cover
Contact Name
Prananda anugrah
Contact Email
prananda.anugrah@um.ac.id
Phone
+6281331386404
Journal Mail Official
journal.jp2t@gmail.com
Editorial Address
Universitas Negeri Malang Jl. Semarang No.5, Kota Malang Jawa Timur, Indonesia.
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pengabdian, Pendidikan dan Teknologi
ISSN : -     EISSN : 26861232     DOI : -
Core Subject : Education,
Focus and Scope Terbitan Berkala Ilmiah ini merupakan publikasi ilmiah di bidang pengabdian pendidikan dan teknologi kepada masyarakat dengan cakupan bidang: 1. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa 2. Penerapat teknologi yang berbasi pengembangan sumber daya lokal 3. Pengelolaan wilayah pedesaan melaluim bidang pendidikan dan teknologi 4. Pengembangan pendidikan dan pembelajaran pada lembaga-lembaga pendidikan 5. Pengembangan teknologi berwawasan lingkungan 6. pendidikan, teknologi, sosial, pengembangan mitra serta integrasi nasional dan harmoni sosial
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 111 Documents
PELATIHAN PENGELASAN UNTUK PENGEMBANGAN USAHA RAK BUNGA BESI KEKINIAN (INSTRAGRAMABLE) SEBAGAI UPAYA PEMBERDAYAAN MASYARAKAT PASCA PHK DI MADIUN Widiyanti, Widiyanti; Nurmalasari, Riana; Marsono, Marsono; Yoto, Yoto
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i12023p54-59

Abstract

Sektor perekonomian selama 1 tahun terakhir mengalami fase yang cukup mengejutkan banyak pihak. Pasalnya, sejak wabah Covid-19 ditetapkan sebagai pandemi di seluruh belahan dunia, banyak hal berubah. Mulai dari sektor kesehatan hingga sektor ekonomi. Masyarakat menengah kebawah menjadi salah satu korban yang paling awal. Hal ini dikarenakan banyaknya pemutusan hubungan kerja/ PHK di banyak sektor pekerjaan. Kondisi ini jelas membutuhkan solusi untuk memberikan peluang bagi para korban PHK untuk mampu bertahan dalam kondisi perekonomian seperti saat ini. Salah satu yang dapat dilakukan yaitu usaha yang berkaitan dengan perkembangan yang ada. Sebagai contoh, selama masa pandemi banyak masyarakat memiliki hobi berkebun dengan menanam bunga atau tanaman. Hal ini dapat dijadikan peluang untuk usaha rak bunga yang diinovasi menjadi rak bunga kekinian dari besi dengan bentuk yang cantik dan beraneka ragam. Oleh karenanya, diperlukan pelatihan bagi warga korban PHK untuk memiliki keterampilan pengelasan agar mampu membuat kreasi-kreasi yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Berdasarkan hasil Pre-test kegiatan pelatihan diperoleh nilai rata-rata (R1) = 62,85 menunjukkan bahwa hasil pre-test masih dalam kualifikasi mehahami. Sedangkan hasil pos-test menunjukkan nilai rata-rata (R2) = 79,28 (masuk dalam kualifikasi memahami), terdapat kenaikan nilai rata-rata (K) = 16,43. Ini menunjukkan bahwa setelah dilakukan pelatihan pengelasan, peserta menjadi memahami terkait pengelasan untuk pembuatan rak bunga besi kekinian. Dengan demikian maka pelatihan yang dilakukan oleh Tim pengabdian dari UM berhasil dalam melakukan pembinaan dan pelatihan tentang pelatihan pengelasan untuk pembuatan rak bunga besi.
PENGENALAN SISTEM BUDIDAYA AQUAPONIK KEPADA MASYARAKAT DESA ASRIKATON Apriliasari, Adela Dwi
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 5, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v5i12024p13-16

Abstract

Lahan kosong yang tersedia di wilayah Desa Asrikaton saat ini sudah sangat sedikit, khusunya lahan yang dapat digunakan untuk kepentingan kegiatan budidaya. Hal ini merupakan imbas dari pembangunan jalan tol. Program kerja pengenalan sistem budidaya Aquaponik kepada masyarakat Desa Asrikaton ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai sistem budidaya baru yang sekaligus memberikan pandangan dan solusi untuk masyarakat Desa Asrikaton yang ingin melakukan kegiatan budidaya namun tidak memiliki lahan yang cukup luas. Tahap pengerjaan program kerja ini terbagi menjadi 3 tahap. Yang pertama perancangan, yang kedua pengerjaan atau pelaksanaan, dan yang ketiga yaitu penyerahan. Tahap ketiga yaitu penyerahan bertujuan untuk memberikan contoh kepada masyarakat Desa Asrikaton sekaligus menunjukkan cara pengoperasian sistem Aquaponik. Pada sistem Aquaponik yang digunakan pada program kerja pengenalan sistem budidaya Aquaponik kepada masyarakat Desa Asrikaton ini memilih menggunakan ikan lele sebagai media ikannya dan kangkung sebagai media tanamannya, serta menggunakan media arang untuk menanamnya.Kata kunci: Aquaponik, budidaya, lele, kangkung, arang
MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS WARGA BINAAN MELALUI MESIN PENCABUT BULU AYAM OTOMATIS DI LAPAS 1 KOTA MALANG Edy, Duwi Leksono; Ansyorie, Musthofa Al; Wahono, Wahono
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i22023p85-89

