cover
Contact Name
Dede Salim Nahdi
Contact Email
educatio@unma.ac.id
Phone
+6285224977367
Journal Mail Official
educatio@unma.ac.id
Editorial Address
Gedung Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Majalengka Jl. KH. Abdul Halim No. 103 Majalengka 45418
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Educatio FKIP UNMA
Published by Universitas Majalengka
ISSN : 24599522     EISSN : 25486756     DOI : http://dx.doi.org/10.31949/educatio
Core Subject : Education,
Education curriculum, instruction, learning, policy, preparation of teachers, Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education
Articles 1,180 Documents
Model Pembelajaran Pancaniti Dalam Pendidikan Karakter Ervin Aulia Rachman; Daris Yolanda Sari; Dita Humaeroh; Didin Wahidin; Hanafiah Hanafiah
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.3987

Abstract

Saat ini di abad ke 21, kemampuan untuk beradaptasi, berinovasi, dan menciptakan perubahan merupakan kunci keberhasilan karena sendi-sendi kehidupan telah berubah menjadi sistem lingkungan yang kompleks. Perubahan paradigma pada dunia Pendidikan menjadi contoh bentuk perubahan yang paling fundamental. Pemerintah Kabupaten Purwakarta menyadari peran transformasi dunia pendidikan dalam memecahkan masalah lingkungan dan berupaya mengembangkan kesadaran ekologis melalui aktivitas pendidikan sekolah dengan disahkannya Peraturan Bupati Purwakarta nomor 103 Tahun 2021 tentang Tatanenndi Bale Atikan. Dengan disahkannya Perbup tersebut, pendidikan karakter harus diawali di ruang-ruang kelas dan di setiap aktivitas pembelajaran dengan menerapkan sebuah model pembelajaran yang sesuai dengan falsafah lokal yaitu model pembelajaran pancaniti. Model pembelajaran pancaniti merupakan sebuah program pendidikan yang berbasis atas nilai-nilai kearifan lokal yang berkembang pada masyarakat Sunda yang terdiri dari lima tahap, yaitu: nitinharti, nitinsurti, nitinbukti, niti bakti, dan niti sajati. Pembelajaran dengan model Pancaniti dengan berbasis falsafah kesundaan bertujuan membentuk kecakapan abad 21, kesadaran hidup ekologis, dan profil pelajar Pancasila sehingga peserta didik tumbuh dan berkembang sesuai dengan yang semestinya. Dengan penelitian ini diharapkan diperoleh data dan fakta ilmiah, empiris, akuntabel dan sistematis mengenai implementaasi model pembelajaran pancaniti pada pendidikan karakter di sekolah dasar
Manajemen Mutu Pendidikan Dalam Meningkatkan Kualitas Dosen Armiyanti; Lia Yulianti; Nova Rati Lova; Didin Wahidin; Hanafiah
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.3988

Abstract

Pendidikan Diploma Kebidanan merupakan Pendidikan Vokasi sebagaimana tertuang dalam undang undang kebidanan tahun 2019. Mahasiswa Kebidanan pada akhir masa pendidikan vokasi atau pendidikan profesi harus mengikuti Uji Kompetensi yang bersifat nasional. Uji Kompetensi sebagaimana dimaksud pada merupakan syarat kelulusan pendidikan vokasi atau pendidikan profesi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meganalisis menajemen laboratorium kebidanan dalam meningkatkan kualitas dosen. Dimana penerapan pembelajaran akan dilakukan di laboratorium kebidanan dengan mempersiakan bahan ajar dan kemampuan skil dosen untuk menentukan kualiatas dosen. Penelitian ini dilakukan dengan Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Adapun data yang akan di kumpulkan dalam penelitian ini dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa menajemen dalam menerapkan pembelajaran praktek di labarotorium kebidanan dapat berjalan dengan sesuai dengan standar. Pendukung lainnya melaui metode pembelajaran yang dilakukan oleh dosen melalui simulasi dapat memberikan kemampuan skil yang baik. Adapun implementasi pembelajaran pada dosen pembimbing praktek masih minim dalam pengalaman klinis di lapangan sehingga pengelolaan berdampak pada mutu manajemen laboratorium klinik kebidanan
Pengaruh Pembelajaran Online Terhadap Minat Belajar Peserta Didik Sekolah Dasar Djamil Sulaya; Almustari Enteding; Gafarudin Saharudin; Abdi Yalida
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.3991

