Journal of Physical and Outdoor Education
Journal of Physical and Outdoor Recreation, a print journal published by Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) STKIP Pasundan Cimahi, which was founded 2019. It publishes articles from high-quality research on Physical Education scope, including teaching-learning Physical Education; implementing of teaching model; Evaluating Physical Education; Outdoor Education; Health and Recreation, and other scopes of Sports Education. The author can submit an article into a journal with Bahasa and English.
Articles
163 Documents
Pengaruh gaya mengajar dan kemampuan motorik terhadap hasil belajar forehand drive tenis meja
Sony Hasmarita;
Dedi Kurnia
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 2 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v2i2.58
Tujuan penelitian ini untuk memperoleh informasi tentang pengaruh gaya mengajar dan kemampuan motorik terhadap hasil belajar forehand drive tenis meja di SMP Negeri 1 Saguling. Metode penelitian ini adalah eksperimen, Populasi siswa kelas VIII SMPN 1 Saguling berjumlah 75siswa, sampel yang digunakan adalah 40 orang , dengan teknik pengambilan sampel menggunakan pengambilan purporsif sampling dari keseluruhan populasi penelitian 100%. Dari total populasi kemudian diukur sebanyak 27% kelompok atas dan bawah sebagai pengelompokkan kemampuan motorik tinggi dan rendah. Data perhitungannya mengacu pada Ferducci.Teknik analisis variansi(ANAVA)dua jalur, dilanjutkan dengan Uji Tukey pada taraf signifikansi α = 0,05. Diperoleh : (1)Hasil belajar forehand drive yang latihan dengan menggunakan gaya mengajar latihan(X̅=3.60) lebih baik dari hasil belajar forehand drive dengan gaya mengajar resiprokal (X̅ = 3.35 ). (2)Terdapat interaksi antara gaya mengajar dengan kemampuan motorik terhadap hasil belajar forehand drive diperoleh harga Fhitung interaksi(FAB) = 17,48 dan Ftabel = 4,35, Fhitung > Ftabel sehingga (Ho) ditolak dan (Hi) diterima. (3)Siswa yang memiliki kemampuan motorik tinggi menggunakan gaya mengajar latihan dengan (X̅=4.30) lebih baik dengan gaya mengajar resiprokal (X̅ = 3,10).(4) Siswa yang memiliki kemampuan motorik rendah menggunakan gaya mengajar resiprokal(X̅ = 3,60) lebih baik dari pada yang diajar dengan gaya mengajar latihan(X̅ = 2,90).
Dukungan sosial dalam aktivitas jasmani remaja
Diky Hadyansah
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 2 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v2i2.59
Dukungan sosial digambarkan sebagai faktor lingkungan sosial yang memberikan pengaruh besar dalam proses timbulnya perilaku aktivitas jasmani seseorang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi dimensi dukungan sosial yang meliputi tangible support, appraisal support, self-esteem support and belonging support dalam menumbuhkan keinginan untuk melakukan aktivitas jasmani. Penelitian dilakukan menggunakan metode deskriptif korelasional, teknik survey melalui kuesioner dan skala sebagai alat pengumpul data. Hasil penelitian menunjukan, dimensi dukungan sosial memberikan kontribusi terhadap perilaku aktivitas jasmani sebesar 12%. Kesimpulan besaran kontribusi parsial sebesar 3% untuk appraisalsupport, 1,5% untuk belonging support, 0,1% untuk tangible support, dan 2% untuk self esteem dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain.
Meningkatkan keterampilan passing atas bola voli melalui media pembelajaran menggunakan alat bantu
Heru Sulistiadinata
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 2 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v2i2.60
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keterampilan passing atas bola voli melalui alat bantu bola futsal, bola plastik, bola karet, bola tenis dan tong besar. Metode yang digunakan adalah metode penelitian tindakan kelas dengan model Kemmis & McTaggart. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK Kiansantang Bandung sebanyak 33 siswa. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi. Analisis data dengan menggunakan deskriptif statistika dengan melihat KKM menggunakan Patokan Acuan Penilaian (PAP). Hasil penelitian menyatakan pembelajaran alat bantu dapat meningkatkan keterampilan passing atas bola voli. Pada siklus I terdapat peningkatan rata-rata kelas sebesar 62,57 dan sebanyak 10 siswa yang tuntas dengan persentase 29 % yang tidak tuntas sebanyak 25 siswa dengan persentase sebesar 71%. Pada siklus 2 sebanyak 35 siswa yang tuntas atau seluruh siswa dinyatakan tuntas dengan rata-rata kelas 80,86. Dapat disimpulkan bahwa penerapan alat bantu dapat meningkatkan hasil belajar keterampilan passing atas bola voli.