Abstract

Lembaga Permasyarakatan (Lapas) merupakan lembaga dibawah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang memiliki tugas dan fungsi untuk membina dan mendidik napi supaya dapat kembali menjadi manusia yang memiliki kreatifitas, produktivitas dan berguna dalam masyarakatnya. Permasalahan yang timbul dalam lingkungan lapas antara lain: 1) Bagaimana cara pengolahan ayam yang efektif guna untuk peningkatan produktivitas warga binaan di Lapas Lowokwaru Kota Malang, 2) Bagaimana meningkatkan kualitas pengolahan ayam yang higinis bagi warga binaan di Lapas Lowokwaru Kota Malang, Solusi permasalahan penerapan inovasi teknologi mesin pencabut bulu ayam otomatis yang dapat mempercepat proses produksi ayam di lingkungan Lapas. Hasil dari pelaksanaan kegiatan PKM ini dimana warga binaan LP 1 Kota Malang penggunaan teknologi dalam proses pengolahan ayam sudah mulai berkembang dan lebih efisienKata Kunci: Mesin Pencabut bulu Ayam, Lembaga Permasyarakatan 1 Kota Malang
PELATIHAN PENGOLAHAN LIMBAH SALAK MENJADI TEH DAN KOPI DI DESA ARGOYUWONO KABUPATEN MALANG Cholishah, Naila; Firmansyah, Mohammad Akbar Hafidz; Nafilah, Dilla Amalia Hamdi; Fauzan, Slamet
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i12023p31-36

Abstract

Salak as a local commodity in Argoyuwono Village is usually directly sold or consumed by the community. Selling salak directly to collectors has low economic value and consumption of salak produces piles of salak waste. Waste bark and seeds contain antioxidants that are beneficial to health, so they have the potential to be processed into products. Service activities through training in making salak bark tea and salak coffee beans are carried out using the methods of 1) survey and observation, 2) analysis of problems and needs, 3) compiling procedures, 4) product manufacture, 5) packaging design, 6) preparation of cost of goods sold, 7) output products, 8) training, 9) evaluation and monitoring. Processing salak bark into tea and salak seeds into coffee in the Argoyuwono Village community can increase community innovation so that they are able to carry out the production of salak seed coffee and salak bark tea. The resulting product can increase the economic value and reduce the pile of salak waste.
PENINGKATAN KUALITAS SISTEM MARKETING PRODUKSI UMKM DESA SRIGONCO KAB. MALANG Widiyanti, Widiyanti Widiyanti
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 5, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v5i12024p39-43

Abstract

Abstrak: Desa Srigonco adalah sebuah desa yang subur dan asri yang terletak di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Desa Srigonco juga memiliki pantai sangat eksotis dan menarik wisatawan dari berbagai daerah bahkan wisatawan asing, pantai tersebut adalah Pantai Balekambang yang juga menjadi salah satu ikon kota dingin Malang. Masyarakat desa Srigonco memiliki mata pencaharian sebagian besar sebagai petani dan peternak sapi perah, berbicara mengenai topik tersebut tentunya jiwa warga di Desa Srigonco juga memiliki tingkat perekonomian yang sangat tinggi, bahkan untuk masalah terkait makanan pokok sangat tidak dipungkiri akan hal tersebut, dari hal tersebut muncul beberapa permasalahan yang dihadapi masyarakat srigonco yaitu cara untuk mempacking supaya produk awet, selain itu agar warga masyarakat Srigonco tidak terlalu boros juga terhadap kerugian yg dikarenakan produk sudah tidak renyah. Kata kunci: System Marketing UMKM, Desa Srigonco
IMPLEMENTASI MESIN HAMMER MILL TYPE SWING UNTUK PENGANCUR PAKAN TERNAK BAGI MASYARAKAT DESA SRIGONCO, BANTUR, KAB. MALANG Widiyanti, Widiyanti; Edy, Duwi Leksono; Marsono, Marsono
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i22023p117-122

