cover
Contact Name
Ahmad Nizar Rangkuti
Contact Email
thariqahilmiah@gmail.com
Phone
+6282284179492
Journal Mail Official
thariqahilmiah@gmail.com
Editorial Address
Jalan T. Rizal Nurdin,KM 4,5 Sihitang, Padangsidimpuan Tenggara Kampus Utama IAIN Padangsidimpuan
Location
Kota padangsidimpuan,
Sumatera utara
INDONESIA
Thariqah Ilmiah ; Jurnal ilmu-ilmu kependidikan & Bahasa Arab
ISSN : 23558717     EISSN : 27218406     DOI : 10.24952
THARIQAH ‘ILMIAH merupakan jurnal ilmu kependidikan dan Bahasa Arab. Jurnal ini diterbitkan dua edisi setiap tahun yaitu edisi Juni dan edisi Desember. Tim redaksi menerima tulisan ilmiah baik merupakan hasil pemikiran konseptual maupun hasil penelitian yang berkaitan dengan kajian ilmu kependidikan dan Bahasa Arab yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Tim penyunting berhak untuk melakukan revisi terhadap tulisan yang masuk ke meja redaksi untuk keseragaman format tanpa mengubah isi dan maksud tulisan. Alamat redaksi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Padangsidimpuan Jl. H.T. Rizal Nurdin Km. 4,5 Sihitang Padangsidimpuan Telp. (0634)22080
Articles 146 Documents
استخدام الوسائل الصورة في تحسين مهارة كتابة اللغة العربية في مدرسة الثانوية الإسلامية الأهلية دار الاستقامة بادانج سيدمبوان Ismail Baharuddin; Surya Ningsih
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan & Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : UNiversitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v9i2.4453

Abstract

Keterampilan menulis merupakan keterampilan terakhir dari keterampilan berbahasa. Masalah utama dalam penelitian ini adalah bagaimana menumbuhkan minat siswa dalam pemjaran keterampilan menulis menggunakan sarana gambar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan minat siswa dalam pembelajaran keterampilan menulis dengan menggunakan media gambar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang menggambarkan terjadinya hubungan sebab akibat dari suatu perlakuan dengan penjelasan tentang apa yang terjadi ketika perlakuan tersebut diberikan، dan menjelaskan seluruh proses dari awal pemberian perilaku hingga efek tindakan. Hasil dari penelitian ini adalah penggunaan sarana gambar untuk meningkatkan minat dan kemampuan siswa dalam pembelajaran keterampilan menulis. Hasil ini didasarkan pada siklus penelitian berikut; Hasil pra sesi 36%، siklus I 56%، dan siklus III 80%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah minat siswa dalam mengajar keterampilan menulis dengan menggunakan sarana image promotion.
تحليل حروف العطف ومعانيها في سورة النساء Rahma Yani
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan & Bahasa Arab Vol 8, No 2 (2020): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : UNiversitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v8i2.3143

Abstract

Bahasa Arab terdiri dari beberapa huruf, bentuk, susunan dan dalil-dalil. Sorof terdiri dari jamid, musytak, isim dam fiil, dan fiil terdiri dari fiil madi, mudhorik dan amar. Dan dari pembagian huruf-huruf ada yang dinamkan huruf yang mengikut {harfu tawabi’} yaitu naat, athof, taukid dan badal. Di dalam surah an=Nisa’ terdapat beberapa huruf athof. Adapun tujuan peneliti membahas masalah ini ialah untuk mengetahui hut=ruf athof yang terdapat di dalam surah an-Nisa’ ayat 1-100 dan mengetahui makna-makna nya.Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka. Sumber datanya diambil dari buku-buku yang berkaitan dengan judul dan metode mengumpulkan datanya ialah dengan mengumpulkan buku-buku yang berkaian dengan pembahasan kemudian menganalisanya. Adapun jenis penelitian ini ialah penelitian deskriptif.Adapun sesudah peneliti membahas tentang judul analisis huruf athof pada surah an-Nisa’ peneliti mengambil  kesimpulan jumlah huruf athof yang terdapat dalam surah an-Nisa’ ayat 1-100 dengan huruf athof   wa  terdapat di 79 ayat dengan huruf athof 206, fa terdapat di 23 ayat dengan huruf athof 29, Au terdapat di 14 ayat dengan huruf athof 22, dan Tsumma terdapat di 4 ayat dengan huruf athof 4. Adapun makna nya ialah wa bimakna لمطلق الجمع, fa bimakna للترتيب والتعقيب, Tsumma bimakna للترتيب والتراخى dan Au bimakna للتخيير. Adapun jumlah huruf athof di surah an-Nisa’ ayat 1-100 adalah 261
المدخل التواصلي في تعليم اللغة العربية في الفصل الثامن في مدرسة مرضية إسلامية بانيابونجان Akhiril Pane; Ulpah Mawaddah Nasution
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v9i2.4393

