cover
Contact Name
Siti Mujilahwati
Contact Email
teknika@unisla.ac.id
Phone
+6285645161358
Journal Mail Official
teknika@unisla.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. lamongan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Teknika
ISSN : 20850859     EISSN : 26204770     DOI : 10.30736/teknika
Jurnal Ilmiah yang bertujuan untuk mengkomunikasikan hasil dan riset, serta inovasi teknologi dan sistem informasi. Sasaran pembaca jurnal Penelitian jurnal Teknika adalah para ilmuwan, Akademis, serta Praktisi. Scope : Data Mining, Electric Control,Telecommunication,Power System Analysis,Electric and Microprocessor,Cloud Computing,Jaringan Komputer,Algoritma,Rekayasa Perangkat lunak,Rekayasa Geoteknik,Rekayasa Keairan,Rekayasa Struktur,Manajemen Konstruksi dan Perencanaan yang berkaitan dengan teknik Sipil
Articles 263 Documents
Asesmen Kekeringan Meteorologi dengan Metode China Z Index (CZI) dan Standarized Precipitation Index (SPI) di DAS Sampean Baru, Kabupaten Bondowoso Billy Satria Nanda Satria; Gusfan Halik; Entin Hidayah
Jurnal Teknika Vol 16 No 1 (2024): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i1.1242

Abstract

Kekeringan merupakan bencana alam yang sangat sulit diprediksi awal kejadiannya. Kekeringan sering terjadi secara berulang diwilayah kering dan semi kiring di Indonesia karena defisit curah hujan yang salah satunya di DAS Sampean Baru, Kabupaten Bondowoso. Oleh karena itu, prediksi kekeringan yang tepat sangat dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan analisis index kekeringan berdasarkan China Z Index (CZI) dan Standarized Precipitation Index (SPI) terhadap lahan pertanian yang terdampak kekeringan Kabupaten Bondowoso (1990-2021). Hasil dari index kekeringan metode CZI dan SPI menunjukkan metode CZI lebih sesuai terhadap histori kekeringan untuk lahan pertanian yang terjadi selama per 6 periode. Pada periode tersebut terdapat kesesuain data dimana secara berturut turut pada tahun 2007, 2008, dan 2021 terjadi kekeringan ekstream yang mengakibatkan lahan terdampak sekitar 403.9 Ha, 303 Ha, 127 Ha.
ANALISIS VALUE ENGINEERING PEKERJAAN REHABILITASI SALURAN DRAINASE KECAMATAN SAMARINDA ULU Ibu Khaldun; Wateno Oetomo; Risma Marleno
Jurnal Teknika Vol 16 No 2 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i2.1244

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis Nilai Teknik Pekerjaan Rehabilitasi Drainase dan Gorong-gorong di Kecamatan Samarinda Ulu. Metode penyelesaian perhitungan ini menggunakan Analisis Rekayasa Nilai. Analisis Rekayasa Nilai dilakukan pada saat Rencana Anggaran Biaya (RAB) masih direncanakan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Metode penelitian ini dilakukan dalam lima tahap Rekayasa Nilai, yaitu tahap informasi, tahap analisis fungsi, tahap kreatif, tahap evaluasi, dan tahap presentasi. Pembobotan setiap kriteria menggunakan Metode Zero-One. Metode Matriks Analisis Nol-Satu Metode nol-satu digunakan untuk memberi bobot dan memberikan skor pada kriteria. Dari hasil analisa ditemukan bahwa alternatif terbaik yang dapat menggantikan metode pelaksanaan awal pada item pekerjaan terpilih pada pekerjaan beton adalah Beton Bertulang Pracetak, Beton Bertulang Ready Mix, Dicor Sebagian. Biaya pekerjaan beton yaitu pada awal atau sesuai rencana sebesar Rp. 623.679.984,00 Biaya pekerjaan beton setelah VE yaitu Rp. 271.933.824,09 Dengan penghematan biaya sebesar Rp. 352.393.548,00 atau 18,3%. Biaya proyek keseluruhan untuk rencana awal adalah Rp. 2.099.885.844 sedangkan keseluruhan biaya proyek setelah VE adalah Rp 1.748.139.684. Dengan penghematan biaya sebesar Rp. Rp. 352.393.548,00 atau 16,78% dari total proyek.
ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI PENGEMBANGAN SISTEM PENYEDIAAN AIR MINUM (SPAM) DARI MATA AIR CIBULAKAN PERUMDA AIR MINUM TIRTA RAHARJA KABUPATEN BANDUNG – JAWA BARAT Sundana, Hari; Wateno Oetomo; Risma Marleno
Jurnal Teknika Vol 17 No 1 (2025): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v17i1.1245

