cover
Contact Name
Linda Aliffia Yoshi
Contact Email
lindaaliffiay@gmail.com
Phone
+6285649122563
Journal Mail Official
prpm@iti.ac.id
Editorial Address
Pusat Riset dan Pengabdian Masyarakat, Gedung A, Institut Teknologi Indonesia Jalan Raya Puspiptek Serpong Tangerang Selatan
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
ISSN : -     EISSN : 28286243     DOI : https://doi.org/10.31543/jii.v4i2
Jurnal IPTEK merupakan jurnal Ilmu Pengetahun dan Teknologi sebagai media publikasi hasil penelitian dosen baik di lingkungan Institut Teknologi (ITI) Indonesia maupun diluar ITI. Pada dasarnya jika merujuk visi ITI yaitu Technology based Entrepreneur, jurnal ini sebagai salah satu upaya mendukung keberhasilan visi tersebut. Oleh karena itu, jurnal ini menaungi atau mengakomodasi seluruh bidang teknik dan manajemen. Bidang teknik yang dapat mempublikasikan di jurnal IPTEK adalah Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Industri, Arsitektur, Perencanaan Wilayah dan Kota, dan Teknik Otomotif, Informatika, dan Teknologi Industri Pertanian. Dimana dari 11 bidang tersebut dapat dikerucutkan menjadi 3 bidang fokus penelitian yaitu Energi Baru dan Terbarukan, Material dan Manufaktur, serta Infrastruktur dan Permukiman.
Articles 131 Documents
Analisis Beban Kerja dengan Metode Full Time Equivalent (FTE) pada Departemen Research and Development Laboratorium Raw Material PT. Paragon Technology And Innovation Merdikawati, Silvia; Chairani, Aproditha Alya
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i1.389

Abstract

ABC, khususnya pada departemen R&D laboratorium raw material saat ini belum melakukan pengukuran beban kerja. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengukuran beban kerja sebagai dasar perhitungan kebutuhan tenaga kerja yang optimal. Dalam penelitian ini dilakukan identifikasi uraian aktivitas pekerjaan setiap pekerja, menganalisis beban kerja dan jumlah kebutuhan analis dengan menggunakan metode Full Time Equivalent (FTE). Dari hasil perhitungan dan analisis didapatkan nilai FTE laboratorium raw material dengan 7 orang analis adalah sebesar 6.87 atau dapat dikatakan nilai FTE rata-rata setiap analis sebesar 0.98. Hal ini dikategorikan sebagai kategori beban kerja yang underload. Dengan nilai FTE sebesar 6.78 ini menandakan bahwa jumlah pekerja yang optimal yang adalah sebanyak 6 orang sehingga nilai FTE setiap analis meningkat menjadi 1.13.
Implementasi Payment Gateway Midtrans pada Website E-commerce Toko Buah dan Sayur Djuwitaningrum, Endang Ratnawati; Jati, Ilyas Budi Wahyu
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i1.390

Abstract

E-commerce merupakan singkatan dari electronic commerce atau perdagangan elektronik, adalah proses jual-beli produk atau layanan secara online. E-commerce telah menjadi salah satu solusi utama dalam transaksi perdagangan modern, memungkinkan konsumen untuk melakukan pembelian secara mudah dan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan payment gateway Midtrans pada website e-commerce khusus untuk toko buah dan sayur. Dengan pengembangan sistem menggunakan framework Laravel 11 dan MYSQL untuk database, sistem ini dirancang untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih baik bagi pengguna. Metode penelitian yang diterapkan adalah Rapid Application Development (RAD), yang memungkinkan pengembangan aplikasi secara cepat dan responsif terhadap kebutuhan pengguna. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa integrasi Midtrans sebagai payment gateway berhasil diimplementasikan, sehingga diharapkan dapat meningkatkan efisiensi transaksi serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan dalam melakukan pembayaran.
Perancangan dan Pengembangan Aplikasi Helpdesk Berbasis Web dengan Fitur Manajemen Keluhan untuk Tim IT Akang Group : Design and Development of A Web-Based Helpdesk Application with Complaint Management Features for The Akang Group IT Team Suharini, Yustina Sri; Ardiansyah, Widi
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i1.391