Abstract

AbstrakPembelajaran Bahasa Arab butuh sebuah pendekatan, khususnya pendekatan komunikatif. Masalah utama penelitian ini : siswa – siswa merasa kedulitan dalam berkomunikasi dalam bahasa arab, dan dalam pembelajaran belum dilaksanakan secara komunikatif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kesulitan siswa – siswa berkomunikasi dengan bahasa arab dan mengetahui pembelajaran bahasa arab belum dilaksanakan secara komunikatif di kelas. Jenis penelitian ini kualitatif menggunakan data data lapangan dengan data deskriptif dalam bentuk penjelasan tertulis dan lisan. Alat pengumpul data menggunakan observasi, wawancara, analisis data menggunakan triangulasi untuk mengambil validitasnya. Hasil penelitian ini adalah berdasarkan observasi penulis diantara 13 poin – poin kesesuian pendekatan komunikatif 8 poin sudah diterapkan guru dan belum menerapkan 3 poin tersebut. Berdasarkan hasil observasi peneliti terhadap siswa  diantara 13 poin – poin pendekatan komunikatif adalah 27, 85٪. Kata Kunci : Pendekatan Komunikatif, Pembelajaran Bahasa Arab            
تحليل تغيير صيغة التصريفات العاشرة في سورة النازعات الآية 26- 15 لحصول مهارة الترجة Nurfin Sihotang; Ade Irma Nst
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v9i2.4386

Abstract

Bahasa Arab terdiri dari huruf, shorof, tarokib, dan balagoh. Ilmu shorof adalh ilmu yang membahas tentang perubahan tarokib kalimat ketika isim, fi'il dhomir dan lainnya dari satu kalimat yang berhubungan dengan kalimat setelahnya sehingga menjadi kalimat yang difahami. Dan shorof terdiri dari tasrif sepuluh yaitu terdiri dari beberapa fi'il dan isim. Fi'il terdiri dari fi'il madhi, fi'il mudori', fi'il amar, dan fi'il nahi, sedangkan isim terdiri dari isim masdar, isim fa'il, isim maf'ul, isim zaman, isim makan dan isim alat. Permasalahan ini yang dibuat peneliti dalam pembahasannya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah perubahan bentuk tasrif sepuluh yang ada dalam surah An-Nazia'at ayat 15-26. Jenis penelitian adalah pustaka, sumber data diambil dari buku yang berkaitan dengan judul penelitian, cara pengumpulan data adalah mengumpulkan kitab yang berkaitan dengan penelitian, menganalisis dan menghasilkan indikasi dengan deskripsi. Adapun tujuan penelitian ini adalah mengetahui perubahan bentuk tasrif sepuluh yang ada dalam surah An-Nazi'at ayat 15-26. Judul skripsi peneliti adalah Analisis Perubahan Bentuk-Bentuk Tasrif Sepuluh Dalam Surah An-Nazi'at Ayat 15-26 Untuk Menghasilkan Maharotul Tarjamah peneliti menemukan kesimpulan yaitu didalam ayat 15 yakni didalam ayat ini ada kalimat fi'il madhi yaitu kalimat  أتى dalam bahasa Inggris berarti kalimat pasten kalimat ini menunjukkan fi'il madhi adapun perubahan kalimat didalamnya adalah أَتىَ، يَأْتيْ، إِتْياَناً، فَهُوَ آتِيْ، مَأْتِيْ، تِ، لاَتأْتِيْ، مَأْتِيْ، مَأْ
استخدام وسائل الإعلام البصري السمعي لترقية تعليم التلميذات على مهارة القراءة في الفصل الخامسة ب معهد الأنصار مانونجانج جولو بادانج سيدمبوان Muhammad Yusuf Pulungan; Anisa Padila
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v8i2.3138

