan metode deskriptif . Teknik sampling menggunakan simple random sampling. Jumlah sampel 100 remaja. Pengumpulan data mengunakan kuesioner Resilience Scale ™. Analisa data menggunakan Distribusi Frekuensi. Hasil :Ketahanan Psikologis remaja yakni pada kategori sangat rendah sebanyak 18,0% , kategori ketahanan rendah sebanyak 41,0% , ketahanan kategori aktif rendah sebanyak 26,0% , ketahanan kategori sedang sebanyak 12,0% dan kategori ketahanan cukup tinggi sebanyak 3,0%. Kesimpulan : ketahanan psikologis Remaja sebagian besar cenderung memiliki ketahanan psikologis yang negatif sebanyak 85,0% sedangkan remaja yang memiliki ketahanan psikologis positif sebanyak 15,0%. Saran : pendampingan orangtua, guru diharapkan bagi remaja dalam melewati fase perkembangan remaja.
LITERATURE REVIEW ASUHAN KEPERAWATAN PENERAPAN TERAPI JUS BELIMBING MANIS PADA LANSIA HIPERTENSI Rina Sholihach; Nina Pamela Sari; Asep Muksin
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.634 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1850

Abstract

Hipertensi atau dikenal dengan tekanan darah tinggi merupakan penyakit yang umum dan pada kondisi serius dapat menyebabkan berbagai macam masalah kesehatan. Salah satu pengobatan alternatif nonfarmakologis penurun tekanan darah untuk penderita hipertensi yaitu dengan penerapan terapi jus belimbing manis. Tujuan penyusunan karya tulis ilmiah ini untuk mengetahui pengaruh jus belimbing manis terhadap tekanan darah pada lansia yang menderita hipertensi Desain penelitian ini menggunakan metode studi literature review. Teknik pengumpulan data menggunakan data sekunder. Hasil telaah artikel jurnal menunjukan bahwa terdapat pengaruh pemberian jus belimbing manis terhadap perubahan tekanan darah pada lansia yang mengalami hipertensi. Sedangkan dalam penerapan asuhan keperawatan dengan melalui pendekatan proses keperawatan didapatkan data fokus Ny.I mengeluh sakit kepala, sering mengkonsumsi makanan tinggi garam, dan jarang berolahraga. Diagnosa yang ditegakkan yaitu resiko perfusi serebral tidak efektif berhubungan dengan hipertensi. Tahap implementasi sesuai dengan rencana tindakan yang disusun yaitu diberikan jus belimbing manis sebanyak 200 ml , satu kali dalam sehari selama 7 hari. Evaluasi yang didapatkan setelah diberikan jus belimbing manis tekanan darah menurun. Oleh karena itu disarankan kepada perawat untuk menerapkan alternatif non farmakologi jus belimbing manis dalam membantu menurunkan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi.
PENGARUH TERAPI MADU TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA KAKI DIABETIK Aida Sri Rachmawati
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.372 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1851

Abstract

Prevalensi penderita luka kaki diabetik di indonesia terus meningkat setiap tahunnya. Pasien dengan luka kaki diabetik memerlukan perawatan jangka panjang dan pemilihan terapi yang tepat untuk dapat sembuh kembali. Salah satu terapi yang sering di lakukan dalam perawatan luka adalah dengan terapi madu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian madu terhadap penyembuhan luka kaki diabetik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Literature Review dengan cara melakukan pencarian artikel dengan mengakses jurnal dari internet dengan Search engine Google Scholar dan FreeFullPDF terdiri dari 2.345 populasi dan di dapat 10 jurnal fulltext yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Hasil literature review menunjukan bahwa madu sangat efektik dalam penyembuhan luka kaki diabetik. Hasil menunjukan pemberian madu dengan beberapa cara yaitu ditetes, dioles, dikompres dan dikombinasikan dengan habbatus sauda dan minyak zaitun menunjukan adanya peningkatan derajat luka, epitelisasi dan granulasi berdasarkan metode DESIGN dan skala BJWAT. Madu memiliki sifat lembab/moist yang sangat baik untuk penyembuhan luka. Literature review ini dapat dijadikan dasar bagi peneliti selanjutnya untuk melakukan penelitian primer pemberian madu secara langsung terhadap perawatan luka kaki diabetik.
GAMBARAN TINGKAT RISIKO PENYAKIT KARDIOVASKULAR BERDASARKAN SKOR KARDIOVASKULAR JAKARTA Ida Rosidawati; Hana Aryani
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.95 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1852