Abstract

Peran tim IT perusahaan Akang Group tidak hanya sekedar memastikan infrastruktur teknologi berjalan dengan baik, tetapi juga harus siap menangani berbagai permasalahan teknis yang dihadapi pengguna secara cepat. Kendala komputer, jaringan, perangkat pendukung (printer, scanner) dan sistem pendukung operasional sering mengalami kendala. Seperti perangkat komputer atau jaringan yang bermasalah atau penambahan menu dan promo di toko atau restoran terhambat akibat miskomunikasi antar divisi. Saat ini, keluhan dan permintaan masih disampaikan secara manual melalui aplikasi pesan singkat atau secara verbal, yang tidak terstruktur dan berpotensi menyebabkan miskomunikasi. Untuk mempercepat penanganan keluhan dan permintaan serta menjaga kelancaran operasional, diperlukan sistem helpdesk yang dapat digunakan oleh seluruh divisi, bukan hanya tim IT. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan prototype, karena memungkinkan proses yang lebih cepat dan umpan balik segera dari pengguna untuk perbaikan sebelum sistem final dirilis. Menggunakan sistem helpdesk ini, keluhan dan permintaan akan ditangani lebih cepat, dan progres pengerjaannya dapat dipantau oleh pengguna maupun manajemen.
Analisis Manajemen Resiko pada Laboratorium Bioanalisa PT. Equilab International dengan Metode HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control): Analisis Manajemen Resiko pada Laboratorium Bioanalisa PT. Equilab International dengan Metode HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control) Merdikawati, Silvia; Maulana, Sulkhan
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 1 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i1.392

Abstract

Laboratorium bioanalisa di PT. XYZ memiliki peran penting dalam penelitian dan pengujian untuk pengembangan obat generik. Namun, keberadaan potensi resiko kecelakaan kerja dan masalah ergonomi di lingkungan laboratorium menjadi tantangan besar dalam menjaga keselamatan dan kesehatan pekerja. Penggunaan bahan kimia berbahaya dan peralatan yang dapat menimbulkan kecelakaan jika tidak ditangani dengan benar merupakan faktor resiko yang signifikan. Meskipun laboratorium ini memiliki peran vital, struktur organisasi perusahaan belum memiliki bagian khusus yang mengelola aspek Kesehatan, Keselamatan, dan Lingkungan (HSE). Oleh karena itu, diperlukan pendekatan yang sistematis dalam pengelolaan resiko untuk memastikan lingkungan kerja yang aman dan produktif. Salah satu metode yang dapat diterapkan adalah HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control), yang memberikan kerangka kerja untuk mengidentifikasi potensi bahaya, menilai tingkat resiko, dan merumuskan langkah-langkah pengendalian yang tepat. Melalui penerapan HIRARC, diharapkan dapat tercipta sistem manajemen resiko yang efektif, yang tidak hanya meningkatkan keselamatan pekerja, tetapi juga mendukung keberlanjutan operasional laboratorium. Artikel ini membahas pentingnya penerapan metode HIRARC dalam mengelola resiko di laboratorium bioanalisa PT. XYZ dan memberikan rekomendasi untuk pengembangan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja di perusahaan tersebut
Prarancang Pabrik SnCl4 dari Batangan Timah dan Gas Cl2 dengan Kapasitas 2.000 Ton/Tahun Adjie, Jeremia Deni
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.394

Abstract

Salah satu logam yang banyak digunakan dan diolah menjadi senyawa turunan lainnya yang memiliki nilai guna lebih tinggi adalah timah. Salah satu senyawa turunan timah yang banyak digunakan dalam industri kimia merupakan SnCl4. Senyawa ini memiliki keunggulan dalam bahan pelapis kaca, pengikat warna pada tekstil, serta menjadi salah satu bahan dalam pembuatan senyawa organotin. Analisis kebutuhan SnCl4 pada tahun 2028 yang didapat dari hasil proyeksi data, terdapat kegiatan impor SnCl4 yang masih tinggi sebesar 2.360,74 ton. Dalam perancangan pabrik SnCl4 ditujukan untuk menurunkan kebutuhan impor dalam negeri dengan kapasitas 2.000 ton per tahun. Bahan baku yang digunakan yaitu batangan timah dan gas klorin. Proses ini dilakukan dengan melakukan kontak antara batangan timah dengan gas klorin di dalam reaktor dengan suhu dijaga pada 85oC dengan tekanan 1 atm, reaktor beroperasi secara isotermal dan reaksi bersifat eksotermis. SnCl4 yang terbentuk kemudian dimurnikan dengan melakukan proses destilasi pada suhu 114oC dengan tekanan 1 atm hingga menghasilkan produk dengan kemurnian 99,95%. Pabrik direncanakan akan dibangun di Cikande di atas lahan seluas 20.000 m2. Jumlah pegawai yang dibutuhkan sebanyak 252 orang. Hasil analisis kelayakan ekonomi diperoleh Net Cash Flow at Percent Value (NCFPV) di tahun ke-10 adalah Rp.218.844.123.154. Internal Rate of Return (IRR) yang diperoleh lebih besar dari suku bunga bank yaitu sebesar 35,17%. Minimum Payback Period (MPP) diperoleh 3 tahun 11 bulan 18 hari. Sehingga berdasarkan hasil analisis kelayakan ekonomi pabrik SnCl4 dengan kapasitas 2.000 ton per tahun layak untuk didirikan.
SNAKE FRUIT SKIN TEA PENGARUH JENIS KULIT SALAK DAN SUHU PENGERINGAN PADA PEMBUATAN TEH KULIT SALAK (Salacca edulis): EFFECT OF SNAKE FRUIT SKIN VARIETY AND DRYING TEMPERATURE ON THE PREPARATION OF SNAKE FRUIT SKIN TEA (Salacca edulis) asriati, asriati dwi rachmadani
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.396

