Acitya Bhakti
Merupakan jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang diterbitkan dua edisi dalam setahun yaitu pada bulan Februari dan Agustus oleh Program Studi Sastra Inggris, Universitas Pamulang. Fokus kajian jurnal ini adalah hasil kegiatan PkM pada bidang Bahasa dan Sastra Inggris, Indonesia, Arab, Cina, dan Jepang dalam ruang lingkup pembahasan peningkatan literasi, digitalisasi bahasa, pengajaran bahasa dan sastra, dan penerjemahan.
Articles
96 Documents
Pelatihan Vocabulary yang ada di Ruang Publik Bagi Guru SLB PGRI Cisaat
Rizky Tazkiyatul Ummami;
Astari Amalia Putri;
Sinta Oktaviani Safitri
Acitya Bhakti Vol. 3 No. 2 (2023): ACITYA BHAKTI
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v3i2.30091
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini, dilaksanakan dengan tujuan untuk mengenalkan kosa kata yang ada pada ruang publik yang biasanya dituangkan dalam bentuk sign/signage bagi siswa-siswi dengan kebutuhan khusus di Yayasan SLB PGRI Cisaat. Penggunaan sign/signage di tempat umum kini banyak sekali yang menggunakan kosa kata berbahasa Inggris, sedangkan, pembelajaran Bahasa Inggris yang ada di SLB PGRI Cisaat dari tingkat SD, SMP, hingga SMA masih berpusat pada pengenalan warna, angka, huruf, maupun nama-nama binatang, dan belum menyadari akan pentingnya mengenal sign/signage untuk menunjang mobilisasi kehidupan keseharian. Kegiatan PkM ini berpusat pada pelatihan untuk para guru dengan tujuan agar para pengajar memiliki pengetahuan baru mengenai sign/signage yang ada di ruang publik yang selanjutnya bisa disampaikan kepada para siswa-siswi SLB PGRI Cisaat dalam kegiatan belajar mengajar di kelas. Metode penyampaian menggunakan metode problem-based learning melalui pertemuan daring dengan para guru SLB PGRI Cisaat. Kegiatan inti dimulai dengan pre-test sebelum penyampaian materi pelatihan pengajaran, dan diakhiri dengan post-test menggunakan flash card. Hasil dari kegiatan PkM ini menunjukkan bahwa nilai guru-guru pada post-test meningkat jauh dibandingkan dengan pre-test, membuktikan bahwa pelatihan ini berhasil membuat para guru mengenal dan memahami makna dan fungsi dari kosa kata yang disertai maupun yang tidak disertai gambar yang ada di ruang publik.
Pemanfaatan Lagu untuk Meningkatkan Perbendaharaan Kata Bahasa Inggris
Nurdin Nurdin;
Ragil Yunansyahtika;
Maria Imaculata Zetta Devi
Acitya Bhakti Vol. 3 No. 2 (2023): ACITYA BHAKTI
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v3i2.28161
Perbendaharaan kata bahasa Inggris adalah aspek penting untuk menunjang pemahaman bahasa Inggris para peserta didik. Kegiatan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat yang diselenggarakan bertujuan untuk meningkatkan perbendaharaan kata bahasa Inggris di SD N 1 Daru, Tangerang. Kegiatan PMkM menggunakan metode pembelajaran fun-learning yaitu memberikan kosakata melalui lagu yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Lagu yang digunakan adalah twinkle-twinkle little star, Old MacDonald Had Farm, dan Fruit Song. Tidak hanya berpatokan pada lirik lagu yang disediakan melainkan juga mengembangkan tema masing-masing lagu untuk lebih memperkaya perbendaharaan kata. Proses evaluasi yang dilakukan guna mengetahui hasil pemahaman para siswa dengan melakukan pengamatan pada respons siswa dan latihan menuliskan kosakata terkait materi yang telah diberikan. Setelah pengamatan respons siswa, hasil pekerjaan di koreksi dan dilakukan pengumpulan data, ditemukan bahwa mayoritas siswa telah berhasil mencapai keberhasilan tolok ukur kegiatan pengabdian. Kegiatan PMkM ini diharapkan dijadikan acuan oleh pihak mitra untuk berinovasi mengembangkan metode pembelajaran sesuai kebutuhan zaman.