Abstract

Media audio visual adalah cara untuk menyampaikan materi melalui foto, video, animasi, lagu dan  Slide  mampu meningkatkan aktivitas, semangat dan minat anak sekolah dalam pendidikan membaca.  Masalah utama dalam penelitian ini adalah kemampuan membaca dan memahami  siswa terhadap teks bahasa arab. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah media audio visual digunakan untuk meningkatkan kapasitas membaca dipondok pesantren Al-ansor Manunggang Julu Padangsidimpuan.. Jenis penelitian penelitian ini adalah penelitian tindakan dan metode penelitian adalah deskriptif kualitatif. Adapun hasil penelitian untuk memenuhi kemampuan membaca siswi dengan audio Visual, hasil ujian adalah bahwa peneliti dan hasil observasi juga semua dibandingkan. Hasil kerja pra-test adalah 53,33%, pada percobaan pertama 73,33%, dan percobaan kedua 86,66%. Kesimpulan penelitian ini, menunjukkan peningkatan pada setiap siklus tindakan.
تكوين بيئة اللغة العربية لدى الطلبة الفصل الأول لترقية مهارة الكلام في معهد الأنصار مانونجانج جولو مركزية بادنج سيدمبوان جنوب الشرقي بادنج سيدمبوان Ali Asrun Lubis; Ratih Annisa Lubis
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v9i2.4385

Abstract

Pembentukan lingkungan Bahasa Arab ialah salah satu cara untuk membiasakan bahasa Arab, misalnya menghafal mufrodat dan berbicara bahasa Arab sesama santri, petugas dan juga guru-guru. Pondok pesantren Al-ansor melakukan kegiatan bahasa tersebut untuk membentuk lingkungan bahasa Arab. Pertanyaan penelitian bagaimana pembentukan lingkungan Bahasa Arab apakah masalahnya dan solusinya? Akan di jelaskan pada penelitian ini. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan data deskriptif, dan alat pengumpulan dan analisis data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan analisis data, triangulasi mendalam, observasi dan diskusi dengan teman untuk diambil validitasnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana mereka menciptakan lingkungan tersebut dan apa permasalahannya serta cara mengatasinya di Pesantren Al-Ansor. Setelah penelitian sampailah pada  cara mereka dalam menciptakan lingkungan untuk meningkatkan keterampilan berbicara adalah sebagai berikut: pemberian kosakata, pemberian mahfudzot, percakapan, majalah lukisan, ujian mingguan, dan  mahkamah bahasa. Namun mereka memiliki kendala, kurangnya penggunaan bahasa Arab, kesulitan dalam membentuk kosakata dalam kalimat, takut berbicara bahasa Arab, dan latar belakang pendidikan siswa bervariasi. Dan cara untuk mengatasi masalah, siswa selalu perlu lebih banyak berlatih bahasa Arab, pelatih bahasa harus lebih aktif dalam menciptakan lingkungan bahasa Arab yang efektif.
المشكلات اللغوية في تعليم اللغة العربية لدي الطلبة في إندونيسيا Irsal Amin
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v8i2.3139