Abstract

Kulit salak sangat prospektif untuk dikembangkan menjadi minuman teh yang menyehatkan, karena kandungan senyawa aktifnya berupa flavonoid yang dapat berperan sebagai antioksidan dalam tubuh. Jenis kulit salak dan suhu pengeringan yang digunakan dapat berpengaruh pada kandungan senyawa aktif dalam bahan yang dikeringkan, sehingga dapat mempengaruhi cita rasa minuman teh yang dihasilkan. Permasalahannya, belum diketahui jenis kulit salak dan suhu pengeringan yang optimal untuk dapat menghasilkan produk minuman teh dengan hasil terbaik yang disukai para panelis. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh jenis kulit salak dan suhu pengeringan yang terbaik pada pembuatan minuman teh kulit salak. Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri atas dua faktor, yaitu faktor A mewakili jenis kulit salak yang terdiri atas tiga taraf yaitu a1 = Salak Madu, a2 = Salak Gading, dan a3 = Salak Pondoh Hitam, dan faktor B mewaakili suhu pengeringan yang terdiri atas tiga taraf, yaitu b1 = 35oC, b2 = 40oC, dan b3 = 45oC. Analisis yang dilakukan meliputi uji kadar air teh kulit salak dan uji organoleptik terhadap minuman teh kulit salak meliputi warna, aroma, dan rasa. Hasil penelitian terbaik kemudian dianalisis kadar total fenol, flavonoid dan aktivitas antioksidannya. Pengeringan kulit Salak Madu, pada suhu 45oC, selama 4 jam menjadi perlakuan terbaik pada pembuatan teh kulit salak. Produk terbaik memiliki nilai kadar air teh kulit salak sebesar 6,09%; nilai kesukaan minuman teh kulit salak terhadap warna 3,13 (biasa – suka); aroma 3,30 (biasa – suka); rasa 3,73 (biasa – suka); nilai kadar total fenol teh kulit salak sebesar 163,96 mg/g; nilai kadar total flavonoid teh kulit salak sebesar 63,994 mg/g; dan nilai aktivitas antioksidan teh kulit salak sebesar 219,1145 µg/mL. Kadar air produk terbaik tersebut masih memenuhi standar mutu teh kering sesuai dengan SNI 3836-2013 yaitu kadar air teh maksimum 7-8% (b/b).
Factors Affecting Employee Performance: Discipline, Motivation, and Environment at a Service Company in Jakarta Vindiana, Afina Putri; Artono, Mukti
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.398

Abstract

Amid the intense business competition, the quality of human resources has become a crucial element in determining a company's success in achieving its goals. PT XYZ, which operates in the service sector, recognizes that employee performance plays a vital role in supporting productivity and the continuity of its operations. However, the company continues to face several challenges, such as low levels of discipline, fluctuating work motivation, and an unsupportive work environment, all of which have the potential to affect employee performance. The purpose of this study is to examine the extent to which work discipline, employee motivation, and work environment conditions influence employee performance at PT XYZ. This research employs a descriptive quantitative approach using simple linear regression analysis. Data were collected through questionnaires distributed to 90 employees selected using purposive sampling. The research instruments have been tested for validity and reliability, and were found to meet the required testing criteria. The results of the study show that discipline and environment have a positive and significant influence on employee performance. Discipline fosters a sense of responsibility, while a conducive work environment supports comfort and efficiency. These two variables play an important role in enhancing performance. Therefore, it is recommended that the management of PT XYZ continue to instill a culture of discipline and create a supportive work environment to improve productivity and job satisfaction.
MODEL DAN METODE INTEGRASI BIAYA DAN JADWAL DALAM MANAJEMEN PROYEK : SEBUAH SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW PERIODE 2020-2025 rahmawati, suci
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.399