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran online terhadap minat belajar peserta didik sekolah dasar di Luwuk Kabupaten Banggai. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian eksperimen. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Maahas Luwuk Kabupaten Banggai pada bulan Juli hingga Agustus 2022. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VA dan VB yang masing-masing berjumlah 29 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Observasi, Angket dan Metode Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan minat belajar peserta didik yang diajarkan dengan Pembelajaran onlinelebih tinggi dari minat belajar peserta didik yang diajarkan dengan pembelajaran langsung. Adanya perbedaan minat belajar peserta didik dapat dilihat dari hasil perhitungan rata-rata minat belajar pada masing-masing kelompok perlakuan bahwa kelompok eksperimen dimana peserta didik dibelajarkan dengan Pembelajaran online lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol dimana peserta didik dibelajarkan dengan pembelajaran langsung. Dari hasil tersebut, maka kesimpulan penelitian ini adalah pembelajaran online berpengaruh terhadap minat belajar pesertra didik sekolah dasar.
Pembelajaran Vokasional Terhadap Karir Siswa Berkebutuhan Khusus Ani Supriati; Sistriadini Alamsyah Sidik; Neti Asmiati
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.3995

Abstract

Persoalan yang dihadapi anak berkebutuhan khusus bukan hanya menyelesaikan pendidikan di tingkat sekolah, akan tetapi bagaimana jaminan pendidikan lanjutan setelah lulus sekolah. Pendidikan dianggap penting bagi semua orang terlebih bagi anak berkebutuhan khusus karena pendidikan sebagai dasar untuk mengeksplorasi karir agar dapat memperoleh perencanaan karir yang tepat sehingga mendapatkan pekerjaan yang layak.Tujuan penelitian untuk mengetahui ketersesuaian pembelajaran vokasional terhadap kebutuhan siswa, ketersesuaian pembelajaran vokasional terhadap karir siswa, dan faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan karir siswa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang dilakukan di Sekolah Khusus KORPRI Pandeglang. Informan penelitian ini yaitu guru pembelajaran vokasional, dua siswa tunarungu, satu siswa tunagrahita, tiga orang tua siswa, dan projek manager yayasan menembus batas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menguji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketersesuaian pembelajaran vokasional terhadap kebutuhan siswa SKh KORPRI Pandeglang, dalam memberikan pembelajaran vokasional sekolah sudah menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing anak. Serta ketersesuaian pembelajaran vokasional terhadap karir  belum sesuai untuk anak yang bakatnya belum terlihat, tetapi cukup sesuai untuk anak yang memang bakatnya sudah terlihat. Sedangkan potensi (bakat) yang dimiliki oleh siswa menjadi faktor utama berhasilnya suatu karir. Sedangkan faktor keberhasilan karir dari segi minat tidak terlalu terlihat.
Metode Role Playing Untuk Meningkatkan Kemampuan Interaksi Anak Tunagrahita Koyimah Koyimah; Sistriadini Alamsyah Sidik
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.3996

Abstract

Metode Role Playing dijadikan sebagai salah satu metode pembelajaran yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan interaksi pada anak tunagrahita. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode role playing terhadap peningkatkan kemampuan interaksi pada anak tunagrahita di SKh Korpri Pandeglang. Subjek penelitian yang digunakan yaitu siswa SMPLB kelas VIII & IX dan siswa SMALB kelas X dengan jumlah keseluruhan subjek 3 orang, yang memiliki kemampuan interaksi yang masih kurang yang ditandai dengan (kurang terjalinnya interaksi dengan baik bersama temannya di kelas, anak cenderung pendiam dan menyendiri serta bersikap acuh terhadap lingkungan). Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain one-group pretest-posttest. Pengumpulan data dilaksanakan dengan menggunakan tes, kemudian data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode role playing meningkatkan kemampuan interaksi anak tunagrahita. Hasil tes menunjukkan kemampuan interaski anak tunagrahita setelah pembelajaran role playing lebih baik dibandingkan sebelumnya. Hal ini menunjukkan bahwa metode role playing berpengaruh dalam meningkatkan kemampuan interaksi pada anak tunagrahita di SKh Korpri Pandeglang.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Pada Materi Limit Fungsi Aljabar Nurbani Nurbani; Henny Puspitasari
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.4004

