cover
Contact Name
Miftahus Surur
Contact Email
surur.miftah99@gmail.com
Phone
+6285258173692
Journal Mail Official
edusaintek@stkippgri-situbondo.ac.id
Editorial Address
Jalan Argopuro Gg. VII Mimbaan Panji Situbondo 68322 Telp. (0338) 4591781 Hp. 085258173692
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN, SAINS DAN TEKNOLOGI
ISSN : 1858005X     EISSN : 26553392     DOI : -
Jurnal pendidikan sains dan teknologi diterbitkan oleh STKIP PGRI Situbondo sebagai wadah bagi civitas akademika STKIP PGRI Situbondo serta kalangan guru, dosen, peneliti, praktisi dan pemerhati pendidikan yang peduli terhadap perkembangan penelitian tentang Teknologi pembelajaran, Media Pembelajaran, Pendidikan Virtual, Perangkat lunak pendidikan, Teknologi digital dalam pendidikan, Pembelajaran Multimedia, ELearning ,Massive Open Online Course (MOOC), Rapid Learning.
Articles 40 Documents
Search results for , issue "Vol 12 No 2 (2025)" : 40 Documents clear
PERAN GURU DALAM MENGAJAR BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR Julvianti, Chevinda; Gmaries, Garnish Gemintang; Vidyayanti, Nabila Qonitah; Zulfadewina, Zulfadewina
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1775

Abstract

Penelitian ini mengkaji peran guru dalam mengajar anak berkebutuhan khusus (ABK) di SDN Baru 06 Pagi Jakarta, yang merupakan salah satu sekolah inklusif. Fokus utama penelitian adalah tantangan yang dihadapi guru dalam merancang pembelajaran diferensiasi untuk memenuhi kebutuhan ABK tanpa adanya diskriminasi, sehingga anak-anak dengan keterbatasan dapat belajar secara optimal. Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi strategi, kendala, dan dampak peran guru dalam mendukung pendidikan inklusif. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, yang melibatkan wawancara mendalam dengan guru dan kepala sekolah, observasi terhadap proses pembelajaran, serta dokumentasi kegiatan belajar-mengajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menerapkan pendekatan individual, visual, dan multisensori. Guru juga bekerja sama dengan orang tua untuk mendukung perkembangan ABK, seperti melalui pemberian latihan tambahan dan konsultasi rutin. Hambatan yang dihadapi mencakup keterbatasan pelatihan khusus bagi guru, kekurangan fasilitas inklusif, serta kebutuhan untuk memodifikasi metode ajar agar sesuai dengan kebutuhan siswa. Berdasarkan temuan ini, dapat disimpulkan bahwa peran guru sangat penting dalam menciptakan lingkungan belajar inklusif yang kondusif. Guru perlu mendapat dukungan berupa pelatihan berkelanjutan dan pengadaan sarana yang memadai untuk memastikan keberhasilan pendidikan bagi anak berkebutuhan khusus.
IDENTIFIKASI MISKONSEPSI FISIKA PADA MATERI ELASTISITAS ZAT PADAT Rizaldi, Dedi Riyan; Fatimah, Ziadatul
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.872

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi berbagai miskonsepsi yang terjadi pada siswa terkait materi elastisitas zat padat. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan di MA Plus Nurul Islam Sekarbela pada 31 siswa jurusan IPA. Data penelitian diperoleh menggunakan tes diagnostik berupa certainty of response index (CRI) sebanyak 30 soal. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara desktriptif dan dibandingkan dengan berbagai sumber penelitian relevan lainnya. Berdasarkan proses analisis tersebut diperoleh bahwa ditemukan berbagai miskonsepsi pada diri siswa disemua sub materi elastisitas zat padat dengan rata-rata nilai persentase miskonsepsi sebesar 8%. Miskonsepsi tertinggi ditemukan pada sub materi Hukum Hooke dengan nilai 19%, sedangkan sub materi terendah ditemukan pada sub materi regangan sebesar 2%.
SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW: PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN DIGITAL TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS Nabila, Aina; Aziz, Abdul; Suprapto, Rohmat
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1724

