cover
Contact Name
Muhammad Abdul Ghofur
Contact Email
muhammadghofur@unesa.ac.id
Phone
+6281252598415
Journal Mail Official
muhammadghofur@unesa.ac.id
Editorial Address
Jurusan Pendidikan Ekonomi, Gedung G1.02.07 Kampus Ketintang Surabaya 60231
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan
ISSN : -     EISSN : 25795716     DOI : http://dx.doi.org/10.26740/jpeka.v3n2
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Since 2017 published twice a year by Open Journal System to accommodate various research offers original articles on teaching economics. JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan is a peer-reviewed journal that is managed by Department of Economic Education, Faculty of Economic, Universitas Negeri Surabaya and published by Universitas Negeri Surabaya in collaboration with Aspropendo (Asosiasi Pendidik Ekonomi Indonesia) leading scholars evaluate innovations in teaching techniques, materials, and programs. Instructors of introductory through graduate level economics will find the journal an indispensable resource for content and pedagogy in a variety of media. JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan published in May and November.
Articles 167 Documents
Pengaruh Budaya Organisasi dan Knowledge Sharing Terhadap Prestasi Belajar Dede Mustomi
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p069-081

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menentukan pengaruh budaya organisasi dan knowledge sharing terhadap prestasi belajar. Budaya organisasi adalah persepsi umum yang dimiliki oleh anggota organisasi (Robbins, 2005). Knowledge sharing adalah tindakan dimana karyawan menyebarkan informasi yang relevan didalam organisasi (Bartol dan Srivastava dalam Yang, 2007). Prestasi belajar merupakan hasil-hasil belajar yang dicapai mahasiswa dengan kriteria tertentu (Nana Sudjana dalam Ariwibowo, 2012). Tujuan dari penelitian ini untuk menemukan : (1) pengaruh budaya organisasi terhadap prestasi belajar, (2) pengaruh knowledge sharing terhadap prestasi belajar, (3) pengaruh budaya organisasi dan knowledge sharing secara simultan terhadap prestasi belajar. Penelitian ini menggunakan metode correlational research. Hasil dari penelitian ini (1) terdapat pengaruh positif budaya organisasi terhadap prestasi belajar, (2) tidak terdapat pengaruh positif knowledge sharing terhadap prestasi belajar, (3) terdapat pengaruh positif budaya organisasi dan knowledge sharing secara simultan terhadap prestasi belajar.
Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning untuk Meningkatkan Keaktifan dan Prestasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Pengantar Administrasi Perkantoran Kelas X AP 3 SMK Negeri 6 Surakarta Tahun Pelajaran 2014/2015 Abigail Josephine Kusumatuty
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p082-090

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Pengantar Administrasi Perkantoran kelas X Administrasi Perkantoran 3 SMK Negeri 6 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015. Berdasarkan penelitian yang sudah dilaksanakan, disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran tersebut dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar peserta didik. Hal tersebut terbukti pada siklus I dan II keaktifan dan prestasi belajar terus meningkat. Pada tahap pra siklus aspek keaktifan memiliki prosentase rata-rata di bawah 50% sedangkan prestasi belajar yang terdiri dari tiga ranah mencapai prosentase 50%. Pada siklus I prosentase aspek keaktifan berada di atas 60%  dan prestasi belajar yang terdiri dari tiga ranah mencapai prosentase di atas 65%. Pada siklus II untuk aspek keaktifan semua sudah mencapai prosentase di atas 80% dan untuk prestasi belajar yang terdiri dari tiga ranah terus mengalami peningkatan dan sudah mencapai prosentase di atas 96,88%. Dari hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatakan keaktifan dan prestasi belajar peserta didik.
Pengaruh Media Pembelajaran dan Motivasi Berprestasi Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik MAN Di Kabupaten Gresik Lilik Ismawati
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p091-104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh media pembelajaran dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar ekonomi baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, data dianalisis menggunakan regresi linier berganda, pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI IPS MAN 1 Gresik dan MAN 2 Gresik tahun pelajaran 2016/2017 sebanyak 226 orang ditentukan jumlah sampel sebanyak 145 orang dengan teknik proporsional random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan ada pengaruh yang signifikan dan positif antara media pembelajaran dan motivasi berprestasi terhadap hasil belajar peserta didik MAN di Kabupaten Gresik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru kurang memanfaatkan media teknologi berbasis komputer dan kurang adanya motivasi dalam mencapai prestasi. Maka peneliti merekomendasikan agar guru menerapkan media pembelajaran yang memudahkan siswa dalam memahami materi pelajaran dan guru harus mampu membangkitkan motivasi berprestasi siswa agar hasil belajar dapat dicapai secara optimal.
Meningkatkan Hasil Belajar Pengelolaan Dana Kas Kecil Siswa Melalui Permainan Akuntansi œOiko Nomo Berbasis Problem Based Learning Hafis Muaddab
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p105-115