Abstract

Latar belakang penelitian yaitu belum adanya media pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran Matematika di SMAS 2 Muhammadiyah Pontianak agar siswa dapat belajar secara mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Pengembangan media pembelajaran berbasis android pada materi Limit Fungsi Aljabar di SMAS 2 Muhammadiyah Pontianak; 2) Kelayakan ahli media dan ahli materi terhadap media pembelajaran berbasis android pada materi Limit Fungsi Aljabar di SMAS  Muhammadiyah 2 Pontianak; 3) Respon siswa terhadap media pembelajaran berbasis android pada materi Limit Fungsi Aljabar di SMAS  Muhammadiyah 2 Pontianak. Metode yang digunakan yaitu Penelitian dan Pengembangan. Model yang digunakan yaitu Borg and Gall. Penelitian dilakukan di SMA Muhammadiyah 2 Pontianak. Subjek penelitian dilakukan di kelas XI yang berjumlah 33 orang siswa. Instrumen yang digunakan berupa angket. Hasil penelitian yaitu pengembangan media pembelajaran berbasis android menggunakan model pengembangan Borg and Gall. Kelayakan ahli media yaituf 97 termasuk dalam kategori Sangat Layak, sedangkan untuk ahli materi diperoleh skor 110 kategori layak. Respon siswa diperoleh 4  jadi, hasil penilaian media pembelajaran berbasis android termasuk dalam kategori baik.Sehingga dapat disimpulkan media pembelajaran berbasis android layak digunakan oleh siswa dalam prose pembelajaran.
Media Pembelajaran Berbasis Video Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Agus Rofi’i; Eka Nurhidayat; Erik Santoso
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.4010

Abstract

Penggunaan media pembelajaran yang tepat dapat mampu memperbaiki proses pembelajaran sehingga meningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh media pembelajaran berbasis video terhadap hasil belajar dan respon siswa dalam pendidikan bahasa inggris. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian one sample pretes and postest desain. Penelitian ini dilaksanakan pada siswa SMPN 1 Palasah Kecamatan Palasah Kabupaten Majalengka. Kelas yang diambil adalah kelas VII-A tahun pelajaran 2021/2022. Materi yang diambil adalah Greeting And Taking Leave. Pengolahan data dilakukan dengan cara melaksanakan tes yang diberikan untuk mengukur pemahaman siswa dan respon siswa. Analisis data dilakukan dengan cara melakukan analisis data secara kuantitatif, untuk uji hipotesis digunakan uji parametrik yaitu uji paired sample t test. Berdasarkan analisis data maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh media pembelajaran berbasis video terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan bahasa inggris. Respon siswa positif baik terhadap respon media pembelajaran dan respon terhadap pembelajaran yang dilaksanakan oleh guru.
Peran Youtube Sebagai Inovasi Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Kemampuan Speaking Mika Andika
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.4044