Penerjemahan Papan Nama Ruang Museum Seni Rupa dan Keramik ke Bahasa Mandarin
Wikarti, Aprilia Ruby;
Prasetyaningtyas, Hudiyekti
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.35362
Museum Seni Rupa dan Keramik yang berlokasi di Taman Sari, Jakarta Barat merupakan salah satu museum yang memiliki beragam koleksi seni rupa dan keramik, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Keragaman koleksi karya inilah yang menjadi salah satu daya tarik wisatawan lokal dan asing untuk datang berkunjung. Oleh sebab itu, ketersediaan informasi museum berbahasa asing selain bahasa Indonesia menjadi salah satu bagian penting untuk meningkatkan pelayanan kepada wisatawan. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menyediakan papan nama ruang berbahasa asing, khususnya bahasa Mandarin yang sesuai, baik secara makna dan struktur dengan menggunakan metode penerjemahan komunikatif dari Newmark. Kegiatan ini berlangsung selama periode bulan Juli – Oktober 2023. Penerjemahan merupakan kegiatan untuk mengalihbahasakan suatu teks dari bahasa sumber ke bahasa sasaran dengan memperhatikan gaya bahasa, makna, dan konteks. Hasil dari kegiatan ini adalah papan nama ruang berbahasa asing terutama bahasa Mandarin. Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan ini dapat membantu wisatawan memahami informasi ruang khususnya di Museum Seni Rupa dan Keramik, serta berkontribusi pada pariwisata di Jakarta secara umum.
Pendampingan Penyusunan dan Publikasi Jurnal Ilmiah Model Penelitian dan Pengabdian bagi Mahasiswa Probolinggo
Fitria, Nurul Jannah Lailatul
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.35410
Lingkungan Perguruan Tinggi diwajibkan melakukan publikasi jurnal ilmiah guna peningkatan mutu kampus dan persyaratan meraih gelar sarjana. Namun mahasiswa masih kesulitan dalam penyusunan jurnal, baik jurnal penelitian dan jurnal pengabdian. Serta mahasiswa belum memahami rumah jurnal yang tepat untuk publikasi jurnal. Pengbdian kepada masyarakat ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan pengenalan, pemahaman, dan arahan penyusunan serta mengajak mitra untuk mampu melakukan penyusunan dan publikasi jurnal ilmiah dengan model jurnal penelitian maupun jurnal pengabdian. Kegiatan dengan paparan materi penyusunan jurnal ilmiah, dilanjutkan dengan diskusi bersama mitra, dan pendampingan bagi mitra menyusun dan pengarahan publikasi jurnal ilmiah. Pemaparan materi ini meningkatkan wawasan terkait jurnal ilmiah. Sementara pendampingan penyusunan memudahkan mahasiswa untuk melakukan praktik langsung dalam penyusunan serta memilih rumah jurnal untuk mempublikasi karya. Respon positif yang diberikan adalah 20 mitra menunjukkan keseriusan dalam mendengar materi, berdiskusi, serta menyusun jurnal. Serta ada penyebaran materi melalui media sosial. Hasil monitoring dan evaluasi menunjukkan bahwa seluruh mitra setuju dengan kegiatan pengabdian ini serta membutuhkan kegiatan bertahap dan berkala. Dari hasil wawancara diketahui bahwa terdapat perubahan dan peningkatan pemahaman dan tindakan pada mitra terkait penyusunan dan publikasi jurnal ilmiah dengan jenis jurnal penelitian dan jurnal pengabdian. Kegiatan ini juga menghasilkan luaran naskah jurnal ilmiah.