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar dan growth mindset melalui permainan akuntansi oiko nomo. Bentuk penelitian tindakan kelas dalam dua siklus. Subyek penelitian adalah siswa kelas XI kompetensi keahlian perbankan pada mata diklat pengelolaan kas sub pokok bahasan dana kas kecil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penggunaan permainan akuntansi oiko dan nomo dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam aspek kognitif, sikap dan keterampilan serta pola pikir positif (growth mindset) peserta didik.
Pengaruh Tingkat Kemiskinan Dan Jumlah Sekolah Terhadap Angka Partisipasi Sekolah (Aps) Di Kota Surabaya Ummy Zulfa Rahmatin; Ady Soejoto
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p127-140

Abstract

Indikator pendidikan berupa Angka Partisipasi Sekolah (APS) di Surabaya rata-rata mencapai 90%, kecuali pada kelompok usia 16-18 tahun masih mencapai 75%. Kompleksnya permasalahan masyarakat di Surabaya memicu rendahnya APS terutama dalam masalah sosial-ekonomi. Penelitian dengan metode kuantitatif deskriptif ini memprediksikan pengaruh sosial-ekonomi melalui tingkat kemiskinan. Sementara itu, perubahan jumlah sekolah untuk menjangkau masyarakat ekonomi lemah, diharapkan dapat menyerap jumlah siswa, sehingga akan berpengaruh pada APS. Hasil uji regresi menunjukkan, tingkat kemiskinan dan jumlah sekolah berpengaruh negatif secara signifikan sebesar 55,33% dimana pengaruh tingkat kemiskinan dan jumlah sekolah sebesar 22,62% dan 32,71%. Peningkatan kemiskinan diikuti oleh penurunan APS dan sebaliknya. Begitu pula kenaikan jumlah sekolah akan diikuti oleh penurunan APS. Meskipun jumlah sekolah lebih dominan, tetapi terdapat pengaruh kebijakan pemerintah yang mendominasi perubahan jumlah sekolah. Penurunan jumlah sekolah sebagai keputusan pemerintah dalam mengembalikan kestabilan angka APS, artinya selama APS belum meningkat maka beberapa sekolah perlu ditutup untuk memudahkan fokus pemerintah pada peningkatan APS. Kata Kunci: APS, tingkat kemiskinan, jumlah sekolah.
Analisis Pengaruh Distribusi Pendapatan, Tingkat Pengangguran, Dan Pengeluaran Pemerintah Sektor Pendidikan Terhadap IPM Di Indonesia Dewi Azizah Meydiasari; Ady Soejoto
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v1n2.p116-126

Abstract

Kualitas sumberdaya manusia menjadi  faktor utama penggerak pembangunan. Tingginya ketimpangan pendapatan serta pengangguran mengakibatkan terhambatnya pembangunan. Salah satu upaya untuk mengatasi masalah yang ada yaitu dengan meningkatkan kualitas sumberdaya manusia melalui sektor pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Distribusi Pendapatan, Tingkat Pengangguran, dan Pengeluaran Pemerintah Sektor Pendidikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia  di Indonesia tahun 2010-2015. Melalui regresi data panel dengan model Fixed Effect diperoleh hasil bahwa variabel distribusi pendapatan dan pengeluaran pemerintah sektor pendidikan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap IPM. Sedangkan variabel tingkat pengangguran berpengaruh negatif dan signifikan terhadap IPM. Adapun secara simultan  ketiga variabel tersebut berpengaruh  signifikan terhadap IPM dengan nilai R2 sebesar 0,9644 artinya ketiga variabel tersebut berpengaruh sebesar 96,44% terhadap IPM dan 3,56% IPM dipengaruhi  oleh variabel lain diluar penelitian. Kata Kunci: Distribusi Pendapatan, TPT, Pengeluaran Pemerintah Sektor Pendidikan, IPM, Regresi Data Panel
Analisis Pelayanan Prima dan Kualitas Pelayanan Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Provinsi Riau Hendra Riofita
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 2 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v2n1.p29-48