Tingkat percaya diri atlet panahan Cimahi Mandiri Archery Club
Veny Juniarni Hardi;
Ali Budiman;
Imam Riyadi
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 2 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v2i2.61
Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui tingkat kepercayaan diri atlet panahan club cumahi mandiri archery club yang berada di kota cimahi, Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Metode ini digunakan untuk mendapatkan data dari hasil jawaban pada angket. Populasi dalam penelitian ini atlet POPDA Cimahi Mandiri Archery Club, Sampel yang di gunakan adalah 18 atlet. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah angket yang di sebar melalui google form. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini terdapat pada data utama yaitu soal tes .Pengolahan data dilakukan dengan cara membuat google form. Data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan bantuan Ms Excel. Hasil dalam penelitian ini adalah 88,89% tingkat percaya diri pada atlet POPDA Cimahi Mandiri Archery club merasakan adanya pengaruh dari tingkat percaya diri terhadap hasil tembakan dan dapat diketahui persentase dari kepercayaan diri tersebut.
Pengaruh model pembelajaran simulasi terhadap hasil belajar pukulan lob dalam permainan bulutangkis
Angga Nugraha;
Heru Sulistiadinata
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 2 No. 2 (2020): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v2i2.62
Mengetahui pengaruh model pembelajaran Simulasi terhadap hasil pukulan forehand overhead clear. Objek pada penelitian ini adalah siswa SMAN Tanjungkerta kelas IX. Model pembelajaran yang digunakan yaitu model pembelajaran Simulasi. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model pembelajaran simulasi terhadap hasil belajar pukulan lob dalam permainan bulutangkis. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode eksperimen. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa adanya peningkatan dari hasil tes akhir setelah pemberian perlakuan menggunakan model pembelajaran simulasi. Peningkatan tersebut ditunjukan dengan perbandingan nilai dari tes awal dengan tes akhir. Dengan demikian ada beda peningkatan pukulan lob antara model pembelajaran eksperimen. Simpulan pada penelitian ini adalah terdapat peningkatan pukulan lob dalam permainan Bulutangkis setelah diberikan pebelajaran dengan model Simulasi.
Minat Siswa Tunagrahita dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani
Akhmad Olih Solihin;
Sriningsih;
Diki
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 1 No. 2 (2019): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v1i2.64
Penelitian ini bertujuan ingin mengetahui seberapa besar minat siswa tunagrahita dalam mengikuti pembelajaran pendidikan jasmani. Metode penelitian yang digunakan adalah metode pendekatan survey kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa di SLB B/C Yatira Cimahi kelas Besar tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 12 orang, terdiri dari 3 siswa tunarungu dan 9 siswa tunagrahita. Pemilihan sampel penelitian menggunakan teknik purposive sampling sehingga terpilih 9 orang siswa tunagrahita. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket tertutup. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat siswa tunagrahita dalam mengikuti pembelajaran pendidikan jasmani berada dalam bobot 11. Maka dapat diambil kesimpulan bahwa minat siswa dalam mengikuti pembelajaran pendidikan jasmani sangat tinggi.