Meningkatkan Kecintaan dan Kesadaran Literasi bagi Siswa Sekolah Dasar Inpres (SDI) Ndeweng, Manggarai Barat, NTT melalui Permainan Pohon Literasi
Widyawati, Fransiska;
Lon, Yohanes Servatius;
Naring, Agustina;
Nelci, Anjelina Suryani;
Sino, Maria Yofransia Coonai;
Eda, Serlyanti Gardisela
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.35599
Kesadaran dan kecerdasan berliterasi sangat penting bagi siswa sekolah dasar. Sayangnya banyak sekolah dan anak yang belum serius melaksanakan program literasi karena aneka keterbatasan mereka. Kendala keterbasan melaksanakan program literasi juga dialami oleh siswa-siswa di Sekolah Dasar Inpres Ndeweng di Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Olehnya, tim Pengabdian kepada Masyarakat dari Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus melaksanakan kegiatan penyadaran literasi khususnya bagi siswa kelas. Metode yang dipilih adalah kegiatan penyadaran. Tekniknya dilakukan dengan permainan Pohon Literasi. Hasilnya, kegiatan telah terlaksana dengan baik. Hasil dan dampaknya juga memuaskan. Siswa dan guru puas dengan kegiatan dan terjadi perubahan minat dan kesadaran baru akan literasi. Siswa bersemangat untuk membaca, berdiskusi dan mempresentasikan beberapa karya tulis pendek mereka. Mereka juga menuliskan karya-karya seperti puisi, kata bijak atau ringkasan pada pohon literasi. Kesimpulannya kegiatan penyadaran literasi bermanfaat bagi peningkatan kesadaran dan kecerdasan berliterasi. Rekomendasinya adalah kegiatan ini perlu diprogramkan secara reguler dan berkelanjutan.
Peningkatan Minat Membaca dan Public Speaking pada Siswa SDN 2 Ciliang Kabupaten Pangandaran
Thirafi, Luthfi;
Masrina, Dwi;
Akbarsyah, Nora
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.36074
Kemampuan membaca, menulis, menyimak dan berbicara adalah hal penting dalam berbahasa. Sayangnya banyak generasi muda kehilangan minat akan membaca. Selain itu banyak wilayah pesisir yang mengalami kesulitan sarana dan prasarana pendukung dalam upaya meningkatkan literasi membaca. SDN 2 Ciliang berada di Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran merupakan salah satu sekolah dasar di daerah pesisir yang kemampuan literasi membaca dan public speaking para siswa belum terasah dengan baik. Tim menemukan masih adanya siswa yang tidak bisa membaca, kesulitan dalam menyimak serta kesulitan berbicara di depan umum. Tim bersama komunitas @baca.pnd dan Lentera Mengajar bekerja sama untuk menumbuhkan kegemaran membaca dan kemampuan public speaking sejak dini di sekolah tersebut. Peserta dari kegiatan ini adalah 20 orang siswa kelas satu hingga tiga SDN 2 Ciliang. Kegiatan ini menggunakan metode pelatihan melalui praktek membaca bersama, bercerita, menyimak cerita dan tanya jawab. Selain itu dilakukan pula pemberian sumbangan buku bacaan bagi peserta yang mampu menjawab pertanyaan. Hasil kegiatan ini menunjukkan antusiasme peserta yang cukup tinggi. Kepercayaan diri para peserta dalam berbicara serta kemampuan memahami bacaan menunjukkan perubahan yang positif.
Penguatan Lingkungan Membaca melalui Majalah Dinding di MA Daarul Hikmah Pamulang
Amirudin, Amirudin;
Ningtyas, Tutik Ratna
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.36122
Salah satu cara untuk menjaga kondusivitas lingkungan akademis adalah dengan menyediakan akses yang cukup terhadap bahan bacaan untuk siswa. Bukan hanya buku yang menjadi sumber utama bacaan, majalah dinding sekolah pun dapat dimanfaatkan untuk hal tersebut. Masalah yang muncul di pengelolaan majalah dinding adalah konsistensi penerbitannya. Hal inilah yang terjadi di MA Daarul Hikmah Pamulang. Dari pihak pengelola mengungkapkan bahwa mereka kesulitan untuk menemukan ide terkait materi yang ada di majalah dinding. Tim PKM Prodi Sastra Inggris Universitas Pamulang melihat hal tersebut sebagai persoalan yang harus diselesaikan. Oleh karena itu, tim PKM melakukan kegiatan pengabdian dengan tema menghidupkan semangat literasi sekolah melalui majalah dinding. Melalui media film yang berjudul The Book Thief, tim PKM memberikan pemahaman dan wawasan terkait ide untuk materi di majalah dinding. Di dalam film terdapat banyak kutipan yang bisa dijadikan ide untuk majalah dinding. Dengan mengutip kalimat atau frasa di dalam film, siswa-siswa mendapat pengetahuan untuk keberlangsungan majalah dinding di sekolah. Hasilnya, konten majalah dinding di MA Daarul Hikmah Pamulang terisi kembali.