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara sistematis pengaruh media pembelajaran digital terhadap pemahaman konsep matematis peserta didik melalui tinjauan literatur sistematis. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan mengadopsi pedoman PRISMA. Pencarian literatur dilakukan menggunakan aplikasi Publish or Perish (PoP) untuk mengakses Google Scholar dengan rentang tahun 2019-2025. Dari 100 artikel yang diidentifikasi, 25 artikel akhir dipilih untuk dianalisis secara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) metode penelitian yang paling banyak digunakan adalah Research and Development (R&D) sebanyak 12 penelitian, diikuti metode eksperimental 8 penelitian, kualitatif 4 penelitian, dan PTK 1 penelitian; (2) media pembelajaran digital mempunyai pengaruh positif terhadap pemahaman konsep matematis, ditunjukkan dengan peningkatan hasil belajar dan respon positif peserta didik; (3) keunggulan media pembelajaran digital meliputi visualisasi konsep abstrak, pembelajaran interaktif, dan peningkatan keterlibatan aktif peserta didik. Penelitian ini memberikan landasan empiris untuk pengembangan dan implementasi media pembelajaran digital yang lebih efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep matematis peserta didik.
PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI PEMBELAJARAN IPA KELAS VI PASCA PANDEMI COVID 19 DI SEKOLAH DASAR ISLAM NURUL AZHAR CIPADU KOTA TANGERANG Dewi, Afini Riani; Iswan, Iswan; Sholehuddin, Sholehuddin
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1740

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa setelah pandemi akibat kebiasaan pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang dilakukan di rumah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar IPA, metode yang digunakan, serta hambatan dan solusi yang dihadapi. Penelitian ini dilakukan di Sekolah Dasar Islam Nurul Azhar, Cipadu, dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Responden terdiri dari dua guru dan enam siswa. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi, kemudian dianalisis menggunakan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru memiliki berbagai peran dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, yaitu sebagai demonstrator, pengelola kelas, mediator, fasilitator, motivator, dan evaluator. Metode pembelajaran yang diterapkan meliputi penugasan, ceramah, demonstrasi, diskusi-presentasi, tanya jawab, latihan, dan simulasi. Dalam proses pembelajaran, guru menghadapi berbagai tantangan seperti perbedaan tingkat motivasi siswa, kebosanan, kantuk, sering ke toilet, kurangnya minat belajar, bermain game, mengobrol, menurunnya semangat saat sakit, suasana kelas yang berisik, serta frustrasi yang dialami siswa. Untuk mengatasi hambatan tersebut, guru menerapkan berbagai strategi, seperti bermain kuis, bernyanyi, ice breaking, membangun komunikasi dan kedekatan emosional dengan siswa, serta memberikan motivasi dan pujian. Penelitian ini memberikan manfaat bagi guru dalam memahami strategi efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pasca-pandemi.
PROTOTIPE APLIKASI PENCATATAN DIGITAL UNTUK PENGAJUAN DAN PENGAMBILAN DOKUMEN ADMINISTRASI SIPIL MENGGUNAKAN PENDEKATAN SDLC Aznawi, Nasrul Mahruf; Limbong, Hans Pran; Setiadi, Muhammad Irham; Armansyah, Armansyah
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1741

Abstract

Traditional recording process in managing the collection of population administration documents, as applied at the Population and Civil Registration Office (Disdukcapil), faces various challenges. These challenges include errors in the writing of the family card issuance number because the large number of incoming documents during operational hours sometimes causes a decrease in the concentration of officers which causes the writing of the same number on the document, in addition, searching for completed documents is less effective because you have to search for the name of the document owner from the many documents that have entered. This research proposes the development of a prototype digital recording application that aims to improve the efficiency of document management. The system is designed using the prototype model of the System Development Life Cycle (SDLC) framework, which is suitable for iterative and user-focused design. The methodology includes observation of traditional processes, collection of system requirements, design of Use Case diagrams, and user-friendly interface design using Canva. The expected result is an application prototype with a user interface design that has consistency in layout, color, ease of use with a success rate of 85% and the prototype meets the suitability of user needs up to 90%.
STUDI RUANG AKOMODASI PENUMPANG PADA KENDARAAN MINI-MPV DALAM KERANGKA TUGAS KELAS STUDIO PERANCANGAN INTERIOR TRANSPORTASI MENGGUNAKAN PENDEKATAN PEMETAAN RUANG KABIN KENDARAAN Rezasyah, Erwin; Mustaqim, Karna
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1749