Abstract

Ketersediaan air minum merupakan kebutuhan dasar yang harus dipenuhi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) menjadi salah satu solusi dalam menjamin akses air bersih, khususnya bagi wilayah yang mengalami keterbatasan sumber daya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan investasi pengembangan SPAM dari Mata Air Cibulakan oleh Perumda Air Minum Tirta Raharja di Kabupaten Bandung menggunakan metode Net Present Value (NPV) dan Internal Rate of Return (IRR). Analisis ini dilakukan untuk menentukan apakah investasi yang direncanakan layak secara finansial. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa proyek ini memiliki NPV positif sebesar Rp 518.181.911.866 (NPV > 0), yang menunjukkan bahwa penerimaan lebih besar dibandingkan biaya investasi. Selain itu, nilai IRR sebesar 11,59% lebih tinggi dari tingkat bunga minimal 10%, yang menandakan proyek ini menguntungkan dan layak dijalankan. Berdasarkan hasil ini, pengembangan SPAM dari Mata Air Cibulakan direkomendasikan untuk diteruskan. Namun, guna memaksimalkan keuntungan, perlu dilakukan langkah-langkah strategis dalam mengurangi tingkat kebocoran air dan meningkatkan efisiensi operasional melalui pemeliharaan infrastruktur yang optimal. Dengan demikian, hasil penelitian ini dapat menjadi dasar dalam pengambilan keputusan investasi di sektor penyediaan air minum, sekaligus sebagai referensi bagi proyek serupa dalam meningkatkan akses air bersih secara berkelanjutan.
ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI PEMBANGUNAN SISTEM PENYEDIAAN AIR BERSIH UNTUK PENAMBAHAN DEBIT SUMBER AIR Lusius Hardi, Edelbertus; Budi Witjaksana; Andi Patriadi
Jurnal Teknika Vol 17 No 1 (2025): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v17i1.1246

Abstract

Air merupakan sumber daya alam yang sangat vital dan diperlukan untuk menentukan keberlanjutan kehidupan seluruh makhluk hidup di muka bumi ini. Masalah yang dihadapi adalah sistem air bersih ke daerah tempat tinggal penduduk tidak lancer. Dibutuhkan jaringan distribusi, pengelolaan sistem air bersih yang baik serta mampu melayani kebutuhan air bersih bagi penduduk. Demi mewujudkan hal tersebut maka dibutuhkan investasi yang cukup besar berupa penambahan kapasitas sistem penyediaan air baku. Berdasarkan latar belakang yang disebutkan, maka judul dari penelitian ini adalah Analisis Kelayakan Investasi Sistem Air Bersih Perumda Air Minum Wae Mbeliling, Kecamatan Lembor. Metode penyelesaian dalam perhitungan ini untuk Analisis Investasi Kelayakan dengan menggunakan metode Nett Present Value (NPV), dan metode Internal Rate of Return (IRR). Dari hasil analisis di peroleh Diperoleh nilai NPV sebesar Rp. 678.904.405.208 (NPV > 0).  Jadi investasi pengembangan kapasitas produksi dan jaringan air bersih Perumda Air Minum Wae Mbeliling, Kecamatan Lembor, layak untuk diteruskan. Nilai NPV yang positif atau lebih besar dari (> 0) menunjukkan bahwa penerimaan lebih besar dibandingkan dengan nilai yang diinvestasikan. Diperoleh nilai IRR 15,61 % > 10 % (tingkat bunga minimal yang diharapkan), maka investasi pengembangan kapasitas produksi dan jaringan air bersih Perumda Air Minum Wae Mbeliling layak untuk dijalankan.
ANALISIS SISTEM PENYEDIAAN AIR BERSIH KAMPUNG KASAI KECAMATAN PULAU DERAWAN KABUPATEN BERAU Anang Wahananto; Budi Witjaksana; Andi Patriadi
Jurnal Teknika Vol 16 No 2 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i2.1248