Menulis Kreatif: Aplikasi Kalimat Imperatif Bahasa Inggris dalam Poster Digital Peduli Lingkungan
Latifah, Latifah;
Sariasih, Wiwit
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.36399
Dosen dan mahasiswa program studi Sastra Inggris Universitas Pamulang telah melakukan kegiatan PkM di musala yang berlokasi di Pondok Petir, Depok. Musala Nurul Ashri sebagai Mitra Pengabdian kepada Masyarakat, memerlukan pendampingan untuk melakukan pembinaan kepada anak-anak di lingkungan sekitar musala. Berdasarkan hasil pengamatan dan survei, anak-anak di sekitar pemukiman tersebut sangat sering menggunakan perangkat pintar ketika bermain dengan teman-teman sebayanya tanpa pengawasan orang tua. Oleh karena itu, tim dosen dan mahasiswa mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan tujuan untuk memberikan kegiatan positif diluar kegiatan sekolah untuk mengasah kreatifitas dalam membuat kalimat imperative yang akan digunakan pada poster digital. Dengan kegiatan ini diharapkan juga peserta dapat menggunakan perangkat pintarnya untuk hal yang positif. Ceramah dan pelatihan adalah jenis metode yang digunakan dalam kegiatan PkM ini. Hasil dari pelatihan tersebut adalah peserta mampu menulis kalimat imperatif dalam Bahasa Inggris. Selain itu peserta juga dapat berkreasi membuat poster digital dengan menggunakan aplikasi Canva.
Pengajaran Present dan Past Tense melalui Media Puisi kepada Siswa-Siswa Kelas 10 di SMK Sasmita Jaya 2
Meylinda, Linda;
Erviana, Ridha Ikhva
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.37029
Dalam rangka melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, para dosen dan mahasiswa memberikan ilmu pengetahuan kepada masyarakat, guru dan siswa sekolah yang merupakan bentuk wujud kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat. Kegiatan secara teratur dan terjadwal dilakukan per enam bulan sekali dimana setiap mahasiswa serta dosen terlibat didalamnya. Karena masalah yang sudah ditemukan di sekolah SMK Sasmita Djaya 2 sebelumnya, tema yang disusung dalam kegiatan ini adalah "Pengajaran Present Tense dan Past Tense melalui media Puisi kepada Siswa-Siswa Kelas 10 di SMK Sasmita Jaya 2.” Lokasi acara Pengabdian Kepada Masyarakat adalah di JL. SURYA KENCANA NO.1, Pamulang Barat, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten. Kegiatan tersebut diikuti kurang lebih oleh dua puluh siswa Sekolah Menengah Kejuruan di SMk Sasmita Jaya 2. Metode dari pembelajaran ini dilakukan dalam dua tahap. Pertama, siswa diberi materi dengan bimbingan mahasiswa tim PkM. Kemudian, siswa diberi tugas untuk mencari tenses dalam puisi secara mandiri. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa siwa lebih tertarik untuk mempelajari tenses Bahasa Inggris melalui puisi dan lebih terlibat dalam proses pembelajaran.
Efisiensi Gerakan Literasi Sekolah dalam Meningkatkan Kemampuan Menulis Siswa di SD Bali Public School Denpasar
Khazin, Khazin
ACITYA BHAKTI Vol. 4 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/acb.v4i1.37032
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan struktur, penggunaan, dan hasil dari program literasi yang dilaksanakan di SD Bali Public School. Data hasil penelitian diperoleh dari wawancara dengan kepala sekolah, dokumentasi kegiatan siswa, dan studi kepustakaan yang berkaitan dengan literasi. Berdasarkan hasil wawancara, dokumentasi kegiatan siswa, dan studi pustaka diperoleh bahwa bentuk program literasi sekolah yang digunakan berupa literasi digital dan literasi manual, penerapannya adalah membiasakan membaca sebelum pembelajaran dimulai, menuliskan kegiatan positif di rumah, menuliskan serangkaian karya fiksi seperti puisi, cerpen. Dampak yang ditimbulkan dari penerapan literasi di sekolah adalah adanya kebiasaan baru siswa dalam membaca dan menulis yang dibuktikan dengan prestasi menghasilkan buku antologi puisi dan memperoleh penghargaan rekor MURI sebagai kontributor buku fiksi dan nonfiksi terbanyak pada tahun 2022.