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan potret pelayanan dan menganalisis pengaruh pelayanan prima (prosedur pelayanan, keterbukaan informasi pelayanan, kepastian pelayanan, profesional pelayanan, manajemen pelayanan dan fasilitas pelayanan) terhadap kualitas pelayanan BP2T Provinsi Riau. Desain penelitian ini mengunakan model riset korelasional (correlational research). Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan jumlah sampel sebanyak 33 orang. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan regresi linier berganda. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa seluruh indikator pelayanan prima berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas pelayanan BP2T Propinsi Riau dengan besarnya kontribusi pengaruh secara keseluruhan sebesar 72,1% dan termasuk dalam kategori baik. Hasil kontribusi masing masing indikator pelayanan prima dalam penelitian ini adalah (1) Prosedur pelayanan BP2T termasuk dalam kategori sedang dengan persentase 65,15%, (2) Keterbukaan Informasi Pelayanan termasuk dalam kategori kurang dengan persentase 58,33%, (3), Kepastian pelayanan termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase 86,36%, (4) Profesionalisme pelayanan termasuk dalam kategori baik dengan persentase 81,06% (5) Manajemen pelayanan termasuk dalam kategori baik dengan persentase 74,24% dan (6) Fasilitas pelayanan termasuk dalam kategori baik dengan persentase 75,75%.
Pengaruh Status Sosial Ekonomi Orang Tua dan Hasil Belajar Mahasiswa Terhadap Tingkat Literasi Ekonomi Mahasiswa Aviani Vitri Aningsih; Ady Soejoto
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 2 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v2n1.p11-18

Abstract

Pada era teknologi dibutuhkan manusia yang cerdas ekonomi dan bisa memperoleh pendapatan bagi dirinya. Mahasiswa diharapkan dapat mengambil keputusan yang terbaik pada saat yang tepat, serta mampu mencapai kesejahteraan hidupnya. Agar menjadi orang yang cerdas dalam mengelola pendapatan sangat diperlukan kemampuan literasi ekonomi yang tinggi sehingga dapat mencapai kesejahteraan. Tujuan dari penelitian ini yaitu melihat pengaruh status sosial ekonomi orang tua dan hasil belajar terhadap tingkat literasi ekonomi mahasiswa. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksplanatori dengan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa program studi pendidikan ekonomi angkatan 2015 Universitas Negeri Surabaya dengan jumlah 78 mahasiswa. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) status sosial ekonomi orang tua berpengaruh signifikan terhadap tingkat literasi ekonomi mahasiswa; (2) hasil belajar mahasiswa berpengaruh signifikan terhadap tingkat literasi ekonomi mahasiswa; (3) Secara simultan variabel status sosial ekonomi orang tua dan hasil belajar mahasiswa berpengaruh signifikan terhadap tingkat literasi ekonomi mahasiswa.
Pengaruh Motivasi, Tipe Belajar, Lingkungan Keluarga dan Lingkungan Masyarakat Terhadap Hasil Belajar Siswa Sulistiarti Sulistiarti
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 2 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v2n1.p57-70

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi, tipe belajar, lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat baik secara simultan maupun secara parsial terhadap hasil belajar siswa materi keseimbangan pasar dan elastisitas. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Tanah Grogot dan SMA Negeri 2 Tanah Grogot, Kabupaten Paser. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas X tahun ajaran 2016/2017 sebanyak 359 orang, dimana jumlahsampel sebanyak 189 orang dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik proportional random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Model analisis yang digunakan untuk membuktikan hipotesis adalah model analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel motivasi, tipe belajar, lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat secara simultan berpengaruh signifikan dan positif terhadap hasil belajar siswa, sedangkan secara parsial variabel motivasi, tipe belajar, lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat juga berpengaruh signifikan dan positif terhadap hasil belajar siswa materi keseimbangan pasar dan elastisitas di SMA Negeri Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pemilihan Universitas Pada Siswa Kelas XII SMA Negeri 22 Surabaya Anggraini Puspitasari; Finisica Dwijayati Patrikha
JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen dan Keuangan Vol. 2 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jpeka.v2n1.p1-10

Abstract

Pendidikan merupakan prioritas terpenting bagi sebagian besar masyarakat. Hal ini terjadi karena masyarakat mempunyai harapan dapat melanjutkan dan menyelesaikan pendidikannya hingga ke jenjang yang lebih tinggi. Jenjang yang lebih tinggi tersebut yaitu kuliah, dimana siswa akan dihadapkan pada pemilihan berbagai jenjang pendidikan mulai dari Diploma (DI, DII, dan DIII) maupun Sarjana (S1). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pemilihan Universitas pada siswa kelas XII SMA Negeri 22 Surabaya. Penelitian ini termasuk dalam jenis pendekatan kuantitatif dan bersifat confirmatori. Teknik sampel menggunakan proportional random sampling, dengan sampel 190 responden dan populasi 362. Hasil penelitian ini adalah faktor yang mempengaruhi keputusan pemilihan Universitas pada siswa kelas XII SMA Negeri 22 Surabaya yaitu kelompok referensi, citra lembaga, motivasi, keluarga, lokasi, dan harga. Faktor yang mempunyai pengaruh paling dominan adalah kelompok referensi, citra lembaga, motivasi, keluarga, lokasi, dan harga.

Page 9 of 17 | Total Record : 167