cover
Contact Name
Ence Surahman
Contact Email
ence.surahman.fip@um.ac.id
Phone
+6287821191948
Journal Mail Official
ence.surahman.fip@um.ac.id
Editorial Address
Universitas Negeri Malang, Indonesia
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran (JINOTEP) Kajian dan Riset Dalam Teknologi Pembelajaran
ISSN : 24068780     EISSN : 26547953     DOI : 10.17977.um031
JINOTEP (Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran): Kajian dan Riset Dalam Teknologi Pembelajaran is a journal in the field of educational technology that contains literature review, action research, case study research, and empirical findings in scientific disciplines of educational technology.
Articles 221 Documents
Evaluation of the moodle-based learning system applying the end user computing satisfaction method Ritonga, Wahyu Azhar; Dalimunthe, Abdul Hakim; Aditiya, Rahmad; Ritonga, Sangkot Idris
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i12023p106

Abstract

Abstrak: Pembelajaran elektronik dengan memanfaatkan perangkat teknologi seperti komputer, tablet maupun telefon pintar telah berkembang pesat pasca pandemic COVID-19 namun belum menghasilkan temuan yang konklusif. Maka, tujuan penelitian ini untuk menginvestigasi minat siswa terhadap sistem pembelajaran elektronik berbasis Moodle. Metode yang digunakan End User Computing Satisfaction (EUCS) dengan pengujian sistem pada Moodle dengan sampel penelitian 70 siswa. Moodle merupakan sistem pengelolaan pembelajaran elektronik dimana guru dapat menyusun mata pelajaran, membuat group kelas, memberikan materi (mengunggah materi), memberikan tugas baik berbentuk ujian, kuis, tes, mengumpulkan tugas, menilai tugas yang dapat digunakan secara sinkronus maupun asinkronus. Hasil uji EUCS menunjukkan bahwa setelah menggunakan pembelajaran elektronik minat siswa mengalami peningkatan sebesar 86,34%. Selain itu capaian hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan signifikan. Penerapan e-learning berbasis Moodle meningkatkan minat siswa dalam belajar karena siswa dapat mengakses kapanpun dan dimanapun. Abstract: Electronic learning using is utilizing technological devices such as computers, tablets, and smartphones has developed rapidly after the COVID-19 pandemic but has not produced conclusive findings. Thus, the purpose of this learning is to investigate students' interest in Moodle-based electronic learning systems. The method used is End User Computing Satisfaction (EUCS) by testing the system on Moodle with a research sample of 70 students. Moodle is an electronic learning management system where teachers can arrange subjects, create class groups, provide material (upload material), give assignments in the form of exams, quizzes, and tests, collect evaluations, and assess assignments that can be used synchronously or asynchronously. EUCS test results show that after using electronic learning, students’ interest has increased by 86.34%. In addition, student achievement also experienced a significant increase. The application of Moodle-based e-learning increases students' interest in learning because students can access it anytime and anywhere. 
Using VoiceThread to develop the speaking skills of EFL learners: A systematic literature review Utami, Ni Luh Gede Febylia Putri; Santosa, Made Hery
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i12023p083

Abstract

Abstrak: Penggunaan teknologi dalam proses belajar mengajar membantu siswa dalam proses pembelajaran. Alat teknologi informasi dan komunikasi (TIK) digunakan seperti VoiceThread. Ulasan ini berfokus pada penelitian sebelumnya tentang penggunaan VoiceThread untuk mengembangkan keterampilan berbicara siswa di antara pelajar EFL. Tinjauan sistematis ini menyelidiki penggunaan VoiceThread untuk mengembangkan keterampilan berbicara pelajar EFL. Penelitian ini menggunakan pedoman Preferred Reporting Items for Systematic reviews and Meta-Analyses (PRISMA) untuk mencari hasilnya. Total sepuluh artikel jurnal dari 2011 hingga 2022 diakses dari Google Scholar. Peninjauan, kriteria inklusi, dan pengecualian dalam proses pemilihan dilakukan dalam proses peninjauan. Selanjutnya, ulasan jurnal artikel menyajikan penggunaan VoiceThread menunjukkan efek positif dalam mengembangkan keterampilan berbicara siswa di antara pelajar EFL.  Temuan mengungkapkan bahwa VoiceThread mengembangkan keterampilan berbicara siswa di antara pelajar EFL dengan fitur-fitur di dalamnya. Implikasi praktis dari studi ini adalah guru EFL disarankan menggunakan VoiceThread untuk mendukung proses pembelajaran berbicara siswa. Abstract: The use of technology in teaching and learning helps students in the learning process. The information communication and technology (ICT) tools are used, such as VoiceThread. This review focuses on previous research on the use of VoiceThread to develop the speaking skills of EFL learners. This systematic review investigated the use of VoiceThread to develop the speaking skills of EFL learners. This study uses Preferred Reporting Items for Systematic reviews and Meta-Analyses (PRISMA) guidelines to search for the result. A total of ten journal articles from 2011 to 2022 were accessed from Google Scholar. A review, an inclusion, and exclusion criteria in selecting process were employed in the review. Furthermore, the article journal review presents the use of VoiceThread shows a positive effect to develop the speaking skills of EFL learners. The findings reveal that VoiceThread develops the speaking skills of EFL learners with the features in it. The practical implication of this study is that EFL teachers are advised to use VoiceThread to support students' speaking learning process.
Development of e-modules based on socio-scientific issues on Chemistry content Ndruru, Fransiska Putri Sonia; Amdayani, Susilawati
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p129