Abstract

Kampung Kasai merupakan kampung nelayan yang terus berkembang dari kampung tertinggal menuju kampung berkembang. Seiring dengan pertumbuhan itu tuntutan kebutuhan prasarana dan sarana air bersih terus meningkat. Kebutuhan air bersih mencapai puncaknya pada saat musim kemarau tiba yang menyebabkan tekanan besar pada pasokan air bersih yang berakibat ketidakcukupan untuk kebutuhan sehari-hari masyarakat. Perlu dilakukan analisis mendalam mengenai strategi pengelolaan sumber air bersih yang efektif untuk mengatasi kekurangan pasokan pada musim kemara. Metode penelitian menggunakan Analisis proyeksi jumlah penduduk dan Pengukuran Debit pada Sumur Pengambilan. Dilakukan uji pumping test di lokasi sumur setelah sebelumnya dilakukan pengistirahatan selama ±24 jam kepada sumur bor yang akan di uji pemompaan. Dari uji pumping test selama 24 jam nonstop didapatkan debit konstan sebesar 2 liter/dt. Uji Pemompaan dilaksanakan pada tanggal 5 Maret 2024 sampai 11 Maret 2024 dengan metode constant rate test menggunakan pompa yang tersedia di lokasi pengujian. Uji pemompaan dilakukan secara terus menerus selama waktu tertentu dan kedudukan muka air tanah mengalami kondisi relatif stabil pada kedalaman tertentu, kemudian pompa dimatikan. Adapun dari uji pumping test selama 24 jam nonstop didapatkan debit konstan sebesar 2,32 Lt/detik. Sehingga disimpulkan bahwa uji pemompaan lebih besar dari perhitungan potensi air tanah.
MOORHYTM: SELEKSI ALBUM K-POP BERDASAR PREFERENSI PENGGEMAR DENGAN MOORA Salis Nilam Amartama; Patmi Kasih; Danar Putra Pamungkas
Jurnal Teknika Vol 16 No 2 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i2.1250

Abstract

Perkembangan industri K-pop yang pesat, membuat jumlah penggemar meningkat di berbagai negara. Penggemar pasti menginginkan suatu merchandise yang berkaitan dengan grub musik yang digemari. Merchandise yang paling diminati adalah album fisik dengan berbagai inclusions. Banyaknya faktor yang menjadi pertimbangan dalam keputusan pembelian, membuat penggemar merasa kesulitan dalam menentukan pilihan. Sistem ini dibuat untuk membantu dalam merekomendasikan album pilihan berdasarkan preferensi penggemar, mulai dari segi budget, harga, inclusions, dan keuntungan lain. Metode MOORA (Multi Objektif by Ratio Analysis) dipilih, karena memiliki tingkat selektifitas yang baik dan mampu mengoptimalkan kriteria yang bertolak belakang. Data album yang valid akan langsung di proses dengan metode MOORA saat user mengklik submit. Data tersebut, akan diberi nilai matriks sesuai sub-kriteria yang diinputkan, proses perhitungan normalisasi dan optimasi hingga perhitungan nilai Yi dan perangkingan berdasarkan nilai Yi terbesar. Sistem yang dibuat mampu memproses data-data yang diinputkan penggemar seperti data album, budget, dan preferensi bobot kriteria. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu mengolah data untuk memberikan rekomendasi yang akurat. Sistem, telah teruji dengan memberikan hasil yang sama dengan perhitungan manual, yaitu Yi = 0,49 untuk album A5 – TXT SWEET JP UMS, dengan begitu metode moora juga mampu memberikan hasil yang konsisten dan akurat.
APLIKASI EDUKASI PENGENALAN DAN PENGASAH DAYA INGAT RAGAM AKSARA Siti Alvi Nikmah; Patmi Kasih; Ardi Sanjaya
Jurnal Teknika Vol 16 No 2 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i2.1251