Abstract

Desa Srigonco adalah sebuah desa yang subur dan asri yang terletak di Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Desa Srigonco juga memiliki pantai sangat eksotis dan menarik wisatawan dari berbagai daerah bahkan wisatawan asing, pantai tersebut adalah Pantai Balekambang yang juga menjadi salah satu ikon kota dingin Malang. Masyarakat desa Srigonco memiliki mata pencaharian sebagian besar sebagai petani dan peternak sapi perah. Permasalahan yang dihadapi masyarakat srigonco dalam ternak sapi antara lain: 1) Bagaimana cara peningkatan produktifvitas bagi masyarakat peternak sapi desa srigonco Kec. Bantur, 2) Bagaimana meningkatkan perekonomian masyarakat peternak sapi desa srigonco bantur melalui pengolahan makanan ternak guna peningkatan hasil produksi sapi ternak. Solusi permasalahan yang dihadapi mitra dengan penerapan teknologi pengolahan makan ternak berupa mesin Hummer Mill. Fungsi dari teknologi ini untuk menghacurkan bahan vdasar jagung menjadi polar sebagai bahan tambahan makanan ternak. Hasil dari program PKM ini masyarakat mulai bisa memanfaatkan jagung dan jenis yang lain sebagai bahan tambah campuran makanan ternak, sehingga gizi dari makanan ternak dapat tercukupiKata Kunci: Mesin Hammer Mill, Peternakan, desa Srigonco
PERANCANGAN MEROTAPALE (MESIN ROTARI OTOMATIS TABUR PAKAN LELE) MENGGUNAKAN RTC (REAL TIME CLOCK) BERBASIS ARDUINO MEGA 2560 UNTUK PENINGKATAN EFISIENSI DAN KUALITAS PRODUK BAGI KELOMPOK PETERNAK LELE DI KECAMATAN PAKIS KABUPATEN MALANG Nauri, Imam Muda; Sudjono, Imam; Mindarta, Erwin Komara
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i12023p60-68

Abstract

Kebutuhan pasar terhadap komoditi ikan lele terus meningkat seiring dengan bertambahnya obyek wisata dan kuliner di Malang Raya.  Dua hal yang menyebabkan empat   dari sebelas anggota kelompok ternak ikan lele/arwana yang ada di RT 05 / RW 04 Desa Banjarejo, Kabupaten Malang, yang mengalami penurunan produksi hingga 15% dari tahun 2022 yakni akibat pemberian pakan lele yang tidak tepat waktu, dan pola penaburan pakan yang tidak merata. Dampak riil akibat hal ini adalah munculnya sifat kanibalis dan tidak meratanya pertumbuhan ikan lele yang berdampak sangat merugikan. Tujuan dari pengabdian ini adalah memberikan solusi atas masalah yang menyebabkan  kerugian tersebut, agar tidak terus terjadi, secara meluas yakni melalui penggunaan alat yang didisain bekerja secara elektronik yang terkontrol berbasis pada pewaktuan yang riil, dan pola penaburan pakan dengan system rotary yang juga terkontrol. Komponen utama untuk membangun unit alat ini adalah real time clock (RTC) dan arduino Mega 2560 sebagai control unit , dan beberapa rangkaian elektronik lainnya yang menjadi system terintegrasi  untuk menjamin waktu pemberian pakan tepat dan kontinyu, jumlah pakan yang terukur secara tepat serta pola taburan yang merata. Alat yang dirancang ini   dapat menjangkau kolam yang berdimensi 20 x 20 m2 . Hasil dari alat yang dirancang ini adalah:  dapat bekerja secara optimal dan otomatis, sehingga pemilik usaha memiliki sejumlah waktu yang dapat dimanfaatkan untuk pengembangan usaha laiannya. Biaya untuk melakukan pekerjaan rutin, dengan menggunakan alat ini tidak lagi ada. Perawatan alat ini sangat mudah dan sederhana. Pengisia tabung pakan cukup dilakukan sepekan sekali. Biaya listrik untuk beroperasinya alat ini sangat murah. Kata Kunci: Mesin penabur, Real time clock, Arduino mega 
OPTIMALISASI CETAKAN BERBAHAN BAKU BAJA TAHAN KARAT SAE 304 BAGI PENGUSAHA OPAK GAPIT Sudjono, Imam; Suyetno, Agus; Yoto, Yoto
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i12023p1-5