Abstract

Penyakit kardiovaskular masih menjadi masalah kesehatan global di dunia termasuk Indonesia. Hal tersebut dapat meningkatkan angka kesakitan, kecacatan dan beban sosial ekonomi. Oleh karena itu, diperlukan deteksi dini risiko penyakit kardiovaskuler menggunakan skor kardiovaskular Jakarta sehingga dapat dikaji lebih lanjut, dimonitoring dan diberikan intervensi yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan tingkat risiko penyakit kardiovaskuler berdasarkan skor kardiovaskuler Jakarta. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan sampel berjumlah 30 orang menggunakan teknik accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi berdasarkan skor kardiovaskuler Jakarta kemudian di analisis secara univariat. Hasil penelitian menunjukkan tingkat risiko penyakit kardiovaskular responden berdasarkan skor kardiovaskuler jakarta antara tingkat risiko rendah (43%) dan tinggi (40%) berbeda tipis. Peneliti berasumsi bahwa hal tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor yang menjadi kriteria dalam penilaiannya, sebagaimana data yang ditemukan yakni semua responden adalah perempuan (100%), sebagian besar rentang usia adalah diatas 60 tahun (30%), mayoritas memiliki tekanan darah normal (66,7%), indeks massa tubuh pada kisaran 26,00-29,99 (46,7%), tidak merokok (100%), tidak menderita diabetes mellitus (90%), dan melakukan aktivitas fisik sedang (46,7%). Kesimpulan Sebagian besar responden memiliki tingkat risiko penyakit kardiovaskular yang rendah dan tinggi hampir sama, sehingga manajemen faktor risiko tetap perlu dilakukan terutama pada kelompok dengan risiko tinggi.
HUBUNGAN TINGKAT KEPERCAYAAN DIRI REMAJA AKHIR DENGAN JERAWAT Nur Aini; Ida Herdiani; Bayu Brahmantia
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.964 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1856

Abstract

Jerawat adalah penyakit kulit yang tidak mematikan dan umum terjadi yang bisa dialami oleh 80% masyarakat yang berusia 12 – 14 tahun. Kemunculan jerawat umumnya akan terjadi di usia pubertas (8-9 tahun) dimana pada usia ini produksi hormon androgen meningkat drastis dan mempengaruhi sekresi keratin dan sebum(florentinus, 2014).Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kepercayaan diri remaja akhir berhubungan dengan adanya jerawat berdasarkan literature riview. Metode penelitian ini merupakan literature review dengan menggunakan search engine Google Scholar dengan jumlah populasi 1.640 artikel dan sampel sebanyak 6 artikel yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil dari penelitian literature review didapatkan ada hubungan tingkat kepercayaan diri dengan tumbuhnya jerawat pada remaja. Kesimpulannya tingkat kepercayaan diri remaja dapat terpengaruhi dengan adanya jerawat, semakin tinggi tingkat keparahan maka semakin kurang dalam kepercayaan diri.
MARKETING MIX, IMPLEMENTATION OF MARKETING STRATEGIES IN HEALTH SERVICES: LITERATURE REVIEW Fitri Nurlina; Usman Sasari
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 1 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (283.666 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i1.1871

Abstract

Fasilitas pelayanan kesehatan adalah tempat yang digunakan masyarakat untuk mencegah, dan meningkatkan kesehatan. Setiap fasilitas pelayanan kesehatan ingin memberikan pelayanan yang baik dan bermutu sehingga dapat diterima oleh masyarakat. Maka dari itu diperlukan suatu strategi yang dapat digunakan untuk melihat pasar atau keinginan konsumen. Salah satu strategi yang dapat digunakan adalah Marketing Mix. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis terkait bagaimana pelaksanaan strategi pemasaran dengan menggunakan marketing mix di pelayanan kesehatan. Jenis penelitian menggunakan penelitian kepustakaan. Dengan populasi 354 artikel dengan teknik sampling menggunakan data based google schoolar, Proquest, Pubmed, DOAJ dan kata kunci Marketing mix, health services, marketing strategies. Sehingga didapatkan sampel 20 artikel yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Hasil penelitian didapatkan bahwa menggunakan marketing mix dalam pelaksanaan strategi pemasaran dapat melihat keinginan konsumen secara langsung. Dan dari faktor-faktor marketing mx didapatkan berpengaruh terhadap tingkat kunjungan, keputusan memilih layanan, peningkatan loyalitas dan kepuasan pasien.
THE EFFECT OF KEPOK BANANA HEART NUGGETS (NGET-JAPOK) AGAINST BREAST MILK PRODUCTION (ASI) Sri Heryani; Arifah Septiane Mukti; Siti Rohmah
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 2 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.766 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i2.2261

Abstract

Mother's Milk (ASI) is the best source of food for babies, because breast milk has many ingredients that are very beneficial for babies. One of the benefits obtained is as immunity in the body. So that the achievement of exclusive breastfeeding will reduce the infant mortality rate. (Umboh et al., 2013). Data from the World Health Organization (WHO) in 2020 stated that the rate of exclusive breastfeeding was 44% during the 2015-2020 period, this is also in line with a survey conducted by Lambantorium in 2018 which stated that the coverage of exclusive breastfeeding in Indonesia was still very minimal at 27 ,6%. (Fk and Andalas, 2017). Efforts that can be made in increasing the coverage of breast milk production are by paying attention to the nutrition of nursing mothers, where one of the efforts that can be done is to utilize plants as the fulfilment of nutrition for breastfeeding mothers. The plant that can be used is the kapok banana heart. Where this kepok banana heart is a type of plant that is easily obtained and the content contained in the kapok banana heart is useful in increasing breast milk production. (Pratiwi et al., 2016). The purpose of this study is to improve the status of the coverage of successful exclusive breastfeeding and to provide the latest study materials related to methods of increasing breast milk production. The method used in this research is to use pre test and post test designs. In this study a sample of one intervention group Based on statistical tests, it was found that the production of breast milk before the intervention was only 5.4, while after it increased to 9.9. The correlation between the two variables is 1.580, the difference in the average value of increasing breast milk production with a sig value of 0.000.
STRES DENGAN KETERATURAN SIKLUS MENSTRUASI PADA REMAJA PUTRI KELAS XI DI SMK BHAKTI KENCANA KOTA TASIKMALAYA Ai Rahmawati; Reni Nurdianti; Pipit Srimulyati
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 2 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.828 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i2.2265