Abstract

Sistem pembelajaran aksara daerah khususnya aksara Jawa pada tingkat sekolah dasar masih konvensional menggunakan media buku teks dan papan tulis. Pengajaran dan pelafalan dilakukan secara langsung oleh guru dan diikuti oleh siswa. Pembelajaran konvesional memiliki beberapa kekurangan yaitu sebagian siswa merasa bosan dalam proses pembelajaran yang monoton dan kurang menarik sehingga menyebabkan siswa sulit untuk memahami dan menghafal aksara daerah. Solusi yang diusulkan untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu model pembelajaran dapat dikemas menjadi lebih interaktif dan inovatif dengan pembelajaran berbasis digital seperti aplikasi edukasi yang didalamnya terdapat teknologi Augmented Reality yang menampilkan objek 3D. Kemudian Matching Card permainan pencocokan gambar aksara untuk membantu penghafalan huruf aksara. Proses perancangan aplikasi menggunakan metode waterfall karena metode ini dikerjakan secara berurutan sesuai dengan tahapannya. Untuk metode penelitian menggunakan Marker Based Tracking digunakan untuk teknologi Augmented Reality dan algoritma Shuffle Random digunakan untuk pengacakan gambar pada Matching Card. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi edukasi yang berisi aksara daerah yaitu Jawa, Lampung, dan Sunda yang bertujuan untuk membantu pembelajaran aksara daerah sekaligus mengenalkan keanekaragaman aksara daerah di Indonesia. Dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini sudah sesuai untuk dijadikan media bantu pembelajaran dengan hasil presentase penilaian 89% dari 20 koresponden sebagai pengguna aplikasi edukasi ini.
IDENTIFIKASI KARAKTERISTIK SUB-DAS MENGGUNAKAN DEMNAS DAN SRTM DI SUNGAI BITING Afif Amiluddin; Icha Tatrisya Derka
Jurnal Teknika Vol 17 No 1 (2025): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v17i1.1263

Abstract

Permasalahan aliran limpasan merupakan salah satu topik hidrologi yang penting dan relevan dalam bidang dinamika lingkungan dan kebencanaan. Meninjau permasalahan tersebut penelitian ini bertujuan untuk menguji sumber data topografi dengan resolusi berbeda, guna memperoleh karakteristik daerah aliran sungai dengan memodelkan aliran permukaan menggunakan SIG dan penginderaan jauh. Dengan menggunakan metode Flow Accumulation (FA) dan Stream Power Index (SPI). Sumber model menggunakan data topografi SRTM dengan resolusi 30 m dan DEMNAS dengan resolusi 8 m. Kedua data di olah dengan metode pengolahan yang sama untuk menghasilkan data Batas DAS, SPI, dan FA. Keandalan model akan divalidasi dengan  survei lapangan dan menggunakan statistik Area Under Curve (AUC). Pengolahan data menunjukan hasil data batas DAS DEMNAS sebesar 9,064.41 ha, SRTM 8,875.95 ha. FA DEMNAS 143,108 km, SRTM 156,133 km. Hasil Validasi menunjukkan nilai SRTM untuk FA 0,943 dan SPI 0.968 untuk DEMNAS, nilai FA 0.97 dan SPI 0.952. Hasil AUC menunjukkan bahwa DEMNAS mempunyai nilai yang lebih tinggi karena nilai resolusinya lebih besar. Resolusi dengan kerapatan yang lebih tinggi menghasilkan pemodelan hidrologi yang lebih presisi dan ketajaman hingga penggunaan skala yang lebih besar.
PROTOTYPE KEAMANAN PORTAL OTOMATIS MENGGUNAKAN FACE RECOGNITION SYSTEM Mohammad Tetuko Putra Mulana; Indah Sulistiyowati; Shazana Dhiya Ayuni
Jurnal Teknika Vol 16 No 2 (2024): SEPTEMBER
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i2.1265

