cover
Contact Name
Wahyu Widodo
Contact Email
wahyu.widodo@stisipoldharmawacana.ac.id
Phone
+6285268788756
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Kenanga No 3, Mulyojati, Metro Barat, Kota Metro
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
Wacana Publik
ISSN : 18582400     EISSN : 26569558     DOI : -
Core Subject : Social,
Adalah jurnal ilmiah yangditerbitkan oleh STISPOL Dharma Wacana Metro, dibawah pengelolaan Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat STISIPOL Dharma Wacana. Jurnal Wacana Publik terbit dua kali dalam setahun,yaitu pada Juni dan Desember. Jurnal Wacana Publik memuat artikel-artikel ilmiah dengan tema: kebijakan publik, pemerintahan, manajemen publik, dan pembangunan.
Articles 100 Documents
Evaluasi Kebijakan Sistem Zonasi dalam Optimalisasi Aksesibilitas Pendidikan pada Jenjang Sekolah Menengah Pertama di Kota Bandar Lampung Kurniawan, Arsyah Fernanda; Sulistio, Eko Budi; Karmilasari, Vina
Wacana Publik Vol. 18 No. 1 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i1.65

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh penerapan kebijakan zonasi dikota Bandar Lampung yang menunjukkan perbedaan yang jelas antara sekolah di kota besar yang memiliki sarana dan prasarana berkembang, dengan sekolah di pedesaan atau terpencil yang sering kekurangan fasilitas dan staf pengajar. Meskipun sarana dan prasarana sangat penting dalam mendukung pembelajaran, pengelolaan yang baik dapat meningkatkan mutu pendidikan. Permasalahan ini tidak hanya terjadi di pedesaan, tetapi juga di perkotaan, khususnya di Bandar Lampung yang mana masih memiliki sistem pendidikan yang tidak merata. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi kebijakan zonasi, khususnya di SMPN 2 dan SMPN 26 Bandar Lampung, menggunakan metode kualitatif dan teori evaluasi kebijakan William N. Dunn yang mencakup enam indikator: efektivitas, efisiensi, kecukupan, pemerataan, responsivitas, dan ketepatan. Meskipun kebijakan zonasi memberikan manfaat signifikan dalam mempermudah akses pendidikan, hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan ini belum memenuhi beberapa indikator tersebut. Efektivitas dan efisiensi belum tercapai karena persebaran dan kualifikasi sekolah yang belum optimal serta masalah pada sistem pendaftaran online. Kebijakan ini cukup memadai dalam hal kemudahan akses pendidikan, namun pemerataan dan penyetaraan sekolah masih belum merata. Masyarakat memberikan tanggapan positif terhadap kebijakan ini, tetapi ketepatannya belum terpenuhi karena adanya ketidaksesuaian antara penerapan dan temuan di lapangan. Aspek yang perlu diperbaiki meliputi pemerataan sekolah, peningkatan akurasi sistem pendaftaran online, pemahaman masyarakat tentang mekanisme pendaftaran, serta kesesuaian kebijakan dengan Permendikbud No. 1 Tahun 2021.
Peran Dukungan Sosial dan Komunikasi dalam Mewujudkan Ketahanan Keluarga Pekerja Migran Indonesia Asal Desa Sumbergede Lampung Timur Puspita, Octa Vallen Dwi; Fadoli, M Irsyad; Karmilasari, Vina; Utami, Anisa; Puspawati, Ani Agus
Wacana Publik Vol. 18 No. 1 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i1.66