Abstract

Stres yang dimiliki remaja akan berpengaruh kepada perubahan psikologis dan fisiologis, apabila stres terjadi, tentunya akan berpengaruh terhadap siklus menstruasi. Keadaan tersebut sering terjadi di kalangan remaja seperti yang telah dilakukan penelitian di salah satu SMK kesehatan yang berada di kota Tasikmalaya yaitu SMK Bhakti Kencana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan stres dengan keteraturan siklus menstruasi pada remaja putri. Jenis penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif korelasional dan pendekatan cross sectional, populasi dalam penelitian ini adalah remaja putri kelas XI sebanyak 222, sampel sebanyak 69 orang yang diperoleh dengan teknik proportional random sampling. Data diperoleh dengan menggunakan kuesioner kemudian data dianalisis dengan chi square test. Hasil penelitian menunjukan gambaran stres pada remaja putri sebagian besar termasuk kategori ringan yaitu sebanyak 43 orang (62.3%). Keteraturan siklus menstruasi pada remaja putri sebagian besar termasuk kategori tidak teratur yaitu sebanyak 46 orang (66.7%). Terdapat hubungan stres dengan keteraturan siklus menstruasi pada remaja putri kelas XI SMK Bhakti Kencana Kota Tasikmalaya dengan p value 0,000. Oleh karena itu, remaja sebaiknya bisa mengendalikan stres agar tidak terjadi gangguan pada siklus menstruasi.
FAMILY SUPPORT TO CLIENTS OF COVID-19 SURVIVORS SANTA ELISABETH HOSPITAL MEDAN Maria Pujiastuti; Vina Yolanda Sigalingging; Henry Eduwar Siregar
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 2 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (305.327 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i2.2266

Abstract

The purpose of this study was to determine the description of family support for clients who survived COVID-19 at Santa Elisabeth Hospital Medan in 2021. This research was quantitative descriptive. The subjects in this study were 30 people who were obtained through purposive sampling technique using the Vincent formula. The data collection technique is a questionnaire via google form. The questionnaire contains questions about the description of family support on indicators emotional/hope support, instrumental/real support, and information/knowledge support. The results of the study found that: a) descriptions of emotional/hope support in sufficient category 21 people (70%), instrumental/real support in good category 28 people (93%), information/knowledge support with good category 20 people (66%). So that in general the description of family support for clients who have survived COVID-19 at the hospital. St Elisabeth Medan 2021 is a good category of 62%
ANALISIS FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TERJADINYA SKABIES PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN MIFTAHUL AMIN Nurhidayat Nurhidayat; Fidya Anisa Firdaus; Adi Nurapandi; Jajuk Kusumawaty
HealthCare Nursing Journal Vol. 4 No. 2 (2022): HealthCare Nursing Journal
Publisher : Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.981 KB) | DOI: 10.35568/healthcare.v4i2.2267

Abstract

Skabies menyebabkan morbiditas yang cukup besar dan menyebabkan infeksi bakteri yang parah. Skabies dikenal sebagai penyakit kulit menular yang disebabkan oleh tungau yang bersembunyi di dalam kulit bernama sarcoptes scabiei var ectoparasites hominis dan menyebabkan rasa gatal yang parah. Kurangya paparan informasi, rendahnya kesadaran sikap dan perilaku personal hygiene pada santri serta minimnya buruknya sanitasi lingkungan di pondok pesantren menyebabkan tingginya rendahnya pengetahuan, buruknya sikap, perilaku dan sanitasi lingkungan di pondok pesantren miftahul amin. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor- factor yang berhubungan dengan kejadian scabies pada santri di pondok pesantren miftahul amin. desain penelitian yang digunakan adalah analitik observational dengan pendekatan cross sectional dan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Responden dalam penelitian sebanyak 50 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data diolah menggunakan SPSS versi 20 dan diuji menggunakan uji chi square. Berdasarkan analisis bivariat menunjukan bahwa variabel bebas yang mempunyai hubungan dengan kejadian Scabies yaitu pengetahuan (p value 0.03), sikap (p value 0.03), perilaku personal hygiene (p value 0.04) dan sanitasi lingkungan (0.03) yang berarti semua variabel memiliki hubungan yang signifikan dengan kejadian skabies. Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan, sikap, perilaku personal hygiene dan sanitasi lingkungan dengan kejadian scabies pada santri di pondok pesantren Miftahul Amin kabupaten Ciamis.

Page 6 of 22 | Total Record : 211