Abstract

W&W Snack adalah industri rumah tangga di Desa Kemulan, Kecamatan Pakis, Kabupate Malang yang memproduksi makanan ringan khususnya opak gapit. Produk opak gapit yang dihasilkan telah terdaftar dan memiliki nomor P-IRT No. 2063507022379-22. Produk W&W snack sendiri telah diakui oleh masyarakat pakis dan menjadi salah satu jenis snack yang laris dipasaran, namun ada beberapa kendala yang menjadi penghambat jumlah produksi yang tidak bisa maksimal. Cetakan yang biasa digunakan terbuat dari bahan besi biasa sehingga akan cepat panas dan perlu sering dibersihkan agar produk opak tidak cepat gosong. Jika penggunaan cetakan dipaksakan dalam waktu lama akan berakibat warna opak yang kurang menarik sehingga harus sering-sering dibersihkan dan didinginkan. Untuk mencegah terjadinya pemanasan yang berlebihan pada opak, maka dibutuhkan bahan cetakan yang memiliki nilai konduktivitas panas yang rendah agar bahan mampu menyimpan panas dan mencegah pemanasan yang berlebihan. Dengan menggunakan cetakan berbahan baku SAE 304, maka panas akan merata dan tersimpan lama serta tidak memerlukan perawatan khusus. Dari hasil uji coba, diketahui jika bahas cetakan yang berasal dari Stainless Steel 304 telah sesuai dengan standart penggunaan peralatan produksi makanan karena sifat logam yang higienis dan tidak mudah terkontaminasi. Cetakan tidak membutuhkan perawatan yang ekstra agar tidak cepat rusak dan berkarat. Penggunaan cetakan dapat dilakukan secara terus-menerus karena panas pada cetakan akan merata sehingga tidak mengakibatkan opak yang dihasilkan cepat gosong.
IMPEMENTASI TEKNOLOGI MESIN COOPER PENCACAH SAMPAH ORGANIK RUMAH TANGGA SEBAGAI LANGKAN MEWUJUDKAN DESA RAMAH LINGKUNGAN DI DESA PAKISJAJAR KAB. MALANG Edy, Duwi Leksono
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 5, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v5i12024p17-22

Abstract

Abstrak: Pakisjajar adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur, Asal usul Desa Pakisjajar berdasarkan cerita dari para sesepuh dan pinisepuh Desa yang sudah Almarhum, bahwa nama Desa Pakisjajar berasal dari Pemberian Nama yang mbabat alas desa/tokoh yang pertama kali membuka desa pakisjajar. Kondisi desa pakisjajar sebelum seperti sekarang ini, berupa hutan belantara/ alas yang banyak di tumbuhi pohon pakis, karena posisinya berjajar (dalam bahasa jawa) atau berjejer berderet rapi maka di namakan dusun pakisjajar yang sekarang menjadi Desa Pakisjajar. Sampah organik bisa dikatakan sebagai sampah ramah lingkungan bahkan sampah bisa diolah kembali menjadi suatu yang bermanfaat bila dikelola dengan tepat. Tetapi sampah bila tidak dikelola dengan benar akan menimbulkan penyakit dan bau yang kurang sedap hasil dari pembusukan sampah organik yang cepat. Pengolahan sampah menggunakan teknologi terbarukan merupakan salah satu solusi yang dapat digunakan gunamengolah sampah dengan benar. .Hasil dari kegiatan ini proses pengolahan sampah ini, masyarakat desa pakisjajar mulai sadar akan bahaya sampah rumah tangga dan sekarang mulai dilakukan pengolahan limbah rumah tangga untuk dijadikan sebuah pupuk organic.Kata kunci: System Marketing UMKM, Desa Srigonco
BANTUAN PERENCANAAN KOLAM PEMANCINGAN UNTUK PENINGKATAN EKONOMI WARGA DI DESA PETUNGSEWU KECAMATAN DAU KABUPATEN MALANG Sulton, Mohammad; Umniati, Sri; Djatmiko, Boedya; Karyadi, Karyadi
Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi (JP2T) Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um080v4i22023p90-95

Abstract

Desa Petungsewu Kecamatan Dau Kabupaten Malang saat ini memiliki lahan yang dipergunakan rest area. Fasilitas yang ada saat ini baru berupa beberapa warung makan. Untuk meningkatkan potensi yang ada pada area tersebut, perlu dibangun fasilitas lain yang bisa dimanfaatkan untuk rekreasi bagi pengunjungnya. Salah satu yang direncanakan adalah kolam pemancingan yang keberadaannya juga bisa diharapkan untuk meningkatkan potensi ekonomi warga desa Petungsewu. Tim pelaksana pengabddian kepada masyarakat dari Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Malang telah membantu untuk mendisain kolam pemancingan. Kolam pemancingan ini dibuat dengan material batu kali dengan harapan sudah cukup kuat dan awet tetapi biaya yang digunakan tidak terlalu mahal. Kolam pemancingan ini memanfaatkan air buangan dari kolam renang anak yang ada di area yang lebih tinggi. Sesuai dengan kondisi yang ada disain kolam pemancingan berukuran 8 m x 17 m, dengan kedalaman kolam adalah 1,2 m. Kedalaman air kolam 1,0 m

Page 10 of 12 | Total Record : 111