Hubungan antara Jenis Kelamin dan Usia dengan Motivasi Belajar Renang
Akhmad Olih Solihin;
Sriningsih;
Adinda Rachmawati
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 1 No. 2 (2019): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v1i2.65
Pada penelitian ini peneliti memiliki tujuan untuk mengetahui Hubungan Antara Jenis Kelamin dan Usia dengan Motivasi Belajar Renang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan teknik korelasional. Populasi yang digunakan adalah anggota UKM Aquatic STKIP Pasundan Cimahi yang berjumlah 50 orang dan sampel yang digunakan berjumlah 19 orang dengan menggunakan purposive sampling. Hasil penghitungan korelasi antara jenis kelamin dengan motivasi belajar renang = 0,203 hasil korelasi usia dengan motivasi belajar renang = 0,264 hasil korelasi antara jenis kelamin dan usia dengan motivasi belajar renang = 0,192. Maka berdasarkan hasil korelasi yang didapat, peneliti menyimpulkan bahwa terdapat hubungan yang rendah antara jenis kelamin dan usia dengan motivasi belajar renang
Hubungan motivasi dengan keterampilan smash dalam permainan bola voli
Sony Hasmarita;
Ahmad Husaeni
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v3i1.68
ABSTRAK Penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah penelitian mengenai Hubungan Motivasi Dengan Keterampilan Smash Dalam permaianan Bola Voli . Penelitian ini didasari pada permasalahan ada atau tidaknya suatu hubungan motivasi siswa dengan keterampilan smash bola voli. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif dengan pendekatan korelasi. Dengan teknik sampel purposiv sampling, dalam penelitian ini untuk teknik pengumpulan data peneliti menggunakan tes untuk keterampilan smash dengan instrumen gerak yang sudah disediakan, untuk motivasi mengunakan angket. Populasi yang digunakan dalam peneltian ini yaitu seluruh siswa putra SMPN 1 Saguling yang mengikuti ekstrakulikuler bola voli sebanyak 53 orang. Dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa putra kelas VII yang mengikuti ekstrakulikuler bola voli yang berjumlah 30 orang. Berdasrkan data penelitian hasil signifikan r hitung dengan signifikan 0,000 < 0,05, maka Ho ditolak dan Hi diterima, dan nilai person correlation 0,812 dengan kategori Korelasi Kuat yang berarti ada pengaruh nyata ( signifikan) variabel Motivasi (x) terhadap keterampilan smash bola voli (y) Dengan nilai determinasi sebesar 66,0% dari variabel motivasi (x) dengan variabel smash (y). ) kesimpulan dari penelitian ini menjelaskan bahwa motivasi sangat berhubungan dengan keterampilan smash bola voli dan motivasi memepengaruhi keterampilan smash dalam kategori cukup tinggi. Kata kunci : motivasi, keterampilan smash bola voli, permainan bola
Hubungan antara Fleksibilitas Panggul dengan Keterampilan Kayang dalam Senam Lantai
Budiman;
Ade Febrianto;
Ali Budiman;
Ruslan Rusmana
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 1 No. 2 (2019): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v1i2.72
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara fleksibilitas panggul dengan keterampilan kayang dalam senam lantai. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Pasundan 1 Bandung berjumlah 327 siswa. Sampel yang terpilih adalah kelas X MIPA 2 sebanyak 35 siswa yang diambil secara cluster random sampling. Instrumen yang digunakan adalah static flexibility test dan tes keterampilan gerak dasar kayang. Analisis data pada penelitian ini menggunakan SPSS 23. dengan teknik bivariate. Hasil penelitian menunjukan nilai r 0,834 dan Sig. (2-tailed) 0,002 < 0,005, maka hubungan signifikan, atau dapat dinyatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara fleksibilitas panggul dengan keterampilan kayang dalam senam lantai.
Tingkat Efektivitas Pembelajaran dalam Jaringan terhadap Hasil Belajar Pendidikan Jasmani
andy supriady
Journal of Physical and Outdoor Education Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Physical and Outdoor Education
Publisher : STKIP Paasundan Press
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37742/jpoe.v3i1.73
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai tingkat efektivitas pembelajaran dalam jaringan terhadap hasil belajar pendidikan jasmani. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan pendekatan survey. Subjek dalam penelitian ini adalah 25 orang siswa kelas X-APK SMK Putra Gununghalu. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif persentase. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa tingkat efektivitas pembelajaran dalam jaringan terhadap hasil belajar pendidikan jasmani dalam kategori rendah dengan 41%.