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi oleh motivasi siswa yang rendah. Hasil belajar siswa pada materi sifat koligatif larutan juga rata-rata masih di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal. Sumber belajar yang digunakan berupa buku ajar dan masih belum terintegrasi socio scientific issues. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat validitas, kepraktisan, dan efektivitas dari e-modul yang dikembangkan. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dan menggunakan model Four D. Produk yang dikembangkan berupa e-modul berbasis socio scientific issues pada materi sifat koligatif larutan. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar penilaian berupa angket dan soal pilihan ganda. Analisis data yang digunakan adalah rumus momen kappa. Hasilnya menunjukkan bahwa e-modul yang dikembangkan memiliki tingkat validitas dan kepraktisan yang sangat tinggi dengan nilai k sama dengan 0,90 dan 0,92. Di samping itu, efektivitas e-modul berada pada kategori medium dengan nilai n gain sebesar 0,32. Kesimpulan dari penelitian ini adalah e-modul berbasis socio scientific issues pada materi sifat koligatif larutan telah layak dan efektif pada proses pembelajaran.  Abstract: This research is in the latter due to low student learning motivation. Student's learning results on the material of the colligative properties of the solution also the mean values were still under the Minimum Completeness Criteria. The learning resources used were in the form of textbooks and were still not integrated with socio-scientific issues. This research aims to know the scale of validity, practicality, and effectiveness of the e-modules developed. This form of study qualifies as research and development (R&D) and employs the Four D model. The product development is an e-module based on socio-scientific issues on colligative materials in solution. The instrument used in this study is an assessment sheet of the type of anxiety and the multiple-choice question. Data analysis employed the kappa moment formula. The results show that the developed and practical e-module had a very high level of validity with a value of k equal with 0.91 and 0.92. Alongside this, the effectiveness of the e-module is in the medium category, with an N-gain value of 0.32. This study concludes that the e-modules based on socio-scientific issues in the colligative properties of solutions are feasible and effective in the learning process. 
Analysis of ease and usefulness of using google sheets in accounting assignment with technology acceptance model approach Dharojah, Eka Putry Wahyuning; Sedyati, Retna Ngesti; Tiara, Tiara
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p182

Abstract

Abstrak: Pelaksanaan kegiatan pembelajaran akuntansi saat ini sudah mulai dilakukan dengan berbantuan aplikasi. Aplikasi yang digunakan sebaiknya adalah aplikasi yang dapat diterima oleh seluruh siswa karena hal tersebut akan memudahkan siswa dalam memahami materi pembelajaran. Penelitian deskriptif kuantitatif ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan tingkat penerimaan siswa terhadap penggunaan aplikasi Google Sheets dalam pembelajaran akuntansi. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 143 siswa yang diambil menggunakan teknik sampel jenuh. Metode pengumpulan data adalah menggunakan angket, wawancara, serta dokumentasi yang kemudian dianalisis dengan teknik deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dapat menerima penggunaan aplikasi Google Sheets sebagai alat bantu mengerjakan tugas akuntansi karena aplikasi ini dinilai mudah dan bermanfaat untuk digunakan. Hal ini telah menyebabkan perolehan hasil belajar siswa menjadi maksimal. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerimaan yang baik terhadap penggunaan suatu alat atau media pembelajaran akan memudahkan dalam pencapaian tujuan pembelajaran.Abstract: The implementation of accounting learning activities has now begun to be carried out with the help of applications. The application used should be an application that can be accepted by all students because this will make it easier for students to understand the learning material. This quantitative descriptive research was conducted with the aim of describing the level of student acceptance of the use of the Google Sheets application in accounting learning. The sample used was 143 students taken using the saturated sample technique. Data collection methods were by questionnaires, interviews, and documentation, which were then analyzed using percentage descriptive techniques. The results of the study show that students can accept the use of the Google Sheets application as a tool for doing accounting assignments because the application is considered easy and useful to use. This has led to the acquisition of student learning outcomes to be maximized. Thus, it can be concluded that good acceptance of the use of a learning tool or media will facilitate the achievement of learning objectives.
Innovation of communication strategy on the learning process Kurnia, Raden Zulfi Tsaltsa; Rifa'i, Akhmad
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p141