Abstract

Penelitian yang berbasis kelas studio (Studio Learning-based research) dalam perancangan interior transportasi ini berfokus pada pembelajaran mengenai ruang okupansi dalam desain interior kabin kendaraan. Kegiatan ini melibatkan enam belas (16) mahasiswa yang diberikan instruksi untuk memetakan ruang okupansi di bagian belakang kendaraan jenis Mini-MPV berkapasitas 7 penumpang. Tujuan dari pemetaan ini adalah untuk memperoleh gambaran awal mengenai perbandingan ukuran ruang bagi penumpang di kursi baris ketiga dari berbagai merek Mini-MPV dengan konfigurasi 7 tempat duduk yang banyak beredar di Indonesia. Dalam sesi kelas sebelumnya, mahasiswa telah menerima materi tentang perancangan interior transportasi, termasuk aspek-aspek pemetaan yang perlu diperhatikan, seperti bentuk kontur kursi penumpang, lebar ruang duduk, dan tinggi tempat duduk. Kegiatan ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kepekaan masing-masing mahasiswa terhadap konsep ruang okupansi dalam kendaraan. Penelitian ini menerapkan pendekatan studi kasus berdasarkan hasil pembelajaran, dengan memilih tiga (3) mahasiswa sebagai sampel untuk bahan analisis. Dari presentasi akhir ketiga responden, ditemukan adanya perbedaan dalam hasil yang disajikan, baik dari segi detail penjelasan, kualitas penyajian data, maupun pemahaman terhadap instruksi pemetaan yang telah diberikan.
KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DI SMAN 1 SAMPANAHAN: STRATEGI, IMPLEMENTASI, DAN DAMPAKNYA Sutrisno, Sutrisno; Abduh, Muhammad; Muhsinin, Muhsinin; Aslamiah, Aslamiah; Cinantya, Celia
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1769

Abstract

Kepemimpinan transformatif di SMAN 1 Sampanahan berkontribusi positif terhadap peningkatan kualitas pendidikan dan keterlibatan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas kepemimpinan transformatif di sekolah tersebut. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif, data dikumpulkan dan dianalisis berdasarkan pengalaman serta perspektif kepala sekolah, guru, dan siswa. Hasil penelitian mengungkap bahwa kebijakan transformatif berdampak positif terhadap motivasi siswa, keterlibatan dalam kegiatan ekstrakurikuler, serta pencapaian akademik. Meskipun tantangan seperti ketahanan terhadap perubahan dan keterbatasan sumber daya masih dihadapi, hambatan tersebut dapat diatasi melalui strategi yang tepat. Temuan penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi pengembangan kepemimpinan sekolah di Indonesia.
PENGARUH COGNITIVE BEHAVIORAL THERAPY (CBT) TERHADAP GANGGUAN KECEMASAN DI SMA NEGERI 3 GUNUNGSITOLI Zebua, Eka Triningsih; Damanik, Hosianna Rodearni; Lase, Justin Foera-Era; Lase, Famahato
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1782