Abstract

Bahasa Inggris berperan terhadap perkembangan teknologi yang terus mengalami kemajuan. Oleh karena itu perlu adanya inovasi yang dapat membantu siswa dalam hal penguasaan bahasa inggris. Dalam penguasaan bahasa inggris terutama kemampuan speaking ada beberapa kendala yang dihadapi siswa yakni, kurangnya kosakata, tata bahasa, kurangnya rasa kepercayaan diri dikarenakan pengucapan yang tidak jelas serta media ajar yang tidak menarik. Oleh karena itu tujuan penulisan ini untuk menyadarkan siswa maupun guru akan manfaat dari media sosial youtube sebagai media untuk  melatih kemampuan speaking sehingga pembelajaran dikelas lebih menyenangkan. Penulisan ini menggunakan metode studi kepustakaan dengan mengkaji beberapa artikel hasil penelitian yang sudah terpublikasi serta di dukung oleh beberapa buku untuk dianalisis serta dibuat kesimpulan. Hasil pengkajian  menunjukkan bahwa media Youtube terhadap motivasi belajar siswa pada kemampuan speaking dapat menjadi solusi dari beberapa kendala yang ditemui dalam proses pembelajaran. Pembelajaran menggunakan media youtube dapat memotivasi siswa dalam penguasaan bahasa serta video pembelajarannya dapat di akses di mana saja dan kapan saja. Dengan demikian, perlunya kesiapan guru serta siswa dalam menghadapi era perkembangan teknologi serta mampu memanfaatkannya.
Latihan Kecepatan, Kelincahan dan Keseimbangan Untuk Meningkatkan Kemampuan Dribbling Dalam Permainan Futsal Mulanda Herlambang; Firman Maulana; Ahmad Alwi Nurudin
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.4047

Abstract

Berdasarkan pada hasil pengamatan, peneliti menemukan masalah yakni kurangnya kemampuan dribbling pemain futsal Sapoteri FA dalam bermain olahraga futsal sehingga mengakibatkan dribbling masih banyak yang belum maksimal dan lamban dalam melakukannya, karena jarak kaki dan perkenaan kaki yang terlalu jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari latihan kecepatan, keseimbangan, dan kelincahan terhadap kemampuan dribbling pemain futsal Sapoetri. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif jenis eksperimen. Dengan menggunakan desain penelitian One Group Pre Test Post Test, populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 19 orang pemain futsal Sapoetri FA dengan menggunakan teknik sampling total untuk penentuan sampelnya. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes Penelitian ini menggunakan instrumen zig-zag dribbling sebagai alat untuk pengambilan data penelitian. Penelitian ini dilakukan di lapangan futsal yang berada di daerah Cidahu Kabupaten Sukabumi. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan dalam menganalisis data bahwa terdapat pengaruh yang signifikan yaitu dengan hasil meanpretest memiliki nilai 36.46 dan Std. Deviation sebesar 3.24 dan posttest memiliki nilai mean sebesar 32.51 dan Std. Deviation sebesar 3.73, dan dari data uji T memiliki nilai sig 0.000, maka dapat disimpulkan bahwa pada penelitian ini terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan kecepatan, keseimbangan, dan kelincahan terhadap kemampuan dribbling pemain futsal Sapoetri.
The Use of Cooperative Learning Method Type of Listening Team to Increase Students’ Learning Outcomes in Social Studies at 4th Grade of Elementary School Usmaedi Usmaedi; Bunyamin Maftuh; Hamdan Hamdan; Siti Nurbayani K; Puji Siswanto
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 8 No. 4 (2022): October-December
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v8i4.4051

Abstract

Cooperative learning (CL) has a pivotal role in the teaching and learning process to achieve better academic performance using an attractive teaching trait. This study aims at investigating the use of the Cooperative Learning method type listening team, knowing the students’ response and their learning outcomes in a social science subject. The study is conducted at one of the Public Elementary schools in Rangkasbitung. Classroom Action Research was employed in this study. The Cooperative Learning method type of listening team was conducted within 2 cycles. There are 22 students as the subjects of the current study. The data of the study were collected using two research instruments, they are observation and written test. The results of the study revealed that the activities of both teachers and students in the learning process using a Cooperative Learning type listening team improve students’ learning outcomes. The level of students’ learning mastery in the pre-cycle was 24%, in cycle 1 was 48% and in cycle 2 the passing grade reached 79%. While, the activities of teachers and students increased by 75% in the use of cooperative learning methods of the previous team listening and learning outcomes of students also increased, and 75% of the number of students achieved the standard of minimum completeness of mastery learning predetermined. Based on the data findings, it can be highlighted that the CL method type listening team is an effective method to improve both students’ learning outcomes and their activities during the class.  

Page 58 of 118 | Total Record : 1180