Abstract

Abstrak: Pada tahun 2020, dunia diramaikan oleh fenomena wabah virus corona atau Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). Hal ini menyebabkan berbagai sektor mengalami perubahan, salah satunya pada bidang pendidikan yang menunjukkan penurunan. Hal ini menjadi peluang guru untuk memperbaiki kualitas pendidikan yang telah menurun. Oleh karena itu, guru diharapkan dapat menentukan bagaimana strategi komunikasi yang efisien dalam proses pembelajaran untuk meningkatkan efektivitas pendidikan. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi guru SDN Percobaan 4 Wates dalam proses pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan data yang diperoleh dari hasil observasi serta wawancara dengan guru SD Negeri Percobaan 4 Kulon Progo serta dokumentasi buku-buku penunjang penelitian dan bahan lainnya yang sesuai dengan kajian penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah guru menggunakan strategi kurikulum khusus yang lebih ringan, menggunakan PowerPoint, dan menggunakan teknik ice-breaking agar dapat meningkatkan daya konsentrasi siswa. Dengan hasil penelitian ini, diharapkan pengajar maupun pembaca dengan bidang yang sama untuk dapat menentukan bagaimana strategi komunikasi yang sesuai agar pembelajaran dapat berjalan dengan komunikasi yang efisien. Abstract: In 2020, the world was enlivened by the coronavirus outbreak or Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) phenomenon. This causes various sectors to experience changes, one of which is in the education sector, which shows a decline. This is an opportunity for teachers to improve the quality of education that has declined. Therefore, teachers are expected to be able to determine how efficient communication strategies are in the learning process to increase educational effectiveness. The purpose of this writing is to find out the communication strategies of SD N Percobaan 4 Wates teachers in the learning process. The research method used is descriptive qualitative, with data obtained from observations and interviews with SD Negeri Percobaan 4 Wates teachers and documentation of research supporting books and other materials by research studies. The results of this study reveal that teachers used a lighter specific curriculum strategy, PowerPoint, and ice-breaking techniques to increase students' concentration power. With the results of this research, it is hoped that teachers or readers in the same field will be able to determine the appropriate communication strategy so that learning can proceed with efficient communication. 
Development of student’s initial ability test based on generic science skills Pane, Natalia Valentina; Dibyantini, Ratu Evina
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p190

Abstract

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan instrumen tes kemampuan awal berbasis keterampilan generik sains pada materi kesetimbangan kimia. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D yaitu Define, Design, Development dan Disseminate. Instrumen tes kemampuan awal disesuaikan dengan indikator keterampilan generik sains. Produk akhir yang dihasilkan terdiri dari tes skolastik dan tes kimia berbentuk pilihan berganda,dimana tes skolastik akan menunjang  penyelesaian tes kimia. Instrumen yang dikembangkan diuji kelayakannya ditinjau dari validitas isi oleh ahli dan ditinjau dari validitas konstruksi dari hasil uji coba lapangan pada siswa di SMA kelas XI. Hasil analisis datamenunjukkan bahwa instrumen tes kemampuan awal berbasis keterampilan generik sains yang dikembangkan telah memenuhi kelayakan validitas isi dengan rata rata persentase penilaian 90 persen dengan kategori sangat valid dan memenuhi kelayakan validitas konstruksi sehingga instrumen dianggap baik. Instrumen tes kemampuan awal ini efektif dan layak digunakan dalam proses pembelajaran yang dapat dijadikan sebagai alat untuk mengukur kemampuan awal serta meningkatkan keterampilan generik sains pada siswa. Abstract: This study aims to develop an initial ability test instrument based on generic science skills in chemical equilibrium material. This study uses a 4D development model, namely Define, Design, Development and Disseminate. The initial ability test instrument is adapted to indicators of generic science skills. The final product produced consists of a scholastic test and a chemistry test in the form of multiple choices, where the scholastic test will support the completion of the chemistry test. The feasibility of the developed instrument was tested in terms of content validity by experts and in terms of construction validity from the results of field trials on students in class XI SMA. The results of data analysis show that the initial ability test instrument based on generic science skills that has been developed has met the eligibility of content validity with an average percentage of 90 percent with a very valid category and meets the feasibility of construction validity so that the instrument is considered good. This initial ability test instrument is effective and appropriate for use in the learning process which can be used as a tool to measure initial abilities and improve generic science skills in students. 
Development of innovative digital story book to increase high school student’s English learning motivation Khrismaswari, Anak Agung Sagung Sri; Myartawan, I Putu Ngurah Wage; Wahyuni, Luh Gede Eka
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p150