Abstract

Sedikitnya lowongan kerja di dalam negeri memaksa banyak orang Indonesia mencari pekerjaan di luar negeri. Peningkatan teknologi transportasi dan komunikasi serta kurangnya pekerjaan yang tersedia dan pembangunan ekonomi global dan regional yang tidak merata semuanya berperan dalam tren ini. Ada 105 PMI yang keluar dari Desa Sumbergede Lampung Timur, menurut data yang ada. Keluarga pekerja migran di desa Sumbergede, Lampung Timur, menjadi fokus penelitian ini, yang bertujuan untuk menjelaskan bagaimana dukungan sosial dan komunikasi berperan dalam ketahanan keluarga tersebut. Metodologi kualitatif berdasarkan tinjauan pustaka dan wawancara mendalam digunakan untuk penyelidikan ini. Menurut temuan penelitian ini, dukungan sosial dan keterbukaan jalur komunikasi sangat penting dalam membantu keluarga pekerja migran Indonesia di Desa Sumbergede, Lampung Timur, mempertahankan tingkat resiliensi yang tinggi. Tantangan untuk membangun komunikasi yang produktif antara lain jadwal kerja buruh migran Indonesia yang padat dan masih adanya penolakan beberapa majikan untuk mengizinkan PMI untuk tetap dekat dengan keluarga mereka di tanah air.
Literasi Digital Keamanan Siber pada Remaja menghadapi Social Engineering Effendy, M. Yusuf; Oktiani, Hestin
Wacana Publik Vol. 18 No. 1 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i1.67

Abstract

Personal data protection and security in information transactions in the digital era are very important. The development of digital technology has given birth to various cybercrimes. Awareness of cyber security is the key to protecting yourself from social engineering related to several key security elements, namely passwords and Two-Factor Authentication (2FA). Teenagers (Gen Z) are the age group with the highest penetration on internet/cyber media, meaning that teenagers are also at greatest risk of experiencing cybercrime. Based on the results of the study, out of 100 respondents selected with the criteria of having email, social media, internet banking, and e-commerce accounts, teenagers as the largest users of internet media in general (70%) are aware of the existence of social engineering as a cybercrime, but most (54%) do not yet have knowledge about 2-factor authentication (2FA) as a way to protect personal data. Knowledge about cybercrime has not been accompanied by a high awareness to carry out good protection procedures against cybercrime, only 38%-42% of teenagers do it. In addition, the digital literacy they have is also not adequate to deal with cybercrime attacks, especially social engineering. Teenagers’ digital literacy in dealing with cybercrime is still inadequate and needs to be improved. Teenagers’ knowledge of 2-factor authentication (2FA) and the use of strong passwords and their awareness of the importance of taking cyber security measures are ways to deal with cybercrime attacks. More intensive training is needed on digital literacy, especially on cyber security in dealing with social engineering cybercrime.
Analisa Menguatnya Politik Identitas pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Lampung Timur dan Kabupaten Pringsewu Indrajat, Himawan; Warganegara, Arizka; Muflihah, Lilih
Wacana Publik Vol. 18 No. 2 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i2.70

Abstract

Direct regional elections are a form of implementing democracy at the local level, after previously regional elections were held indirectly elected through the Rakyar Regional Representative Council constituencies with this method were still carried out at the beginning of the 1999 reform regulated through Law Number 22 of 1999 concerning Regional Government, but then with the spirit of democratization regional elections were finally held directly where the people were the ones who determine who is eligible to be the regional head and its implementation was first carried out in 2005 based on Law Number 32 of 2004 concerning Regional Government. But in its implementation, it turns out that dynamics emerge, especially efforts made by candidates for regional heads to win contestations using tribal and religious sentiments or known as Identity Politics. The use of identity politics in local elections also occurred in the regional elections of East Lampung and Pringsewu districts to win regional elections in these areas.
Impresi Menonton Acara Pencarian Bakat dalam Mengembangkan Minat Berkarir di Bidang Fashion Adiba, Jovita Farah; Oktiani, Hestin
Wacana Publik Vol. 18 No. 2 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i2.71