Abstract

Pelaksanaan layanan Cognitive Behavioral Therapy (CBT) guru BK diharapkan mampu memberikan perhatian lebih kepada peserta didik dalam menangani gangguan kecemasan. Tujuan penelitian ini yaitu melihat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama Cognitive Behavioral Therapy (CBT) (X) terhadap Gangguan Kecemasan Siswa (Y). Berdasarkan hasil penelitian berupa produk instrument dapat ditegaskan bahwa Cognitive Behavioral Therapy (CBT) (X) berpengaruh dan memberikontribusi terhadap penurunan gangguan kecemasan siswa, R Square (R2) atau kuadrat dari R, yaitu koefisien determinasi sebesar 0,74,1%. Ini membuktikan bahwa Cognitive Behavioral Therapy (CBT) yang diselenggarakan dengan baik dan sangat bisa digunakan dalam menurunkan gangguan kecemasan siswa. Kemudian penetapan kriteria dalam uji T (Hipotesis) didapatkan nilai t-hitung adalah 2.539 sedangkan nilai t-tabel adalah 1,694 maka dapat disimpulkan bahwa nilai sig 2,539 < 1,694 artinya H0 ditolak dan Ha diterima dan signifikansi < 0,05 (0,016 < 0,05) maka Ha diterima dan H0 ditolak untuk pengujian kedua variable. Sehingga dapat diambil kesimpulan diatas bahwa ada hubungan yang positif dan signifikansi antara variable X (Cognitive Behavioral Therapy) dengan variabel Y (Gangguan Kecemasan) di kelas XII-MIPA-I SMA Negeri 3 Gunungsitoli.
PENGARUH LAYANAN BK KLASIKAL DENGAN KONSEP DIRI TERHADAP PRESTASI AKADEMIK PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 1 HILISERANGKAI Lase, Erika; Lase, Famahato; Damanik, Hosianna Rodearni; Lase, Justin Foera-Era
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1783

Abstract

Pelaksanaan layanan bimbingan konseling guru BK diharapkan mampu memberikan layanan sesuai dengan tahap-tahapnya. Tujuan penelitian ini yaitu mengungkap pengaruh yang signifikan secara bersama-sama layanan BK klasikal (X1) dengan konsep diri (X2) terhadap Prestasi Akademik peserta didik (Y), mengungkap pengaruh yang signifikan secara parsial layanan BK klasikal (X1) terhadap prestasi akademik peserta didik (Y), mengungkap pengaruh yang signifikan secara parsial konsep diri (X2) terhadap Prestasi Akademik peserta didik (Y). Berdasarkan hasil penelitian berupa produk insrumen dapat ditegaskan bahwa layanan BK Kelasikal (X1) dengan Konsep Diri (X2) berpengaruh dan member kontribusi besar terhadap peningkatan prestasi akademik, serta setiap peningkatan Variabel X1 dengan X2 akan diikuti dengan peningkatan sebesar 1% akan diikuti peningkatan variabel Y sebesar 0,994 %. Ini membuktikan bahwa layanan BK kelasikal dengan Konsep Diri yang diselenggarakan dengan baik sangat ampuh dalam meningkatkan prestasi akademik peserta didik.
PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DAN KONSELING KELOMPOK TERHADAP PENGENTASAN PERILAKU KONFORMITAS DI SMA NEGERI 1 ULU IDANOTAE Lase, Ersa Penyabar; Lase, Famahato; Damanik, Hosianna Rodearni; Lase, Justin Foera-Era
PENDIDIKAN SAINS DAN TEKNOLOGI Vol 12 No 2 (2025)
Publisher : STKIP PGRI Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47668/edusaintek.v12i2.1784

Abstract

Pelaksanaan layanan bimbingan konseling guru BK diharapkan mampu memberikan layanan sesuai dengan tahap-tahapnya. Tujuan penelitian ini yaitu mengungkap pengaruh yang signifikan secara bersama-sama Layanan Bimbingan Kelompok (X1) dan Konseling Kelompok (X2) terhadap pengentasan Perilaku Konformitas (Y), mengungkap pengaruh yang signifikan secara parsial layanan Bimbingan Kelompok (X1) terhadap pengentasan Perilaku Konformitas (Y), mengungkap pengaruh yang signifikan secara parsial Konseling Kelompok (X2) terhadap pengentasan Perilaku Konformitas (Y). Berdasarkan hasil penelitian berupa produk insrumen dapat ditegaskan bahwa layanan Bimbingan Kelompok (X1) dan Konseling Kelompok (X2) berpengaruh dan memberi kontribusi besar terhadap pengentasan Perilaku Konformitas, serta setiap peningkatan Variabel X1 dengan X2 akan diikuti dengan peningkatan sebesar 1% akan diikuti peningkatan variabel Y sebesar 1,032%.

Page 4 of 4 | Total Record : 40