Abstract

Mata pelajaran Bahasa Arab bagi orang Indonesia merupakan mata pelajaran yang sulit dan asing, karena adanya perbedaan antara bahasa Arab dengan bahasa lainnya, baik dari segi huruf, kata, bahasa dan kondisi pembelajaran. Masalah besar yang dihadapi siswa Indonesia dari segi bahasa adalah berkaitan dengan bahasa itu sendiri dan pembelajarnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan pembelajaran dari aspek kebahasaan yang dihadapi siswa saat belajar dan belajar, dan kondisi keseharian mereka dalam memahami bahasa Arab. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kepustkaan. Hasil penelitian ini adalah masalah kebahasaan ketika mengajarkan bahasa Arab kepada orang non-Arab, khususnya di Indonesia, adalah aspek percampuran linguistik, aspek gramatikal. Permasalahan dari segi bahasa adalah perbedaan struktur kata, bahwa dalam bahasa Indonesia kalimatnya berasal dari Subjek + prediket + objek + keterangan, dan dalam bahasa Arab terdiri dari kata kerja + subjek + objek. Perbedaan lainnya adalah dari segi kosa kata dan ucapan, dan dalam bahasa Arab banyak ditemukan kembalinya di Indonesia dan kebalikannya, yaitu sesuatu yang ada di Arab atau di Indonesia.
تحليل حروف "الواو" في سورة الواقعة وإستراتيجيتها في تعليم اللغة العربية Ira Aniati; Siti Sumaiah
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 9, No 2 (2021): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v9i2.4390

Abstract

Huruf merupakan salah satu bahasan yang terdapat dalam bahasa arab, ia  merupakan hal yang penting dalam menyusun kalimat. Masalah utama dalam penelitian ini adalah analisis tentang huruf waw yang terdapat dalam surat al-waqi’ah dan trategi pengajarannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis waw yang ada dalam surat al-waqi’ah dan strategi pengajarannya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pusaka. Hasil penelitian ini adalah huruf waw yang terdapat di dalam surat al-waqi’ah berjumlah 42 buah, yang terbagi menjadi huruf ataf, huruh hal, huruf qasam dan huruf za’idah,  strategi pengajaran huruf waw adalah strategi tarakib. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat empat jenis huruf waw yang ada dalam surat al-waqi’ah.
Fa'āliyat Istikhdam al Sūrah al Mutasalsilah li Tarqiyah Qudrat al Tulāb 'ala al Insa' bi al Ma'had daru al Falah Salmah Nur; Putri Rahmawati
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 10, No 1 (2022): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v10i1.3795

Abstract

The effectiveness of the use of the serial image method to improve the ability of students (experimental research at the Nur Al-Falah Melabuh Islamic Boarding School Institute) Kitabah (writing skills) is a process of brain work in expressing the contents of the human mind. Insya' can help students express their thoughts in the correct written form. Some students at Maʼhad Nurul Falah Meulaboh are not able to compose simple sentences (number of mufidah) properly and correctly and they have difficulty in compiling these sentences. One of the factors that affect students' understanding difficulties and students' weak understanding insya' is caused by teachers who do not use appropriate media in learning. The purpose of this research is to determine the effectiveness of using strip drawing media in learning insya’ in Maʼhad Nurul Falah Meulaboh. The research method used in this research is the experimental method and to collect data, the researcher uses direct observation and test. . In terms of data analysis, the researcher used the T-Test formula. The results showed that the use of strip drawing media was effective in improving students' ability in learning insya' where the highest score after using strip drawing media reached 90 and this was also shown from the t-test score which was greater than the t-table score, which was 4.25 8.49.
Istisyhād Ibn Taimīyah fi al Nahwi wa al Sarfi wa al Lughah Rizki Gumilar
Thariqah Ilmiah: Jurnal ilmu-ilmu kependidikan dan Bahasa Arab Vol 10, No 1 (2022): THARIQAH ILMIAH: JURNAL ILMU-ILMU KEPENDIDIKAN DAN BAHASA ARAB
Publisher : IAIN Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/thariqahilmiah.v10i1.4422

Abstract

Sampling of Ibn Taymiyya in grammar, morphology and language According to Imam adz-Dzahabi, Ibnu Taimiyyah is a figure who mastered the language of both his ushul and his furu', both his ta'lil and his ikhtilaf, and he studied the kitab Sibawaih with Ibn Abd al-Qawy in a few days and was able to master it. well. In this research, we will discuss how Ibn Taimiyyah's method of using istisyhad and what types of texts he used to defend his hujjah in the problems of nahwu, shorof, and lughah. Researcher see the analysis that is in accordance with this research is descriptive analysis, starting from data collection, assessment, to presenting the results.

Page 5 of 15 | Total Record : 146