Abstract

Indonesia's Next Top Model ialah sebuah acara pencarian bakat untuk wanita muda yang ingin memulai karir di bidang fashion. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari intensitas menonton acara Indonesia’s Next Top Model terhadap pembentukan minat remaja terjun ke fashion industry. Penelitian ini menerapkan pendekatan kuantitatif melalui metode survei kuantitatif dengan teknik purposive sampling dan snowball sampling. Hasilnya menunjukkan bahwa ada korelasi sedang antara keinginan remaja untuk bergabung dengan industri fashion dan intensitas menonton acara YouTube Indonesia's Next Top Model dengan nilai sebesar 0,444. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa perkembangan minat remaja untuk berkarir di bidang fashion, dipengaruhi sebesar 19,7% oleh intensitas menonton acara fashion. Pengaruhnya terhitung rendah. Adapun 80,3% dipengaruhi oleh faktor lain, dapat berupa faktor jenis kelamin, dorongan, perhatian, dan tempat sekolah. Penelitian ini membuktikan bahwa penggunaan suatu media komunikasi oleh seorang individu mampu mempengaruhi individu tersebut, meskipun demikian juga terdapat beberapa hal lain yang mendukung timbulnya efek akan media komunikasi massa pada diri seorang individu.
Implementasi Penggunaan AI Perplexity terhadap Proses Pembelajaran Mahasiswa di Perguruan Tinggi Dewi, Sylvia Melati; Alfeno, Sandro; Effendy, Muhammad Yusuf
Wacana Publik Vol. 18 No. 2 (2024): Wacana Publik
Publisher : P3M STISIPOL Dharma Wacana Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i2.72

Abstract

Dunia teknologi semakin berkembang pesat, dan salah satu inovasi yang sangat menarik yang telah merevolusi cara kita hidup adalah Artificial Intelligence atau AI. Hampir semua bidang di dunia sudah berhasil memanfaatkan keberadaan dari teknologi yang satu ini. Salah satunya yaitu di bidang pendidikan. Dalam beberapa tahun terakhir, AI menjadi trend yang semakin popular dalam proses pembelajaran para mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penulisan ini yaitu melalui studi pustaka, analisis konten, serta pengumpulan data dari para responden yang telah mengisi kuesioner. Di zaman sekarang, tidak sedikit mahasiswa yang sudah menggunakan AI Perplexity dalam proses pembelajarannya di perguruan tinggi. Beberapa faktornya yaitu karena Perplexity AI adalah teknologi berbasis AI yang membantu mencari informasi dengan cara yang lebih interaktif dan dinamis. Dengan diimplementasikannya AI pada proses pembelajaran mahasiswa, akan dapat membantu meningkatkan aksesibilitas materi, serta memberikan jawaban dari semua pertanyaan secara instan. Oleh karena itu, penelitian ini dapat membantu para pembaca agar lebih memahami tentang implementasi AI perplexity di dunia pendidikan khususnya di perguruan tinggi.
Implementasi Administrasi Pemerintah Desa dalam Pembangunan Desa Suryandari, Kris Ari
Wacana Publik Vol. 19 No. 1 (2025): Wacana Publik
Publisher : LP3M Universitas Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v19i1.50

Abstract

Administrasi pemerintahan memegang peranan penting dalam hal pembangunan. Untuk itu agar tujuan pembangunan bisa tercapai secara maksimal, maka dibutuhkan aparat pemerintah yang memiliki kemampuan dan kualitas yang memadai. Kualitas yang memadai yang harus dimiliki aparat pemerintah yaitu aparat pemerintah harus memiliki kemampuan dan keterampilan yang bagus serta harus di dukung oleh disiplin kerja yang tinggi, sehingga dalam menciptakan tujuan pembangunan nasional dapat sesuia dengan kebijakan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Pembangunan yang telah di tetapkan oleh pemerintah sangat perlu di arahkan pada masyarakat desa, karena diketahui bahwa desa merupakan organ terendah pemerintah dan sebagian besar masyarakat tinggal di pedesaan. Administrasi Pemerintahan di atur dalam Undang-Undang No. 30 Tahun 2014 tentang Administrasi Pemerintahan. Undang-Undang tersebut dengan jelas menjelaskan tentang tata aturan dan prosedur dalam pengawasan terhadap aparatur Negara yang ada disetiap daerah, dan aturan-aturan tersebut sebagai bentuk kontribusi pemerintah dalam mengawasi setiap pelanggaran yang dilakukan oleh aparatur Negara. Metode penelitian ini adalah kualitatif desktiptif dengan informan perangkat desa. Fokus penelitian diarahkan pada peran perangkat desa dalam meningkatkan pembangunan desa. Hasil dari Penelitian ini adalah bahwa pembangunan desa di Desa Bagelen Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran sudah cukup baik, karena juga dilihat dari peran penting perangkat desa dalam membangun desa.
Strategi Pemberdayaan Kaum Milenial Melalui Program Sekolah Kopi Lampung Barat dalam Upaya Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Prastika, Okta; Kagungan, Dian; Meutia, Intan Fitri
Wacana Publik Vol. 18 No. 2 (2024): Wacana Publik
Publisher : LP3M Universitas Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v18i2.58