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan buku cerita digital berbasis Task-Based Learning Teaching (TBLT) untuk memfasilitasi kegiatan literasi siswa kelas 11 SMA N 1 Sawan. Penelitian ini menggunakan model penelitian Design and Development yang memiliki empat tahapan yaitu analisis, desain, pengembangan, dan evaluasi. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan 4 instrumen yaitu: lembar observasi, pedoman wawancara, angket, dan ceklis. Hasil penilaian ahli mengungkapkan bahwa produk final buku cerita digital memperoleh nilai sangat baik dari segi kualitas, dianggap valid untuk digunakan sebagai media pembelajaran, dan diyakini mampu mendorong kegiatan literasi pada siswa kelas 11. Berdasarkan uji coba kelompok kecil kepada 10 orang siswa kelas 11 dan guru, diketahui bahwa buku cerita digital yang berbasis Task-Based Learning Teaching (TBLT) ini dapat menarik minat literasi siswa dan mampu mengembangkan kemampuan siswa dalam berbahasa Inggris. Buku cerita ini juga mendapatkan respons yang sangat baik dari guru maupun siswa. Produk buku cerita digital mampu membuat siswa antusias dalam belajar dan literasi dengan media baru yang dikembangkan. Abstract: This study aimed to develop a digital storybook based on Task-Based Learning Teaching (TBLT) stages to facilitate literacy activities for 11th-grade students of State Senior High School (SMA N) 1 Sawan. This research employed the four stages Design and Development research model, of which steps are analysis, design, development, and evaluation. Research data were collected using four instruments, namely: observation sheet, interview guides, questionnaires, and checklist. The results of the expert's judgment revealed that the digital storybook draft obtained excellent grades in terms of its quality, was considered valid to be used as a learning medium, and was believed to be able to encourage literacy activities in grade 11 students. Based on small group trials on grade 11 students and teachers, it was found that storybooks Task-Based Learning Teaching (TBLT)-based digital media attracted students' literacy interest and was able to develop students' abilities in English. This storybook also received a very good response from teachers and students. This digital storybook product showed that it made students enthusiastic about learning and literacy with the new media developed. 
Bibliometric study: Project-based learning in education on learning outcomes Scopus publication 2021-2023 Kamil, Nurhusna; Sultan, Haseena; Ramadhan, Syahrul
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p201

Abstract

Abstrak: Project-based learning merupakan suatu bentuk kegiatan yang berfokus kepada siswa sebagai pembelajar aktif. Penelitian ini bertujuan untuk membahas project-based learning dalam dunia pendidikan dengan mengambil data dari Scopus dan mengolah metadata menggunakan aplikasi bibliometric selama rentang 3 tahun terakhir, yakni 2021-2023. Pengumpulan data pada penelitian ini dengan 4 langkah, yaitu: 1) sumber data didapat dari jurnal yang terindeks Scopus; 2) metadata jurnal yang didapatkan kemudian diunduh dalam format CSV; 3) memeriksa hasil artikel dan mengambil sesuai dengan pertanyaan penelitian; 4) mengolah data yang didapatkan menggunakan aplikasi bibliometric. Hasil penemuan terhadap artikel sebelumnya diketahui bahwa publikasi artikel tentang project-based learning merupakan pembelajaran yang banyak mendapat perhatian dan minat di bidang pendidikan, mulai tingkat pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi, khususnya pada rentang tahun 2021-2023. Penelitian ini berguna untuk memahami status penelitian terbaru saat ini, khususnya di bidang pendidikan anak usia dini agar bisa menentukan arah penelitian yang dilakukan ke depannya. Abstract: Project-based learning is a form of activity that focuses on students as active learners. This study aimed to discuss project-based learning in the world of education by taking data from Scopus and processing metadata using a bibliometric application for the last three years, namely from 2021-2023. The four steps to collect data of the study are: 1) data sources were obtained from Scopus-indexed journals; 2) the obtained journal metadata was then downloaded in CSV format; 3) the researchers examined the results of the articles and took them according to the research questions; 4) the researchers processed the data using the bibliometric application. The results of the findings on previous articles show that the publication of articles on project-based learning is learning that has received considerable attention and interest in education, both at the higher education level and at the initial foundation education, particularly in 2021-2023. This research is beneficial for understanding the status of the latest research, especially in early childhood education, to determine the direction of future research.
Innovation of preview, question, read, reflect, recite, and review method in improving students' long-term memory Lubis, Sanggam Randa; Sidabutar, Hudson
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p161