Abstract

Pengelolaan Pengelolaan proyek konstruksi menghadapi tantangan signifikan dalam menjaga anggaran dan jadwal, seringkali mengakibatkan pembengkakan biaya dan keterlambatan. Studi ini bertujuan menganalisis sinergi pengendalian biaya dan penjadwalan, serta mengidentifikasi tren, tantangan, dan solusi dalam integrasinya. Menggunakan Systematic Literature Review (SLR), 30 jurnal dari tahun 2020-2025 ditinjau, mencakup metode konvensional seperti Earned Value Management (EVM) hingga Earned Duration Management (EDM), Building Information Modeling (BIM), Big Data, dan Machine Learning (ML). Hasil utama menunjukkan pergeseran signifikan dari metode konvensional ke pemanfaatan teknologi, di mana EVM berkolaborasi dengan EDM, BIM, Big Data, dan ML untuk kontrol proyek yang lebih baik. Meskipun demikian, implementasi teknologi ini masih terkendala literasi digital pekerja, biaya tinggi BIM dan AI, serta keterbatasan infrastruktur data. Penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi pada manajemen proyek konstruksi yang lebih efisien dan berkelanjutan.
PENGARUH MANAJEMEN RISIKO INTERNAL TERHADAP POTENSI PENGAKHIRAN KONTRAK KONSTRUKSI : STUDI LITERATUR SISTEMATIS DAN MODEL KONSEPTUAL rahmawati, suci
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.400

Abstract

Pengakhiran kontrak konstruksi menimbulkan dampak merugikan baik finansial maupun reputasi proyek. Meskipun merupakan masalah serius, sebagian besar solusi yang diusulkan dalam literatur cenderung berfokus pada aspek hukum dan faktor eksternal, dengan sedikit perhatian pada penguatan sistem internal organisasi proyek. Studi literatur sistematis ini bertujuan untuk mereview penyebab dan dampak pengakhiran kontrak konstruksi, mengidentifikasi kesenjangan penelitian terkait peran manajemen risiko internal, serta menyusun model konseptual baru yang menempatkan manajemen risiko internal sebagai variabel mediasi. Menggunakan metode kajian literatur sistematis dengan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini menganalisis 20 artikel jurnal ilmiah bereputasi dari tahun 2022-2025 yang relevan dengan topik terminasi kontrak dan manajemen risiko. Hasil kajian menunjukkan bahwa faktor risiko utama pengakhiran kontrak meliputi masalah finansial kontraktor, kegagalan pemasok, korupsi, dan ketidakpastian proyek. Namun, ditemukan kesenjangan signifikan karena tidak ada jurnal yang secara eksplisit menempatkan manajemen risiko internal sebagai variabel utama dalam mencegah terminasi kontrak. Berdasarkan temuan ini, diusulkan model konseptual baru di mana manajemen risiko internal memediasi hubungan antara faktor risiko proyek dan keputusan terminasi kontrak. Model ini menyiratkan bahwa penguatan kontrol internal proyek, seperti audit internal yang efektif dan pengelolaan pemasok yang baik, dapat secara signifikan menekan dampak negatif dari faktor risiko eksternal dan internal, sehingga mengurangi potensi pengakhiran kontrak secara prematur.
Visualisasi Data Pasien Puskesmas Suradita Menggunakan Tableau Sulistyowati, Sulistyowati
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vol. 9 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Publisher : Institut Teknologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31543/jii.v9i2.401

Abstract

Salah satu dampak penerapan Transformasi Digital pada suatu institusi adalah dihasilkannya data digital berukuran besar. Jika data ini  diolah dengan tepat dimungkinkan diperoleh informasi berharga yang bisa digunakan untuk mengoptimalkan kinerja institusi terutama dalam mengambil kebijakan untuk program kerja berikutnya. Fakta di lapangan masih banyak institusi yang belum mengolah data yang dimiliki dengan optimal, salah satunya Puskesmas Suradita. Puskesmas Suradita masih melakukan aktivitasnya secara konvensional dan belum mengolah secara optimal data yang dimiliki. Padahal jika dilakukan hasilnya dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas pelayanan puskesmas. Dalam penelitian ini dilakukan pengolahan data pasien untuk Puskesmas Suradita, dan informaasi yang diperoleh disajikan dalam bentuk visual pada sebuah Dashboard.   Informasi yang disajikan dalam Dashboard ini diharapkan dapat memberikan landasan untuk pengambilan keputusan di masa yang akan datang oleh pihak manajemen Puskesmas Suradita. Dashboard dibuat dengan menggunakan Tableau