Abstract

The coffee school is a program built by the West Lampung government in 2019 and inaugurated in 2020. The aim of the research is to analyze the Millennial Empowerment Strategy through the West Lampung Coffee School Program in an Effort to Improve Community Welfare. Data collection techniques through interviews, observation, and documentation by looking at four types of indicators for strategy types, namely Organizational Strategy, Program Strategy, Resource Support Strategy, and Institutional Strategy. The results of this research show that 1). The organization's strategy is based on the vision and mission with output in the form of development programs and improving community resources, especially farmers, in increasing coffee production and quality. 2). Program strategy By implementing the green grading, roasting, cultivation and barista class curriculum, it can have a positive impact on society, 3). Resource support strategy by providing facilities and infrastructure, as well as quality human resources, 4). Institutional strategy carries out responsibilities and authority in accordance with applicable SOPs or regulations. There are factors that hinder the Millennial Empowerment Strategy through the West Lampung Coffee School Program in an effort to improve community welfare, namely the lack of natural resources and the lack of certified tutors.
Persepsi Masyarakat terhadap Pengelolaan Sampah di Bandar Lampung Muflihah, Lilih; Mukhlis, Maulana; Rosalia, Feni
Wacana Publik Vol. 19 No. 1 (2025): Wacana Publik
Publisher : LP3M Universitas Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v19i1.68

Abstract

Sampah menjadi masalah serius di kota Bandar Lampung, dengan tingkat produksi sampah yang terus meningkat dan kurangnya kesadaran akan pentingnya pengelolaan sampah yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menggali persepsi masyarakat terhadap pengelolaan sampah di Bandar Lampung. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan kuesioner yang disebar kepada sampel masyarakat di Kecamtan Kedaton dan Kecamatan Tanjung Senang, Kota Bandar Lampung. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan teknik statistik untuk menemukan pola dan tren dalam persepsi masyarakat terhadap pengelolaan sampah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada persepsi positif dari masyarakat mengenai pengelolaan sampah di Bandar Lampung. Persepsi Masyarakat terhadap layanan pengelolaan sampah di Kecamatan Kedaton masuk dalam kategori tinggi dan sedang di Kecamatan Tanjung Senang. Tidak ada bank sampah dan sosialisasi pengelolaan sampah sehingga kebanyakan masyarakat di kedua kecamatan melakukan pengelolaan sampah secara mandiri dengan membuang sampah ke tempat pembuangan sampah, bahkan ada yang dibakar dan kendala dalam pengelolaan sampah berada di sisi pemerintah dan masyarakat.  
Implementasi Penggunaan Exam Browser di SMA Negeri 1 Seputih Banyak Lampung Maulidya, Ade
Wacana Publik Vol. 19 No. 1 (2025): Wacana Publik
Publisher : LP3M Universitas Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37295/wp.v19i1.69

Abstract

Exam browsers are an important part of the world of education in the current era of technological development. This requires changes and developments in the world of learning, including evaluation in education. Therefore, this research aims to determine the purpose, positive and negative impacts of using the exam browser at SMA Negeri 1 Seputih Banyak Lampung. This type of research is descriptive with a qualitative approach. The results show that: the use of exam browsers in the world of education is very impactful and beneficial in the implementation of exams, because the implementation of exam browsers is able to minimize cheating during exams. Then using the exam browser is considered useful, saving costs and time. Researchers advise schools to prepare carefully regarding the implementation of the exam browser so that if there are technical problems they can implement alternative policies during the exam.

Page 8 of 10 | Total Record : 100