Abstract

Penelitian ini membahas pengembangan prototipe sistem keamanan portal otomatis menggunakan pengenalan wajah berbasis ESP32-CAM. Tujuan penelitian adalah meningkatkan keamanan dan efisiensi sistem kontrol akses. ESP32-CAM berfungsi sebagai kamera dan prosesor utama yang menangkap dan memproses gambar wajah. Algoritma deteksi wajah mencocokkan fitur wajah dengan data yang tersimpan. Node MCU32 mengontrol servo motor yang membuka portal ketika wajah dikenali. Sistem ini didukung oleh bank daya USB 5V. Proses pendeteksian melibatkan pengambilan gambar oleh ESP32-CAM, pemrosesan gambar, dan pencocokan dengan data yang ada. Jika wajah dikenali, sistem mengirim sinyal ke Node MCU32 untuk menggerakkan servo motor membuka portal. Sistem menggunakan pustaka ESP32-CAM, Arduino WebSockets, dan pustaka pendukung lainnya. Pengujian menunjukkan akurasi tinggi, meskipun ada tantangan seperti tertipu oleh foto wajah dan bug di pustaka Arduino. Data sampel menunjukkan empat kali prediksi benar dan satu kali prediksi salah dari lima percobaan. Penelitian ini berkontribusi dalam meningkatkan keamanan dan efisiensi sistem kontrol akses dengan pengembangan lebih lanjut untuk mengatasi tantangan yang ada.
ALTERNATIF DESAIN STRUKTUR GEDUNG MONUMEN DAN MUSEUM REOG PONOROGO DENGAN FRICTION PENDULUM SYSTEM Mustika Hari, Hanisya Indah; Wiswamitra, Ketut Aswatama; Widayanto, Erno; Krisnamurti; Nurtanto, Dwi
Jurnal Teknika Vol 17 No 1 (2025): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v17i1.1285

Abstract

Kabupaten Ponorogo, yang terletak di pantai selatan Jawa dan berbatasan dengan Kabupaten Pacitan di selatan, sering mengalami gempa bumi karena berada dekat dengan zona aktif subduksi antar lempeng, ialah Lempeng Eurasia didorong ke utara oleh Lempeng Indo-Australia dengan kecepatan 50 hingga 70 mm/tahun. Hal tersebut dapat meningkatkan risiko gempa di wilayah Ponorogo. Penelitian ini menekankan pengembangan sistem isolasi dasar FPS sebagai solusi efektif untuk mengurangi dampak gempa. FPS dipilih karena kemampuannya dalam mengurangi gaya gempa, kerusakan struktural, dan top drift. Selain itu, FPS dinilai lebih baik dibandingkan dengan LRB dan HDRB, terutama saat terjadi gempa dekat. Tujuan utama penelitian adalah membandingkan perilaku struktur Monumen dan Museum Reog Ponorogo yang saat ini memanfaatkan sistem ganda SRPMK+SDSK dengan struktur alternatif SRPMK+isolator dasar FPS. Struktur alternatif ini mengganti dinding geser dengan kolom dan balok yang disesuaikan dengan dimensi lantai yang sama. Analisis memanfaatkan metode respons spektrum dengan program ETABS yang memperlihatkan hasil bahwa periode struktur alternatif meningkat 2,47 kali lipat (arah x) dan 2,17 kali lipat (arah y) dibandingkan dengan struktur eksisting. Selain itu, gaya geser struktur alternatif berkurang 46,79% dibandingkan dengan struktur eksisting, sementara simpangan antar lantai menurun secara signifikan, rata-rata 51,52% (arah x) dan 40,76% (arah y). Spesifikasi FPS yang dipergunakan adalah FIP-D M 1750/800 (3700), menegaskan efektivitasnya dalam meningkatkan ketahanan struktural terhadap gempa di wilayah rawan seperti Ponorogo.