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran preview, question, read, reflect, recite, dan review (PQ4R) terhadap kemampuan memori jangka panjang siswa pada materi Plantae di kelas X. Sampel diperoleh dengan teknik purposive sampling di mana kelas X IPA C menjadi kelas eksperimen, dan X IPA D sebagai kelas kontrol. Desain penelitian adalah kuasi eksperimen dengan empat kali tes. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes soal berbentuk essay berjumlah 10. Hasil analisis data dengan Uji t menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen, nilai signifikansi 0,000 kurang dari 0,05 dan t-hitung lebih dari t-tabel yaitu 5,037 lebih dari 2,03452, yang artinya H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya, ada pengaruh metode PQ4R terhadap kemampuan memori jangka panjang siswa. Pada kelas kontrol, nilai signifikansi 0,088 lebih dari 0,05 dan t-hitung kurang dari t-tabel yaitu 1,718 kurang dari 2,03452, artinya H0 diterima dan Ha ditolak. Artinya, tidak ada pengaruh metode ceramah, diskusi, dan tanya jawab terhadap kemampuan memori jangka panjang siswa. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode PQ4R mampu meningkatkan kemampuan memori jangka panjang siswa. Penelitian ini dapat dijadikan referensi metode yang tepat untuk meningkatkan kemampuan memori jangka panjang siswa. Abstract: This study aimed to determine the effect of the preview, question, read, reflect, recite, and review (PQ4R) learning method on students' long-term memory ability on Plantae material in class X. The sample was obtained using a purposive sampling technique where class X IPA C was the experimental class, and X IPA D was the control class. The research design was a quasi-experiment with four tests. The research instrument used essay-shaped test questions totaling 10 questions. From the data analysis with the t-test, it shows that in the experimental class, the significance value is 0.000 lesss than 0.05, and the t-count more than t-table is 5.037 more than 2.03452, meaning that H0 is rejected, Ha is accepted, meaning that there is an effect of the PQ4R method on students' long-term memory ability. In the control class, the significance value is 0.088 more than 0.05 and t-count less than t-table, namely 1.718 less than 2.03452, meaning that H0 is accepted, Ha is rejected, meaning that there is no effect of the lecture, discussion, and question and answer method on students' long-term memory ability. Thus, the PQ4R method can improve students' long-term memory ability. This research can be a reference for the correct method to improve students' long-term memory ability.
The development of an interactive e-book as a guide for making presentation slides in student final exams Ilmudinulloh, Rafiud
Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran Vol 10, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um031v10i22023p117

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan E-book interaktif panduan pembuatan slide presentasi ujian akhir mahasiswa yang layak digunakan. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D yang terdiri atas tahapan Define, Design, Develop, dan Disseminate. Data dikumpulkan menggunakan tiga jenis angket, yakni validasi ahli media, validasi ahli materi, dan uji lapangan.  Data kemudian dianalisis menggunakan statistik deskriptif dengan menyajikannya dalam bentuk tabel dan diagram. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa E-book interaktif panduan pembuatan slide presentasi ujian akhir mahasiswa layak untuk digunakan dengan perolehan skor rata–rata 4.2, atau 84 persen yang berkategori baik tanpa revisi. Mahasiswa tidak hanya dimudahkan dalam hal teknis, tetapi juga teknologis, di mana E-book interaktif mudah untuk diakses dan disebarluarkan, serta menyenangkan bagi mahasiswa yang tertarik dalam inovasi pembelajaran. Hadirnya buku panduan berbasis E-book interaktif ini juga membantu dosen memberikan penilaian pada saat ujian akhir melalui kriteria dan indikator yang tersirat dalam buku tersebut. Abstract: This study aimed to produce an interactive e-book of a guide for making student final exam presentation slides that are appropriate for use. This study employed a 4D model consisting of Define, Design, Develop, and Disseminate stages. Data were collected using three types of questionnaires, namely media expert validation, material expert validation, and field tests. The data were then analyzed using descriptive statistics by presenting them in tables and diagrams. Based on the results of the research, it can be concluded that the interactive e-book was feasible to use with an average score of 4.2 or 84 percent, which falls in the "good" category without revision. Students are not only facilitated in technical terms, but also technological terms, where interactive e-books are easy to access and distribute. This also assists lecturers in providing assessments during student final exams through the criteria and indicators implied in the interactive e-book.